SOSOK Matthew Baker,Pemain Timnas U-16 Indonesia Jelmaan Nathan Tjoe-A-On,Berdarah Batak Toba

TRIBUN-MEDAN.com - Simak sosok pemain Timnas U-16 Indonesia, Matthew Baker yang tengah berjuang di ajang ASEAN Cup U-16 2024 bisa main di tiga posisi bak jelmaan Nathan Tjoe-A-On.

Matthew Baker memiliki kecerdasan di atas rata-rata dengan bermain tiga posisi di sepanjang ASEAN Cup U-16 2024.

Timnas U-16 Indonesia memiliki calon penerus Nathan Tjoe-A-On dalam tiga pertandingan fase grup Piala AFF U-16.

Indonesia baru saja memuncaki Grup A dengan sapu bersih tiga laga usai mengalahkan Laos, Kamis (27/6/2024).

Sempat tertinggal satu gol, Garuda Muda mengamuk dengan meraih kemenangan terbesar.

Enam gol dilesakkan ke gawang Laos, berkat dua gol Josh Holong, serta sumbangan Zahaby Gholy, Putu Panji, Mierza Firjatullah, dan satu gol bunuh diri.

Partai semalam sekali lagi membuktikan kualitas yang dibawa Matt Baker dari Melbourne City.

Pelatih Nova Arianto menyimpan Baker pada laga kedua kontra Filipina agar ia sepenuhnya bugar untuk laga ini.

Pemain berusia 15 tahun itu mengawali permainan dengan khilaf, membuat penalti yang dieksekusi dengan baik oleh Laos.

sosok matthew baker,pemain timnas u-16 indonesia jelmaan nathan tjoe-a-on,berdarah batak toba

Pemain Timnas U-16 Indonesia, Matthew Baker

Namun di sisa pertandingan, ia menunjukkan ketenangannya kala menguasai bola.

Dengan peran sebagai bek tengah-kiri, pemain kidal itu berperan penting dalam menggulirkan bola saat bangun serangan.

Nova melihat keahlian Baker ini dengan menggesernya sebagai gelandang pada 15 menit akhir.

Kondisi pemain Laos yang sudah kelelahan membuat Baker bisa mendominasi lini tengah.

"Baker memang mempunyai lebih apa ya mempunyai keunggulan karena dia bisa bermain di tiga posisi," sanjung Nova usai laga.

"Pertama di bek tengah, kedua di fullback kiri, dan terakhir tadi kita coba di gelandang bertahan," jelasnya.

Baker juga mengungkap hal tersebut merupakan keinginan Nova untuk mencoba jurus baru menjelang semifinal.

Ia memiliki pendidikan sepak bola elite di Melbourne City, klub saudara Manchester City.

"Yeah, pelatih mencoba untuk menempatkan saya sebagai gelandang untuk variasi strategi baru," terang Baker.

"Saya pikir bisa dicoba di semifinal, tetapi kita lihat saja nanti," tandasnya.

Multifungsi Baker ini mengingatkan fans Tanah Air pada Nathan Tjoe-A-On di Piala Asia U-23 2024.

Dua bulan silam di Qatar, Nathan mencuri perhatian dengan bermain sebagai bek tengah, bek kiri, dan gelandang.

Pemain Swansea City itu kemudian menyegel posisi gelandang di timnas senior, walau di klub bermain di sisi kiri.

Profil Matthew Baker

sosok matthew baker,pemain timnas u-16 indonesia jelmaan nathan tjoe-a-on,berdarah batak toba

Pemain timnas U-16 Indonesia, Matt Baker saat ditemui di mixed zone Stadion Manahan, Solo pasca-laga lawan Laos, Kamis (27/6/2024).

Matthew Baker atau Matt Baker, pemain diaspora yang bergabung dengan Timnas U-16 Indonesia.

Nama Matt Baker mencuat setelah Staf Ahli Kemenpora, Hamdan Hamedan menyetorkan nama pemain diaspora untuk kepentingan Timnas Indonesia U16.

Data itu diberikan dan diterima langsung oleh pelatih Timnas Indonesia U16 Nova Arianto pada Sabtu (24/2/2024).

Dalam prosesnya, wajah dari Matt Baker terpampang jelas sebagai cover.

Akhirnya terungkap lebih jelas bahwa Matt Baker merupakan pemain milik Melbourne City yang notabene 'sepupu' dari Manchester City.

Yap, Melbourne City tergabung dalam grup pemilik serupa yakni, City Football Group.

Tak hanya klub yang bercokol di Australia tersebut, Man City juga punya sepupu lain seperti New York City (AS), Yokohama F. Marinos (Jepang), Montevideo City Torque (Uruguay), Girona FC (Spanyol), Sichuan Jiuniu (China), Mumbai City FC (India), Lommel SK (Belgia), Troyes AC (Prancis) serta Bolivar (Bolivia).

Pemain berusia 15 tahun ini bisa bek-sayap atau gelandang tengah.

Ia bernama lengkap Matthew Sitorus Baker.

Merujuk pada nama Sitorus, berarti Matt Baker memiliki darah Indonesia melalui Batak, Toba.

Pasalnya Sitorus merupakan salah satu warga yang berasal dari sana.

Bisa jadi darah tersebut menyambung dari sosok Ibunda yang diketahui kelahiran Jakarta.

Adapun kedatangan Matt Baker dapat dimanfaatkan untuk agenda ke depan Timnas U-16 Indonesia.

