Kenaikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) Mulai Dirasakan Sejumlah Perguruan Tinggi

kenaikan uang kuliah tunggal (ukt) mulai dirasakan sejumlah perguruan tinggi

Kenaikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) Mulai Dirasakan Sejumlah Perguruan Tinggi

KONTAN.CO.ID  - JAKARTA. Kenaikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) menjadi polemik di tengah masyarakat. Pasalnya, peraturan ini dinilai membebankan bagi orang tua mahasiswa yang berpenghasilan menengah ke bawah.

Adapun kenaikan UKT ini tertuang dalam Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 yang dilanjutkan dengan Keputusan Mendikbud Nomor 54/2024 tentang Standar Satuan Biaya Operasional Pendidikan Tinggi.

Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Memendikbud Ristek), Nadiem Makarim, mengatakan kenaikan UKT hanya berlaku untuk mahasiswa baru bukan untuk seluruh mahasiswa.

Dia membantah, kenaikan ini akan mengubah tingkat UKT bagi mahasiswa yang sudah melaksanakan pendidikan di peruguruan tinggi.

“Ini yang kadang masih ada mispersepsi, ini tidak benar. Aturan ini hanya berlaku untuk mahasiswa baru,” ujarnya dalam Rapat Kerja bersama Komisi X DPR RI, Selasa (21/5).

Nadiem menjelaskan, kebijakan ini akan dilakukan berjenjang, di mana mahasiswa dengan tingkat ekonomi mampu diharuskan untuk membayar uang pangkal lebih mahal. Sedangkan untuk mahasiswa dengan tingkat ekonomi menengah ke bawah tidak dibebankan UKT tinggi.

“Jadi tidak ada mahasiswa yang gagal kuliah atau tiba-tiba membayar lebih banyak akibat kebijakan ini,” ungkap Nadiem.

Sementara itu, kenaikan UKT mulai dirasakan oleh sejumlah perguruan tinggi di Indonesia, hal ini dinilai membebankan bagi orang tua mahasiswa yang sebagian besar berprofesi sebagai petani.

Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Mataram (Unram) Nusa Tenggara Barat (NTB), Herianto mengatakan, pihaknya sangat menyayangkan narasi yang disampaikan Mendikbud bahwa kenaikan UKT hanya untuk orang tua yang berpenghasilan menengah ke atas.

“Faktanya kami melihat khususnya di NTB, di Unram, orang tua mahasiswa baru sama saja seperti orang tua mahasiswa lama, karena rata-rata petani yang berpenghasilan menengah ke bawah,” ujarnya kepada KONTAN, Rabu (22/5).

Herianto yang juga selaku Koordinator Pusat BEM Seluruh Indonesia (SI) menuturkan, banyak orang tua mahasiswa yang mengadu kepada pihaknya karena adanya kenaikan UKT yang signifikan.

Dia menyebutkan, di Unram sendiri biaya UKT terjadi kenaikan pada grade III yang sebelumnya total pembayaran sebesar Rp 1.900.000, kini dengan adanya kebijakan tersebut mencapai Rp 2.500.000. Menurutnya, ini terjadi di rata-rata fakultas dan prodi.

“Sedangkan di fakultas kedokteran terjadi kenaikan di grade III dan grade VI,” terang dia.

Lebih lanjut, Herianto menambahkan, pihaknya bakal melakukan beberapa langkah untuk mengawal isu ini agar tetap berjalan pertama, memberikan peryataan sikap dari berbagai kampus untuk merevisi aturan tersebut.

“Bila itu tidak didengarkan Kemendikbud kami akan ada intruksi turun ke jalan dengan konsolidasi-konsolidasi besar sampai tuntutan mahasiswa ini didengarkan dan direvisi,” tandasnya.

Presiden BEM Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Agung Lucky menyebutkan, kenaikan UKT mulai dirasakan oleh mahasiswa baru tahun 2024. Di mana, UKT UNS mengalami penambahan golongan tahun sebelumnya hanya ada 8 golongan saat ini ada 9 golongan.

“Ini akan memberatkan bagi mahasiswa baru dan kenaikannya juga sangat signifikan dan ada yang mencapai 100% kenaikannya dari golongan 8 ke golongan 9. UKT tertinggi mencapai Rp 30 Juta di UNS,” sebutnya.

Agung mengungkapkan, pihaknya telah melakukan koordinasi dan audiensi terbuka dengan rektorat UNS, namun hingga saat ini belum mendapat titik terang hingga melakukan Rapa Dengar Pendapat Umum (RDPU) dengan Komisi X DPR.

“Hasil dari RDPU bahwasannya akan membentuk panitia kerja untuk mengawal isu ini, memanggil Kemendikbud, dan mendesak mencabut Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024,” tandasnya.

Sebelumnya, Presiden BEM Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed), Maulana Ihsan menyebut biaya UKT melambung antara 300% sampai 500%.

“Contoh di fakultas saya sendiri, dari fakultas peternakan, sebelumnya Rp 2,5 juta, sekarang naik jadi Rp 14 juta," katanya dalam RDPU bersama Komisi X DPR.

Maulana mengatakan, pihaknya juga telah melakukan beberapa audiensi dengan rektorat terkait permohonan keringanan UKT bagi mahasiswa, namun belum membuahkan hasil.

