Viral Penangkapan Pegi Dicurigai Bukan DPO Polisi Kasus Pembunuhan Vina,Salah Tangkap Lagi?

TRIBUNJAMBI.COM - Di balik penangkapan  Pegi Setiawan alias Perong yang disebut-sebut otak pelaku pembunuhan Vina dan Eky, terdapat pihak yang mencurigai polisi salah tangkap lagi.

Sebelumnya, Pegi berhasil diamankan Polda Jabar di Bandung Jawa Barat, Selasa (21/5/2024) malam.

Namun, kuasa hukum 5 terpidana kasus pembunuhan Vina, Jogi Nainggolan justru mencurigai sosok Pegi yang berhasil ditangkap itu.

Jogi menduga sosok Pegi yang dibekuk bukan Polda Jabar bukan Pegi yang masuk dalam DPO kepolisian pembunuh Vina.

Dengan demikian, Jogi mencurigai polisi salah tangkap.

Dugaan  Jogi bukan tanpa dasar.

Informasi yang didapat dari sesama advokat KAI di Cirebon dalam grup WhatsAppnya, Pegi yang dibekuk polisi adalah anak asisten rumah tangga (ART) yang bekerja pada seorang Advokat di Cirebon, yakni Yanti Sugianti.

"Yang ditangkap magrib kemarin, Pegi Setiawan 27 tahun, anak ART seorang Advokat KAI Cirebon.

Ditangkap atas laporan pemilik kontrakan karena memiliki kesamaan nama DPO," kata Jogi membacakan informasi yang didapatnya dalam tayangan di TV One, Rabu (22/5/2024).

Sayangnya, kata Jogi sampai sekarang Pegi belum bisa dipertemukan dengan keluarga atau lawyernya.

Jadi Pegi yang ditangkap polisi bisa jadi bukan Pegi yang menjadi buronan polisi.

"Jadi ini masih tanda tanya, apa Pegi betul yang DPO atau bukan," ujar Jogi.

Saat ini kata Jogi, keluarga Pegi sudah berada di Polda Jabar untuk bisa bertemu Pegi.

"Tapi keluarga belum diberi kesempatan bertemu," ujar Jogi.

Sementara Putri, kuasa hukum keluarga Vina menyampaikan dirinya juga sempat ditelpon kuasa hukum Pegi yang ditangkap polisi, Selasa malam.

Menurut Putri,  dari informasi kuasa hukum menyatakan kepadanya bahwa Pegi yang dibekuk polisi bukanlah Pegi yang masuk DPO atau salah orang.

"Kuasa hukum menyatakan ke saya apakah tidak kasihan terhadap ibu Pegi.

Ia menyatakan Pegi yang ditangkao bukan Pegi yang dimaksud," kata Putri.

Putri menyatakann, dirinya hanya bisa menyampaikan tunggu saja hasil penyelidikan.

"Karena nanti bisa dibuktikan oleh polisi atau tidak," ujarnya.

Polisi Bantah Salah Tangkap

Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan bahwa pihaknya benar telah menangkap sosok Pegi Setiawan asli yang disebut-sebut sebagai otak pembunuhan keji ini.

Penyidik Ditreskrimum pun masih melakukan pemeriksaan terhadap Pegi.

"Masih didalami apakah ada upaya mengganti identitas atau menghilangkan jejak.

Informasinya sudah lama di Bandung tapi akan kami dalami selama 8 tahun ke mana saja," ujar Jules Abraham Abast, di Mapolda Jabar, Rabu (22/5/2024) dilansir dari Tribun Cirebon.

viral penangkapan pegi dicurigai bukan dpo polisi kasus pembunuhan vina,salah tangkap lagi?

Rumah nenek Pegi alias Perong di Blok Simaja, Desa Kepompongan, Kecamatan Talun, Kabupaten Cirebon didatangi polisi, Rabu (22/5/2024). (Tribunnews.com)

Jules pun memastikan bahwa pihaknya tidak asal tangkap.

Penyidik telah melakukan pendalaman dan mengumpulkan bukti-bukti sebelum meringkus Pegi.

"Kami bekerja sesuai prosedur hukum yang ada dan alat bukti, ada keterangan saksi, ahli, tersangka, ada surat dan petunjuk ini harus dapat terpenuhi," ucapnya.

Sebelumnya Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Jules Abraham Abast mengatakan salah satu DPO kasus pembunuhan Vina atas nama Pegi alias Perong berhasil diamankan polisi di Bandung, Jawa Barat, Selasa (21/5/2024).

Pegi adalah salah satu dari 3 pelaku pembunuhan Vina dan Eky yang buron dan masuk dalam daftar pencarian orang (DPO). Dua lainnya adalah Dani dan Andi.

"Yang bersangkutan diamankan di Bandung, dan saat ini sedang dalam pemeriksaan tim," kata Jules Abraham dalam tayangan TV One, Selasa.

Menurut Jules, dari pendalaman atas terduga pelaku akan diketahui bagaimana perannya dalam kasus ini.

Pegi menurut Jules diketahui selama ini bekerja sebagai kuli bangunan di Bandung.

Setelah berhasil membekuk Pegi, kata Jules, pihaknya berfokus memburu dua pelaku lainnya yang masih buron yakni Andi dan Dani.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Kuasa Hukum 5 Terpidana Pembunuh Vina Duga yang Ditangkap Bukanlah Sosok Pegi yang masuk DPO Polisi.

