Ketua PDIP Komarudin Watubun Bacakan Puisi ,Banteng yang Terluka,,Sindir Sosok Pengkhianat

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Alfian Firmansyah

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA--  Ketua PDI Perjuangan (PDIP) Bidang Kehormatan Komarudin Watubun melantunkan puisi berjudul Banteng Yang Terluka, untuk menyambut kehadiran Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yang tiba di lokasi Rakernas V, Ancol, Jakarta Utara, Kamis (23/5/2024).

Hasto sebelumnya berlari membawa obor api abadi Mrapen bersama beberapa Ketua Umum DPP Taruna Merah Putih (TMP) Hendrar Prihadi atau Hendi dan politikus PDIP Krisdayanti.

Sejumlah pemuda dan kader dari PDI Perjuangan juga ikut berlari mendampingi Hasto yang membawa obor api abadi Mrapen.

Hasto berlari dari Jalan HBR Motik, Pademangan menuju Beach City International Stadium dengan jarak 6 kilometer.

Pantauan Wartakotalive.com dilokasi, terlihat Hasto bersama rombongan pelari kemudian tiba di lokasi Rakernas V PDIP dan disambut Komarudin yang mengenakan setelan serbahitam sekira pukul 17.35 WIB.

Selanjutnya, Komarudin membacakan puisi berjudul Banteng Yang Terluka yang berisi lecutan semangat bagi kader PDI Perjuangan.

ketua pdip komarudin watubun bacakan puisi ,banteng yang terluka,,sindir sosok pengkhianat

Ketua PDI Perjuangan (PDIP) Bidang Kehormatan Komarudin Watubun melantunkan puisi berjudul Banteng Yang Terluka, yang menyambut kehadiran Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto yang tiba di lokasi Rakernas V, Ancol, Jakarta Utara, Kamis (23/5/2024). (Warta Kota/Alfian Firmansyah)

Puisi Komarudin juga mengingatkan kader PDIP untuk tidak menjadi pengecut dan tetap dalam satu barisan bersama ketum  Megawati Soekarnoputri.

Meskipun anak panah menembus sekujur tubuhku, tetapi jeritan kesakitan ini, menyatukan jiwa dan ragaku untuk tetap berjuang.

Bagaikan Obor Api Perjuangan Nan Tak Kunjung Padam ini,

Hai banteng-banteng yang gagah perkasa,

Dari Merauke sampai ke Sabang,

Dari Pulau Rote sampai ke Miangas,

Jangan jadi pengecut apalagi pengkhianat Satukan barisan di bawah komando Megawati Soekarnoputri

Satyam Eva Jayate Kebenaran Pasti Akan Menang Kalibata, 23 Mei 2024.

Sementara itu, Hasto dalam sambutannya menyebut rasa letih berlari sejauh 6 kilometer menjadi sirna ketika mendengarkan puisi dari Komarudin.

"Kelelahan itu sepertinya sirna ketika kami mendengarkan puisi yang dibacakan oleh putra Indonesia Timur Bapak Komarudin Watubun saudara-saudara sekalian," kata Hasto di Beach City International Stadium Ancol Jakarta Utara, Kamis (23/5/2024).

Sebagai informasi, PDIP  bakal melaksanakan Rakernas V Partai pada 24-26 Mei 2024 mendatang di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta Utara.

Kemudian PDIP mengambil tema Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang dengab subtema Kekuatan Kesatuan Rakyat, Jalan Kebenaran Yang Berjaya.

Jokowi tak diundang

Diberitakan sebelumnya, PDI Perjuangan (PDIP) akan menggelar rapat kerja nasional (Rakenras) V Partai pada 24-26 Mei 2024 mendatang di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta Utara.

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menjelaskan, Steering Committee (SC) Rakernas V PDIP telah menyiapkan sejumlah hal substansi dan teknis terkait gelaran Partai.

Hal itu disampaikan Hasto di Kantor DPP PDIP Jalan Diponegoro Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (22/5/2024).

“Rakernas ke-5 akan diikuti oleh 2.160 peserta yang berasal dari fungsionaris DPP Partai, Ketua Sekretaris, Bendahara DPD dan DPC Partai, Anggota DPR RI, badan dan sayap partai, Ketua, Sekretaris, Bendahara Dewan Pimpinan Luar Negeri (DPLN) dari 16 negara,” kata Hasto.

Politisi asal Yogyakarta ini menambahkan, pembukaan Rakernas V Partai pada 24 Mei mendatang, bakal dihadiri oleh Anggota DPRD Provinsi, Kabupaten/Kota, Kepala dan Wakil Kepala Daerah PDIP dan Calon Anggota DPR RI terpilih pemilu 2024 yang non-incumbent.

