Anies Berpotensi Maju di Pilkada Jakarta, PAN: Jangankan DKJ, di Pilpres Aja Kita Menang

anies berpotensi maju di pilkada jakarta, pan: jangankan dkj, di pilpres aja kita menang

Ketua Fraksi PAN DPR RI Saleh Partaonan Daulay (tengah) bersama Wakil Ketua Komisi III DPR RI Pangeran Khairul Saleh (kiri), dan Wakil Ketua Komisi VII DPR RI Eddy Soeparno di kantor DPP PAN, Jakarta, Kamis (27/6/2024).

JAKARTA, KOMPAS.TV - Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) Saleh Daulay buka suara mengenai kemungkinan majunya Anies Baswedan di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.

Ia menyinggung soal kemenangan pihaknya atas Anies di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024. Seperti diketahui, dalam Pilpres 2024, PAN mengusung pasangan capres-cawapres, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, yang akhirnya ditetapkan sebagai pemenang.

"Nah ditanya apakah kurang lebih gini, berani bersaing sama Anies di DKJ (Daerah Khusus Jakarta)? Jangankan DKJ, di pilpres aja kita menang, faktanya kan menang. Apalagi di DKJ. Jadi enggak ada masalah," kata Saleh di kantor DPP PAN, Jalan Buncit Raya, Jakarta, Kamis (27/6/2024), dikutip Tribunnews.com.

Dia pun menyilakan Anies untuk menjadi kandidat di Pilkada Jakarta 2024. PAN, kata dia, mendorong kadernya untuk maju di perhelatan yang sama.

"Kan kalau (Anies) memang masih mau maju silakan, kan yang jelas itu kami dorong Zita Anjani. Zita Anjani punya partai PAN, PAN punya kewajiban dorong kadernya untuk maju," ungkapnya.

Ia menyebut Zita merupakan sosok yang tepat untuk diusung PAN di Pilkada Jakarta, dan nantinya bakal disimulasikan dengan calon dari partai-partai lain.

"Jadi kalau ditanya kenapa Zita? Karena Zita kader PAN, jadi semua partai pasti akan dorong partainya dulu dong, nanti disimulasikan dengan partai-partai lain. Kalau cocok, baru digabungkan, kan gitu. Jadi masih proses, masih panjang," bebernya.

Sejauh ini, DPW PKB Jakarta sudah sempat menyatakan dukungan kepada Anies sebagai calon gubernur Jakarta. Namun, mereka belum menentukan siapa sosok calon wakil gubernurnya.

Sementara Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Ahmad Syaikhu belakangan mengumumkan akan mengusung Anies sebagai bakal calon gubernur bersama kadernya, Sohibul Iman, sebagai bakal calon wakil gubernur.

Pengumuman itu disampaikan Syaikhu saat memberikan sambutan dalam acara Sekolah Kepemimpinan Partai (SKP) DPP PKS sebagai pembekalan kepada seluruh Calon Anggota Dewan Terpilih DPR RI dan DPRD Provinsi se-Indonesia di Hotel Sahid, Jakarta Selatan, Selasa (25/6/2024).

"Maka Dewan Pimpinan Pusat (DPTP) PKS pada rapat di hari Kamis 20 Juni 2024, telah memutuskan mengusung Bapak Anies Rasyid Baswedan sebagai bakal calon gubernur dan bapak Mohammad Sohibul Iman sebagai bakal calon wakil gubernur. Siap berjuang memenangkannya? Allahuakbar, merdeka," ucap Syaikhu.

Ia pun juga sempat mengungkap singkatan yang pas untuk duet Anies dan Sohibul, yakni AMAN.

"Kami meyakini pasangan Anies-Sohibul Iman, ada yang sudah mereka-reka juga singkatannya. AMAN katanya. Nanti terserah lah apa namanya. Yang memiliki kualifikasi yang mumpuni, serasi dan bisa saling melengkapi untuk memimpin DKI Jakarta," ungkapnya.

OTHER NEWS

2 hrs ago

Kuasa Hukum Sebut Staf Hasto Minta Perlindungan ke LPSK karena Merasa Dijebak KPK

2 hrs ago

Jawab Harapan Rakyat,Eman Suherman Raih Dukungan Besar Warga Majalengka Maju Pilbup

2 hrs ago

CVT Elektronik Yamaha NMAX Turbo 2024 Masih Perlu Grease atau Gemuk, Ini Fakta Lainnya

2 hrs ago

SpaceX Akan Bawa Pulang Stasiun Luar Angkasa Internasional 2030-an dan Dihancurkan di Atmosfer Bumi

2 hrs ago

MotoGP Belanda 2024 - Marquez Egois, Pramac Tak Apa Dibilang Gila Keluar dari Ducati

2 hrs ago

BOLEHKAH Maskapai Tolak Keberangkatan Penumpang ke Luar Negeri Jika Paspornya Dianggap Rusak?

