Menkominfo Berkelit Banyak Negara Diserang Ransomware, Dave: Penanganannya Hitungan Jam

menkominfo berkelit banyak negara diserang ransomware, dave: penanganannya hitungan jam

Ketua DPP Partai Golkar Dave Laksono memberikan keterangan pers kepada wartawan di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta, Sabtu (16/9/2023).

JAKARTA, KOMPAS.com - Anggota Komisi I DPR Dave Laksono mencecar Menkominfo Budi Arie Setiadi yang dinilai lamban dalam menangani peretasan Pusat Data Nasional (PDN).

Dave menyampaikan itu lantaran Budi Arie sebelumnya menyinggung bahwa hampir semua negara, termasuk negara besar, yang pernah terkena serangan ransomware.

"Tadi bapak sempat sampaikan bahwa bukan hanya di Indonesia, bahkan negara hebat pun seperti negara maju yang Singapura dan Amerika Serikat juga pernah terkena ransomware," kata Dave dalam rapat, Kamis (27/6/2024).

"Tapi penanganannya itu dalam hitungan jam, Pak, enggak sampai harian. Apalagi sampai dengan satu minggu baru bisa terselesaikan," lanjutnya.

Menurut Dave, negara lain bisa dengan cepat mengatasi serangan ransomware, bahkan hingga mengunci sampai mem-back up data, untuk mengantisipasi terjadinya serangan lanjutan.

Namun, kata politikus Golkar itu, hal tersebut justru tidak dilakukan Indonesia.

"Terakhir bapak bilang dari sejumlah instansi hanya 44 yang terselamatkan, lainnya itu terlock akibat dari ransomware. Nah lalu bagaimana dengan data mereka itu, karena itu kan menyangkut data orang," tanya Dave.

Ia kemudian menyinggung berbagai permintaan dari Menkominfo kepada DPR. Semisal soal permintaan membentuk atau melakukan revisi undang-undang.

Segala permintaan tersebut, sebut Dave, sudah dilakukan dan disanggupi DPR.

"Kominfo minta kita untuk revisi UU ITE ketiga kalinya, sudah kita lakukan, meminta untuk kita menyelesaikan UU PDP, sudah kita selesaikan, lalu bapak perlu apa lagi untuk kita memberikan keselamatan akan data masyarakat kita? Untuk bisa menjamin dunia digitalisasi kita bisa tetap berjalan?" ujar Dave.

Jika Kominfo meminta tambahan anggaran, menurut Dave, hal itu pun sudah selalu disetujui oleh DPR.

Lantas ia bertanya, di mana letak kelemahan atau kekurangan sehingga serangan atau peretasan data terus menerus terjadi di Indonesia.

"Apakah butuh UU baru atau butuh tambahan dana lagi? Butuh tambah anggaran lagi? Anggaran Kominfo dari sejak 2019 sampai Tahun Anggaran 2024 itu sudah hampir sudah lebih bahkan dari Rp 100 triliun. Jadi, kekurangannya di mana?" pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, Budi Arie menyampaikan bahwa tidak ada negara di dunia yang tidak terkena virus atau serangan ransomware, seperti yang dialami Pusat Data Nasional (PDN) milik Indonesia pada beberapa waktu terakhir.

"Kita bisa lihat, ini ransomware, tidak ada di seluruh dunia yang tidak terkena serangan Ransomware," kata Budi dalam rapat kerja bersama Komisi I DPR, Kamis di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta.

Budi membeberkan beberapa negara besar dan maju yang juga mengalami serangan ransomware, misalnya Amerika Serikat, Kanada, Inggris, Jerman, dan Kanada.

Dia menyebutkan, Indonesia terkena dampak sekitar 0,67 persen dari serangan ransomware, dibandingkan dengan Amerika Serikat (40,34 persen) atau Kanada (6,75 persen).

Ketua Umum relawan Pro Jokowi (Projo) ini menyebutkan, serangan ransomware menjadi jelas menjadi perhatian seluruh dunia karena melanda banyak negara.

OTHER NEWS

2 hrs ago

Alasan Luciano Spalletti Usai Timnas Italia Dihajar Swiss di Euro 2024,Inter Milan Dibawa-bawa

2 hrs ago

Persib Datangkan Pemain Baru dan Depak yang Lama Jadi Fokus Bahasan Utama,Ini Kata Bos Anyar

2 hrs ago

ASEAN Cup U-16 2024 - Satu Keuntungan Timnas U-16 Indonesia sebelum Berduel Lawan Australia

2 hrs ago

Halangi Fernandez, Martin Dihukum Mundur Tiga Grid

2 hrs ago

Modal Limbah Kertas,Tangan Dingin UMKM Solo Hasilkan Produk Berkualitas,Kirim ke Mana Saja Gas

