Jaga-jaga Bila Suatu saat Kita Meninggal, Jangan Lupa Siapkan Ini, Moms

jaga-jaga bila suatu saat kita meninggal, jangan lupa siapkan ini, moms

Ilustrasi ibu meninggal. Foto: Willy Kurniawan/REUTERS

Salah satu ketakutan terbesar seorang ibu jika ia meninggal adalah bagaimana nasib anak-anaknya. Ya Moms, sebab seperti yang kita tahu, tak ada yang bisa menyayangi seorang anak sebesar rasa sayang ibunya.

Tapi bagaimana pun juga, kematian itu pasti datang, hanya waktunya yang kita tidak tahu. Oleh karena itu, penting untuk berjaga-jaga dan menyiapkan segala sesuatu yang dibutuhkan anak saat kita meninggal.

Beberapa hal yang perlu dipersiapkan ini berkaitan dengan finansial dan psikologis anak. Lantas, apa saja? Simak penjelasan dari financial planner Ila Abdulrahman serta psikolog anak dan keluarga, Irma Gustiana.

Persiapan Hadapi Kematian

jaga-jaga bila suatu saat kita meninggal, jangan lupa siapkan ini, moms

Ilustrasi tabungan. Foto: Shutter Stock

Persiapan Terkait Finansial

1. Utang-Piutang

Utang adalah kewajiban yang harus dilunasi. Bahkan dalam Islam, utang yang tidak dibayar akan menjadi dosa yang dibawa mati. Oleh karena itu, Ila Abdulrahman mengingatkan, penting untuk mencatat semua utang yang dimiliki dan dari mana sumber dana pembayarannya, termasuk utang kartu kredit.

Tak cuma itu, catat juga piutang yang kita miliki, dari mana sumbernya, dan catatan perjanjiannya. Dan bila memungkinkan, upayakan untuk bebas utang.

2. Dana Darurat

Usahakan selalu menyiapkan dana darurat 3-12 kali pengeluaran untuk keluarga yang ditinggalkan. Catat dengan detail di mana dana darurat tersebut Anda simpan.

3. Asuransi Kesehatan dan Jiwa

Jangan lupa siapkan asuransi kesehatan dan asuransi jiwa untuk seluruh anggota keluarga.

"Kecuali jika aset dijual minimal cukup untuk mencukupi kebutuhan dana darurat 12 bulan, biaya pendidikan dan pernikahan anak, maka tak perlu asuransi income, atau yang biasa disebut asuransi jiwa," tutur Ila, yang juga founder lembaga konsultasi keuangan, Shila Financial.

4. Perencanaan Hibah, Wasiat dan Warisan

- Catat semua sumber pembayaran utang. Jika asuransi, lampiri dengan wasiat di polisnya.

- Pemakaman. Tulis dengan rinci bagaimana Anda ingin dimakamkan, bagaimana cara pemakamannya, dan sebagainya.

Misalnya jika Anda muslim, apakah ingin ada 7 harian, 40 harian, dan sebagainya atau tidak. Ingin dimakamkan di mana, di dekat siapa, dan sebagainya.

Atau jika Anda nonmuslim, jelaskan jika ingin dikremasi atau tidak, ditempatkan di rumah duka mana, berapa lama, dan sebagainya.

- Sumber biaya upacara adat/tradisi. Jelaskan dari mana sumbernya dan bagaimana cara mengaksesnya.

- Pembagian harta gono-gini atau harta bersama. Catat secara rinci yang telah disepakati bersama pasangan.

- Uang lelah wali hadhanah bagi umat muslim. Ila menyebut, poin ini sangat jarang, bahkan hampir tidak pernah diperhitungkan, padahal penting.

- Hukum pembagian waris yang akan digunakan, apakah hukum perdata atau adat. Kecuali Islam harus menggunakan hukum Islam, baik faraidh atau kompilasi hukum Islam.

- Menunjuk wali aset untuk membantu pencairan aset-aset dan membaginya sesuai wasiat. Wali aset dapat menunjuk notaris, lawyer atau financial planner, atau orang yang memiliki pengetahuan akan hal tersebut.

