Rebusan Daun Kelor untuk Obat Apa Saja? Berikut 10 Daftarnya…

rebusan daun kelor untuk obat apa saja? berikut 10 daftarnya…

Ilustrasi rebusan daun kelor untuk obat apa saja?

KOMPAS.com - Daun kelor kerap dijadikan salah satu obat tradisional untuk mengatasi beberapa masalah kesehatan. Lalu, rebusan daun kelor untuk obat apa saja?

Ternyata, air rebusan daun kelor bisa digunakan untuk mengurangi gejala atau menyembuhkan beberapa masalah kesehatan, seperti kolesterol tinggi, gula darah tinggi, dan gangguan pencernaan.

Untuk lebih jelasnya, ketahui manfaat rebusan daun kelor berikut ini.

Rebusan daun kelor untuk obat apa saja?

Daun kelor memiliki kandungan mineral dan vitamin alami yang dapat mendukung kesehatan tubuh, serta menyembuhkan atau mengurangi gejala masalah kesehatan tertentu.

Disarikan dari Medical News Today dan PharmEasy, berikut adalah beberapa penyakit yang bisa disembuhkan atau dikurangi gejalanya dengan konsumsi rebusan daun kelor.

  • Inflamasi kronis

Daun kelor memiliki kandungan isothiocyanates, yang merupakan kandungan antiinflamasi alami.

Konsumsi air rebusan daun kelor dapat membantu untuk mengurangi inflamasi yang merupakan sumber dari masalah kesehatan kronis, seperti kanker, radang sendi, dan gangguan autoimun lainnya.

  • Tekanan darah tinggi

Kandungan quercetin yang dimiliki oleh daun kelor dapat membantu untuk menurunkan tekanan darah tinggi.

Manfaat ini tentunya dapat mendukung kesehatan jantung dan menurunkan risiko masalah kesehatan yang lebih serius.

  • Gula darah tinggi

Kandungan daun kelor berguna untuk menyeimbangkan kadar gula darah dan insulin, serta kerusakan organ tubuh karena diabetes.

Kandungan yang dimiliki tersebut sangat baik untuk penderita diabetes karena bisa mencegah komplikasi dan memperlambat perkembangan penyakit yang dialami.

  • Kolesterol tinggi

Daun kelor memiliki kandungan yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat, atau low-density lipoprotein (LDL).

Bahkan, konsumsi rebusan daun kelor secara rutin dapat menurunkan kadar kolesterol secara signifikan dan menurunkan risiko penyakit jantung.

  • Gangguan pencernaan

Beberapa gangguan pencernaan dapat diatasi atau dikurangi gejalanya dengan konsumsi air rebusan daun kelor, seperti sembelit, kembung, dan tukak lambung.

Pasalnya, daun kelor memiliki kandungan antibiotik dan antimikroba yang dapat menyehatkan pencernaan dan mengatasi gangguan pencernaan.

  • Radang sendi

Daun kelor kaya akan kalsium dan fosfor yang dapat mendukung kesehatan tulang serta sendi.

Kandungan antiinflamasi yang dimiliki oleh daun kelor juga dapat mengatasi radang sendi, serta mungkin bisa mempercepat penyembuhan tulang.

  • Infeksi bakteri

Daun kelor memiliki kandungan alami yang dapat melindungi dari serangan infeksi bakteri yang menyebar melalui makanan, seperti Staphylococcus aureus (S. aureus) dan Escherichia coli (E. coli).

Selain itu, air rebusan daun kelor juga dapat mempercepat penyembuhan luka ringan dan luka bakar karena bisa mengurangi pembekuan darah.

  • Kelebihan berat badan

Air rebusan daun kelor dapat meningkatkan pembakaran lemak di dalam tubuh sehingga bermanfaat untuk menurunkan berat badan.

Selain itu, konsumsi daun kelor secara rutin juga dapat mengurangi nafsu makan dan meningkatkan metabolisme tubuh yang secara tidak langsung berdampak positif pada berat badan.

  • Gangguan suasana hati dan sistem saraf

Kandungan antioksidan yang dimiliki oleh daun kelor dapat melindungi tubuh dari gangguan yang melibatkan sistem saraf, seperti sklerosis ganda, Alzheimer, dan depresi.

Bahkan, beberapa peneliti percaya bahwa daun kelor memiliki kandungan neuroprotektif, namun masih diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai manfaat ini.

  • Asma

Daun kelor memiliki kandungan alami yang dapat membantu untuk mengelola atau mencegah asma, bronkokonstriksi, dan inflamasi pada saluran pernapasan.

Bahkan, salah satu penelitian sudah membuktikan bahwa fungsi paru-paru dapat meningkat setelah mengonsumsi ekstrak daun kelor, meskipun penelitian lebih lanjut masih diperlukan.

Memahami rebusan daun kelor untuk obat apa saja sangatlah penting sebelum Anda mulai mengonsumsinya secara rutin.

Meskipun begitu, Anda diimbau untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum minum air rebusan daun kelor setiap hari, khususnya jika memiliki kondisi khusus atau sedang minum obat.

Pasalnya, kandungan daun kelor mungkin bisa memengaruhi kondisi tubuh atau menurunkan efektivitas obat yang dikonsumsi sehingga perlu dihindari oleh beberapa orang.

OTHER NEWS

1 hour ago

Virgil van Dijk Ungkap Panasnya Ruang Ganti Belanda Jelang 16 Besar Piala Eropa

1 hour ago

Sepekan Pemulangan Jemaah, Lebih 50% Penerbangan Garuda Alami Keterlambatan

1 hour ago

Sistem Layanan Eksternal Ditjen Pajak Tak Bisa Diakses Hari Ini, Ada Apa?

