Tak Ada Target Khusus,Ini Permintaan PSSI Setelah Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong Hingga 2027

TRIBUNBANYUMAS.COM, JAKARTA - Federasi Sepak Bola Indonesia (PSSI) tak mematok target khusus selain membawa Tim Nasional (Timnas) Indonesia menjadi lebih baik lagi kepada pelatih Shin Tae-yong setelah perpanjangan kontrak.

Secara resmi, PSSI memperpanjang kontrak Shin Tae-yong hingga tiga tahun ke depan atau sampai 2027.

"Dengan perpanjangan kontrak Coach Shin Tae Yong, PSSI menegaskan tekadnya dalam meningkatkan kualitas dan prestasi sepak bola Indonesia secara keseluruhan."

"Kerjasama antara PSSI, Coach Shin Tae-yong, dan seluruh anggota lain tim nasional seperti pemain, ofisial, dan pelatih lain, diharapkan akan membawa pencapaian yang gemilang bagi sepak bola Indonesia," tulis PSSI dalam websitenya, Jumat (28/6/2024).

Hal ini berbeda dengan target yang dibebankan kepada Shin Tae-yong sebelumnya.

Awalnya, pelatih dari Korea Selatan itu meneken kontrak dengan PSSI untuk durasi empat tahun, 2019-2023.

Namun, PSSI memperpanjang kontrak Shin Tae-yong selama enam bulan sampai 30 Juni 2024 karena pertimbangan Timnas Indonesia tengah menjalani Piala Asia.

PSSI pun menawarkan perpanjangan kontrak hingga 2027 jika Shin Tae-yong berhasil membawa timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 dan Timnas Indonesia U-23 lolos ke babak delapan besar Piala Asia U-23 2024.

Dua target yang diminta PSSI itu berhasil dipenuhi Shin Tae-yong.

Bahkan, Shin Tae-yong juga sukses membawa Timnas Indonesia ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Shin Tae-yong juga mampu membuat Timnas Indonesia U-23 bersaing dan hampir melaju ke Olimpiade 2024 Paris.

"Coach Shin Tae-yong telah membawa timnas Indonesia sampai ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dan sampai ke Play-off Olimpiade 2024."

"Kinerjanya telah memberikan dampak positif bagi sepak bola Indonesia," ujar Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Sementara, Shin Tae-yong memberikan apresiasi atas perpanjangan kontrak yang diterima.

Dia juga sepakat dengan PSSI untuk terus menjalankan tugas di Timnas Indonesia.

Apalagi, beberapa tugas sudah menanti mereka pada beberapa ajang selanjutnya.

"Saya telah sepakat untuk tetap bersama Presiden Erick hingga 2027," kata Shin Tae-yong di unggahan Instagram Erick Thohir.

Dia berharap bisa terus mendapatkan dukungan.

Selain itu, dia menjadi salah satu sosok yang cukup dekat dengan suporter.

Nyanyian dukungan untuk Shin dan timnya selalu bergelora saat mereka bertanding.

Dia optimistis Indonesia masih bisa lebih baik dari saat ini.

"Tolong dukung sepak bola Indonesia," katanya.

Catatan Bersama Timnas Indonesia

Shin Tae-yong mencatatkan kinerja solid saat menjabat sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Dari 47 pertandingan, dia sukses menyumbangkan 24 kemenangan, 10 hasil seri, dan 13 kekalahan.

Kehilangan Shin tentu akan jadi pukulan telak di tengah prestasi timnas yang semakin membaik.

Selain itu, dia sudah membangun pondasi yang cukup solid sejak empat tahun lalu.

Terdekat, dia akan memimpin skuad Garuda berlaga di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China akan jadi lawan yang sudah menunggu di depan mata.

Mimpi membawa Indonesia berlaga di Piala Dunia tentunya jadi motivasi bagi semua pemain dan staf pelatih.

Selanjutnya, skuad Garuda juga sudah memastikan diri akan berlaga di Piala Asia 2027 dan jadi satu-satunya wakil ASEAN yang sudah mengunci satu tempat. (Bolasport.com/Lukman Adhi Kurniawan/Mochamad Hary Prasetya)

Artikel ini sudah tayang di Bolasport.com dengan judul "Satu Permintaan PSSI Kepada Shin Tae-yong Usai Resmi Perpanjang Kontrak di Timnas Indonesia".

OTHER NEWS

12 minutes ago

Prediksi Rumania Vs Belanda 16 Besar Euro 2024,Van Dijk Cs Tekad Kembalikan Spirit Menang

12 minutes ago

Hasil Copa America 2024: Venezuela Catatkan Poin Sempurna dan Meksiko Gagal ke 8 Besar

12 minutes ago

Soroti Selebrasi Lebay Timnas U-16 Australia, Erick: Kenapa Mereka Berlebihan?