Total, Hasto memperkirakan akan ada hampir lima ribu peserta dalam pembukaan Rakernas di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta.

“Sehingga pada saat pembukaan jumlah peserta mencapai 4.858 peserta,” jelas Hasto.

Adapun Rakernas V PDIP ini mengambil tema 'Satyam Eva Jayate, Kebenaran Pasti Menang' dengan sub tema 'Kekuatan Kesatuan Rakyat, Jalan Kebenaran Yang Berjaya'.

Jokowi tak diundang

Pada kesempatan yang sama Hasto menegaskan pihaknya hanya mengundang orang-orang yang memiliki semangat menegakkan demokrasi dan hukum .

Hal tersebut disampaikan ketika ditanya mengenai kabar Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak diundang dalam pelaksanaan Rakernas PDIP kali ini.

Mula-mula, Hasto menjelaskan bahwa Rakernas kali ini diadakan dalam momentum semangat reformasi untuk melawan sisi gelap kekuasaan.

Sebab Pemilu 2024, menurut PDI-P, sudah direkam publik menjadi Pemilu yang paling brutal.

"Dan itu terekam kuat dalam memori publik terekam kuat dari apa yang disuarakan oleh para tokoh-tokoh civil society, para guru besar, para ahli hukum dan para seniman bahkan budayawan yang menyimpulkan bahwa Pemilu 2024 merupakan Pemilu yang paling brutal dalam sejarah demokrasi Indonesia.

Pemilu diwarnai berbagai bentuk kecurangan yang diawali dengan suatu konstruksi rekayasa hukum di MK (Mahkamah Konstitusi)," tutur Hasto.

Dia menambahkan menambahkan, anggapan publik itu juga sudah tersampaikan melalui dissenting opinion atau pandangan berbeda oleh tiga hakim MK saat membacakan putusan mengenai sengketa Pilpres 2024.

Hal itu lah, kata dia, yang menjadi dasar PDIP mengundang figur yang akan datang ke Rakernas kali ini, yakni yang memiliki semangat menjaga hukum.

"Dan dari spirit itu yang tentu diundang adalah mereka, mereka yang memiliki spirit di dalam menjaga demokrasi hukum.

Menegakkan negara hukum, menegakkan demokrasi yang berkedaulatan rakyat," tutur Hasto.

Di sisi lain, ia menegaskan bahwa PDIP memiliki pijakan yang sangat kuat terhadap sejarah.

Apalagi, tegas Hasto, Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri juga punya pengalaman melawan rezim otoriter Orde Baru.

"Itu lah yang akan diundang PDI Perjuangan di dalam Rapat Kerja Nasional yang ke-5," imbuhnya seperti dilansir Kompas.com.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat menegaskan bahwa partainya tidak mengundang Presiden Joko Widodo dalam kegiatan Rakernas partainya.

PDIP beralasan tidak mengundang Jokowi karena melihat padatnya jadwal presiden.

Alasan yang sama juga jadi alasan PDIP tak mengundang Wakil Presiden Ma'ruf Amin.

"Yang jelas, presiden dan wakil presiden tidak diundang. Kenapa? Karena beliau sudah sangat sibuk dan menyibukkan diri," kata Djarot di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (16/5/2024).

Baca Wartakotalive.com berita lainnya di Google News

Ikuti saluran WartaKotaLive.Com di WhatsApp: https://whatsapp.com/channel/0029VaYZ6CQFsn0dfcPLvk09

OTHER NEWS

2 hrs ago

Sosok Lamine Yamal, Bintang Muda Spanyol Berusia 16 Tahun yang Menggebrak di Euro 2024

2 hrs ago

Melihat Sapi Kurban Jokowi, Ma'ruf, Megawati, dan Prabowo, di Masjid Istiqlal

2 hrs ago

EURO 2024 - Digendong Inter Milan, Luciano Spalletti Marah-marah Timnas Italia Tergantung pada Nicolo Barella

2 hrs ago

Klasemen EURO 2024 - Lakoni Start Terbaik, Jerman Kuasai Puncak Berkat Selisih Gol

2 hrs ago

Arti “Rating Things I Did”, Bahasa Gaul yang Lagi Viral di Medsos

2 hrs ago

Urutan Lepas Pasang Aki, Fatal Bila sampai Terbalik

2 hrs ago

Hattrick Bupati Bandung Barat Terjerat Kasus Korupsi, Bey Machmudin Ingatkan Hal Ini

2 hrs ago

Media Vietnam Nilai Timnas Indonesia akan Buat Kejutan Jika Satu Grup dengan Korea Selatan di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia

2 hrs ago

Prediksi Skor Polandia vs Belanda Euro 2024: Superioritas Tim Oranye Jaminan Tiga Poin

2 hrs ago

Pertamax Green Mulai Banyak Dijual di SPBU Pertamina, Sinyal Pertalite Dihapus?

