Pakar: PDN Selevel Amazon, tapi Administrasinya Selevel Warnet

amazon, pakar: pdn selevel amazon, tapi administrasinya selevel warnet

Direktur Vaksincom, Alfons Tanujaya.

JAKARTA, KOMPAS.com - Pakar keamanan siber Vaksincom Alfons Tanujaya mengkritik lemahnya proteksi keamanan Pusat Data Nasional (PDN) hingga bobol diserang ransomware.

Menurutnya, PDN merupakan penyimpanan besar (cloud) selevel Amazon Web Services (AWS) maupun Google Cloud.

Sayangnya, pusat data milik negara ini justru tidak dilengkapi dengan proteksi keamanan dan antivirus mumpuni. Kini diketahui bahwa PDN hanya menggunakan antivirus Windows Defender.

"Yang jadi masalah ini dengar bocornya kemarin harusnya kan tingkat pengamanan, tingkat administrasinya selevel (AWS dan Google Cloud) itu. Jadi kami lihat bahwa levelnya Amazon, administrasinya selevel warnet," kata Alfons dalam diskusi daring, Sabtu (29/6/2024).

Alfons tidak memungkiri, tujuan pembentukan PDN sangat positif. Lewat penyimpanan data terpusat, setiap kementerian/lembaga dan pemerintah daerah tidak perlu mengembangkan aplikasi dan servernya sendiri, yang berujung pada pemborosan anggaran.

Terlebih, ribuan aplikasi di kementerian/lemabaga dan pemda itu banyak yang akhirnya kurang berguna dan tidak praktis untuk masyarakat. Namun, eksekusi ide PDN ini harus dibarengi dengan keamanan canggih.

"Oke, data harus terpusat. Tujuannya positif dan baik, tapi eksekusinya ini yang kacau. Ada sekitar 5.000 server, Anda bayangkan dipusatkan di satu tempat, servernya milik negara yang dari biasa saja, penting, dan sangat penting," ucap dia.

Alfons mengungkapkan, peretas kerap memindai (scanning) sistem di seluruh dunia untuk mencari celah keamanan baru agar mampu disusupi.

Secara natural, kata Alfons, peretas akan mengincar sumber data yang paling seksi seperti pusat data sebuah negara atau perusahaan. Namun, pusat data tersebut tidak akan terkena serangan jika diproteksi dengan baik.

"Data center pasti diincar (lebih) dulu, pasti jadi sasaran. Harusnya (kalau ada indikasi penyerangan) kan itu pengamanan otomatis, pacthing melakukan pengamanan berlapis. Tapi kalau melihat di-backup saja enggak, saya jadi ragu ada pengamanan berlapis," jelas dia.

Sebelumnya diberitakan, Sejak diretas pada 20 Juni lalu, hingga kini sistem PDN belum pulih sepenuhnya.

Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi mengatakan, peretasan PDN merupakan tanggung jawab semua pihak.

Ia meyakini suatu saat pelaku dari serangan PDN akan ditemukan. Namun ia tak bisa memastikan kapan waktunya.

Bobolnya PDN membuat pemerintah dicecar DPR RI. Ketua Komisi I DPR Meutya Hafid menyentil pemerintah bahwa persoalan atas tidak adanya back up data sistem pusat data nasional (PDN) yang diretas bukanlah masalah tata kelola, melainkan kebodohan.

Kepala Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) Letjen (Purn) Hinsa Siburian mulanya menyebut mereka memiliki masalah dalam tata kelola.

"Kita ada kekurangan di tata kelola. Kita memang akui itu dan itu yang kita laporkan juga, karena kita diminta apa saja masalah kok bisa terjadi, itu salah satu yang kita laporkan," ujar Hinsa.

Meutya menegaskan persoalan peretasan PDN bukanlah masalah tata kelola.

Dia menyebut pemerintah melakukan kebodohan dengan tidak mem-back up data PDN.

"Kalau enggak ada back up, itu bukan tata kelola sih, Pak, kalau alasannya ini kan kita enggak hitung Surabaya, Batam back up kan, karena cuma 2 persen, berarti itu bukan tata kelola, itu kebodohan saja sih, Pak," tukas Meutya.

