DPO Kasus Pembunuhan Vina Ditangkap, Tetangga Sebut Pegi Sehari-hari Tinggal di Cirebon Bersama Nenek

dpo kasus pembunuhan vina ditangkap, tetangga sebut pegi sehari-hari tinggal di cirebon bersama nenek

Polisi menggeledah rumah Pegi Setiawan, terduga pembunuh Vina, pelajar asal Cirebon dan pacarnya, Eki, di RT 2 RW 2 Blok Simaja, Desa Kepompong, Kecamatan Talun Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Rabu (22/5/2024)

KOMPAS.com - Pegi Setiawan alias Egi alias Perong, salah satu buron kasus pembunuhan Vina dan Eki berhasil ditangkap pada Selasa (21/5/2025) malam.

Pegi ditangkap di wilayah Bandung, Jawa Barat setelah delapan tahun menjadi buron.

Pegi disebut sebagai otak pembunuhan Vina dan kekasihnya, Eki di di Jalan Raya Talun, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (27/8/2016) malam.

Vina yang saat itu berusia 16 tahun dan kekasihnya dianiaya 11 orang anggota geng motor. Delapan orang sudah diadili dan satu di antaranya sudah bebas.

Setelah Pegi ditangkap, ada dua pelaku lain yang masih masuk dalam daftar pencarian orang (DPO).

Sementara itu rumah nenek Pegi yang ada di Blok Simaja, Desa Kempompongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon didatangi polisi pada Rabu (22/5/2024).

Oleh polisi, masyarakat dan media tidak diperkenankan mendekat ke lokasi. Akses menuju rumah nenek Pegi harus melewati perkebunan.

Masniah (55), salah satu warga membenarkan bahwa rumah yang didatangi polisi adalah milik nenek dari Pegi.

"Itu rumah neneknya Pegi, nama lengkapnya Pegi Setiawan," ujar Masniah saat ditemui di lokasi, Rabu (22/5/2024).

Ia mengatakan, sejak kecil, Pegi tinggal bersama neneknya di Blok Simaja, desa Kempompongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon.

Selain Pegi dan sang nenek, rumah tersebut juga ditinggal oleh ibu, adik dan saudara-saudara Pegi.

"Dia ke Bandung baru sekira 5 hari lalu, ikut sama bapaknya sebagai kuli bangunan," ucapnya.

Sementara itu Kasat Reskrim Polres Cirebon Kota, AKP Anggi Eko Prasetyo menjelaskan, bahwa penggeledahan ini dilakukan sebagai bagian dari prosedur penyidikan.

Penggeledahan dimulai pada pukul 13.30 WIB dan berlangsung selama kurang lebih tiga jam hingga selesai pukul 16.30 WIB.

"Dapat kami sampaikan, pada hari ini Rabu (22/5/2024), tadi kami petugas gabungan dari Dirkrimum Polda Jabar dan Polres Cirebon Kota bersama-sama melaksanakan prosedur penyelidikan, yakni penggeledahan," ujar AKP Anggi saat ditemui di lokasi, Rabu (22/5/2024).

Menurutnya, penggeledahan dilakukan di kediaman pelaku berinisial P dengan tujuan mencari bukti-bukti yang dapat membantu proses penyidikan yang sedang berjalan.

Namun, ia menegaskan bahwa informasi detail mengenai hasil penggeledahan belum bisa disampaikan ke publik.

"Karena sifatnya penyidikan, maka mohon maaf belum bisa kami sampaikan, tentunya perkembangan-perkembangan ketika sudah dianggap bisa disampaikan ke publik, kami akan sampaikan melalui humas," ucapnya.

Dalam penggeledahan tersebut, petugas bertemu dengan tiga orang di dalam rumah yakni anggota keluarga serta beberapa saksi.

"Di dalam tadi (kami temui) ada tiga orang, tentunya mereka pihak keluarga dan ada beberapa saksi," jelas dia.

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast menuturkan selama menjadi DPO, Pegi bekerja sebagai kuli bangunan di Bandung.

"Informasi terakhir, dia bekerja saat ini sebagai buruh bangunan di Bandung. Sehingga kami tangkap di Bandung," kata Kombes Pol Jules Abraham Abast

Saat ditanya apakah Pegi melakukan perlawanan saat ditangkap, Jules masih enggan untuk menjelaskan karena menjadi salah satu materi penyelidikan oleh penyidik.

"Saat ini kita belum menyampaikan karena teman-teman masih melakukan pendalaman, tentu masih butuh persesuaian dengan keterangan tersangka, narapidana lain, maupun saksi yang dapat mendukung proses penyidikan," kata Jules.

Lebih lanjut, Jules menjelaskan pihaknya bisa menangkap Pegi meski dalam daftar DPO yang sempat dirilis beberapa waktu lalu tidak dicantumkan foto dari para pelaku tersebut.