2 hrs ago

Spalletti Puji Respons Timnas Italia Setelah Kebobolan Gol Cepat Albania

2 hrs ago

Hasil EURO 2024 - Eror Dimarco Dimurnikan Gol 2 Rekan Inter Milan, Italia Menang Comeback atas Albania

2 hrs ago

EURO 2024 - Usai Bantai Kroasia, Timnas Spanyol Langsung Alihkan Fokus ke Timnas Italia

2 hrs ago

Update Euro 2024 - Mental Juara Bertahan Italia Menyala,Spanyol Tanpa Cela di Klasemen

2 hrs ago

Populer: Rupiah Anjlok ke Rp 16.412; Menperin Panggil PT ITSS dan PT IMIP

2 hrs ago

7 Rekomendasi Loose Powder untuk Ibu Hamil, Bisa Semua Jenis Kulit

2 hrs ago

Live Score Hasil Final Ganda Putra Hari Ini: Ahsan Hendra Nampak Terancam dari Pasangan Asal China

2 hrs ago

Harun Masiku Nyaris Diringkus di 2021, tapi Gagal Akibat KPK Ribut Internal

2 hrs ago

Idul Adha: Mengapa ada hewan kurban dalam Islam, Kristen, Yudaisme, dan Hindu?

2 hrs ago

Daftar Pemain Bintang yang Absen di Euro 2024: Dari Courtois, Grealish, hingga Zirkee

2 hrs ago

Alasan Masjid Al-Azhar Gelar Salat Idul Adha Hari Ini: Merujuk Wukuf Arafah

2 hrs ago

Kisah Queen Mary dari Inggris Alami Phantom Pregnancy yang Ternyata Gangguan Mental

3 hrs ago

Raphinha Bongkar Fakta Kenapa Ronaldinho Setop Dukung Brasil dan Boikot Copa America

3 hrs ago

Kelas Berapa Cucu Eks Kapolri Andika Mahardika Pada Tahun 2016? Ketika Kasus Vina Cirebon Terjadi

3 hrs ago

Eks Penyidik KPK Curiga Harun Masiku Tak Akan Ditangkap, Cuma Jadi Bahan "Bargain"

3 hrs ago

BESARAN Tarif Tol Kisaran-Indrapura,Mulai Berlaku 19 Juni Pukul 00.00 WIB

3 hrs ago

Cara Daftar Antrian BPJS Kesehatan secara Online, Lebih Capat dan Mudah

3 hrs ago

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

3 hrs ago

Brighton and Hove Albion Rekrut Manajer Termuda dalam Sejarah Liga Primer Inggris

3 hrs ago

Bolehkah Berkurban dengan Cara Berutang? Ini Hukumnya Dalam Islam

3 hrs ago

Spesifikasi Toyota Harrier Generasi Terbaru,Dilengkapi Fitur Keamanan Canggih

3 hrs ago

Ridwan Kamil Jadi Komisaris GRIA, Pengembang Beraset Rp 479 Miliar

3 hrs ago

Lakukan 4 Hal Ini Kalau Punya Pacar yang Kecanduan Main Game

3 hrs ago

Curhat Pemilik Kafe di Yogya: Banyak Mahasiswa Datang Tak Jajan, Cuma Nongkrong

3 hrs ago

Honda Civic Hadir dengan Mesin Hybrid, Harga Mulai Rp 470 Juta

3 hrs ago

Pengamat Sebut Wacana Anies-Kaesang Hanya "Gimmick" PSI, Risikonya Besar

3 hrs ago

5 Sayuran yang Bisa Ditanam di Dalam Ruangan

3 hrs ago

Klasemen Grup A EURO 2024 Setelah Swiss Menghajar Hungaria

3 hrs ago

Mutasi Polri Terbaru 2024 Jajaran Polda Kepulauan Riau,18 Perwira Digeser,Cek Daftar Nama Lengkap

3 hrs ago

Jam Berapa Sholat Idul Adha 2024? Berikut Waktu Pelaksanaan yang Dianjurkan,Jangan Telat