Transfer Meragukan Suksesor Pinthus: 7 Hari Dibuang Timnya Dibungkus PSS Sleman,Ini Kans Sebabnya

TRIBUNWOW.COM - Transfer meragukan suksesor Anthony Pinthus, baru 7 hari main dibuang timnya dan kini condong ke PSS Sleman, ternyata ini kans sebabnya.

Dilansir TribunWow.com, PSS Sleman kini tengah dikaitkan dengan kiper asal Brasil bernama Alan Bernardon.

Kabar masuknya Alan Bernardon ke dalam bidikan PSS Sleman diungkap oleh akun seputar sepak bola Indonesia, @transfernews_ft, Kamis (27/6/2024).

"RUMORS Alan Bernardon Brazil (GK/30) dikaitkan dengan PSS Sleman foot," tulis @transfernews_ft.

Memang, bicara peluang PSS Sleman realisasikan Alan Bernardon terbuka lebar.

Akan tetapi, ada 1 hal yang layak dipertanyakan soal karier seorang Alan Bernardon.

Di mana, sebelum resmi menyandang status bebas transfer dan condong ke PSS Sleman, Alan Bernardon ternyata hanya seminggu bergabung dengan klub Botafogo-PB.

Klub yang bermain di gelaran Liga 1 negara bagian Paraiba, Brasil.

Padahal sebelumnya, ia tercatat bermain di klub kasta keempat Brasil bersama Cascavel-PR selama dua bulan sejak 26 April 2024 sampai degan 13 Juni 2024.

Tentu, bergabungnya Alan Bernardon selama satu minggu ke Botafogo-PB menimbulkan tanda tanya besar.

Ada apa di balik kiprah kilat Alan Bernardon selama satu minggu memperkuat Botofogo-PB?

Usut punya usut, diungkap oleh akun seputar sepak bola Indonesia, @liga_dagelann, Kamis (27/6/2024), alasan tersebut dapat diketahui.

Rupanya, kiprah satu minggu Alan Bernardon ke Botafogo-PB untuk bisa meloloskan dirinya berkarier di Liga 1 bersama PSS Sleman secara regulasi.

Mengingat, jika Alan Bernardon didatangkan PSS Sleman dari Cascavel-PR (klub sebelum gabung Botafogo-PB) maka dipastikan ia gagal secara verifikasi regulasi.

"April 2024 Alan gabung Cascavel (Serie D Brasil) kalau dia langsung direkrut PSS, secara regulasi dia gak lolos verifikasi. Nah 13 Juni 2024, dia direkrut dulu sama Botafogo Paraibano (Liga1 di negara bagian Paraiba, Brasil). Dia di klub itu cuma seminggu. Abis itu segera gabung PSS karena secara regulasi lolos verifikasi," tulis @liga_dagelann.

transfer meragukan suksesor pinthus: 7 hari dibuang timnya dibungkus pss sleman,ini kans sebabnya

Potret rumor kiper asal Brasil bidikan PSS Sleman, Alan Bernardon, Kamis (26/6/2024) yang berpindah klub selama 7 hari guna lolos verifikasi gabung Super Elja.

Hal ini juga jadi pertanyaan besar apakah kualitas Alan Bernardon memang benar-benar menawan atau justru sebaliknya.

Sebagai informasi, menilik laman Transfermarkt, kiprah terkini Alan Bernardon dicatatkan bersama FC Cascavel dengan hanya catatkan 2 kali penampilan 3 kali kebobolan dalam 180 menit bermain.

Sementara saat membela Londrina-PR 2019 lalu, kiper kelahiran Medianeira, Brasil itu bukukan 14 penampilan dengan kebobolan 13 gol dan cleansheet 5 kali dalam 1137 menit bermain.

Selain Alan Bernardon, PSS Sleman juga diketahui condong membidik enam pilar asing lainnya.

Di mana satu di antara opsi merupakan penjaga gawang sama seperti seorang Alan Bernardon.

Berikut lisnya:

1. Pierre Bolchini (Italia)

Kiper Como 1907 asal Italia, Pierre Bolchini disebutkan sudah temui kata sepakat untuk membela PSS Sleman musim 2024/2025.

Kabar itu diungkap melalui unggahan  Instagram story @gosballfc, Senin (17/6/2024).

"PSS Sleman dikabarkan bakal mendatangkan kiper Italia setinggi 2 meter, Pierre Bolchini (25 th). Musim lalu ia bermain di Liga 2 Italia bersama Como FC," tulis @gosballfc.

