Jadi Calon Ketum PB PMII, Hasnu Ibrahim Usung Kredo Perfectum of PMII Victory of Indonesia

jadi calon ketum pb pmii, hasnu ibrahim usung kredo perfectum of pmii victory of indonesia

Jadi Calon Ketum PB PMII, Hasnu Ibrahim Usung Kredo Perfectum of PMII Victory of Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Sekretaris Jenderal PB PMII Bidang Politik, Hukum dan HAM periode 2021 - 2024 Hasnu Ibrahim secara resmi mendaftarkan diri dan mengembalikan berkas pencalonan Ketua Umum Pengurus Besar Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesis (PB PMII) periode 2024-2027.

Ketua umun PMII sendiri akan dipilih pada Kongres PMII XXI di Palembang, Sumatera Selatan pada 12 - 14 Agustus 2024 mendatang.

Pengembalian berkas kandidat Ketua Umum tersebut dilangsungkan di Kantor PB PMII, Jalan Salemba Tengah, Jakarta Pusat, Kamis (13/6).

Selain menjabat sebagai wasekjen, Husnu merupakan kader PMII asal Kupang yang juga Pengurus Koordinator Cabang (PKC) PMII Bali dan Nusa Tenggara (Bali, NTB, dan NTT).

Hasnu mengawali prosesnya sebagai aktivis PMII pada tahun 2014 di PC PMII Kupang, Nusa Tenggara Timur, region Bali Nusra.

"Sebagai kader PMII yang sedang di struktural kami memohon ijin dan restu dari para anggota, kader, Ketua Rayon, Ketua Komisariat, Ketua Cabang, Ketua Pengurus Koordinator Cabang, Majelis Pembina Cabang, Majelis Pembina Daerah dan Majelis Pembina Nasional dan Ikatan Keluarga Alumni PMII se Nusantara agar mendukung dan mendoakan kami pada kongres kali ini," kata Husnu dalam keterangannya, Jumat (14/6).

Menurut Hasnu, Perfectum of PMII alias penyempurnaan PMII adalah keharusan, karena PMII telah memasuki usia 64 tahun dalam menyambut PMII Emas 2060.

"Penyempurnaan tersebut dimulai dari metode kaderisasi, metode gerakan, metode dakwah, pangkalan data organisasi, kelembagaan dan restrukturisasi, elektronik PMII, ekosistem ekonomi organisasi dan paradigma PMII," jelas.

Dia mengatakan ini menjadi PR sejarah yang harus disempurnakan agar ke depannya tidak lagi berkutat pada persoalan tersebut melainkan sudah memikirkan tentang desainer yang meritokrasi negeri.

Selain itu, Hasnu juga mendorong zonasi gerakan berbasis isu-isu lokal seperti Lingkungan, Masyarakat Adat, Hak Asasi Manusia (HAM), agraria, kelautan dan perikanan, maritim, pariwisata, pertambangan dan energi, industri dan ketenaga kerjaan.

"Penataan zonasi gerakan berbasis isu lokal ini akan menjadi role model kepemimpinan kedepannya yang dapat melakukan lompatan-lompatan besar terhadap kemajuan PMII pada gerakan eksternal," kata Hasnu.

Dia juga menyoroti sejumlah hal seperti pembangunan demokrasi, penegakan hukum dan pemberantasan korupsi, desentralisasi dan otonomi daerah, Omnibus Law Cipta Kerja, Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), birokrasi lokal dan kesejahteraan masyarakat lokal yang bersinggungan secara langsung dengan publik.

"PMII sebagai kekuatan masyarakat sipil harus berperan aktif dalam mengawal agenda pemerintahan demi mewujudkan Indonesia Emas 2045 yang maju, berdaulat dan berkelanjutan," jelas Hasnu.

Ke depan, desain kepemimpinan PMII harus bermuara terhadap PMII Untuk Indonesia sebagai gayung bersambut dari Ibu Kota Nusantara sebagai signal transformasi bangsa.

"Menangkan Indonesia artinya kita harus berkolaborasi dengan semua pihak untuk bersama-sama mengatasi kemiskinan, gizi buruk, kualitas pendidikan, korupsi dan penegakan hukum, pemerataan pembangunan dan sejumlah problem kenegaraan lainnya," ungkap Hasnu.

Hasnu mengakui peluang bagi Indonesia ada, tetapi di era VUCA dan PENTAHELIX ini membutuhkan kolaborasi dan sinergitas semua komponen bangsa agar mempercepat transformasi Indonesia dalam kerangka Indonesia Emas 2045.

Sementara itu, Salah satu Tim Pemenangan Muda PMII Untuk Nusantara Syaiful Hidayatullah menjelaskan Husnu sosok yang lahir dari proses kaderisasi yang panjang dan matang sebagai intelektual organik.

Dia menyebutkan Husnu memiliki 3 modal untuk menjadi ketua umum PMII. Pertama, modal intelektual.

Syaiful menyebutkan sebagai aktivis pergerakan, Husnu akrab dengan sejumlah bahan bacaan seperti politik, hukum, perbandingan ideologi, filsafat, kelautan dan perikanan, maritim dan sejumlah buku-buku gerakan sosial lainnya yang akrab dengan dunia aktivisme.

"Hasnu juga rutin mengirimkan sejumlah naskah tulisannya di sejumlah media massa baik nasional maupun lokal dalam merespon sirkulasi isu yang berkembang sangat cepat," jelasnya.

Selain itu, Hasnu juga aktif dalam beberapa lembaga riset dan konsultan pemilu dan demokrasi serta berhasil melahirkan buku berjudul "Omnibus Law Cipta Kerja di Indonesia: Kontroversi, Oligarki dan Tantangan Demokrasi".

