Daftar Harga HP Oppo Mei 2024: Oppo Reno 11 F 5G,OPPO A18,Oppo Find N3,Oppo A18,Oppo A38

TRIBUNPALU.COM – Daftar harga HP Oppo Mei 2024: Oppo Reno 11 F 5G, OPPO A17, Oppo Find N3, Oppo A18 hingga HP Oppo A38.

Vendor smartphone Oppo meluncurkan Reno 11 F 5G .

Smartphone ini menjadi anggota keluarga baru Reno 11 series, menemani Reno 11 "reguler" dan Reno 11 Pro.

Spesifikasi Oppo Reno 11 F 5G terbilang persis dengan Reno 11 "reguler" versi Indonesia.

Sebab, keduanya sama-sama ditenagai dengan chip Dimensity 7050. Selain itu, layarnya juga sama-sama berpanel OLED dengan ukuran 6,7 inci, resolusi Full HD Plus.

Perbedaannya, Oppo Reno 11 F 5G tampil dengan tepi layar biasa, tidak melengkung seperti Reno 11. Oppo Reno 11 F juga punya kamera utama 64 MP, lebih besar resolusinya dibanding versi reguler yaitu 50 MP.

Spesifikasi Oppo Reno 11 F 5G

Oppo Reno 11 F hadir dengan layar OLED 6,7 inci, resolusi Full HD Plus, kecerahan maksimum 1.100 nits, HDR 10+ dan refresh rate 120 Hz. Layarnya turut dilapisi dengan kaca pelindung Panda Glass.

Selain itu, terdapat lubang layar alias punch-hole untuk menampung kamera depan ponsel yang memiliki resolusi 32 MP.

Desain punggung Oppo Reno 11 F cukup berbeda dari saudaranya karena memiliki modul kamera persegi, bukan kapsul.

Modul itu menampung tiga kamera belakang, terdiri dari kamera utama 64 MP yang didukung fitur stabilisasi OIS, kamera ultra wide 8 MP (bidang pandang 112 derajat) dan kamera makro 2 MP.

Smartphone ini ditenagai chipset MediaTek Dimensity 7050, dipadukan dengan RAM 8 GB dan penyimpanan 256 GB. Pengguna juga bisa memperluas penyimpanannya memakai kartu microSD sampai 2 TB.

Oppo Reno 11 F dibekali baterai 5.000 mAh. Pengisian ulang baterainya bisa dilakukan melalui port USB-C. Oppo Reno 11 F dibekali teknologi fast charging 67 watt. Menurut Oppo, dukungan itu bisa membuat baterai ponsel terisi penuh hanya dalam 48 menit.

Smartphone ini berjalan dengan sistem operasi Android 14 dan dilapisi antarmuka (UI) ColorOS 14.

 

android, daftar harga hp oppo mei 2024: oppo reno 11 f 5g,oppo a18,oppo find n3,oppo a18,oppo a38

Oppo Reno 11 F

 

Oppo Reno 11 F juga dilengkapi fitur NFC, konektivitas 5G, IP65, Clear Voice Mode untuk mereduksi suara sekitar saat bertelepon, LinkBoost untuk memperkuat sinyal, serta Ultra-Volume Mode untuk meningkatkan volume sampai 300 persen, dihimpun KompasTekno dari GSM Arena, Jumat (9/2/2024).

Reno 11 F hadir dalam tiga opsi warna, meliputi Palm Green, Ocean Blue dan Coral Purple. Smartphone ini dibanderol seharga 10.990 baht Thailand atau setara sekitar Rp 4,8 juta.

Oppo Reno 11 F 5G segera masuk Indonesia

Oppo Reno 11 F juga dipastikan segera menyambagi Indonesia. Konfirmasi kehadiran ponsel ini diungkap akun Instagram resmi Oppo Indonesia dengan handle @oppoindonesia pada Rabu (22/1/2024).

Namun, ada kemungkinan Reno 11 F versi Indonesia berbeda dengan versi global yang dirilis di Thailand ini.

