EURO 2024 - Apanya yang Egoistis? Ronaldo Kasih Umpan Dermawan untuk Bruno, Sah Jadi Raja Assist dan Gol Piala Eropa

euro 2024 - apanya yang egoistis? ronaldo kasih umpan dermawan untuk bruno, sah jadi raja assist dan gol piala eropa

Momen Cristiano Ronaldo kasih assist untuk Bruno Fernandes dalam laga timnas Portugal vs Turkiye di Grup F Euro 2024 (22/6/2024).

BOLASPORT.COM - Aksi dermawan Cristiano Ronaldo kepada Bruno Fernandes menghadirkan rekor anyar lagi untuk superstar timnas Portugal dalam sejarah Piala Eropa.

Cristiano Ronaldo belum bisa memecah telur di Euro 2024.

Dalam dua penampilan awal di Grup F, kapten timnas Portugal masih gagal mencatatkan nama di papan skor.

Padahal, Ronaldo merupakan pemain paling getol mengancam pertahanan musuh dengan jumlah 9 tembakan di Piala Eropa kali ini.

Sebanyak 4 upaya di antaranya mengenai sasaran.

Kritik soal sikapnya yang dicap egoistis karena terlampau fokus memburu gol sendiri dimunculkan segelintir pihak.

Namun, aksi terbaru sang superstar saat melawan Turkiye, Sabtu (22/6/2024), seharusnya membuang jauh-jauh anggapan miring tersebut.

Ronaldo memang tidak mencetak gol, tapi dia berperan vital dalam kemenangan telak timnas Portugal.

Mentas di Signal Iduna Park, kandang Borussia Dortmund, A Selecao das Quinas menghajar Turkiye 3-0.

Kontribusi nyata Ronaldo berupa assist untuk gol penutup yang dicetak Bruno Fernandes.

Momennya terjadi pada menit ke-56.

Proses gol tersebut diawali umpan dari lini tengah yang gagal dijangkau bek Turkiye.

Bola jatuh ke penguasaan Ronaldo, yang berlari tanpa kawalan ke kotak penalti musuh.

Tinggal berhadapan dengan kiper Altay Bayindir, dia punya opsi untuk menembak langsung ke gawang.

Alih-alih dikuasai nafsu buat melesakkan gol pertamanya di Euro 2024, Ronaldo mengambil pilihan lain.

Dia melihat posisi Bruno Fernandes tak terkawal di sisi kirinya.

Veteran berusia 39 tahun itu pun melakukan opsi bijak dengan menyodorkan umpan kepada Bruno.

Sekali sentuhan pakai kaki kanan, kapten Manchester United sukses menjaringkan bola sementara Bayindir terlambat mengantisipasinya.

Rekan seklub Bruno di Man United itu terkecoh dengan pilihan Ronaldo untuk menembak atau memberi assist.

 

Setelah bola bersarang, Bruno langsung menghampiri dan memeluk seniornya tersebut erat-erat.

Akhirnya sang playmaker berkesempatan bikin gol lebih dulu di Jerman 2024 daripada Ronaldo.

Aksi murah hati Cristiano Ronaldo bukan cuma menepis cap egoistis yang melekat.

Umpan lezat kepada Bruno Fernandes juga melahirkan satu rekor hebat dalam buku sejarah Piala Eropa.

Legenda Real Madrid itu kini tercatat pula sebagai kolektor assist terbanyak di kejuaraan ini.

Dikutip dari laman UEFA, Ronaldo sudah mengumpulkan 8 assist sepanjang keikutsertaan dalam 6 edisi Piala Eropa.

Dia memimpin daftar spesial tersebut bersama legenda top Rep. Ceska, Karel Poborsky, dengan jumlah yang sama.

Di bawah Ronaldo dan Poborsky menguntit nama-nama top yang sudah undur diri dari lapangan hijau.

Dengan jumlah 5 assist, mereka adalah Cesc Fabregas, Bastian Schweinsteiger, Arjen Robben, Eden Hazard, David Beckham, dan senior Ronaldo di timnas, Luis Figo.

Pemecahan rekor baru ini istimewa karena membuat CR7 mengawinkannya dengan status raja gol sepanjang masa Piala Eropa.

Total 14 gol dibukukannya selama berkarier di pentas antarnegara terelite Benua Biru sejak 2004.

Ronaldo unggul mutlak di atas legenda Prancis, Michel Platini, yang mencetak 9 gol.

Adapun di antara pemain yang masih aktif, pesaing terdekatnya baru mengoleksi separuh dari catatan CR7.

Mereka ialah Antoine Griezmann (Prancis) dan Alvaro Morata (Spanyol) dengan sama-sama membukukan 7 gol.

 

Kembali ke laga Portugal vs Turkiye, dua gol awal pasukan Roberto Martinez berasal dari tembakan Bernardo Silva (21') dan bunuh diri Samet Akaydin (28').

Kemenangan ini meloloskan Portugal ke babak 16 besar Euro 2024 sebagai pemuncak klasemen Grup F.

Di fase selanjutnya, mereka akan menghadapi peringkat ketiga terbaik dari Grup A, B, atau C.

Laga matchday penutup di fase grup sepertinya menjadi momen tepat bagi Ronaldo untuk pecah telur di Jerman.