Kedua, lanjutnya, Husnu memiliki jaringan yang cukup luas baik skala nasional dan lokal.

"Melalui persekawanan tersebut, dirinya mempelajari banyak hal dari lingkungan eksternal sebagai keyakinannya dalam menata PMII kedepannya terutama pada pengusaan isu-isu tertentu dengan metode kerja dan riset yang tepat," jelasnya.

Modal ketiga menurut Syaiful, Husnu juga memiliki modal kepemimpinan yang telah diasah sejak SMA.(mcr8/jpnn)

OTHER NEWS

44 minutes ago

TelkomSigma Klarifiasi Soal Penggunaan Windows Defender di PDN

51 minutes ago

Realme 12 4G Meluncur, Bawa Kamera 50 MP dan Chip Snapdragon 685

51 minutes ago

Update Harga HP Huawei Seri P di Akhir Juni: Huawei P30 Pro,Huawei P40 Pro,hingga Huawei P50 Pro

51 minutes ago

EURO 2024: Apakah Ini Penyebab Inggris Kurang Menggigit?

51 minutes ago

5 Rekomendasi HP Gaming 2024, Harga Mulai Rp 1 Jutaan!

51 minutes ago

Swiss Vs Italia: Gli Azzurri Punya Masalah Besar

51 minutes ago

Inter Milan Berisiko Kehilangan Permata Sampdoria ke Napoli

56 minutes ago

Khubilai Khan Tak Akan Pernah Mampu Taklukkan Pulau Jawa

56 minutes ago

Tinggal 2 Hari Lagi, Segera Padankan NIK-NPWP sebelum 1 Juli 2024

56 minutes ago

Kenali Penyakit Stiff Person Syndrome, yang Menimpa Celine Dion

56 minutes ago

Foto: Tampilan Yamaha NMax Turbo dari Dekat

1 hour ago

Beredar Kabar Hasto Dicopot dari Sekjen PDIP hingga KPK Usut Penyokong Dana Pelarian Harun Masiku

1 hour ago

Timnas Indonesia Hadapi Sistem Baru di Kualifikasi Piala Dunia 2026,Apa Itu Double Round Robin?

1 hour ago

Nyesek, Tangis Kiki Farrel Pecah Saat Ceritakan Perjuangan sang Ibunda: Disakitin Bapakku, Diusir, Jualan Baju Bekas

1 hour ago

Jadwal Lengkap Babak 16 Besar Euro 2024, 3 Big Match Menanti

1 hour ago

Nurul Arifin Cecar Kominfo soal Siapa yang Minta Tebusan 8 Juta Dolar

1 hour ago

Sekjen PKS Ungkap Jokowi Sodorkan Nama Kaesang ke Berbagai Partai untuk Kontestasi Pilgub

1 hour ago

ASUS Vivobook S 14 OLED Resmi Hadir di Indonesia, Bawa Kemampuan AI

1 hour ago

Jadwal dan Lokasi SIM Keliling di Bali Jumat 27 Juni 2024, Ayo Cek Semeton!

1 hour ago

TAMPIL Gacor di Euro 2024,Striker Swiss jadi Target Transfer Man United

1 hour ago

Kematian Anak di Padang, Dulu Menyangkal, Kini Polda Sumbar Akui Anggota Langgar Hukum

1 hour ago

Deepika Padukone jadi Wajah Baru Koleksi Nature Sauvage Cartier

1 hour ago

Erdogan: Turki Siap Bentengi Lebanon Jika Militer Israel Lakukan Invasi

1 hour ago

Google Mulai Gulirkan Side Panel AI Gemini di Gmail, Drive, dan Docs

1 hour ago

Piala AFF U-16: Hajar Laos 6-1, Timnas U-16 Indonesia Melaju ke Semifinal

1 hour ago

Jepang Segrup dengan Indonesia, Samurai Biru Tatap Tantangan Sulit

1 hour ago

Kata Nova Arianto Usai Antar Timnas U-16 Indonesia Lolos ke Semifinal ASEAN Cup U-16 2024

1 hour ago

Kaesang ke Sekjen PKS: Jangan Bawa-bawa Presiden Lah, Ketumnya Kan Saya

1 hour ago

Hasil Timnas U16 Indonesia vs Laos: Pesta Gol 6-1, Garuda Asia ke Semifinal ASEAN Cup

1 hour ago

Tidak Jadi Keluar, Milomir Seslija Setia Bersama Persis Solo

1 hour ago

Didesak Mundur dari Menkominfo Buntut Peretasan PDN, Budi Arie: Tunggu Saja

1 hour ago

Social Butterfly Adalah Orang yang Mudah Bersosialisasi, Ini Cirinya!

1 hour ago

Lika-Liku Smelter Manyar Freeport, dari Perencanaan hingga Beroperasi

1 hour ago

Menanti Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala AFF U16 2024

2 hrs ago

Euro 2024: Cristiano Ronaldo Buktikan Masih Punya Fisik Kuat dan Kecepatan di Usia 39 Tahun

2 hrs ago

Katalog Promo Indomaret Hari ini 28 Juni 2024,Beli Biscuit Roma Gratis 1 Teh Pucuk Harum

2 hrs ago

Safenet Galang Petisi Tuntut Budi Arie Mundur dari Menkominfo

2 hrs ago

Jens Raven Resmi Jadi WNI,Pemain Andalan STY Bertambah,Amunisi Lini Serang Timnas Indonesia

2 hrs ago

Demi Hebat Biaya, Nissan Siap Produksi Mobil Listrik di China Bersama Dongfeng

2 hrs ago

Inilah Daftar Orang Terkaya di Indonesia dan Jumlah Kekayaannya Juni 2024 versi Forbes dan Bloomberg