Serba-serbi Anies Mantap Maju Pilgub Jakarta

serba-serbi anies mantap maju pilgub jakarta

Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan usai melaksanakan salat Jumat di Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (14/6). Foto: Zamachsyari/kumparan

Anies Baswedan menerima surat rekomendasi untuk maju di Pilgub DKI Jakarta dari DPW PKB DKI Jakarta, Kamis (13/6). Sebelumnya PKB DKI sudah menyatakan mantap akan mengusung Anies sebagai cagub pada Rabu (12/6), namun surat rekomendasinya baru diberikan hari ini.

Surat rekomendasi diberikan oleh Ketua DPW PKB DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas di kantor DPW PKB DKI Jakarta, Pulo Gadung, Jakarta Timur, Kamis (13/6).

Anies memastikan dirinya mantap maju dalam kontestasi Pilkada Jakarta 2024 setelah mendapatkan mandat tersebut.

"Jadi saya menerima, menerima kepercayaan dari PKB. Karena itu saya sampaikan bismillah kami bersiap untuk meneruskan ke periode kedua," kata Anies kepada wartawan usai melaksanakan salat Jumat di Masjid Raya Pondok Indah, Jakarta Selatan, Jumat (14/6).

Isu Duet dengan Kaesang

serba-serbi anies mantap maju pilgub jakarta

Ketum PSI Kaesang Pangarep usai blusukan di Jalan Cempaka Putih, Jakarta Pusat. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan

Anies Baswedan bicara kans duet dengan Ketum PSI Kaesang Pangarep di Pilgub Jakarta 2024. Katanya, semua punya hak.

"Sebenarnya secara prinsip tiap warga negara memiliki hak yang sama. Hak yang sama untuk dipilih dan memilih. Dan proses hasil ini adalah proses di mana partai-partai menetapkan siapa yang akan dicalonkan," kata Anies usai menerima rekomendasi dari PKB DKI di kantor DPW PKB DKI, Jakarta Timur, Kamis (13/6).

"Dari situ kemudian nanti akan dicarikan, dicari kombinasi pasangan sebagai bagian dari proses politiknya," imbuh eks Gubernur Jakarta itu.

Menurut Anies, soal wakil tentunya nanti akan dibicarakan dengan parpol pengusung. Bila pun Kaesang, ia harus diterima oleh parpol lain juga, sebab kursi PKB tak cukup untuk mengusung sendirian.

"Sekarang ini kita memikirkan bagaimana agar tidak PKB sendirian. Tetapi bisa bersama-sama dengan partai yang lain. Karena tidak mungkin sendirian," tutur dia.

Anies Berharap Parpol Lain Ikut

serba-serbi anies mantap maju pilgub jakarta

Anies Baswedan tiba di DPW PKB DKI Jakarta, Jakarta Timur, Kamis (13/6/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

Anies Baswedan mengaku bahagia PKB DKI resmi memberikan rekomendasi untuknya maju di Pilgub Jakarta 2024. Katanya, semoga parpol lain ikut merestui.

Menurutnya, amanah dari PKB DKI merupakan amanah yang besar, tapi bukan amanah yang berat. Sehingga hal tersebut harus dilalui secara bersama-sama.

"PKB DKI Jakarta yang mendobrak, PKB DKI Jakarta yang menerobos, PKB DKI Jakarta yang memulai. Mudah-mudahan akan ada yang bergabung bersama di dalam perubahan ini," ucap Anies.

Kenapa Anies Mau Nyagub Lagi?

serba-serbi anies mantap maju pilgub jakarta

Anies Baswedan memberikan sambutan saat bersilaturahmi ke DPW PKB Jakarta, Kamis (13/6/2024). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan

Anies disinggung alasan kenapa dirinya menerima pinangan dari PKB Jakarta. Padahal, ia merupakan eks capres di Pilpres 2024.

Banyak pihak yang menilai jika Anies maju di Pilgub Jakarta, sama saja 'turun kasta' karena level Anies sudah berada di tingkat nasional.

Menyikapi ini, Anies memberikan penjelasannya.