Rumor itu semakin mendekati kenyataan setelah didukung oleh durasi kontraknya bersama Como 1907 dan juga pernyataan dari bos PSS Sleman, Gusti Randa.

Sebagaimana diketahui, kontrak Pierre Bolchini bersama Como 1907 bakal segera usai pada 30 Juni 2024.

Sehingga, kans PSS Sleman untuk menggaet Pierre Bolchini terbilang terbuka lebar.

"Kami sudah mendapatkan kiper asing. Posturnya sangat tinggi, mencapai dua meter lebih satu sentimeter," tutur Gusti Randa, Senin (17/6/2024).

transfer meragukan suksesor pinthus: 7 hari dibuang timnya dibungkus pss sleman,ini kans sebabnya

Sosok Pierre Bolchini (Instagram/@pierrebolco)

2. Leonardo Souza (Brasil)

Belum lama ini, bos PSS Sleman, Gusti Randa berikan bocoran pemain yang akan segera merapat ke PSS Sleman.

Menurutnya, sang pemain memiliki kemampuan paket komplit yakni bisa dimainkan di posisi bek kanan maupun sayap.

"Kami akan datangkan pula bek kanan asing yang bisa menjadi bermain sayap. Dalam waktu dekat, kami akan mengambil keputusan," jelasnya dikutip TribunWow.com dari TribunJogja.com.

Merujuk hal itu, satu di antara pemain bidikan PSS Sleman asal Brasil, Leonardo Souza disinyalir menjadi kandidat terkuat yang dimaksud.

3. Felipe Cadenazzi (CF/Argentina)

Klub kebanggaan BCS-Slemania itu nampaknya tak ingin lakukan perjudian lagi dengan mendatangkan bomber minim pengalaman di Liga 1 seperti yang PSS Sleman lakukan dalam beberapa waktu terakhir.

Hal itu dibuktikan dengan pergerakan transfer PSS Sleman yang kini jatuhkan pilihan pada striker asal Argentina, Felipe Cadenazzi.

Bahkan disebutkan, Felipe Cadenazzi condong temui kata sepakat bergabung dengan PSS Sleman musim depan.

Kabar itu diungkap oleh akun seputar sepak bola Indonesia, @transfenews_ft, Kamis (13/6/2024).

"Aleeeeee," tulis @transfenews_ft dalam postingannya tentang Felipe Cadenazzi.

transfer meragukan suksesor pinthus: 7 hari dibuang timnya dibungkus pss sleman,ini kans sebabnya

Bomber Borneo FC asal Argentina, Felipe Cadenazzi santer berhasil didatangkan PSS Sleman. (Instagram @transfernews_ft)

4. Lucao do Break (CF/Brasil)

Bomber milik Hai Phong FC, Lucao do Break masuk ke dalam lis bidikan PSS Sleman.

Tak sendiri, PSS Sleman harus bersaing dengan 2 tim besar lainnya untuk bisa mengamankan tanda tangan Lucao do Break.

Kedua tim itu di antaranya adalah PSIS Semarang dan PSM Makassar.

"Rumor Lucão do Break dikabarkan akan bergabung dengan klub Liga 1 musim depan. Ada 3 klub yang dirumorkan menjadi pelabuhan dia selanjutnya, ketiga klub tersebut, PSS Sleman, PSIS dan PSM Makassar," tulis @liga_dagelann.

Bakal merapatnya Lucao ke Liga 1 juga diperkuat dengan sosoknya yang sudah kedapatan memfollow IG super agen kenamaan asal Indonesia, Gabriel Budi.

Aksi follow yang dilakukan Lucao tak cuma mengindikasikan dirinya bakal ke Liga 1, namun berpotensi juga masuk ke dalam lis bidikan Persebaya Surabaya musim depan.

Terkini, Lucao mampu bukukan 8 gol dan 4 assist dari 19 pertandingannya untuk Hai Phong di tiga ajang berbeda.

Untuk catatan peluang digaet terbilang terbuka.

Mengingat, kontraknya disinyalir bakal usai pada akhir musim nanti.

Dan market value terkini Lucao berada di angka Rp 5,21 Miliar.

Menilik update terkini yang diunggah oleh akun @liga_dagelann, Rabu (15/5/2024), santer dikabarkan Lucao do Break semakin intens ke PSS Sleman.

Bahkan disebutkan, Lucao do Break bakal segera terbang ke Indonesia pada Juli mendatang jika PSS Sleman benar-benar sukses realisasikan keinginannya.

