Berita Timnas Indonesia: Shin Tae-yong,Ivar Jenner dan Justin Hubner Dihukum AFC,PSSI Bereaksi

TRIBUNKALTIM.CO - Berita Timnas Indonesia: Shin Tae-yong, Ivar Jenner dan Justin Hubner dihukum AFC, PSSI bereaksi.

Asosiasi Sepak Bola Asia (AFC) beri hukuman terhadap Shin Tae-yong dan dua pemain Timnas Indonesia yang berlaga di Piala Asia U-23 2024.

Shin Tae-yong, Ivar Jenner dan Justin Hubner mendapat sanksi dari AFC usai dianggap melanggar Pasal 50 kode Disiplin dan Etik AFC.

Hukuman ini disampaikan saat AFC selesai menggelar sidang pada 27 Juni kemarin.

Rilis resmi AFC itu semakin menguatkan hukuman yang mereka berikan kepada Timnas Indonesia sangat berkaitan dengan kritik terhadap Qatar selaku tuan rumah turnamen.

Menurut rilis yang dikeluarkan, Shin Tae-yong dinilai telah membuat komentar yang mempertanyakan kompetensi serta integritas wasit dan AFC pada konferensi pers pasca laga Timnas Indonesia melawan Qatar.

Kejadian itu terjadi ketika gelaran Piala Asia 2023 yang berlangsung di Qatar.

Khususnya mengenai sikap kedua pemain yang dianggap telah menghina dan mempertanyakan hasil, pertandingan serta kompetensi di laga melawan Qatar lewat unggahan di media sosial.

"Mengunggah konten di media sosial yang menghina dan mempertanyakan integritas hasil laga, pertandingan itu sendiri, kompetensi, negara Qatar, dan Asosiasi Sepak Bola Qatar dan/atau AFC," tulis AFC.

Shin Tae-yong memang sempat melontarkan komentar keras terhadap kepemimpinan wasit Nasrullo Kabirov pada laga pembuka Piala Asia U-23 2024 di mana dua pemain, Ivar Jenner dan Ramadhan Sananta, mendapat kartu merah di laga tersebut.

berita timnas indonesia: shin tae-yong,ivar jenner dan justin hubner dihukum afc,pssi bereaksi

Pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner

"Banyak keputusan wasit di sepanjang pertandingan," ujar Shin Tae-yong sebagaimana dikutip dari laman PSSI.

"Kalau kalian melihatnya, itu bukan pertandingan sepak bola, ini sebuah pertunjukan komedi dan sangat berlebihan."

"Saya tidak bisa mengatakan apa pun tentang pemain yang kena kartu merah, saya kehabisan kata-kata. Sepak bola tidak seharusnya dimainkan seperti ini."

Sementara itu, dua pilar Timnas Indonesia yang juga dikenakan sanksi adalah Ivar Jenner dan Justin Hubner.

Kedua pemain tersebut dikenakan pasal yang sama menyusul unggahan konten di media sosial.

Keduanya dianggap menghina dan mempertanyakan integritas hasil pertandingan, laga itu sendiri, kompetisi, negara Qatar, dan Asosiasi Sepak Bola Qatar atau AFC.

Setelah pertandingan, Ivar Jenner memang mengunggah foto pemain Qatar yang tengah tiduran setelah berbenturan dengan Rizky Ridho.

Ivar lalu menyenggol tim VAR dan mengindikasikan bahwa lawannya hanya berpura-pura kesakitan agar Ridho mendapat hukuman.

Menurut rilis dari AFC, Ivar Jenner dan Justin Hubner mendapat sanksi berupa denda sebesar 5000 dolar AS atau sekitar Rp 81 juta.

Sedangkan Shin Tae-yong mendapat sanksi denda yang lebih tinggi yakni 7500 dolar AS atau sekitar Rp 122 juta.

Adapun hukuman denda tersebut harus dibayarkan maksimal 30 hari ke depan.

Menanggapi soal sanksi tersebut, PSSI angkat bicara melalui salah satu anggota Komite Eksekutif, Arya Sinulingga.

Menurut Arya, sanksi AFC ini sama dengan sanksi PSSI terhadap klub peserta Liga 1 atau anggotanya.

Oleh sebab itu, PSSI akan memenuhi tuntutan AFC atau membayar denda sesuai dengan peraturan yang ada.

"Itu kan sama seperti Komdis, ada aturannya," ujar Arya pada Jumat (28/6/2024).

"Ya dipenuhi dan harus dilakukan tahapan-tahapan pembayarannya lah sesuai dengan yang ada."

Di Piala Asia U-23 2024 lalu, Timnas U-23 Indonesia besutan Shin Tae-yong berhasil keluar sebagai peringkat keempat turnamen.

Tergabung d Grup A bersama Qatar, Australia dan Yordania, skuad Garuda Muda berhasil mengoleksi dua kemenangan dan satu kekalahan.

Dua kemenangan didapat atas Australia (1-0) dan Yordania (4-1), satu kekalahan ditelan dari Qatar 0-2.

Kekalahan dari pertandingan yang penuh kontroversi wasit, keputusan Nasrullo Kabirov yang cenderung memihak Qatar selaku tuan rumah.