14 minutes ago

Kabar Maya Rumantir,Artis Era 80-an Dulu Diisukan Dekat dengan Tommy Soeharto,Kini Jadi Politisi

14 minutes ago

Diskon LCGC per Juli 2024, Brio Tembus Rp 10 Juta

26 minutes ago

6 Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi Setiap Hari,Bisa Bikin Orang Berumur Pendek

26 minutes ago

Profil Audrey Davis, Putri David eks Naif yang Tengah jadi Buah Bibir

46 minutes ago

Biodata dan Profil Zhang Zhi Jie, Pebulu Tangkis Meninggal Dunia

53 minutes ago

Hal Luar Biasa di Balik Kekalahan Timnas U16 Indonesia di Semifinal Piala AFF U16

53 minutes ago

Nasib Guru 60 Tahun Diminta Kembalikan Uang Negara Rp 75 Juta,tak Tahu Jika Pensiun Umur 58 Tahun

53 minutes ago

Kapolri Terjunkan Propam dan Itwasum Cek Penyidikan Kasus Kematian Siswa SMP di Padang

53 minutes ago

FAKTA BARU Afif Maulana,Keluarga Yakin Anaknya tak Melompat dari Jembatan,Diduga Disiksa Polisi

53 minutes ago

Tambang Emas Ilegal di Kebumen Dibongkar Polisi, Tempatnya di Dalam Gubuk

53 minutes ago

Jumlah Kekayaan Lewis Hamilton,Pembalap F1 yang akan Beli Tim Marc Marquez di MotoGP 2024

53 minutes ago

Tulang Belulang Ditemukan di Kolam Retensi Boulevard Kendari Sultra Diperkirakan Pria Usia 50 Tahun

53 minutes ago

Chery Tidak Perpanjang Harga Promo Omoda E5

53 minutes ago

Gagal Eksekusi Penalti pada Menit Kritis, Cristiano Ronaldo: Saya Berada di Titik Terendah

53 minutes ago

Air Mata Cristiano Ronaldo

53 minutes ago

Ekonom Minta Luhut jadi Orang Pertama yang Taruh Duit di Family Office RI

53 minutes ago

Sidang Praperadilan, Polda Jabar Tolak Seluruh Dalil Gugatan Pegi Setiawan

58 minutes ago

Jokowi Bahas Rencana Pemberlakuan Bea Masuk 200 Persen untuk Produk China

1 hour ago

Pensiun Dini Demi Maju Pilkada,Pegawai Dinas KB Lutim Nangis Kejer Ditinggal Puspawati

1 hour ago

PBB Nilai Penahanan Imran Khan Langgar Hukum Internasional

1 hour ago

9 Rekomendasi Drama China 2024 yang Layak Ditonton dan Sinopsisnya

1 hour ago

Asal Mula Penyebab Pusat Data Nasional Down Mulai Terkuak

1 hour ago

Meluncur Tiba-tiba, Roket China Meledak di Udara

1 hour ago

Polda Jabar di Sidang Prepadilan: Pegi Pernah Gunakan Obat Terlarang dan Ditangkap Polisi

1 hour ago

5 Daftar Bansos yang Cair Bulan Juli 2024

1 hour ago

7 Rekomendasi Drama Korea Sad Ending, Dijamin Bikin Penonton Mewek

1 hour ago

KAI Ubah Pola Operasional 27 Perjalanan Kereta Api Mulai 1 Juli

1 hour ago

Lagi Ramai di Medsos, FC Dallas Cek Khodam Maarten Paes

1 hour ago

Sosok Ari Sigit,Cucu Soeharto Sudah Nikah 4 Kali,Punya Segudang Bisnis,Dulu Jajal Jadi Penyanyi

1 hour ago

Kenali Mom-Shaming, Fenomena yang Terjadi Pada Ibu di Indonesia

1 hour ago

10 Tanaman Penurun Kadar Gula Darah, Penderita Diabetes Perlu Tahu!

1 hour ago

Dua Kapal Fregat Merah Putih TNI AL Diharapkan Bisa Beroperasi pada 2028

1 hour ago

Ayu Ting Ting Kepergok Lepas Cincin Tunangan Jadi Sorotan

1 hour ago

Jawaban Teka Teki MPLS Roti Ketawa,Bantal Putih,Air Lumpur hingga Santan Sapi Murni

1 hour ago

BELA OM ERED: Pemberian Label Obat yang Mendekati Kadaluarsa di RS Jiwa Prof HB Saanin Padang

1 hour ago

Jokowi Minta Menkes Cari Formulasi Harga Obat dan Alkes Murah, Ditunggu 2 Minggu

1 hour ago

Perang Rusia-Ukraina Hari ke-860: Pasukan Berguguran,Ukraina Siap Kirim Napi ke Medan Perang