"Jadi setiap tanggung jawab yang diberikan ada tanggung jawab kepercayaan. Jadi saya sampaikan bahwa proses pemilihan presiden adalah sebuah kompetisi. Ada awal dan akhir. Saya hadir di awal ketika penetapan calon dan hadir di akhir saat penetapan hasil," kata Anies di DPW PKB Jakarta di Pulogadung, Jakarta Timur.

"Sesudah proses itu selesai, masing-masing kembali kepada tugasnya," tambah dia.

Eks Mendikbud ini lantas menyinggung Prabowo Subianto yang merupakan presiden terpilih dan Muhaimin Iskandar yang merupakan eks cawapresnya.

"Pak Prabowo yang waktu itu Menteri Pertahanan menjadi capres. Selesai Pilpres, kembali jadi Menhan," ucap Anies.

"Gus Imin Ketua PKB jadi cawapres. Setelah selesai proses Pilpres, kembali jadi Ketua PKB," tutur Anies.

"Jadi proses Pilpres itu ada awal dan ada akhir. Setelah selesai, masing-masing kembali pada tugas masing-masing," jelas Anies.

Janji Selesaikan Masalah Kampung Bayam

serba-serbi anies mantap maju pilgub jakarta

Kondisi di dalam Kampung Susun Bayam usai negosiasi pasca upaya pengusiran dari JakPro, Selasa (21/5). Foto: Thomas Bosco/kumparan

Anies menegaskan, gagasan besar dirinya maju Pilkada Jakarta untuk mengembalikan hal-hal yang dinilai bermasalah agar menjadi lebih baik lagi. Salah satunya tentang permasalahan Kampung Bayam.

"Dan sebetulnya kan waktu itu kuncinya sudah diberikan kok, ini kan tinggal penuntasan saja, bangunannya sudah ada dan mereka berasal dari sana," ucap dia.

Anies pun mempertanyakan mengapa warga Kampung Bayam menjadi terlunta-lunta padahal itu adalah tempat tinggal mereka.

"Kalau saja ini bicara tentang rumah kedua, barangkali boleh itu ada proses yang rumit. Tapi ini pilihannya adalah terkatung-katung, atau tinggal di tempat yang sudah disiapkan?" terangnya.

Sehingga Anies menegaskan, dirinya akan menyelesaikan permasalahan Kampung Bayam bila terpilih.

"Menurut saya ini adalah satu langkah yang jauh dari bijak. Ini agenda utama yang harus kita tuntaskan," tandas dia.

OTHER NEWS

1 hour ago

Hari Ini Seminggu Usai KPK Bilang 'Harun Masiku Ditangkap dalam Waktu Seminggu'

1 hour ago

McDonald's Batalkan Layanan Drive-Thru AI dengan IBM

1 hour ago

Tesla Cybertruck Jadi Mobil Patroli Polisi Dubai

1 hour ago

Pratama Arhan Benarkan Mertua Larang Pulang ke Indonesia Sebelum 10 Tahun Berkarier Abroad, Targetkan Main di Eropa

1 hour ago

Biar Paham, Ini Penyebab Ban Mobil Sering Selip di Tanjakan Curam

1 hour ago

Suzuki Grand Vitara Digorok Pisau Diskon, Dua Digit Bisa Buat Healing

1 hour ago

Rekomendasi Outer Batik Mulai 50 Ribuan Untuk Kerja Hingga Kondangan

1 hour ago

47 Ribu Lebih Hewan Kurban Disembelih di Jakarta Pada Idul Adha Tahun Ini

1 hour ago

Wisata Bromo, 8.169 Orang Berkunjung saat Iduladha

1 hour ago

Cuaca Panas Ekstrem di Arab Saudi, Jemaah Haji Diimbau Tak Lontar Jumrah Sebelum Pukul 16.00

1 hour ago

Sosok Juliette Angela Ermestine,Istri Rapper Sexy Goath,Suami Singgung Bukti Foto Lingerie ke Anji