Dalam posting di Instagram, Oppo Indonesia memamerkan desain punggung Oppo Reno 11 F 5G, di mana modul kameranya kini berbentuk persegi, bukan lonjong seperti Reno 11 5G dan Reno 11 Pro 5G.

Gambar yang berlabel "Fantastic", yang kemungkinan kepanjangan dari huruf "F" di Reno 11 F 5G tersebut, juga menampilkan dua varian warna ponsel ini, yaitu merah muda dan hijau gelap.

Oppo belum mengumbar kapan ponsel terbaru dari keluarga Oppo Reno 11 Series 5G ini meluncur di Indonesia. Mereka hanya memberi keterangan "coming soon" alias dalam waktu dekat.

Oppo Indonesia juga belum membagikan spesifikasi Reno 11 F 5G secara detail. Belum diketahui pula apakah spesifikasi dan harganya sama dengan versi Thailand di atas atau tidak.

Namun, pihak Oppo Indonesia memastikan bahwa ponsel ini akan menjagokan empat fitur unggulan, yaitu Fantastic Portrait, Fantastic Performance, Fantastic Signal, dan Fantastic Durability.

Harga terbaru HP Oppo Februari 2024: Oppo Reno 11series , Oppo Find N3, Oppo A18 hingga HP Oppo A38.

Sebelumnya, Oppo meluncurkan ponsel premium terbarunya dari Reno Series, yaitu Reno 11 Series di Indonesia.

Ada dua model Oppo Reno 11 Series yang dibawa ke Tanah Air, yaitu Oppo Reno 11 5G dan Oppo Reno 11 Pro 5G.

"Oppo Reno 11 Series hadir dengan kamera telefoto, dan riset pasar menunjukkan bahwa kamera jenis ini digemari pengguna. Ini mengapa kami terap memasukkan kamera telefoto di ponsel ini," jelas Head of PR Oppo Indonesia, Baskoro Adiwiyono dalam acara peluncuran di Oppo Gallery, Mall Gandaria City, Jakarta Selatan, Kamis (11/1/2024).

Meski memiliki nama berbeda, Oppo Reno 11 5G dan Reno 11 Pro 5G memiliki kamera telefoto yang sama.

Kedua ponsel ini dibekali dengan kamera telefoto 32 MP yang memiliki sensor Sony IMX709. Kamera telefoto ini memiliki fungsi 2x optical zoom.

Selain kamera telefoto, Oppo Reno 11 Series juga hadir fitur Link Boost. Fitur ini memungkinkan ponsel bisa meningkatkan kekuatan penerimaan sinyal jaringan melalui 10 antena yang ada di sekeliling perangkat.

"Fitur penguat sinyal ini pertama kali hadir di Indonesia melalui Oppo Reno 11 Series," klaim Baskoro.

Harga Oppo Reno 11

Di Indonesia, harga Oppo Reno 11 5G dipatok di angka Rp 5.999.000 untuk satu varian RAM dan media penyimpanan (storage) 8 GB/256 GB.

Sementara itu harga Oppo Reno 11 Pro 5G adalah Rp 8.999.000 untuk satu varian RAM dan storage pula, yaitu 12 GB/512 GB.

Harga ini sama dengan harga Oppo Reno 11 5G dan harga Oppo Reno 11 Pro 5G yang sebelumnya sudah bocor di internet melalui e-commerce mitra Oppo beberapa hari lalu.

Harga Reno 11 5G juga sama dengan Reno 10 5G ketika meluncur untuk pertama kalinya di Indonesia. Meski demikian, harga Reno 11 Pro 5G kini lebih mahal Rp 1 juta dari Reno 10 Pro 5G ketika meluncur di Indonesia tahun lalu.

Untuk ketersediaan, Oppo Reno 11 5G dan Reno 11 Pro 5G sudah bisa dibeli di Indonesia di toko-toko resmi Oppo (offline dan online) serta sejumlah e-commerce mitra Oppo di Tanah Air.

