Profil Andre Soelistyo, Petinggi GoTo Gojek Tokopedia yang Mundur

profil andre soelistyo, petinggi goto gojek tokopedia yang mundur

Profil Andre Soelistyo, Petinggi GoTo Gojek Tokopedia yang Mundur

Bisnis.com, JAKARTA - Andre Soelistyo, Co-Founder dan Komisaris PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk. (GOTO), kembali menjadi buah bibir setelah menyatakan mengundurkan diri dari jabatannya selaku Komisaris GOTO. Menarik mengetahui profil Andre Soelistyo, berikut perjalanan karirnya.

Dalam keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), manajemen GOTO menuturkan pada 17 Mei 2024, GOTO telah menerima surat pengunduran diri Andre Soelistyo dari jabatannya selaku komisaris GOTO.

"Selanjutnya perseroan akan mengikuti dan menjalankan ketentuan yang diatur dalam POJK 33/2014 dan Anggaran Dasar GOTO untuk mengadakan RUPS dan meminta persetujuan dari pemegang saham atas pengunduran diri anggota dewan komisaris tersebut," tutur manajemen GOTO, Senin (20/5/2024).

Manajemen melanjutkan, RUPST dan RUPSLB GOTO akan dilaksanakan pada Selasa, 11 Juni 2024.

Andre Soelistyo adalah seorang warga Negara Indonesia yang lahir pada tahun 1983, Andre diangkat menjadi Komisaris GoTo pada tahun 2023. Dirinya juga merupakan salah satu Co-founder GoTo dan sebelumnya menjabat sebagai Presiden Direktur/Chief Executive Officer dari tahun 2021 hingga 2023.

Sebagai Chief Executive Officer, Andre telah memainkan peran penting dalam pertumbuhan pesat GoTo dan keberlanjutan bisnis jangka panjang. Andre Soelisyto bergabung dengan GoTo pada tahun 2015 sebagai Direktur Utama GoTo dan memimpin penggalangan dana lebih dari US$ 5 miliar yang menarik investor utama seperti Telkomsel, Google, Tencent, Astra, KKR, Facebook, Visa, dan Warburg Pincus.

Selain itu, Andre mengarahkan ekspansi bisnis GoTo dengan mengamankan kemitraan strategis utama dan menetapkan fungsi korporat GoTo.

Selama masa jabatannya sebagai Co-CEO GoTo dari tahun 2019 hingga 2021, Andre berhasil memperluas bisnis pembayaran dan jasa keuangan. Pada tahun 2020 hingga 2023, dia juga menjabat sebagai Presiden Direktur/Chief Executive Officer PT DKAB, sebuah perusahaan induk yang meliputi unit pembayaran ekosistem, layanan keuangan, dan solusi bisnis.

Dengan mengembangkan bisnis pembayaran dan jasa keuangan, Andre memainkan peran kunci dalam mempercepat inklusi keuangan di seluruh Asia Tenggara dan meningkatkan taraf hidup lebih banyak orang.

Andre juga menjabat sebagai Kepala Badan Pengembangan Ekosistem Ekonomi Digital Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, antara tahun 2021 hingga 2026.

Sebelum bergabung dengan GoTo, Andre adalah Direktur Eksekutif PT Northstar Group, perusahaan dana ekuitas swasta terkemuka di Asia Tenggara, dari 2008 hingga 2016. Andre sempat menjabat sebagai Head of Corporate Finance di salah satu kontraktor pertambangan batu bara terbesar di Indonesia, PT Delta Dunia Makmur Tbk sejak tahun 2009 hingga 2011.

Di tingkat pendidikannya, Andre memperoleh gelar Bachelor of Science in Information Technology dari University of Technology Sydney, Australia pada tahun 2005. Pada tahun 2021, Andre juga masuk dalam daftar Bloomberg 50 sebagai pengakuan atas kepemimpinannya di GoTo.

Andre tidak memiliki hubungan keluarga dengan anggota Dewan Komisaris atau Direksi serta para pemegang saham lainnya di GoTo. Beliau merupakan salah satu pemegang saham Seri B. Dalam catatan RTI, Andre mengantongi saham GoTo sebanyak 0,78% atau setara dengan 9.351.555.284 lembar saham. (Fasya Kalak Muhammad)

OTHER NEWS

1 hour ago

Bosan dengan Bali? Ini 3 Destinasi Wisata di Lombok yang Wajib Dikunjungi

2 hrs ago

Review SKINTIFIC Perfect Stay Velvet Matte Cushion,Produk Baru yang Langsung Bintang 5 di Shopee

2 hrs ago

SYL Akui Beri Uang Rp 1,3 Miliar ke Firli Bahuri

2 hrs ago

Sahroni Pede Lawan RK di Pilkada Jakarta, Begini Respons Airlangga

2 hrs ago

6 Rekomendasi Vitamin agar Tidak Mudah Lelah dan Mengantuk

2 hrs ago

Jokowi Panggil Para Menteri ke Istana, Bahas Ketidakpastian Ekonomi

2 hrs ago

Tanggapan Menohok Hakim Ketua saat SYL Mengaku Marah Anaknya dapat Mobil Innova dari Kementan