1 hour ago

Gregoria Mariska Ramaikan Bursa Peraih Medali Emas Olimpiade Paris 2024,Asal Bisa Lakukan Hal Ini

1 hour ago

Terjawab Penyebab Prabowo-Gibran Batal Dilantik di IKN,Wakil Ketua MPR: Pelantikan di Senayan

1 hour ago

Korea Utara Larang Pengantin Pria Menggendong Istrinya dan Pakai Gaun Pernikahan Putih, Ini Sebabnya

1 hour ago

Perhatikan Hal Ini Saat Mobil CVT Terjebak Macet di Tanjakan

1 hour ago

MotoGP Belanda 2024 - Marc Marquez Tak Merasa Bersalah Pramac Tinggalkan Ducati, 'Saya Tidak Melakukan Apapun'

1 hour ago

Kata Pelatih China Soal Pertandingan Lawan Timnas Indonesia

1 hour ago

Cerita Sagil si Bocah SD Tinggi 2 Meter di Jambi, Sering Sulit Naik Angkot dan Diejek Raksasa

1 hour ago

10 Dampak Psikologis Anak Broken Home dan Cara Mengatasinya

1 hour ago

NASIB Kakek 77 Tahun,Keluarga Jahat Usai Warisan Dibagikan,Dipukuli 3 Putrinya,Kini Takut Diusir

1 hour ago

Geram dengan Pernyataan Elza Syarief soal Kasus Vina Cirebon,Susno Duadji: Setop,Sesat Ibu

1 hour ago

Perlengkapan Bayi yang Disiapkan Syahrini Sambut Anak Pertama Seharga Jutaan,Semua Barang Branded

1 hour ago

Sempat Dikabarkan Akan Tabrak Bumi di 2029, Apa Itu Asteroid Berbahaya Apophis 99942?

1 hour ago

MUNCUL Isu Eky Masih Hidup,Praktisi Curiga Eky Bukan Anak Iptu Rudiana: Asyik Main Badminton

1 hour ago

KESAKSIAN Harmoko,Petugas Damkar yang Evakuasi Mayat Pria di Flyover,Kuak Ritual Khusus,Ucap Ini

1 hour ago

Ilmuwan Temukan Gundukan Rayap Tertua di Bumi

1 hour ago

Witan Sulaeman dan Rizky Ridho Absen di Latihan Perdana Persija Besok di Sawangan, Ada Pelatih Baru?

1 hour ago

Cara Merawat Mobil Matik CVT agar Lebih Awet

2 hrs ago

Jadwal EURO 2024 - Babak 16 Besar Dimulai Hari Ini, Italia Wajib Hati-hati

2 hrs ago

Jadwal Siaran Langsung Swiss Vs Italia di Babak 16 Besar Euro 2024 Malam Ini Lengkap Prediksi Skor

2 hrs ago

EURO 2024 - Jerman Vs Denmark, Der Panzer Dihantui Mimpi Buruk Ledakan Dinamit 1992

2 hrs ago

Selain Perselingkuhan, Ini Dampak yang Bisa Terjadi Jika Suami Istri Tinggal Serumah dengan Ipar

2 hrs ago

Link Live Streaming Jerman Vs Denmark EURO 2024,Klik Sini untuk Nonton Siaran Langsung Pertandingan

2 hrs ago

Nikah Lagi Tanpa Izin, Eks Bupati Lombok Tengah Suhaili Dilaporkan Istrinya ke Polisi

2 hrs ago

Hyundai Casper EV, Mobil Listrik Yang Punya Sentuhan Desain Ioniq

2 hrs ago

5 Beasiswa S1-S3 Gratis ke Luar Negeri yang Buka Bulan Juli 2024

2 hrs ago

Ridwan Kamil 'Ditahan' Dua Sayap Golkar Agar tak ke Jakarta, Siapa Diuntungkan?

2 hrs ago

8 Tanda Kamu Memiliki Gaya Hidup Sedentary Alias Malas Gerak

2 hrs ago

Apa yang Dimaksud Sindrom Anak Tunggal, Benarkah Mereka Selalu Egois?

2 hrs ago

Rival Gregoria Mariska Tak Terhenti di US Open 2024, Habisi Jawara Kaohsiung Masters dalam 30 Menit

2 hrs ago

Jatuh Cinta Sebelum Bertemu, Bagaimana Akhirnya?

2 hrs ago

Alasan PETA Memberontak dari Jepang

2 hrs ago

Swiss vs Italia: Begini Saran Fabio Capello kepada Azzurri

2 hrs ago

4 Cara Membaca Pesan WhatsApp Tanpa Perlu Buka Aplikasi WA,Dijamin Tidak Terlihat Online

2 hrs ago

Beli Pertalite Harus Pakai QR Code, Nasib BBM Subsidi Terungkap Tahun 2025 Mendatang

2 hrs ago

Berita Arema Hari Ini Populer: Wiliam Marcilio Playmaker Pilihan Joel Cornelli,Skuat Lokal Gabung

2 hrs ago

Peluang Sudirman Said Lawan Anies di Pilkada DKI,Mantan Menteri ESDM Potensi Diusung 4 Partai Ini

2 hrs ago

Gugatan Pontjo Sutowo soal Hotel Sultan Ditolak, AHY: Aset Negara Harus Diselamatkan