Apa Manfaat Daun Kelor untuk Wanita? Berikut 10 Daftarnya…

apa manfaat daun kelor untuk wanita? berikut 10 daftarnya…

Ilustrasi apa manfaat daun kelor untuk wanita?

KOMPAS.com - Daun kelor kerap digunakan sebagai salah satu obat tradisional untuk mengatasi beberapa jenis penyakit. Lalu, apa manfaat daun kelor untuk wanita?

Ternyata, daun kelor memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, termasuk pada wanita, seperti meningkatkan produksi ASI, menurunkan risiko kanker, meningkatkan kesehatan tulang, dan melawan infeksi.

Meskipun umumnya aman dan tidak akan menimbulkan efek samping yang serius, konsumsi daun kelor perlu dibatasi sebanyak 50 gram saja setiap hari.

Untuk lebih jelasnya, ketahui manfaat daun kelor untuk wanita berikut ini.

Apa manfaat daun kelor untuk wanita?

Konsumsi daun kelor secara rutin ternyata memberikan banyak manfaat untuk kesehatan, termasuk pada wanita.

Disarikan dari Prevention dan Medical News Today, berikut adalah beberapa manfaat daun kelor untuk wanita yang perlu diketahui.

  • Menurunkan kolesterol

Beberapa penelitian sudah menunjukkan bahwa pemberian daun kelor pada hewan, seperti kelinci dan tikus, memberikan dampak positif pada kadar kolesterol di dalam tubuh.

Meskipun begitu, penelitian lebih lanjut diperlukan untuk mengetahui manfaat daun kelor untuk menurunkan kolesterol pada manusia.

  • Meningkatkan kadar hemoglobin

Hemoglobin, yang mengandung zat besi, ditemukan pada sel darah merah dan bertugas untuk menyalurkan oksigen dari paru-paru ke seluruh tubuh.

Konsumsi daun kelor secara rutin sudah terbukti dapat meningkatkan kadar hemoglobin pada remaja putri dan para wanita yang memasuki masa postmenopause.

  • Meningkatkan kadar antioksidan

Antioksidan adalah zat yang dapat membantu untuk mengeluarkan radikal bebas dari dalam tubuh.

Daun kelor memiliki kandungan antioksidan yang tinggi sehingga bisa meningkatkan kadar antioksidan di dalam darah dan membantu untuk mencegah penyakit.

  • Meningkatkan produksi ASI

Konsumsi daun kelor bisa membantu untuk meningkatkan jumlah ASI, atau air susu ibu, pada wanita menyusui.

Bahkan, beberapa penelitian menunjukkan bahwa konsumsi daun kelor dapat meningkatkan kandungan protein, lemak, karbohidrat, dan vitamin A pada ASI.

  • Menurunkan risiko kanker

Daun dari pohon kelor memiliki kandungan anti-kanker dan memiliki kemampuan untuk mencegah perkembangan sel kanker.

Meskipun begitu, penelitian lebih lanjut masih diperlukan untuk melihat efeknya pada tubuh manusia.

  • Meningkatkan kesehatan tulang

Konsumsi makanan yang memiliki kandungan vitamin dan mineral yang baik untuk tulang sangat diperlukan untuk mencegah osteoporosis.

Daun kelor memiliki kandungan vitamin dan mineral, seperti vitamin C, magnesium, kalium, dan boron, yang dapat mendukung kesehatan tulang, serta penyerapan kalsium.

  • Mengatasi infeksi

Kandungan kaempferol pada daun pohon kelor sudah terbukti dapat melawan bakteri, jamur, virus, dan parasit.

Bahkan, kandungan tersebut dapat membantu untuk menghilangkan mikroba berbahaya dari dalam tubuh.

  • Mengatasi inflamasi

Inflamasi kronis dapat berdampak negatif untuk kesehatan, seperti meningkatkan risiko penyakit jantung dan kanker.

Beberapa penelitian sudah membuktikan bahwa daun kelor dapat mengurangi inflamasi, khususnya pada saluran pernapasan, sehingga gejala asma dapat berkurang.

  • Menyembuhkan luka dan mengurangi nyeri

Daun kelor sudah lama digunakan sebagai salah satu obat tradisional untuk mengatasi luka sayat, luka bakar, dan jenis luka lainnya.

Bahkan, daun kelor dapat mengurangi rasa nyeri dan mengurangi bekas luka jika diaplikasikan langsung ke kulit.

  • Mengatasi gangguan pencernaan

Daun kelor dapat membantu untuk mengatasi gangguan pencernaan, seperti sembelit dan tukak lambung.

Bahkan, daun kelor memiliki kandungan antibiotik dan antibakteri yang dapat mencegah perkembangan patogen yang dapat meningkatkan risiko infeksi pada saluran pencernaan.

Memahami apa manfaat daun kelor untuk wanita sangatlah penting sebelum Anda mengonsumsinya secara rutin.

Meskipun umumnya aman, daun kelor juga dapat menimbulkan efek samping tertentu, seperti sakit perut dan diare, sehingga konsumsinya perlu dibatasi, atau maksimal 50 gram saja per hari.

Selain itu, Anda yang memiliki kondisi tertentu atau sedang mengonsumsi obat dari dokter diimbau untuk berkonsultasi secara medis sebelum makan daun kelor setiap hari.