Oppo Indonesia menawarkan sejumlah benefit untuk pembelian ponsel seri Reno 11 dengan nilai hingga Rp 5 juta, mencakup proteksi Oppo Care, cashback bank hingga Rp 750.000, cicilan 0 persen dari bank mitra, dan lain-lain.

android, daftar harga hp oppo mei 2024: oppo reno 11 f 5g,oppo a18,oppo find n3,oppo a18,oppo a38

Oppo Reno 11 5G.

  Spesifikasi Oppo Reno 11 5G

Dari segi desain, Oppo Reno 11 5G "reguler" memiliki modul kamera belakang berbentuk kapsul seperti versi China keluaran November 2023. Bedanya, lingkaran bagian bawah dalam modul memiliki dua lensa kamera, bukan satu.

Adapun susunan kamera Oppo Reno 11 5G mencakup kamera utama 50 MP (f/1.8, bidang pandang 79 derajat, OIS), kamera ultra wide 8 MP (f/2.2, bidang pandang 112 derajat), dan kamera telefoto 32 MP (f/2.0, bidang pandang 49 derajat).

Kamera selfie Oppo Reno 11 5G beresolusi 32 MP (f/2.0, bidang pandang 89 derajat) dan dimuat di dalam punch hole di tengah atas layar.

Kamera depan dan belakang smartphone ini mendukung mode pemotretan Portrait, Night, Dual-View Video, Panorama, Time-Lapse, Stiker, dan lain sebagainya.

Oppo Reno 11 5G mengusung layar OLED 3D Curved Screen berukuran 6,7 inci, dengan resolusi Full HD Plus (2.412 x 1.080 piksel), refresh rate 120 Hz, touch sampling rate 240 Hz, rasio layar terhadap bodi sebesar 93 persen, dan tingkat kecerahan 800 nit.

Pada aspek performa, Oppo Reno 11 5G diotaki System-on-Chip (SoC) delapan inti (octa core) MediaTek Dimensity 7050, dengan RAM 8 GB, storage 256 GB, serta baterai 5.000 mAh dengan fast charging SuperVOOC 67W.

Sistem operasi (OS) yang dijalankan adalah Android 14 dengan tampilan antarmuka (UI) ColorOS 14. Oppo Reno 11 5G menjadi salah satu ponsel pertama selain Reno 11 Pro yang mengadopsi ColorOS 14.

Di atas kertas, Oppo Reno 11 5G memiliki dimensi 162,4 mm (tinggi) x 74,3 mm (lebar) dengan bobot 182 gram. Ketebalannya bergantung pada varian warna yang dipilih, yaitu 7,99 mm untuk varian warna Rock Grey, dan 8,04 mm untuk warna Wave Green.

Spesifikasi Oppo Reno 11 Pro 5G

Beralih ke Oppo Reno 11 Pro 5G yang lebih mumpuni, ponsel ini hadir dengan desain punggung yang cukup berbeda dari "saudaranya" itu, terutama dalam hal susunan kamera belakang.

Kamera utama Oppo Reno 11 Pro 5G beresolusi 50 MP (f/1.8, OIS, bidang pandang 84 derajat), ditambah kamera ultra wide 8 MP (f/2.2, bidang pandang 112 derajat), dan kamera telefoto 32 MP (f/2, bidang pandang 49 derajat).

Kamera depannya bereolusi 32MP (f/2.4, bidang pandang 90 derajat) dan dimuat di dalam punch hole. Layarnya sendiri menggunakan panel OLED 3D Curved Screen 6,7 inci dengan spesifikasi mirip seperti versi "reguler", tapi dengan tingkat kecerahan yang lebih tinggi yaitu 950 nit.

Untuk sektor performa, Oppo Reno 11 Pro 5G ditenagai SoC octa core MediaTek Dimensity 8200. Chip tersebut dipadukan dengan RAM 12 GB dan media penyimpanan 512 GB.

Di sektor daya, ponsel ini memiliki kapasitas baterai 4.700 mAh dengan dukungan fast-charging SuperVOOC 80W. Sistem operasi dan tampilan antarmuka yang digunakan sama seperti versi "reguler".