Persiapan Terkait Pengasuhan

jaga-jaga bila suatu saat kita meninggal, jangan lupa siapkan ini, moms

Ilustrasi ibu memeluk anak yang sedih dan kecewa. Foto: Shutter Stock

1. Amanah Pengasuhan

Dalam surat wasiat, penting untuk memberitahukan siapa yang akan mengasuh anak jika Anda meninggal dunia, atau jika Anda dan suami meninggal dunia.

Irma Gustiana mengingatkan, pastikan untuk memberikan hak pengasuhan pada orang yang Anda percaya. Bisa bagian dari keluarga besar, seperti kakak, adik, ipar, atau bisa juga teman dekat.

"Pastikan anak juga dekat dengan orang yang akan mengasuhnya," kata Ayank, sapaan akrab Irma.

Jangan lupa, jelaskan semua konsep dan nilai-nilai yang Anda tanamkan pada anak, kepada orang yang akan mengasuhnya. Catat semua detail kesehatan dan apa pun yang berkaitan dengan anak.

"Mulai dari rutinitasnya, dia punya alergi atau tidak, juga riwayat kesehatannya," tutur perempuan yang juga CEO Ruang Tumbuh ini.

2. Pengenalan Konsep Kematian pada Anak

Selain terkait amanah pengasuhan, penting juga untuk mengenalkan tentang konsep kematian pada anak. Tentu, cara pengenalannya harus disesuaikan dengan usia anak ya, Moms.

Usia 2-5 tahun

Ayank mengatakan, Anda bisa mulai mengenalkan konsep kematian pada anak saat usianya 2 tahun. Mulai dari hal sederhana seperti kematian tanaman dan hewan peliharaan.

Usia SD-SMP

Saat sudah memasuki usia SD, anak akan lebih paham tentang konsep kematian. Jelaskan juga sesuai ajaran agama yang Anda yakini.

Di usia ini jelaskan juga keluarga terdekat yang bisa jadi sandaran anak jika Anda dan suami meninggal dunia.

Usia SMA

Saat anak SMA, Anda sudah bisa mulai memberitahukan aset-aset apa saja yang Anda miliki. Namun tak perlu memberitahukan secara rinci berapa banyak nominal aset tersebut.

OTHER NEWS

1 hour ago

Manajemen Persija Lagi-lagi Tidak Dukung Pelatih, Carlos Pena Hanya Dimodali Enam Pemain Asing

1 hour ago

Kelakar Takumi Minamino Drawing Kompatriotnya Sebabkan Jepang dapat Grup Neraka, Hadapi Timnas Indonesia Lagi

1 hour ago

MISTERI Kasus Vina Cirebon,Kuasa Hukum Pegi Sebut Handphone Vina Ternyata Tak Pernah Dibuka

1 hour ago

6 Survei Pilgub Jateng,Elektabilitas Kaesang Unggul Jauh dari Sudaryono and Hendrar Prihadi versi LSI

1 hour ago

Contoh Pidato Serah Terima Pengantin Pria Pada Keluarga Perempuan,Menarik Pakai Pantun dan Dalil

1 hour ago

Nasabah Kresna Life Sambangi Kantor OJK, Situasi Sempat Ricuh

1 hour ago

Diusulkan Demokrat Jadi Bakal Cagub Jakarta, Heru Tak Tertarik: Tidak Pengalaman di Politik

1 hour ago

Inilah Identitas Wanita yang Jemput Vina Cirebon di Rumah Sebelum Tewas,Tapi Bukan Linda

1 hour ago

DIDATANGI PENDEMO,Kapolda Sulsel Irjen Andi Rian Kaget,Ternyata Dikerjai Mayjen TNI Bobby Rinal

1 hour ago

Tunaikan Ibadah Haji Bersama, Aurel Hermansyah Mengaku Makin Sayang dengan Atta Halilintar