"Lucao do Break kemungkinan gabung PSS Sleman. Jika jadi dia akan terbang ke Indonesia Juli mendatang," tulis @liga_dagelann.

transfer meragukan suksesor pinthus: 7 hari dibuang timnya dibungkus pss sleman,ini kans sebabnya

Rumor PSS Sleman yang berhasil mendatangkan Lucao do Break untuk musim 2024/2025 mendatang. (Instagram story @liga_dagelann)

5. Salifu Jatta (CF/Gambia)

Penyerang asal Gambia, Salifu Jatta santer dikabarkan masuk ke dalam target PSS Sleman.

Kabar masuknya Salifu Jatta diungkap oleh akun seputar sepak bola Indonesia, @gozipbola, Selasa (18/6/2024).

"RUMOURS!!! PSS dikaitkan dengan penyerang asal Gambia, Sailfu Jatta," tulis @gozipbola.

Bicara peluang, kans PSS Sleman realisasikan Salifu Jatta terbilang masih abu-abu.

Pasalnya, Salifu Jatta sejatinya belum lama didatangkan oleh klub Liga Utama Filipina, Manila Digger FC.

Penyerang berusia 28 tahun itu tercatat baru didatangkan pada 13 Februari 2024 lalu.

Sebagai informasi, untuk catatan rapornya musim lalu bersama Manila Digger FC, Saiful Jatta mampu bukukan  4 gol dan 1 assist dari 9 pertandingan.

6. Gil Martins (LW/Brasil)

Bintang asal Liga Hong Kong santer dikabarkan sukses didatangkan PSS Sleman.

Dikutip TribunWow.com dari Instagram @transfernews_ft, Selasa (26/6/2024), sosok winger bitang Liga Hongkong yang sukses didatangkan PSS Sleman tak lain adalah Gil Martins.

"Sayap kiri Brasil Gil Martins akan berseragam PSS Sleman untuk Liga 1 2024/2025," tulis @transfernews_ft.

Lalu, apa bukti pendukungnya?

Merujuk pada laman Transfermarkt, kontrak Gil Martins dan Lee Man usai pada 30 Juni 2024 mendatang.

Namun uniknya, sudah sejak 23 Mei 2024 lalu Gil Martins sudah pamit dari Lee Man.

Hal itu ia unggah melalui Instagram pribadinya.

Sehingga, pemain bermarket value Rp 5,21 Miliar itu bisa didatangkan PSS Sleman dengan skema free transfer atau tanpa biaya transfer untuk musim depan.

Hal ini tentu saja menguntungkan PSS Sleman.

Mengingat, secara kualitas, Gil Martins musim lalu tampil luar biasa bersama klub yang sudah lima musim ia bela tersebut.

Winger kelahiran Irece Brasil itu sukses bukukan 11 gol dan 6 assist dari 27 pertandingan musim lalu di lima ajang berbeda.

Sedangkan di dua musim terakhir Liga Hongkong, Gil Martins sukses catatkan grafik penampilan konsisten.

Dengan sukses bukukan 8 gol dan 5 assist dari 14 pertandingan di musim 2020/2021.

Catatkan 8 gol dan 5 assist dari 18 pertandingan di musim 2022/2023.

Dan sukses lesatkan 6 gol dan 4 assist dari 15 pertandingan.

(TribunWow.com/Adi Manggala S)

Baca Berita Menarik Lainnya di Google News

OTHER NEWS

2 hrs ago

Tanaman untuk Mendinginkan Ruangan, Jangan Lupa dirawat dengan Benar!

2 hrs ago

ASEAN Cup U-16 2024 - Kata Pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto soal Lawan Australia, Sulit?

2 hrs ago

Manchester United Siap Bajak Transfer Zirkzee ke AC Milan,Erik ten Hag sampai Turun Tangan

2 hrs ago

Apakah Terong Baik Untuk Diabetes Tipe 2? Ulasan Pakar Nutrisi

2 hrs ago

Rupiah Menguat di Akhir Juni 2024, Asing Beli Lagi Aset Obligasi dan Saham

2 hrs ago

Ramalan Denny Darko,Tanggapi Putusnya Ayu Ting Ting dan Lettu Fardhana: Masih Saling Menyayangi

2 hrs ago

Berita Foto: Zulhas: Loh Kita Gak Mikir Dapat Apa,PAN Tak Masalah Wakil Bobby di Pilgub dari Golkar

2 hrs ago

Gerindra Pasangkan Zadrak Tombeg-Benidiktus Papa Maju Pilkada Tana Toraja 2024

2 hrs ago

Membuktikan Apakah TSS Pada Toyota Yaris Cross Hybrid Hanya Gimmick?