OTHER NEWS

56 minutes ago

25 Juta Orang RI Miskin, Ini 15 Provinsi dengan Penduduk Termiskin Paling Banyak

56 minutes ago

10 Pemain Meninggalkan Liverpool Saat Arne Slot Memulai Rencana Transfer di Musim Panas

56 minutes ago

Nikahi Happy Asmara, Gilga Sahid: Jangan Panggil Saya Anak Kecil Paman

1 hour ago

Dugaan Penyebab Pebulutangkis Zhang Zhi Jie Meninggal Saat Tanding,Dokter China Sayangkan Hal Ini

1 hour ago

Resmi Berlaku NIK KTP Diganti IKD jadi Syarat Urus Data Semua Identitas Kependudukan per Juli 2024

1 hour ago

Link Live Streaming Timnas U-16 Indonesia Vs Australia - Nova Arianto Waspadai 3 Pemain Berbahaya Lawan

1 hour ago

Milisi Palestina Tembaki Selatan Israel

1 hour ago

Skincare Routine untuk Kulit Bruntusan dan Kusam, Sebulan Cerah

1 hour ago

Thailand Melaju ke Final Piala AFF U-16, Menang Comeback atas Vietnam

1 hour ago

Tips Menemukan Gaya yang Cocok, Coba Setiap Pakaian

1 hour ago

Inspirasi Tampil Stylish dengan Kaos Stripe ala Ayudia Bing Slamet, Cocok Buat Ngampus!

1 hour ago

Heru Budi Diusulkan Demokrat DKI Maju Cagub Jakarta, Keputusan Tunggu Rapimda

1 hour ago

Aturan Baru BRI, Rekening Tanpa Transaksi 180 Hari Berubah Jadi "Doormant"

1 hour ago

Ketua KPK Tegus Nurul Ghufron Imbas Konflik Lawan Dewas

1 hour ago

Bacaan Doa Nabi Yusuf Pembuka Aura Wajah untuk Meningkatkan Kharisma dan Percaya Diri

1 hour ago

Sekjen PDIP Ungkap Koalisi dengan Gerindra di Lampung, Ini Kata PDIP Lampung

1 hour ago

Inspirasi Gaya Rambut Kece A la Artis Thailand

1 hour ago

KPU Sebut Usia Cagub-Cawagub Harus 30 Tahun pada 1 Januari 2025, Kaesang Bisa Ikut Pilgub?

1 hour ago

Diledek Ivan Gunawan,Tawa Ayu Ting Ting di Tengah Kabar Batal Nikah dengan Lettu Fardhana

1 hour ago

Ciri-ciri Old Money, Label yang Diberikan untuk Orang Kaya Sesungguhnya

1 hour ago

MG Cyberster Fix Tampil di GIIAS 2024, Performa Bikin Minder BYD Seal

1 hour ago

Mobil Polisi di Banjarnegara Injak Bendera Israel, Polda Jateng Beri Penjelasan

1 hour ago

Ulang Tahun ke-29, Ria Ricis Lakukan Pemotretan dengan Tampilan bak Wanita Arab

1 hour ago

Bukannya Bikin Melek, Ternyata Ini Manfaat Minum Kopi Sebelum Tidur

2 hrs ago

Ini Tim Dokter yang Tangani Operasi Prabowo

2 hrs ago

Bocoran Jagoan PDIP di Pilkada Jatim 2024,Kini Mengerucut 8 Nama,Ini Kata Hasto Kristiyanto

2 hrs ago

Daftar Tim Lolos Perempat Final Euro 2024, Prancis Siap Menyusul?

2 hrs ago

Prediksi Skor Indonesia vs Australia U16, 1 Juli: Susunan Pemain, Data

2 hrs ago

Ketua KPK Jawab Komisi III soal Firli Bahuri yang 'Menghilang'

2 hrs ago

Atta Halilintar Enggan Dipanggil 'Pak Haji' Usai Laksanakan Rukun Islam Kelima, Ternyata Ini Alasannya

2 hrs ago

BPS: 1,15 Juta Turis Melancong ke RI di Mei 2024, Terbanyak dari Malaysia

2 hrs ago

Skema 16 Besar Euro 2024 Lengkap dengan Hasil Klasemen Grup dan Negara yang Lolos 8 Besar Euro 2024

2 hrs ago

Menaklukkan Pikiran Bawah Sadar: Tips Jitu Mengatur Keuangan Keluarga

2 hrs ago

Ditjen Pajak: 670 Ribu Orang Belum Padankan NIK-NPWP

2 hrs ago

Cara Daftar Jadi Penerima Bansos Termasuk BLT Rp600 Ribu,Bisa Online,Ada 4 Cair Bulan Juli 2024

2 hrs ago

Cara Hasilkan Uang dari Aplikasi Candy Master,Bisa Cuan Cuma dengan Main Game,Gampang Tarik Tunai

2 hrs ago

Per 1 Juli 2024, Perjalanan 3 Kereta Api Jarak Jauh dari Bandung Berubah

2 hrs ago

Ini 9 Permohonan Pegi Setiawan di Sidang Praperadilan

2 hrs ago

Belum Semua Tahu, Tiap Jalan Tol Ternyata Memiliki 6 Jenis Marka Ini

2 hrs ago

Ini Bagian Mobil Bekas yang Paling Mahal Saat Diperbaiki