OTHER NEWS

2 hrs ago

Jadwal Final Australian Open 2024 - Selangkah Lagi 3 Wakil Indonesia di Ambang Juara Saat China Segel Gelar Duluan

2 hrs ago

Jetour Hadir di GIIAS 2024, Rilis 2 Mobil Baru

2 hrs ago

Chery Omoda E5 Mobil Listrik Paling Laris Mei 2024, Simak Keunggulannya

2 hrs ago

Zelensky Akan Kirim Proposal Perdamaian Akhiri Perang dengan Rusia

2 hrs ago

Mobil Pengangkut Sapi di Bangkalan Tiba-Tiba Diberhentikan, Ternyata

2 hrs ago

Inspirasi Modifikasi Toyota HiAce ala Jepang, Jadi Bergaya GR

2 hrs ago

Operasi Mencekam Pembebasan Sandera Pesawat Garuda Oleh Tentara Indonesia

3 hrs ago

Doa Khotbah Wukuf di Maktab Jemaah RI: Berikan Kemerdekaan pada Palestina

3 hrs ago

3 Pilihan Cardigan Brokat untuk Gamis ke Kondangan Murah Rp 100 Ribuan

3 hrs ago

Daftar Resmi Skuat Argentina di Copa America 2024,Dybala Tercoret,Messi Tak Ada Back-up

3 hrs ago

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

3 hrs ago

Hasil Australia Open 2024: Febriana/Amallia dan Ester Nurumi ke Final, Ikuti Jejak Ahsan/Hendra

3 hrs ago

KABAR Azis Gagap Usai Hilang Padahal Dulu Eksis Bareng Sule,Lakoni Pekerjaan Ini Demi Sambung Hidup

3 hrs ago

Anies Bakal "Kembalikan Jakarta ke Relnya", Pengamat: Secara Tak Langsung Singgung Heru Budi

3 hrs ago

KA Mutiara Timur Dioperasikan, Antisipasi Lonjakan Penumpang ke Bali

3 hrs ago

Memanaskan Mobil Jangan Hanya di Garasi, Harus Dibawa Jalan

3 hrs ago

KASUS Kopi Sianida Dibuka Lagi,Jessica Punya Bukti Baru Tak Terlibat,Otto Hasibuan: Rekayasa CCTV

3 hrs ago

Ernando Ari Curi Ilmu di EURO 2024 Sebelum Tampil Bersama Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 hrs ago

EURO 2024 - Jelang Timnas Spanyol Vs Kroasia, Wonderkid Barcelona Panen Pujian

3 hrs ago

Filipina Ajukan Klaim ke PBB untuk Perpanjangan Landas Kontinen di Laut China Selatan

3 hrs ago

Usai Wukuf di Arafah, Jemaah Haji Bermalam di Muzdalifah, Arab Saudi Pastikan Kelancaran

3 hrs ago

Komnas HAM Minta Kapolda Segera Lakukan Penegakan Hukum

3 hrs ago

Adul Dikabarkan Tidak Bisa Melihat, Anwar BAB Berikan Doa

3 hrs ago

Tenda Haji Jemaah Indonesia di Arafah Sempit, Kemenag Diminta Beri Penjelasan

3 hrs ago

LEBIH HEMAT Promo HokBen 15-30 Juni 2024,Chicken Curryaki Free Nasi Plus Cold Ocha Rp 30 Ribuan

3 hrs ago

Masak Daging Kurban Harus Dicuci Terlebih Dahulu atau Tidak? Ini Penjelasannya Bun

3 hrs ago

PAKET HEMAT Promo Pizza Hut 16-30 Juni 2024,2 Pan Personal Pizza + 2 Appetizer 45 Ribu Per Orang

3 hrs ago

MAHFUD MD Sebut Omong Kosong Prabowo Wujudkan Indonesia Emas: Jangan Mimpi

3 hrs ago

Hasil Proliga 2024 - STIN BIN Oleng Lagi, LavAni Paksa Rivan Nurmulki dkk Merana Telan 3 Kekalahan Beruntun

3 hrs ago

Teks Khutbah Idul Adha 1445 H/2024 Spesial Bahasa Sunda Penuh Hikmah di Hari Raya Haji

3 hrs ago

HASIL Euro 2024 - Timnas Spanyol Bantai Kroasia 3-0,Lamine Yamal Banjir Rekor

3 hrs ago

Hasil Euro 2024 Italia vs Albania: Seru! Tempo Tinggi, Gli Azzurri Unggul 2-1 (Menit 17)

3 hrs ago

Beda Penampilan Anak Eks Bupati Cirebon Usai Kasus Vina,Kini di Magelang Bukang Dirawat Sopir

3 hrs ago

Aplikasi Temu Dinilai Berbenturan dengan Regulasi dan Mengancam UMKM RI

3 hrs ago

Pegi Setiawan Cianjur Tak Datang Saat Diminta Sidik Jari Tahun 2016,Kerja di Bogor Bareng Ayah Tiri

3 hrs ago

PKB Beri Rekomendasi Syamsul Effendi untuk Kembali Bertarung di Pilkada Rejang Lebong

3 hrs ago

[UNIK GLOBAL] Heboh Mantan Karyawan Hapus Server Perusahaan | Hewan Misterius Muncul Saat Pelantikan Pejabat India

3 hrs ago

Penjualan Mobil Listrik Mercy Loyo, Mercedes-Benz EQE SUV Meluncur di GIIAS 2024

3 hrs ago

Persebaya dan PSBS Biak Jadi 2 Klub Liga 1 2024/2025 yang Sudah Berlatih

3 hrs ago

Stefano Beltrame Bicara Euro 2024: Inggris-Perancis Favorit, Italia tetap Italia...