2 hrs ago

Liga Arab Hapus Hezbollah dari Daftar Organisasi Teroris

2 hrs ago

Postingan Terakhir Dimas Yonathan Tarigan,Guru SMK yang Gantung Diri,Sempat Balas Komentar di IG

3 hrs ago

Ketahui, Kandungan yang Tidak Boleh Ada dalam Skincare Anak

3 hrs ago

Update Harga HP iPhone Seri Lengkap Akhir Juni: iPhone XR,iPhone 14,iPhone 11,hingga iPhone 15

3 hrs ago

Carlos Pena Bicara Ambisi hingga Filosofi Sepak Bola yang Bakal Diterapkan di Persija

3 hrs ago

EURO 2024 - Jumpa Rumania, Gelandang Keturunan Maluku Janji Timnas Belanda Tak akan Ulangi Kesalahan seperti Saat Dipecundangi Austria

3 hrs ago

ASEAN Cup U-16 2024 - Australia Sudah Incar Bentrok dengan Timnas U-16 Indonesia, Ingin Rasakan Teror Suporter Tuan Rumah

3 hrs ago

UPDATE Transfer Inter Milan: 5 Kendala Transfer Albert Gudmundsson

3 hrs ago

2 Cara Memilih Daging Sapi yang Bagus, Tips dari Penjual

3 hrs ago

AI Boros Energi, Ini Cara AWS Menghemat Energi Listrik Data Center

3 hrs ago

Survei LSI: Basis Pemilih PDIP Jateng Pilih Kaesang Jadi Gubernur

3 hrs ago

Daftar Harga Samsung A15 5G,A25 5G,A35 5G,A55 5G Terbaru Juni 2024,Kian Turun dari Awal Rilis

3 hrs ago

Mantan Dedengkot Pramac Tahu Siapa yang Lebih Untung Banyak dengan Manuver Pramac dari Ducati ke Yamaha

3 hrs ago

PDIP tak Menampik Pesona Anies di Pilkada Jakarta: Banyak Disuarakan Akar Rumput

3 hrs ago

Ketua Kadin Singgung Kinerja Sri Mulyani,Arsjad Rasjid sebut Kriteria Menkeu Kabinet Prabowo-GIbran

3 hrs ago

Daftar Buah-buahan yang Efektif Membantu Mengecilkan Perut Buncit,Aman Dikonsumsi Setiap Hari

3 hrs ago

Diduga Muncul di GIIAS 2024, Seirit Apa Sih Toyota Prius Terbaru?

3 hrs ago

MUNCUL Dugaan Eky Kekasih Vina Masih Hidup,Praktisi Hukum Beberkan Kejanggalan Ini

3 hrs ago

PDIP soal Isu Jokowi Tawarkan Kaesang di Pilkada 2024: Replikasi Pilpres

3 hrs ago

5 Tips Menjaga Kadar Kolesterol Tetap Normal,Apa Saja?

3 hrs ago

Survei LSI Bursa Pilgub Jateng: Ahmad Luthfi, Kaesang, Bambang Pacul hingga Dico

3 hrs ago

Ternyata AHM Oil MPX dan SPX Masa Pakainya Dua Kali Lipat Lebih Panjang Pemakai Honda Kudu Tahu Loh

3 hrs ago

Dulu Diejek Raksasa,Nasib Sagil Bocah SD Tinggi 2 M Kini Berubah,Jadi Atlet andamp Hidup Terjamin

3 hrs ago

Petugas Hapus Parkir Gratis di Minimarket, Dishub Lombok Barat : Lokasi Obyek Retribusi

3 hrs ago

Toyota Prius HEV Masih Kurang? Senggol Nih Spesifikasi Prius PHEV

3 hrs ago

Warganet Kesal Akun Instagram Menkominfo Digembok

3 hrs ago

Pemkot Bogor Keluarkan Larangan Judi Konvensional dan "Online"

3 hrs ago

4 Drama Korea Terbaik yang Tayang di Cannes International Series Festival 2024-2025, Berkelas!

4 hrs ago

Tanda “I” dan “O” di Tombol Power Bukan Simbol Biasa, Begini Artinya

4 hrs ago

Bakal Jumpa Timnas Indonesia U-16 di ASEAN Cup U-16 2024,Australia Sesumbar: Tantangan bagi Kami

4 hrs ago

Sensasi Nyetir Hyundai Palisade Signature AWD Dalam dan Luar Kota

4 hrs ago

Speed Boat Berisi Puluhan Warga Bangladesh dan India Terdampar di Perairan Sukabumi

4 hrs ago

Pejabat Pemerintah Dinilai Tak "Gentle" Tanggung Jawab Setelah PDN Diretas

4 hrs ago

Peringatan Dini Cuaca Besok Senin 1 Juli 2024,BMKG: Waspada 27 Wilayah Alami Cuaca Ekstrem