OTHER NEWS

2 hrs ago

Pertamina Pastikan Stok BBM dan LPG 3 Kg Aman selama Libur Idul Adha

2 hrs ago

Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka Halaman 106 107 dan 109,Let,s Write

2 hrs ago

Libur Panjang, Lebih dari 300.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

2 hrs ago

JADWAL Tayang Copa America 2024 Mulai Jumat Pagi,Prediksi Argentina Vs Kanada di Laga Pembuka

2 hrs ago

RESMI - Jual Permanen Charles De Ketelaere, AC Milan Rugi Duit dan Perkuat Rival di Liga Italia

2 hrs ago

5 Arti Mimpi Memandikan Sapi, Tanda Dipenuhi Energi Negatif, Lepaskan Beban Emosional Anda

2 hrs ago

Mau Bikin SIM C1 Untuk Moge Harus Punya Motornya Terlebih Dulu? Begini Penjelasan Polisi

2 hrs ago

Momen Haru Mahasiswi Diantar Ayah Naik Angkot ke Kampus,Turun Mobil lalu Tak Lupa Cium Tangan

2 hrs ago

Korea Selatan Ancam Penjara Seumur Hidup Pelaku Short Selling Saham

2 hrs ago

5 Fakta Mengenali Emosi untuk Remaja dari Film Inside Out 2

2 hrs ago

Soal Duet Anies dan Kaesang, PKS: Status Anak Jokowi Belum Tentu Jadi Nilai Tambah

2 hrs ago

Viral Siswi SMP di Bekasi Diduga Dihamili Anak Oknum Polisi hingga Melahirkan

2 hrs ago

Menantu Konglomerat Tak Pakai Tas Ratusan Juta, Nia Ramadhani Pilih Tas Mungil Dior, Berapa Harganya?

2 hrs ago

Hasil Australian Open 2024 - Lewati Reli Ratusan Pukulan, Ana/Tiwi Akhiri Kebuntuan Gelar Usai Tumbangkan Kuda Hitam Malaysia

2 hrs ago

Cerita Warga yang Ikut Salat Idul Adha di Masjid Al Azhar Hari Ini

2 hrs ago

Kate Middleton Tampil Perdana di Publik Sejak Didiagnosa Kanker dalam Acara Trooping the Colour

2 hrs ago

Majlis Tafsir Alquran Hormati Keputusan Pemerintah Tetapkan Idul Adha 17 Juni 2024

3 hrs ago

Jersey Bertandatangan Cristiano Ronaldo Milik Kolektor Pernah Ditawar Rp 17 Juta

3 hrs ago

EURO 2024 - Jadi Pahlawan Italia Berkat Sepakan Roket, Gelandang Mungil Inter Milan Lebih Tajam daripada Eks Pangeran AS Roma

3 hrs ago

Spanyol Lumat Kroasia 3-0 di Grup Neraka Euro 2024

3 hrs ago

Jadwal Euro 2024 Hari Ini: Polandia vs Belanda dan Serbia vs Inggris

3 hrs ago

Rekomendasi Lotion Bayi untuk Kulit Sensitif, Bisa untuk Orang Dewasa!

3 hrs ago

7 Muka Baru di Latihan Persebaya,Eks Persija Mengadu Nasib di Klub Jagoan Bonek Jelang Liga 1

3 hrs ago

EURO 2024 - Bocah Ajaib Barcelona Girang Usai Bikin Debut dan Rekor untuk Timnas Spanyol

3 hrs ago

EURO 2024 - Pelatih Kroasia Ungkap Penyebab Luka Modric dkk Dibantai Timnas Spanyol

3 hrs ago

Hasil Live Score Final Sektor Ganda Putri Australia Open 2024: Laga Sengit Bagi Kusuma-Pratiwi

3 hrs ago

VIRAL TERPOPULER: Mahfud MD Sebut Indonesia Emas ,Omong Kosong, - Sosok Bripda Sherly Hafal 30 Juz

3 hrs ago

Kronologi Uang Rp233 Juta Milik Mahasiswa Unnes Melayang,Berawal dari Chat WhatsApp Group

3 hrs ago

Kompak Bagikan Momen Kocak Bersama Calvin Verdonk, Ragnar Oratmangoen Kena Keplak Shin Tae-yong

3 hrs ago

Apa Arti dari Lambang Segitiga di Nightmares and Daydreams?

3 hrs ago

Terungkap Kesaksian Mantan Menteri Soal Soeharto Memancing selalu Dapat Ikan Besar,Ada Marinir?

3 hrs ago

Menyengat! Honda Janji Bawa Lima Kendaraan Elektrifikasi ke GIIAS 2024

3 hrs ago

Kontrak di Persib Masih Satu Musim, Beckham Putra Dapat Tawaran Klub Luar Negeri

3 hrs ago

Hasil Jeka Saragih vs Westin Wilson di UFC Vegas 82,Jepitan Leher Kandaskan Petarung Indonesia

3 hrs ago

9 Fitur AI di iOS 18, Ada Writing Tools, Image Playground, Genmoji

3 hrs ago

Ini Gejala Electric Power Steering (EPS) Daihatsu Xenia Rusak, Simak

3 hrs ago

Sosok Lamine Yamal, Bintang Muda Spanyol Berusia 16 Tahun yang Menggebrak di Euro 2024

3 hrs ago

Melihat Sapi Kurban Jokowi, Ma'ruf, Megawati, dan Prabowo, di Masjid Istiqlal

3 hrs ago

EURO 2024 - Digendong Inter Milan, Luciano Spalletti Marah-marah Timnas Italia Tergantung pada Nicolo Barella

3 hrs ago

Klasemen EURO 2024 - Lakoni Start Terbaik, Jerman Kuasai Puncak Berkat Selisih Gol