Baik Oppo Reno 11 5G dan Oppo Reno 11 Pro 5G kompak dibekali dengan sejumlah fitur pendukung lainnya, mencakup dual SIM, konektivitas 5G, Wi-Fi 6, Bluetooth 5.3, GNSS, fingerprint in-display, NFC, USB Type-C, dan face unlock.

Oppo Reno 11 Pro 5G memiliki dimensi 162,4 mm (tinggi) x 74,1 mm (lebar), dan bobot 181 gram. Ketebalannya juga bergantung pada varian warna yang dipilih, yaitu 7,59 mm untuk warna Rock Grey dan 7,66 mm untuk warna Pearl White.

Daftar Harga HP OPPO

Produsen smartphone asal China ini membagi ponselnya menjadi empat model, yakni OPPO Find N Series, OPPO Find X Series, OPPO Reno Series dan OPPO A Series.

Dilansir laman OPPO Indonesia, berikut ini daftar harga ponsel pintar OPPO:

1. OPPO Find N Series

- OPPO Find N3 Rp 29.999.000

- OPPO Find N3 Flip Rp 15.999.000

- OPPO Find N2 Flip Rp 14.999.000

2. OPPO Find X Series

- OPPO Find X5 Pro 5G Rp 13.999.000

3. OPPO Reno Series

- OPPO Reno 10 Pro+ 5G Rp 10.999.000

- OPPO Reno 10 Pro 5G Rp 7.999.000

- OPPO Reno 10 5G Rp 5.999.000

- OPPO Reno 8 Pro 5G Rp 7.599.000

- OPPO Reno8 T 5G Rp 5.399.000

- OPPO Reno8 T Rp 3.999.000

- OPPO Reno8 5G Rp 6.599.000

- OPPO Reno7 5G Rp 6.499.000

- OPPO Reno6 5G Rp 5.599.000

4. OPPO A Series

- OPPO A98 5G Rp 4.299.000

- OPPO A96 Rp 3.089.000

- OPPO A78 5G Rp 3.999.000

- OPPO A78 Rp 3.399.000

- OPPO A77s Rp 2.899.000

- OPPO A58 Rp 2.399.000

- OPPO A57 Rp 2.089.000

- OPPO A55 Rp 2.249.000

- OPPO A54 Rp 2.599.000

- OPPO A38 Rp 1.999.000

- OPPO A18 Rp 1.799.000

- OPPO A17k Rp 1.499.000

- OPPO A17 Rp 1.699.000

- OPPO A16 Rp 1.599.000

Sebagai catatan:

- Harga di atas dapat berbeda tergantung dari toko masing-masing.

- Untuk mengetahui spesifikasi dari smartphone di atas dapat dilihat melalui website resmi OPPO Indonesia.

OTHER NEWS

2 hrs ago

Resmi, Yakob & Yance Sayuri Gabung Malut United

2 hrs ago

Jokowi dan Ma'ruf Berkurban di Periode Terakhir, Sapi Siapa Lebih Berat?

2 hrs ago

Dapat Tugas Baru di IKN, Bambang Susantono Sampaikan Pesan Khusus ke Jokowi

2 hrs ago

EURO 2024 - Man of the Match Timnas Italia vs Albania Ngebet ke Indonesia

2 hrs ago

Soal Kabar Skuad Italia Dilarang Main PlayStation Selama Euro 2024, Ini Penjelasan Spalletti

2 hrs ago

Tanda Tanya Kasus Kematian Akseyna yang Hingga Kini Belum Terungkap

2 hrs ago

EURO 2024 - Timnas Italia Comeback Lawan Albania, Luciano Spalletti Tetap Kecewa

2 hrs ago

Sinopsis Film Enter the Fat Dragon, Donnie Yen Jadi Polisi Gendut Jago Bela Diri

2 hrs ago

Penjualan Motor Naik Naik 20,6 Persen

2 hrs ago

Gak Bisa Mengelak, Face Recognition Diterapkan Dalam Penegakan Lalin

2 hrs ago

Mudah Peka, 5 Zodiak Ini Dipercaya Pandai Meramal Pikiran Orang

2 hrs ago

Yang Perlu Suami Lakukan agar Istri Bisa Menghadapi "Baby Blues" Seusai Melahirkan