1 hour ago

Rana Paman Terpidana Vina Cirebon Sebut Iptu Rudiana Bukan Ayah Kandung Eki

1 hour ago

Daftar Layanan Terdampak Pusat Data Nasional Down: KIP hingga Imigrasi

1 hour ago

KPK Sedang Proses Transaksi Mencurigakan Terkait Pemilu 2024 yang Mencapai Rp80 T

1 hour ago

Fakta Meninggalnya Pebulutangkis China Saat Bertanding, Ambruk Alami Henti Jantung Mendadak

2 hrs ago

Intip Penampakan Rumah Farel Prayoga yang Sedang Direnovasi,Dulu Seperti Gubuk Sederhana

2 hrs ago

Wajah Polos Sarwendah Saat Masih Jadi Anggota Cherrybelle Curi Perhatian,Kini Pilih Oplas

2 hrs ago

Lebanon Siaga Perang,Siap Lawan Israel Kapan Saja,Begini Perbandingan Kekuatan Militernya

2 hrs ago

Kata Umuh soal Persib Lambat, Adem Ayem, di Bursa Transfer

2 hrs ago

Israel Paksa Warga Yerusalem Hancurkan Rumah Mereka,Kelompok Hak Asasi Manusia Memperingatkan

2 hrs ago

Bursa Transfer Liga 1 - Persib Lepas Pemain Potensial, Hijrah ke Klub Liga 2

2 hrs ago

Kabur dari Rumah, Juliette Angela Tinggalkan Anaknya yang Masih Balita di Tangan Sexy Goath

2 hrs ago

Prediksi Menteri-Wamen di Kabinet Prabowo-Gibran dan Jadwal Pelantikan Presiden dan Wapres 2024-2029

2 hrs ago

5 Fakta Prabowo Subianto Operasi Besar, Apa Penyebabnya?

2 hrs ago

Terjadi di Jepang, Bisakah Bakteri Pemakan Daging Merebak di Indonesia?

2 hrs ago

Jangan Sampai Bikin Malu, Harus Tahu Manfaat Garam Bisa Menghilangkan Bau di Rumah dan Peralatan Dapur Berikut Ini

2 hrs ago

Gisel Ceritakan Keseruan Proses Rekaman Lagu Pertama Gempi

2 hrs ago

Penjelasan Sang Ayah soal Muhammad Fardhana Batal Nikahi Ayu Ting Ting

2 hrs ago

Tanggapi Isu Keretakan Hubungan Lettu Fardana dan Ayu Ting Ting,Nikita Mirzani: Bukan Salahnya Ayu

2 hrs ago

2 Sosok Baru pada Kasus Vina Cirebon,Jemput Korban sebelum Meninggal Dunia,Mengapa Baru Terungkap?

2 hrs ago

Ditinggal Pergi Orang Tersayang dalam Sekali Waktu, Kini Dea Masih seperti Mimpi

2 hrs ago

Seohyun SNSD Merayakan Ulang Tahun ke-33 dengan Penggemarnya

2 hrs ago

Pengamat Sebut Kaesang "Ikan Hiu di Kolam Tongkol" Bila Maju Pilkada Jateng

2 hrs ago

Transfer Gila Persib Bandung Datangkan Rizky Ridho,Sang Kapten Timnas Tak Gabung Latihan Persija

2 hrs ago

Honda CB Baru Bergaya Retro Ini Dijual Setara Rp 70 Jutaan, Intip Speknya

2 hrs ago

Produk China Banjiri Indonesia, Puluhan Pabrik Tekstil Tutup dan Ribuan Karyawan Kena PHK

3 hrs ago

Viral Lagu Sal Priadi, 6 Makam di Tanah Kusir Berhias Bunga Matahari

3 hrs ago

Jangan Nyelepein, Segini Tekanan Ideal Ban Mobil Agar Tidak Boros BBM

3 hrs ago

Manfaat Kuesioner Pelanggan untuk Optimalisasi Insight Bisnis

3 hrs ago

Arema FC Perkenalkan 3 Pemain Asing Anyar

3 hrs ago

Pensiunan Guru Viral Kembalikan Gaji Rp 75 Juta ke Negara Dipanggil DPRD Muaro Jambi