Namun apa daya, protes yang disampaikan kini berujung pada hukuman dari AFC terhadap Timnas Indonesia. (*)

Dilansir dari SuperBall.id

Ikuti berita populer lainnya di Google News Tribun Kaltim

Ikuti berita populer lainnya di saluran WhatsApp Tribun Kaltim

OTHER NEWS

2 hrs ago

[POPULER NASIONAL] Luhut Bela Jokowi soal Kaesang | Jokowi Jenguk Prabowo Usai Operasi Cedera Kaki

2 hrs ago

Buat Alat Destilasi Asap Mandiri, Warga di Sleman Ini Olah Sampah Jadi Bahan Bakar

2 hrs ago

Beasiswa Unggulan Kemendikbud 2024 Resmi Dibuka Hari Ini,Berikut Syarat,Link Pendaftaran,Benefit

2 hrs ago

Southgate Kagum dengan Gol Salto Jude Bellingham: Tak Sangka Akan Seperti Itu

2 hrs ago

7 Drama Korea Terbaru Juli 2024, Terbaik Diprediksi Raih Rating Tinggi

2 hrs ago

Doa Memohon Kesembuhan,Bisa Dibaca Bagi Orang Tersayang Agar Diangkat Penyakitnya

2 hrs ago

Live Streaming Jamaika vs Venezuela,Tonton Serunya Copa America 2024 di HP Kamu

2 hrs ago

Nico Williams dan Lamine Yamal Menari, Gasak Georgia, Main "Hompimpa"

2 hrs ago

Waktu Mustajab Baca Ayat Seribu Dinar,Manfaatnya Jadi Doa Pembuka Rezeki

2 hrs ago

Prediksi Skor Timnas Indonesia vs Australia di Semifinal Piala AFF U16 2024: Beda Ujian Garuda Muda

2 hrs ago

Aksi Heroik Petugas Damkar Salatiga, Terjun ke Sumur Sempit 12 Meter demi Selamatkan Seekor Kucing

2 hrs ago

Ini Penyebab Rizky Ridho,Witan dan Ferrari Belum Gabung Latihan Perdana Persija Jakarta

2 hrs ago

Harus Mengundurkan Diri dari ASN Pada 12 Juli

2 hrs ago

Inggris ke 8 Besar Euro: Magi Bellingham, Pengorbanan Bek Kiri Saka

2 hrs ago

Kuasa Hukum Pegi Setiawan akan Laporkan Iptu Rudiana Ayah Eky, Ini Alasannya

2 hrs ago

Senyum Prabowo Dijenguk Jokowi Pasca Jalani Operasi Cidera Kaki,Ucap Terima Kasih Dukungan dan Doa

2 hrs ago

Hasil Piala Eropa: Diwarnai Gol Bunuh Diri, Spanyol Bungkam Georgia 4-1

2 hrs ago

Ini 2 Lokasi SIM Keliling Jakarta di Hari Minggu, Cek Tarifnya

2 hrs ago

Hasil Euro 2024: Inggris Menang Dramatis, Spanyol Vs Jerman di 8 Besar

2 hrs ago

Hasil Spanyol vs Georgia: Gol Rodri Buat Skor Imbang pada Babak Pertama

2 hrs ago

Gol Harry Kane Pastikan Inggris Lolos ke Babak Perempat Final Euro 2024

2 hrs ago

Sempat Ributi Nikita Mirzani,Nasib Lolly Diputuskan Vadel Badjideh,Pacarnya Lebih Pilih Orangtua

2 hrs ago

Hasil Euro 2024 - Magis Brummy Zidane! Dramatisnya Inggris Comeback Pecundangi Slovakia

3 hrs ago

Kabar Duka, Tunggal Putra China Zhang Zhie Jie Meninggal Usai Main di Badminton Asia Junior Championships

3 hrs ago

4 Doa Pagi Islam Untuk Memohon Dilancarkan Rezeki,Baca Sebelum Pergi Cari Nafkah

3 hrs ago

Jadwal Copa America 2024 Hari Ini: Meksiko vs Ekuador, Jamaika vs Venezuela

3 hrs ago

Lewati Georgia, Spanyol Tantang Jerman Di Perempat-Final Euro 2024

3 hrs ago

Tanaman untuk Mendinginkan Ruangan, Jangan Lupa dirawat dengan Benar!

3 hrs ago

ASEAN Cup U-16 2024 - Kata Pelatih Timnas U-16 Indonesia Nova Arianto soal Lawan Australia, Sulit?

3 hrs ago

Manchester United Siap Bajak Transfer Zirkzee ke AC Milan,Erik ten Hag sampai Turun Tangan

3 hrs ago

Apakah Terong Baik Untuk Diabetes Tipe 2? Ulasan Pakar Nutrisi

3 hrs ago

Rupiah Menguat di Akhir Juni 2024, Asing Beli Lagi Aset Obligasi dan Saham

3 hrs ago

Ramalan Denny Darko,Tanggapi Putusnya Ayu Ting Ting dan Lettu Fardhana: Masih Saling Menyayangi

3 hrs ago

Berita Foto: Zulhas: Loh Kita Gak Mikir Dapat Apa,PAN Tak Masalah Wakil Bobby di Pilgub dari Golkar

3 hrs ago

Gerindra Pasangkan Zadrak Tombeg-Benidiktus Papa Maju Pilkada Tana Toraja 2024

3 hrs ago

Membuktikan Apakah TSS Pada Toyota Yaris Cross Hybrid Hanya Gimmick?

3 hrs ago

Berita Foto: TURIS Antusias Menyaksikan,Carnival Festival HUT Ke-434 Kota Medan Berlangsung Meriah

3 hrs ago

Jangan Langsung Ucap "Iya", Ini 9 Kata Penggantinya agar Terlihat Profesional Menurut Psikolog

3 hrs ago

Kapten Timnas U-16 Indonesia Waspadai Postur Tubuh Pemain Australia di Laga Semifinal ASEAN Cup U-16 2024

3 hrs ago

3 Arti Mimpi Telur Pecah,Memecahkan Telur Menurut Primbon Jawa,Apa Ada Hal Buruk Akan Terjadi?