2 hrs ago

Pertemanan Sejati, Kekuatan dalam Meraih Tujuan

2 hrs ago

Profil Chairul Tanjung, Menginjak Usia 62 Tahun Hari Ini, 16 Juni 2024

2 hrs ago

Menteri AHY Buka Pesta Kesenian Bali, Ada Pesan Presiden Jokowi, Simak

2 hrs ago

Kaget Dengar Keretakan Rumah Tangga Ruben Onsu,Anwar BAB Bongkar Isi Chat dengan Sarwendah

2 hrs ago

Strategi Anggaran Prabowo Naikkan Utang jadi 50% PDB? Ekonom Ingatkan Kualitas Belanja

2 hrs ago

Kasus Akseyna Berlanjut, Keluarga Sebut Ada Informasi yang Belum Diterima Penyidik Baru

2 hrs ago

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

2 hrs ago

Pertamina Pastikan Stok BBM dan LPG 3 Kg Aman selama Libur Idul Adha

2 hrs ago

Kunci Jawaban Bahasa Inggris Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka Halaman 106 107 dan 109,Let,s Write

2 hrs ago

Libur Panjang, Lebih dari 300.000 Kendaraan Tinggalkan Jabotabek

2 hrs ago

JADWAL Tayang Copa America 2024 Mulai Jumat Pagi,Prediksi Argentina Vs Kanada di Laga Pembuka

3 hrs ago

RESMI - Jual Permanen Charles De Ketelaere, AC Milan Rugi Duit dan Perkuat Rival di Liga Italia

3 hrs ago

5 Arti Mimpi Memandikan Sapi, Tanda Dipenuhi Energi Negatif, Lepaskan Beban Emosional Anda

3 hrs ago

Mau Bikin SIM C1 Untuk Moge Harus Punya Motornya Terlebih Dulu? Begini Penjelasan Polisi

3 hrs ago

Momen Haru Mahasiswi Diantar Ayah Naik Angkot ke Kampus,Turun Mobil lalu Tak Lupa Cium Tangan

3 hrs ago

Korea Selatan Ancam Penjara Seumur Hidup Pelaku Short Selling Saham

3 hrs ago

5 Fakta Mengenali Emosi untuk Remaja dari Film Inside Out 2

3 hrs ago

Soal Duet Anies dan Kaesang, PKS: Status Anak Jokowi Belum Tentu Jadi Nilai Tambah

3 hrs ago

Viral Siswi SMP di Bekasi Diduga Dihamili Anak Oknum Polisi hingga Melahirkan

3 hrs ago

Menantu Konglomerat Tak Pakai Tas Ratusan Juta, Nia Ramadhani Pilih Tas Mungil Dior, Berapa Harganya?

3 hrs ago

Hasil Australian Open 2024 - Lewati Reli Ratusan Pukulan, Ana/Tiwi Akhiri Kebuntuan Gelar Usai Tumbangkan Kuda Hitam Malaysia

3 hrs ago

Cerita Warga yang Ikut Salat Idul Adha di Masjid Al Azhar Hari Ini

3 hrs ago

Kate Middleton Tampil Perdana di Publik Sejak Didiagnosa Kanker dalam Acara Trooping the Colour

3 hrs ago

Majlis Tafsir Alquran Hormati Keputusan Pemerintah Tetapkan Idul Adha 17 Juni 2024

3 hrs ago

Jersey Bertandatangan Cristiano Ronaldo Milik Kolektor Pernah Ditawar Rp 17 Juta

3 hrs ago

EURO 2024 - Jadi Pahlawan Italia Berkat Sepakan Roket, Gelandang Mungil Inter Milan Lebih Tajam daripada Eks Pangeran AS Roma

3 hrs ago

Spanyol Lumat Kroasia 3-0 di Grup Neraka Euro 2024

3 hrs ago

Jadwal Euro 2024 Hari Ini: Polandia vs Belanda dan Serbia vs Inggris