(Tribun-Medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram, Twitter  dan WA Channel

Berita viral lainnya di Tribun Medan

OTHER NEWS

56 minutes ago

25 Juta Orang RI Miskin, Ini 15 Provinsi dengan Penduduk Termiskin Paling Banyak

56 minutes ago

10 Pemain Meninggalkan Liverpool Saat Arne Slot Memulai Rencana Transfer di Musim Panas

56 minutes ago

Nikahi Happy Asmara, Gilga Sahid: Jangan Panggil Saya Anak Kecil Paman

1 hour ago

Dugaan Penyebab Pebulutangkis Zhang Zhi Jie Meninggal Saat Tanding,Dokter China Sayangkan Hal Ini

1 hour ago

Resmi Berlaku NIK KTP Diganti IKD jadi Syarat Urus Data Semua Identitas Kependudukan per Juli 2024

1 hour ago

Link Live Streaming Timnas U-16 Indonesia Vs Australia - Nova Arianto Waspadai 3 Pemain Berbahaya Lawan

1 hour ago

Milisi Palestina Tembaki Selatan Israel

1 hour ago

Skincare Routine untuk Kulit Bruntusan dan Kusam, Sebulan Cerah

1 hour ago

Thailand Melaju ke Final Piala AFF U-16, Menang Comeback atas Vietnam

1 hour ago

Tips Menemukan Gaya yang Cocok, Coba Setiap Pakaian

1 hour ago

Inspirasi Tampil Stylish dengan Kaos Stripe ala Ayudia Bing Slamet, Cocok Buat Ngampus!

1 hour ago

Heru Budi Diusulkan Demokrat DKI Maju Cagub Jakarta, Keputusan Tunggu Rapimda

1 hour ago

Aturan Baru BRI, Rekening Tanpa Transaksi 180 Hari Berubah Jadi "Doormant"

1 hour ago

Ketua KPK Tegus Nurul Ghufron Imbas Konflik Lawan Dewas

1 hour ago

Bacaan Doa Nabi Yusuf Pembuka Aura Wajah untuk Meningkatkan Kharisma dan Percaya Diri

1 hour ago

Sekjen PDIP Ungkap Koalisi dengan Gerindra di Lampung, Ini Kata PDIP Lampung

1 hour ago

Inspirasi Gaya Rambut Kece A la Artis Thailand

1 hour ago

KPU Sebut Usia Cagub-Cawagub Harus 30 Tahun pada 1 Januari 2025, Kaesang Bisa Ikut Pilgub?

1 hour ago

Diledek Ivan Gunawan,Tawa Ayu Ting Ting di Tengah Kabar Batal Nikah dengan Lettu Fardhana

1 hour ago

Ciri-ciri Old Money, Label yang Diberikan untuk Orang Kaya Sesungguhnya

1 hour ago

MG Cyberster Fix Tampil di GIIAS 2024, Performa Bikin Minder BYD Seal

1 hour ago

Mobil Polisi di Banjarnegara Injak Bendera Israel, Polda Jateng Beri Penjelasan

1 hour ago

Ulang Tahun ke-29, Ria Ricis Lakukan Pemotretan dengan Tampilan bak Wanita Arab

1 hour ago

Bukannya Bikin Melek, Ternyata Ini Manfaat Minum Kopi Sebelum Tidur

2 hrs ago

Ini Tim Dokter yang Tangani Operasi Prabowo

2 hrs ago

Bocoran Jagoan PDIP di Pilkada Jatim 2024,Kini Mengerucut 8 Nama,Ini Kata Hasto Kristiyanto

2 hrs ago

Daftar Tim Lolos Perempat Final Euro 2024, Prancis Siap Menyusul?

2 hrs ago

Prediksi Skor Indonesia vs Australia U16, 1 Juli: Susunan Pemain, Data

2 hrs ago

Ketua KPK Jawab Komisi III soal Firli Bahuri yang 'Menghilang'

2 hrs ago

Atta Halilintar Enggan Dipanggil 'Pak Haji' Usai Laksanakan Rukun Islam Kelima, Ternyata Ini Alasannya

2 hrs ago

BPS: 1,15 Juta Turis Melancong ke RI di Mei 2024, Terbanyak dari Malaysia

2 hrs ago

Skema 16 Besar Euro 2024 Lengkap dengan Hasil Klasemen Grup dan Negara yang Lolos 8 Besar Euro 2024

2 hrs ago

Menaklukkan Pikiran Bawah Sadar: Tips Jitu Mengatur Keuangan Keluarga

2 hrs ago

Ditjen Pajak: 670 Ribu Orang Belum Padankan NIK-NPWP

2 hrs ago

Cara Daftar Jadi Penerima Bansos Termasuk BLT Rp600 Ribu,Bisa Online,Ada 4 Cair Bulan Juli 2024

2 hrs ago

Cara Hasilkan Uang dari Aplikasi Candy Master,Bisa Cuan Cuma dengan Main Game,Gampang Tarik Tunai

2 hrs ago

Per 1 Juli 2024, Perjalanan 3 Kereta Api Jarak Jauh dari Bandung Berubah

2 hrs ago

Ini 9 Permohonan Pegi Setiawan di Sidang Praperadilan

2 hrs ago

Belum Semua Tahu, Tiap Jalan Tol Ternyata Memiliki 6 Jenis Marka Ini

2 hrs ago

Ini Bagian Mobil Bekas yang Paling Mahal Saat Diperbaiki