Portugal akan bersua debutan turnamen, timnas Georgia, pada Rabu (26/6/2024).

OTHER NEWS

2 hrs ago

7 Facial Wash yang Mengandung Salicylic Acid, Bantu Atasi Jerawat

2 hrs ago

Badan Pengawas MA Turun Tangan, Ada Apa dengan Hakim yang Bebaskan Gazalba Saleh?

3 hrs ago

4 Jenis Karakter Anak yang Membuat Mereka Unik dan Berbeda

3 hrs ago

Pembuktian Yamaha NMAX Turbo 2024 Fitur Transmisi Bukan Gimmick

3 hrs ago

Berkunjung ke Jabal Uhud, Gunung Surga dan Saksi Bisu Syahidnya Para Syuhada

3 hrs ago

HASIL ASEAN Cup U16,Timnas Indonesia ke Semifinal Usai Pesta 6 Gol

3 hrs ago

Dipanggil Argentina & Belanda pun, Noa & Estella Loupatty Tetap Pilih Indonesia

3 hrs ago

5 Layanan Gratis yang Ditanggung BPJS Kesehatan Seumur Hidup

3 hrs ago

Sri Mulyani Ungkap Anggaran PDN yang Kena Ransomware Capai Rp 700 Miliar

3 hrs ago

Apakah setelah Pakai Sunscreen Boleh Pakai Bedak? Ini Kata Dokter Kulit

3 hrs ago

MotoGP Belanda 2024 - Posisi Nyaman Jorge Martin untuk Menyerang dan Jangan Kalah Lagi dari Bagnaia

3 hrs ago

Respons Sandy Walsh setelah Timnas Indonesia Segrup dengan Jepang, Arab Saudi, Australia di Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 hrs ago

Terjebak Dalam Grup Neraka Timnas Indonesia Hadapi Tantangan Berat di Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 hrs ago

Klarifikasi Karang Taruna Tarik Uang Parkir Wisuda Rp 50 Ribu,Korban Syok Lihat Tiket: Parahlah

3 hrs ago

Kemenperin Buka Suara soal Luhut Sebut Ada Investasi Pabrik Tekstil dari China

3 hrs ago

Penyebab Data Tak Mampu Dipulihkan Usai Serangan Ransomware

3 hrs ago

Mobil Enggak Kuat Starter Bisa Jadi Penyebabnya dari Komponen Ini

3 hrs ago

PT ZHN Pecat HR yang Teriaki Calon Karyawan dengan Kata "Sampah"

3 hrs ago

Cara Daftar Beasiswa Unggulan 2024, Bisa Kuliah Gratis di 101 PTS Ini

3 hrs ago

Sosok Jens Raven,Calon Pemain Timnas Indonesia Usia 18 Tahun,Resmi Jadi WNI

3 hrs ago

Shin Tae-yong Gembira Tahu Timnas Indonesia Masuk Grup Maut di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 hrs ago

Jarang yang Tahu, 6 Manfaat Nasi Dingin untuk Sarapan

3 hrs ago

Proliga 2024 - Efek Giovanna Milana dari Red Sparks Terbawa ke Pertamina Enduro meski Cuma 3 Kali Tanding

3 hrs ago

Merek Baru Jaecoo Bakal Ikut GIIAS 2024, Ini Mobil Andalannya

3 hrs ago

Calon Menteri di Kabinet Prabowo-GIbran,Presiden Terpilih Tegaskan 2 Syarat yang harus Dipenuhi

3 hrs ago

Angkatan Bersenjata Rusia Serang Pangkalan Udara Ukraina

3 hrs ago

8 Produk Makeup untuk Pemula yang Murah, Bikin Penampilan Makin Cetar

3 hrs ago

103 Warga Negara Asing Ditangkap di Bali Atas Dugaan Terlibat Kejahatan Siber

3 hrs ago

Dave Laksono: HP Saja Minta Backup, Kok Pemerintah Enggak Punya?

3 hrs ago

Olimpiade Paris 2024 - Sosok Ini Tebarkan Sinyal Bahaya dari Viktor Axelsen

3 hrs ago

Kualifikasi Piala Dunia 2026 - Tak Remehkan Timnas Indonesia, Pelatih China Akui Tak Ada Tim Lemah

3 hrs ago

Respon STY Usai Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Putaran Ketiga Indonesia Grup C

3 hrs ago

Tindakan Darurat Saat Mobil Mengalami Overheat, Lakukan Hal Ini

3 hrs ago

Devoyage Bogor: Lokasi, Jam Buka, Wahana, dan Harga Tiket

3 hrs ago

Etihad Airways Mendarat Perdana di Bali, Luncurkan Layanan Empat Kali Sepekan

3 hrs ago

Agar Awet Tahan Lama, Ini Tips Bau Parfum Nempel di Tubuh Lebih Lama

3 hrs ago

Rumah Pensiun Jokowi Segera Dibangun,Para Pekerja Mulai Pasang Pagar di Lokasi Pembangunan

3 hrs ago

UFC 304 - Calon Lawan Digembleng Khabib, Raja Kelas Welter Menolak Keder

3 hrs ago

Temani Nissan Serena e-POWER, Honda Bawa Step WGN ke GIIAS 2024?

3 hrs ago

Nasdem Sulsel Kecolongan