Inilah Layanan Publik yang Sulit Diakses Bila Belum Memadankan NIK Menjadi NPWP hingga 30 Juni 2024

TRIBUNBATAM.id - Ada sejumlah kendala yang akan diterima wajib pajak yang belum melakukan pemadanan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

Mulai dari layanan perbankan, ekspor, impor, pencairan dana pemerintah, dan lainnya.

Untuk itu wajib pajak yang hingga kini belum melakukan pemadanan, masih ada kesempatan untuk melakukannya paling lambat Minggu, 30 Juni 2024.

Sebagai informasi, pemadanan NIK menjadi NPWP merupakan implementasi dari Undang-Undang (UU) Nomor 7 Tahun 2021 tentang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (HPP) di mana pemerintah ingin menerapkan Single Identity Number (SIN).

Sehingga satu nomor identitas dapat digunakan untuk berbagai keperluan administrasi, termasuk perpajakan, lewat kebijakan tersebut.

Wajib pajak yang tidak melakukan pemadanan NIK menjadi NPWP hingga batas waktu yang sudah ditentukan akan mengalami kendala dalam mengurus sejumlah layanan ke depannya.

Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Dwi Astuti mengatakan, Wajib Pajak yang tidak melakukan pemandanan NIK menjadi NPWP akan mengalami kendala dalam mengakses layanan perpajakan.

"Wajib Pajak yang belum melakukan pemadanan NIK dan NPWP akan mendapat kendala dalam mengakses layanan perpajakan, termasuk layanan administrasi pihak lain yang mensyaratkan NPWP," ujar Dwi yang dilansir Kompas.com, Rabu (19/6/2024).

Berbagai kendala tersebut terjadi karena seluruh layanan akan menggunakan NIK sebagai NPWP.

Dilansir dari Kontan, berikut layanan administrasi yang memerlukan NIK sebagai NPWP :

  • Layanan pencairan dana pemerintah, 
  • Layanan ekspor, 
  • Layanan impor, 
  • Layanan perbankan dan sektor keuangan lainnya, 
  • Layanan pendirian badan usaha 
  • Perizinan berusaha. 

Selain itu, layanan administrasi pemerintahan selain yang diselenggarakan DJP Kemenkeu yang mensyaratkan penggunaan NPWP juga wajib menggunakan NIK sebagai NPWP mulai tahun depan.

Oleh sebab itu, Dwi mengimbau kepada Wajib Pajak untuk segera melakukan pemadanan NIK menjadi NPWP sebelum batas waktu yang sudah ditentukan, yaitu 30 Juni 2024.

Hingga Rabu (19/6/2024) pukul 09.00 WIB, sebagian besar NIK sudah dipadankan sebagai NPWP.

"Dari total 74,45 juta Wajib Pajak Orang Pribadi Dalam Negeri, tersisa sebanyak 681.000 NIK-NPWP yang masih harus dipadankan," jelas Dwi.

Adapun dari keseluruhan data yang telah valid, terdapat 4,3 juta data yang dipadankan secara mandiri oleh wajib pajak. Sisanya dipadankan oleh sistem.

Proses pemadanan NIK sebagai NPWP sebenarnya tidak hanya dilakukan secara mandiri oleh wajib pajak, tapi juga oleh sistem DJP.

Kendati begitu, Dwi tetap mengimbau agar Wajib Pajak melakukan pemadanan NIK menjadi NPWP karena masih terdapat data-data yang memerlukan konfirmasi dan verifikasi mandiri.

Cara cek NIK sudah terintegrasi NPWP

Sebelum melakukan pemadanan NIK menjadi NPWP, Wajib Pajak bisa mengecek apakah NIK sudah dipadankan menjadi NPWP atau belum.

Cara mengeceknya cukup mudah, yaitu :

  • Masuk ke laman ereg.pajak.go.id 
  • Gulir halaman ke bawah dan klik "Cek NPWP" atau dapat juga mengklik langsung di laman ereg.pajak.go.id/ceknpwp 
  • Masukkan NIK, nomor Kartu Keluarga (KK), dan kode captcha 
  • Setelah selesai, klik "Cari" untuk mengetahui apakah NIK sudah terintegrasi dengan NPWP. 
  • Halaman akan menampilkan hasil pencarian yang terdiri dari NPWP, nama wajib pajak (WP), Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama terdaftar, dan status aktif atau tidaknya. 