2 hrs ago

Berita Foto: TURIS Antusias Menyaksikan,Carnival Festival HUT Ke-434 Kota Medan Berlangsung Meriah

2 hrs ago

Jangan Langsung Ucap "Iya", Ini 9 Kata Penggantinya agar Terlihat Profesional Menurut Psikolog

2 hrs ago

Kapten Timnas U-16 Indonesia Waspadai Postur Tubuh Pemain Australia di Laga Semifinal ASEAN Cup U-16 2024

2 hrs ago

3 Arti Mimpi Telur Pecah,Memecahkan Telur Menurut Primbon Jawa,Apa Ada Hal Buruk Akan Terjadi?

2 hrs ago

Perjalanan Genesis Lubis jadi Musisi hingga Viral di TikTok

2 hrs ago

Hasil EURO 2024 - Lepaskan 33 Tembakan, Timnas Spanyol Pesta Gol ke Gawang Tim yang Pecundangi Cristiano Ronaldo dkk

2 hrs ago

Sering Diamalkan Rasulullah Ketika Sholat,Doa Sujud Terakhir,Pahalanya Doa Jadi Mustajab

2 hrs ago

Wajib Tahu, Inilah Bedanya Ganti dan Kuras Oli Transmisi Mobil Matik

2 hrs ago

Ustaz Adi Hidayat Rela Hujan-hujanan Saat Memberi Ceramah Dalam Tablig Akbar di Tasikmalaya

3 hrs ago

Hanya Remahan Rengginang di Kaleng Biskuit

3 hrs ago

Masih Ingat Dukun Ningsih Tinampi ? Dulu Viral Ngaku Bisa Panggil Nabi dan Punya Obat Covid-19

3 hrs ago

Sering Bikin Gelisah,Ternyata Ini Arti Mimpi Digigit Ular Menurut Primbon Jawa,Waspadai Asmaramu

3 hrs ago

Pasukan Israel Dilaporkan Lakukan Pembantaian Besar-besaran di Shujayea dan Jdaida

3 hrs ago

Sinopsis Naik Ranjang 30 Juni 2024: Dean Akhirnya Nikahi Tyas,Gino Kecewa dan Ingin Habisi Dean

3 hrs ago

Dahsyatnya Ayat 1000 Dinar,Doa Pelancar Rezeki Umat Islam Rutin Amalkan Setiap Hari

3 hrs ago

Honorer Tendik Tak Masuk Pendataan BKN Bisa Daftar PPPK, Dirjen Nunuk Beri Penjelasan

3 hrs ago

Mobil Baru Honda Freed Masih Ada Mesin Konvensional, Iritnya Oke Juga

3 hrs ago

Rekap Hasil Kejuaraan Asia Junior 2024 - Jadi Juara Grup, Indonesia Kecolongan Saat Juara Bertahan Tunggal Putri Kalah

3 hrs ago

Keputusan Blundernya yang Bikin Dirinya Jadi Public Enemy di Italia

4 hrs ago

Sedikit yang Paham, Ini Spek Knalpot Racing yang Bikin Motor Tambah Kencang

4 hrs ago

Copa America 2024: Kondisi Membaik, Messi Diharapkan Main di Perempat Final

4 hrs ago

Sosok Harmoko Petugas Damkar yang Viral Tepuk Pundak Jenazah Saat Evakuasi di Jembatan Cimindi

4 hrs ago

Klarifikasi Agen Park Hang-seo soal Kabar Eks Pelatih Vietnam Ingin Pimpin Timnas India

4 hrs ago

Hari Ini Terakhir, Ini Sanksi jika Tak Padankan NIK-NPWP: Tak Bisa Cairkan Dana dari Pemerintah

4 hrs ago

Sosok Rosmaida Purba Kepsek SMA 8,Nekat Tolak Permintaan Kepala Dinas Naikkan Siswa Tinggal Kelas

4 hrs ago

INGGRIS COMEBACK DRAMATIS! Jude Bellingham & Harry Kane Patahkan Hati Slowakia Di Euro 2024

4 hrs ago

Breaking News: Pemain Bulu Tangkis China Zhang Zhi Jie Meninggal Dunia saat Tampil di BAJC Yogyakarta

4 hrs ago

BYD Serah Terima 1.000 Unit Mobil Listrik Pertama, Tidak Ada Model Dolphin

4 hrs ago

Blackberry Bangkit di Tengah 'Banjir' Serangan Siber, Kok Bisa?

4 hrs ago

4 Shio Paling Cuek sama Penampilan, Tidak Selalu Semrawut kok! Siapa Aja?

4 hrs ago

Sempat Terdistraksi, Chery Ingin Kembali Genjot Jualan Omoda 5