Dia menyebut Pegi ditangkap setelah mendapatkan keterangan dari beberapa pihak seperti tersangka, saksi, ahli, dan alat bukti lainnya

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Muhamad Syahri Romdhon, Agie Permadi | Editor: Glori K.Wadrianto, Andi Hartik), Tribun Cirebon

OTHER NEWS

2 hrs ago

BERITA Duka Tanri Abeng Meninggal Dunia,Mantan Menteri BUMN,Eks Mertua Artis Ririn Ekawati

2 hrs ago

Kunci Jawaban Game Brain Test 4: Sobat Rumit Level 200,Cara untuk Mempermalukan Gymmy

3 hrs ago

Ini Ciri-Ciri Smartphone Anda Kena Hack dan Cara Mengatasinya

3 hrs ago

Resep Nasi Goreng Putih untuk Makan Malam

3 hrs ago

Pernyataan Bojan Hodak Bikin Bobotoh Senang,Target Persib Bandung di Format Baru Liga 1 2024

3 hrs ago

Rekam Jejak Irjen Pol Ahmad Luthfi Sosok Polisi Bukan Lulusan Akpol Tapi Jabat Kapolda Jateng

3 hrs ago

8 Rekomendasi Lip Serum untuk Mencerahkan Bibir Hitam, Mana Pilihanmu?

3 hrs ago

Para Ahli Israel Beri Peringatan: Hizbullah Bisa Bikin Israel Tidak Dapat Dihuni Dalam Waktu 72 Jam

3 hrs ago

Inilah Dream Team VNL 2024 Putri, Egonu jadi MVP

3 hrs ago

Starlink Mini Meluncur, RT/RW Net Ilegal Bakal Makin Menjamur?

3 hrs ago

Borok Hakim Kasus Vina Dibongkar,Percaya Penyidik dan Abaikan Hadi Cs saat Tarik BAP di Sidang 2017

3 hrs ago

Sosok Haryo Tetuko Seto, Cucu Soeharto,Seorang Difabel dengan Prestasi Mentereng Sebagai Atlet

3 hrs ago

Sisi Persib Bakal Bernuansa Oranye,Setelah Rezaldi Hehanussa,Maung Kini Dikabarkan Bidik Rio Fahmi

3 hrs ago

Gareth Southgate Kena Semprot Mantan Pelatih Timnas Inggris,Sebut Dosa Besarnya di Ajang EURO 2024

3 hrs ago

Honda HR-V Berubah Jadi Vezel Modulo ala Jepang

3 hrs ago

Gak Cuma Mesin, Tradisi Ini Juga Ditinggalkan Oleh Bugatti Tourbillon

3 hrs ago

Jadwal Siaran Langsung Matchday Ketiga Euro 2024: 3 Tim Sudah Lolos,Inggris dan Belanda Belum Aman

3 hrs ago

Inilah Wanita Cantik yang Dirindukan Pegi Setiawan pada 2017,Usai Kasus Vina Cirebon dan Eki

3 hrs ago

Pintu Mesin Cuci Harus Dibuka Setelah Digunakan, Mengapa?

3 hrs ago

Sosok yang Dinilai Bisa Buat Kasus Vina Cirebon Terang,Dipenjara Seumur Hidup,Dedi Mulyadi: Sulit

3 hrs ago

PASTI DISKON Promo Indomaret 23-26 Juni 2024,Kao Biore Body Foam Rp 19.900,Nutella Rp 35.900

3 hrs ago

Tonton 10 Film Ini jika Kamu Terjebak di Friendzone!

3 hrs ago

WhatsApp Bakal Bikin Video Call Lebih Menarik

3 hrs ago

Viral di X! TikToker Konten Gambar Ketahuan Plagiat, Aksi Tipu-tipunya Dibongkar Sosok Ini: Pura-pura Gambar Karya Orang Lain!

3 hrs ago

Gelandang Timnas Indonesia Ini Dikabarkan Batal ke Serie A,Thom Haye Kini Berstatus Free Agent

4 hrs ago

Cara Mengatasi Kepala Kliyengan karena Asam Lambung, Jangan Coba-coba Lakukan Ini Setelah Makan

4 hrs ago

Update Transfer Liga Italia,Bek Tangguh Indonesia Diminati 2 Klub Italia Sekaligus

4 hrs ago

EURO 2024 - Arda Guler Makin Dewasa, Messi dari Turki Tak Kecewa Jadi Cadangan saat Lawan Ronaldo

4 hrs ago

Tujuh Penyusup Masuk ke Lapangan: Bernardo Silva Santai, Martinez Meradang

4 hrs ago

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Swiss Vs Jerman di Euro 2024

4 hrs ago

Kroasia Vs Italia: Perubahan Spalletti, Nasihat Totti

4 hrs ago

Pembeli Motor Listrik Honda EM1 e: Ternyata Ogah Beli Kredit

4 hrs ago

Perlu Tahu, Ini Alasan Sopir Bus dan Truk Pantang Injak Pedal Rem di Jalan Menurun

4 hrs ago

Bruno Fernandes Memuja Assist Ronaldo, Arti dari Sebuah Kemurahan Hati

4 hrs ago

Penjelasan Kemenag soal Video Jemaah Haji Diduga Meninggal dan Telantar di Arab Saudi

4 hrs ago

Ditanya Soal Kaesang Bakal Maju Pilkada Jakarta, Ahok: Enggak Ada Etika Saya Nilai Seseorang

4 hrs ago

Biaya Konstruksi IKN Diramal Membengkak Imbas Dolar AS Terus Menguat

4 hrs ago

PSIS Semarang Perpanjang Kontrak Kiper Timnas Indonesia Selama Dua Musim

4 hrs ago

Erick Thohir Tak Larang Shin Tae-yong Kembali Latih Timnas Korsel

4 hrs ago

Kroasia Vs Italia: Bojan Hodak Bicara Serangan kepada Pelatih Vatreni