2 hrs ago

Jokowi Kaget Perizinan Event di RI Birokrasinya Berlapis: Lemes Saya

2 hrs ago

Viktor Axelsen Membongkar Alasannya Mundur dari Canada Open 2024

2 hrs ago

Militan Bersenjata Bunuh 15 Polisi dan Beberapa Warga Sipil di Wilayah Rusia Selatan

2 hrs ago

Target Tiket MotoGP Indonesia 2024, Cek Daftar Harganya

2 hrs ago

Resep Ayam Kecap Sederhana,Gunakan Bagian Sayap Ayam

2 hrs ago

Sosok Pandji Pragiwaksono ,Pemfitnah Adul Buta,,Sang Komedian Pilih Doakan: Semoga Diberi Kesehatan

2 hrs ago

Hasil Lengkap Copa America 2024 - Winger AC Milan Catat Rekor Hebat, Darwin Nunez Langsung Tajam di Laga Pertama

2 hrs ago

Gaji Pemain Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Saat Main di Korea Ternyata Kecil,Ortu Sempat Larang

2 hrs ago

Hasil ASEAN Cup U-16 2024 - Diwarnai 2 Penalti, Laos Bekuk Singapura dan Gusur Timnas U-16 Indonesia

2 hrs ago

Link Live Streaming Timnas U-16 Indonesia Vs Filipina - Saatnya Raih Kemenangan Besar atas Anjing yang Sedang Terluka

2 hrs ago

Ada Apa di Balik Larangan Jilbab di Tajikistan yang Mayoritas Muslim?

2 hrs ago

Cukup 2 Menit 23 Detik, Winger AC Milan Bikin Rekor Hebat di Copa America 2024

2 hrs ago

Kejuaraan Asia Junior 2024 - Mutiara Ayu Hati-hati, Eks Pelatih Gregoria Bawa Misi Khusus untuk Tunggal Putri Malaysia

2 hrs ago

7 Potret Kebersamaan Gayanti Hutami dan Ibunya Tata Cahyani,dari Kondangan hingga Liburan Bareng

2 hrs ago

Sosok Yeliandriani Dirut PT Indofarma Ungkap Pinjol di Perusahaan,Punya Kekayaan Rp22 Miliar

2 hrs ago

Mobilio Dicegat Warga, Ulah Si Sopir Tak Tahan Lihat Kambing Diikat

3 hrs ago

TAK Usung Anies di Pilkada Jakarta,PKS Dinilai Cuma Incar Kursi Cawagub,Koalisi dengan PDIP?

3 hrs ago

Timnas U-16 Indonesia Vs Filipina Live Jam 19.30 WIB,Nova Arianto Isyaratkan Pesta Gol

3 hrs ago

Bocoran Hamdan Hamedan: Satu Striker Tajam Liga Belanda Sudah Masuk Radar Timnas Indonesia

3 hrs ago

Sebelum Meninggal,Curhatan Ibu Tien soal Soeharto Diabaikan,2 Tahun Kemudian Malah Jadi Kenyataan

3 hrs ago

Mamat Alkatiri Nikahi Nafha Firah,Abdur Rasyad: Saya Sudah Berusaha Menggagalkan,Tapi Inilah Jodoh

3 hrs ago

Mamat Alkatiri Nikahi Gadis Mamuju dengan Nuansa Ala Timur Tengah,Orangtua Mamat Keturunan Arab

3 hrs ago

Spesifikasi Motor Matik Retro WMoto Letbe Neon, Harga Rp 19,8 Juta

3 hrs ago

Arema FC Rombak Besar-besaran Struktur Tim Kepelatihan

3 hrs ago

Viral Puteri Modiyanti Anak Tommy Soeharto,Jadi Finalis Puteri Indonesia dan Aktivis Lingkungan

3 hrs ago

EURO 2024 - Mau Cetak Gol atau Tidak, Ronaldo Wajib Tetap Dimainkan Portugal!

3 hrs ago

Pengumuman Kejutan dari Spalletti Jelang Italia Hadapi Kroasia di Euro 2024

3 hrs ago

EURO 2024 - Belum Tentu Lolos ke 16 Besar, Timnas Italia Sudah Bisa Pilih Calon Lawan

3 hrs ago

KUR BRI 2024: Cek Alur Pengajuan Pinjaman Rp23 Juta,Cicilan Murah di Bawah Rp500 Ribu/bulan

3 hrs ago

Sidang Kabinet, Jokowi-Prabowo Duduk Sebelahan

3 hrs ago

Parasit Tinja Manusia Ada di Balon Sampah Kiriman Korut ke Korsel

3 hrs ago

6 Tempat Wisata Keren di Kuningan yang Cocok Buat Liburan Sekolah,Bikin Betah,Enggak Pengen Pulang

3 hrs ago

Media Jerman Sebut Spanyol Bisa Langgar Aturan karena Lamine Yamal