2 hrs ago

Rizky Ridho, Witan, dan Ferarri Tetap Bersama Persija di Liga 1 Musim 2024/2025

2 hrs ago

Semifinal AFF U-16 Lawan Australia, Nova Arianto Waspadai Tiga Pemain Ini

2 hrs ago

Persebaya Surabaya Gigit Jari,Ambisi Pulangkan Rizky Ridho Digagalkan Persija Jakarta

2 hrs ago

Hasil Euro 2024: Jerman Terbantu VAR Kalahkan Denmark,Aksi Mantan Tukang Cat Swiss Pulangkan Italia

2 hrs ago

ASEAN Cup U-16 2024 - Pelatih Malaysia Sesali Kartu Merah dan 2 Penalti Lawan Thailand

2 hrs ago

Jerman Vs Denmark Laga Liar: Hujan, Petir, dan 3 Gol Dianulir

2 hrs ago

Tujuh Negara Ini Minta Warga Negaranya Segera Tinggalkan Lebanon

2 hrs ago

Hasil Euro 2024 - Jerman Sikat Denmark 2-0, Tiket Perempat Final Diamankan Tuan Rumah

2 hrs ago

Rekor Pertemuan Spanyol vs Georgia: Semengerikan Itu Sejarah La Furia Roja!

2 hrs ago

Jusnya Tumpah ke Karpet,Ayo Samarkan Kunci Jawaban Game Brain Test 4: Sobat Rumit Level 14

2 hrs ago

3 Shio Bakal Dapat Rezeki Melimpah di Bulan Juli 2024, Duitnya Nggak Habis-habis!

2 hrs ago

Larang Keras Budaya Luar Masuk,Kim Jong Un Perintahkan Razia dari Rumah ke Rumah,Lakukan Hal Ini

2 hrs ago

Ramalan Zodiak Besok Senin 1 Juli 2024 untuk Aries,Taurus dan Gemini: Apa yang Menarik

2 hrs ago

5 Rekomendasi Ponsel Gaming Terbaik 2024,Ada Asus ROG 8 Pro hingga Samsung Galaxy S24 Ultra

2 hrs ago

Catat! Ini 8 Cara Mengatasi Kulit yang Tidak Cocok dengan Skincare

3 hrs ago

Jadwal Lomba Balap Gokart Listrik di IKN Kaltim dan Hadiahnya,Ini Link Pendaftaran untuk Ikutan

3 hrs ago

Laksa dan Teori Penamaannya

3 hrs ago

Belum Ada Titik Temu,Hanif Sjahbandi dan Syahrian Abimanyu Berpeluang Hengkang dari Persija

3 hrs ago

Editorial New York Times Tegas Minta Biden Berhenti Calonkan Diri

3 hrs ago

Prediksi Swiss vs Italia, 29 Juni: Laga Bakal Berakhir di Adu Penalti?

3 hrs ago

10 Potongan Rambut Ikal Laki-Laki Paling Keren 2024

3 hrs ago

7 Rekomendasi Primer untuk Makeup Tahan Lama dan Anti Kilap

3 hrs ago

3 Angin Segar untuk Timnas Indonesia Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY-PSSI Turut Beri Andil

3 hrs ago

Timnas U-19 Indonesia Kalah 1-2 dari Tim PON Sumut,Ini Penjelasan Indra Sjafri: Terus Evaluasi

3 hrs ago

Alasan Keluarga Ridwan Viral Tinggal di Gubuk Reyot Tengah Hutan Makan dari Berburu,Istri Setia

3 hrs ago

Ini Nama-Nama yang Disiapkan PDIP untuk Maju di Pilgub Jateng 2024

3 hrs ago

Curug Sikarim, Wonosobo: Rute, HTM, dan Aktivitas Seru

3 hrs ago

Populer: Sinyal Harga BBM Nonsubsidi Naik; Layanan DJP Online Sempat Down

3 hrs ago

Sosok Penjual Tusuk Gigi Tuna Netra Punya Rumah 3 Lantai,Cara Dapatkan Uang Terungkap,Istri Kagum

3 hrs ago

Jika Menang Pilkada Jabar, Nasdem Proyeksikan Ilham Habibie ke Pilpres 2029

3 hrs ago

Bank Tutup 773 Kantor dalam Setahun, Ribuan Mesin ATM pun Berguguran

3 hrs ago

Ukraina Terdesak, Zelenskyy Minta Barat Kirim Lebih Banyak Senjata Jarak Jauh dan Pertahanan Udara

3 hrs ago

Alhamdulillah 4 Bansos Ini Bakal Cair Juli 2024 Serta BLT Rp600 Ribu,Ini Daftarnya

3 hrs ago

Jadwal Pertandingan Indonesia Vs Australia di Semifinal Piala AFF U16

3 hrs ago

Profil Sunita Williams, Astronot Perempuan NASA yang Terdampar di Stasiun Luar Angkasa