(*/TRIBUNBATAM.id)

OTHER NEWS

2 hrs ago

Konon, Jokowi Sudah Menyodorkan Paket RK-Kaesang ke Mana-Mana

2 hrs ago

Tak Hanya Berdua dengan Juliette Angela, Anji Mengaku ke Thailand Bareng Manajemen

2 hrs ago

Georges Mikautadze Pimpin Daftar Top Skor Euro 2024, Cristiano Ronaldo Masih Nol

2 hrs ago

Alberto Rodriguez Hengkang dari Persib Bandung? Bek Muda Persija Jakarta Bisa Jadi Opsi Penggantinya

2 hrs ago

4 Shio Berpotensi Berumur Panjang, Punya Rahasia Apa nih?

2 hrs ago

Lost Contact Adalah Hilang Komunikasi, Ini Penyebabnya di Pertemanan

2 hrs ago

Minat Beli Mobil Listrik Bekas? Ini Tantangannya

2 hrs ago

Enam Tips Sukses Karier

2 hrs ago

Fakta Sosok Zhang Ziyu Pebasket Putri China Bertinggi Badan 220 Cm,Viral saat Lawan Tim Indonesia

2 hrs ago

Terakhir 30 Juni 2024, Ini Cara Mendapatkan EFIN Online untuk Pemadanan NIK dan NPWP

2 hrs ago

Bagaimana Cara Ular Derik Menghasilkan Suara Uniknya?

2 hrs ago

Pelatih Oxford United Pede Hadapi Divisi Championship, Marselino Ferdinan Masuk Rencana Transfer?

2 hrs ago

Warga KTP Pati Bernapas Lega, Sudah Bisa Rental Mobil Lagi Karena Ini

2 hrs ago

HP Jadul Siap-siap Tak Bisa WA,Berlaku Tahun Ini,Mulai HP Samsung Hingga iPhone

2 hrs ago

Pentingnya Kerjasama Pasangan! 6 Sebab Ayah Alami Baby Blues: Ketika Buah Hati Menjadi Tantangan Bukan Kebahagiaan

2 hrs ago

Kata Ahli IT soal Pusat Data Nasional Pakai Keamanan Windows Defender

2 hrs ago

10 Klub Liga 1 Harus Remedial Club Licensing, PT LIB: Yang Tak Lolos Kena Sanksi

2 hrs ago

Klasemen Grup C ASEAN Cup U-16 2024 - Garang di Awal, Malaysia Kini Terancam Pulang Duluan

2 hrs ago

Shin Tae-yong Sambut Positif Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia

2 hrs ago

Apa yang Akan Terjadi Jika Konflik Israel-Hezbollah Kian Keruh?

2 hrs ago

Jadwal Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Laos di Piala AFF U16 Malam Ini

2 hrs ago

Jadwal Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Ketiga,Segrup Jepang dan Australia

2 hrs ago

Rangkaian Nama Bayi Laki-laki Bermakna Tangguh dan Penuh Tanggung Jawab, Pilihan Terbaik!

3 hrs ago

Rumah Subsidi di Villa Kencana Cikarang Terbengkalai, Marketing: Karena Tak Dihuni dan Dirawat

3 hrs ago

Siemens Indonesia Tunjuk Surya Fitri Jadi CEO

3 hrs ago

Golkar Prediksi Calon Parpol Koalisi Pendukung Anies Pecah Gara-gara PKS

3 hrs ago

Bocoran Soal Tes Psikologi SIM,Tes Psikologi Kecerdasan dan Kunci Jawabannya,Yakin Lulus

3 hrs ago

Kabar Salmania si Gebetan Teuku Ryan Usai Cerai dari Ria Ricis: Perjuangin Masa Depan,Kamu Hebat

3 hrs ago

Peta Kekuatan Lawan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Shin Tae-yong Butuh Keajaiban

3 hrs ago

Terkuak Sosok Rani Asli di Film Ipar Adalah Maut,Ciri-cirinya Dibongkar Davina Karamoy: Masya Allah

3 hrs ago

Pemain Judi Online Ini Berbagi Tips: dari Sejam Habis Satu Kali Gaji, Kini Hampir Berhenti

3 hrs ago

Daftar Lawan Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

3 hrs ago

Fakta Pernikahan Happy Asmara dan Gilga Sahid, 'Belum, belum'

3 hrs ago

13 Kode Promo Gojek Hari Ini 27 Juni 2024 Diskon GoFood Rp22 Ribu,GoCar Hemat Rp9 RIbu,Cashback

3 hrs ago

Profil dan Harta Irjen Abdul Karim,Kapolda Banten yang Kini Duduki Jabatan Bekas Ferdy Sambo

3 hrs ago

Bisakah Oli Mesin Dipakai untuk Oli Transmisi Mobil Matic? Begini Jawaban Pakar

3 hrs ago

Pertandingan Piala AFF U16 2024 Indonesia Vs Laos, Pukul Berapa?

3 hrs ago

10 Cara Menghilangkan Bau Kotoran Kucing di Taman, Bisa Pakai Baking Soda

3 hrs ago

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

3 hrs ago

Harus Tahu, Inilah Tanda-tanda Seal Klep Mobil Minta Ganti Baru