OTHER NEWS

2 hrs ago

Shin Tae-yong Resmi Perpanjang Kontrak Latih Indonesia hingga 2027

2 hrs ago

Wakil Ketua MPR Sebut Prabowo Akan Dilantik sebagai Presiden di Jakarta, Bukan IKN

2 hrs ago

Jepang Anggap Timnas Indonesia Ancaman Baru dan Waspadai Teror Suporter di SUGBK

2 hrs ago

Jadwal Bus Damri Bandara Soekarno-Hatta Terbaru per 5 Juni 2024 Beserta Harga Tiket

2 hrs ago

5 Tempat Makan di Bogor untuk Keluarga, Ada yang Punya View Sawah

2 hrs ago

Jangan Mundurkan Mobil, Segera Lakukan Ini Jika Saldo E-toll Kurang di Gerbang Tol

2 hrs ago

Mimpi Jalan Indah Timnas Pusat ke Final Euro 2024

3 hrs ago

Timnas Indonesia Dapat Masalah,Tindakan ,Konyol, 2 Pemain Garuda Bawa Petaka,STY Ikut Dihukum

3 hrs ago

Mobil Listrik Bekas Sulit Dijual, Mobil Listrik Baru Terus Bermunculan

3 hrs ago

Masyarakat Negara Maju Ingin Balik Pakai Mobil Konvensional

3 hrs ago

Efek Besar Timnas Indonesia Usai Shin Tae-yong Perpanjang Kontrak,Piala Dunia Bukan Lagi Mimpi

3 hrs ago

Shin Tae-yong Bakal Segera Perpanjang Kontrak Bersama Timnas Indonesia

3 hrs ago

Selebgram Aida Selvia Bongkar Borok Suami yang Suka Open BO dan Piara Ani-ani di Bandung, Muka si Pelakor Dipajang!

3 hrs ago

Busett.. Harga Audio Xpander Ultimate Ini Setara Tiga Unit Xpander

3 hrs ago

Media Asing Soroti Hasil Grup Indonesia di Ronde 3 Piala Dunia 2026

3 hrs ago

AFC Jatuhi Sanksi utnuk Shin Tae-yong,Justin Hubner dan Ivar Jenner,Ini Penyebabnya

3 hrs ago

Fadli Akhmad Kenang Cara Bertahan Hidup saat Ekonomi Sulit, Ogah Punya Utang

3 hrs ago

Asisten Pelatih: Shin Tae-yong Puas dengan Hasil Drawing Ronde 3

3 hrs ago

Shin Tae yong Puas Timnas Indonesia Bergabung Grup Neraka, Asisten STY Blak-blakan

3 hrs ago

5 Tim Favorit Juara EURO 2024 Usai Fase Grup: Inggris Masuk Daftar,Belanda Diuntungkan

3 hrs ago

Timnas Indonesia Jumpa Bahrain, Media Vietnam: Masih Ingat Dibantai 10-0 Nggak?

3 hrs ago

Ma'ruf soal Budi Arie Didesak Mundur Imbas Serangan Server PDN: Urusan Presiden

3 hrs ago

Alasan Panglima Militer Bolivia Berupaya Kudeta Presiden

3 hrs ago

Superkomputer Prediksi Juara Euro 2024 dan Nasib Inggris Jelang Babak 16 Besar

3 hrs ago

Sosok AKBP Arianto Salkery,Kapolres Bolmong yang Kini Dimutasi Jadi Kapolres Minahasa Selatan Sulut

3 hrs ago

Jemaah Haji Belum ke Masjidil Haram, Difasilitasi PPIH Doa di Depan Kabah

3 hrs ago

10 Cara Menurunkan Berat Badan Secara Sehat dan Aman,Lebih Baik Menyiapkan Makan Sendiri

3 hrs ago

Wajib Tahu! Ini 5 Jenis Anger Language dalam Hubungan

4 hrs ago

Sisa 2 Hari Segera Padankan NIK dan NPWP Sebelum 1 Juli 2024,Begini Caranya

4 hrs ago

Kabar Buruk buat Marselino Ferdinan, Oxford United Dihukum Larangan Transfer

4 hrs ago

Persib Berharap Cemas, Alberto Rodriguez Diincar Klub Lain

4 hrs ago

Prestasi Memalukan, Jakarta Peringkat Segini Dari 10 Kota Termacet di Dunia

4 hrs ago

Begini Cara Mengatasi Blower AC Mobil Rusak Saran Bengkel Spesialis

4 hrs ago

Rombongan Sigra Brio Innova Akhirnya Bayar Tagihan Resto Rp 829 Ribu, Berseragam Dinas Pol PP

4 hrs ago

Baru Ketahuan, Ini Penyebab Bunyi Dengung Saat Mobil Direm

4 hrs ago

Rawan Terjadi, Motor Mati Total Gara-gara Benda Rp 2 Ribu Perak Ini

4 hrs ago

Netflix Umumkan Cast Baru Serial Live Action ONE PIECE Season 2

4 hrs ago

Uruguay Vs Bolivia 5-0, Cek Klasemen Grup Copa America 2024

4 hrs ago

Siapa Lawan Timnas U16 Indonesia di Semifinal ASEAN Cup U16 2024?

4 hrs ago

Diingatkan soal Nafkah,Gunawan Dwi Cahyo Diduga Jalan Bareng Mutia Selvia,Okie Agustina Jual Rumah