1 hour ago

10 Kota Termahal di Dunia untuk Ekspatriat, 2 Ada di Asia

1 hour ago

Ratusan Warga NTB Terima Daging Kurban dari Jokowi

1 hour ago

Anies Sumbang Sapi Kurban ke PKS, HNW: Bukan karena Pilkada Jakarta

1 hour ago

Daftar Game Dirilis hingga Akhir Juni Ini, Ada "Elden Ring: Shadow of the Erdtree"

2 hrs ago

Gibran Lengser,Sekar Krisnauli Putri Dedengkot Golkar Siap Ikut Pilkada Kota Solo,Ini Profilnya

2 hrs ago

Upacara 17 Agustus Digelar di IKN dan Jakarta, Kemenhub Bakal Tambah Penerbangan

2 hrs ago

Cek Fakta: Hasto Kristiyanto Ditahan Polisi Gegara Lawan Jokowi

2 hrs ago

Pemerintah Diminta Fokuskan Bansos Buat Rakyat Miskin, Bukan Penjudi "Online"

2 hrs ago

Striker Iker Bravo Ungkap Alasan Tinggalkan Real Madrid: Mbappe,Vinicius,Rodrygo dan Bellingham

2 hrs ago

PPP Pastikan Agenda Muktamar untuk Pergantian Pemimpin Berlangsung Tahun 2025

2 hrs ago

Rencana Cristiano Ronaldo Ikut Piala Dunia FIFA 2026 Terungkap di Tengah Pengakuan Pensiun CR7 Viral

2 hrs ago

Syarat Bikin dan Perpanjang SIM Pakai Format Baru yang Berlaku Mulai Juli 2024, Jangan Sampai Keliru

2 hrs ago

EURO 2024 - Bukan Cristiano Ronaldo, Ada 1 Pemain yang Dijamin Pelatih Timnas Portugal Jadi Starter saat Lawan Republik Ceska

2 hrs ago

Isi Chat Pegi Setiawan di Bandung Takut Pulang Tebus Motor di Polisi,Tak Tahu Jadi Pelaku

2 hrs ago

Rose BLACKPINK Resmi Bergabung dengan THEBLACKLABEL Atas Dasar Kepercayaan

2 hrs ago

Ramalan 3 Zodiak Hoki soal Asmara Besok Rabu,19 Juni 2024: Taurus,Gemini dan Sagitarius

2 hrs ago

Inside Out 2 Raup Rp 2,54 Triliun Selama Satu Pekan di Bioskop Global

2 hrs ago

DPW PKB Jatim Sowan Kiai Marzuki, Sebut Tak Ada Penolakan Maju Pilgub Jatim

2 hrs ago

Penilaian Kejam Media Inggris pada Dua Pemain Indonesia, Ada Opsi Ikuti Justin Hubner ke Asia

2 hrs ago

Presiden PKS Ungkap Dapat Tawaran Usung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta, Ini Pendapatnya

2 hrs ago

Wajib Tahu, Trik Mesin Mobil Anti Overheat, Cuma Lakukan Ini

2 hrs ago

HNW: jika DPP Usung Anies di Pilgub Jakarta, Wakilnya Harus Kader PKS

2 hrs ago

Hengkang dari Sevilla,Sergio Ramos Kini Jadi Rebutan Fans Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

2 hrs ago

Persib Bandung Buru-buru Cari Pengganti Ezra Walian,Sosok Striker Inisial DD Gabung ke Maung

2 hrs ago

Tak Disinggung di Opini Prabowo, Gerindra Buka-bukaan Nasib IKN Jokowi

2 hrs ago

Elkan Baggot Pamer Latihan Pribadi Intensitas Tinggi untuk Arungi Musim 2024-2025, Nasibnya di Ipswich Town Belum Jelas

2 hrs ago

Malik Risaldi Merapat ke Persebaya, Sempurnakan Trisula Maut

2 hrs ago

Golkar Dinilai Khawatir Gerindra yang Diuntungkan jika Ridwan Kamil Maju Pilkada di Jakarta

2 hrs ago

Pilihlah Calwakot Palembang Transparan dan Akuntabel,Jangan Semata-mata Uang