Prabowo: Saya Setiap Saat Siap untuk Komunikasi dengan Megawati

prabowo: saya setiap saat siap untuk komunikasi dengan megawati

Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri

JAKARTA, KOMPAS.com - Presiden terpilih Prabowo Subianto menegaskan bahwa ia siap kapan pun untuk komunikasi dengan Presiden Kelima RI sekaligus Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri.

Hal itu ia sampaikan usai ditanya dalam sebuah wawancara stasiun televisi tentang rencana silaturahim dengan Megawati yang hingga kini belum terlaksana.

Prabowo hanya singkat menjawab pertanyaan tersebut.

"Ya saya katakan itu kan nanti, sesuai dengan kenyamanan masing-masing, dalam arti, ya saya setiap saat siap untuk berkomunikasi," kata Prabowo dikutip dari YouTube TV One News, Kamis (23/5/2024).

Namun, ia tak merinci lebih jauh mengapa pertemuannya dengan Megawati belum juga terjadi.

Prabowo juga ditanya tentang presidential club yang disebut-sebut akan dibentuk olehnya.

Namun, Ketua Umum Partai Gerindra ini justru heran karena merasa tidak pernah mengatakan ingin membentuk presidential club.

"Saya tidak tahu dari mana istilah presidential club. Saya tidak pernah bicara presidential club sebetulnya. Tapi mungkin ada orang yang dengar pemikiran saya, menganalisa bahwa itu club," ujar Prabowo.

Dia lantas menghitung jumlah presiden RI yang masih hidup adalah tiga orang, yakni Presiden Kelima RI Megawati Soekarnoputri, Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dan Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang masih menjabat.

Jika dirinya direstui dan resmi dilantik menjadi presiden, kata Prabowo, maka presiden RI yang masih hidup ada empat orang.

"Empat ya enggak usah bikin club lah. Minum kopi saja kan bisa. Benar enggak? Ya kan. Enggak usah terlalu dibesar-besarkan, pakai istilah club lah," imbuh Prabowo seraya tertawa.

Pada intinya, Prabowo mengaku ingin komunikasi antar para presiden RI terus terjaga.

Dia meyakini pandangan dan masukan dari para presiden RI sebelumnya bisa membantu bangsa Indonesia ke depannya.

Bila ada kekurangan-kekurangan yang mengganggu hubungan di antara presiden, menurut Prabowo, harus dikesampingkan.

Menurut Prabowo, sebagai seorang pemimpin, ia akan mengesampingkan perasaan pribadi.

"Seorang pemimpin kalau betul-betul dia cinta bangsanya, perasaan pribadinya harus dia kalahkan. Perasaan pribadinya harus dia kesampingkan, yang paling penting adalah kepentingan rakyat. Itu paling utama kepentingan bangsa dan rakyatnya," pungkasnya.

Diberitakan sebelumnya, pertemuan antara Megawati dan Prabowo disebut menunggu hasil Rapat Kerja Nasional (Rakernas) ke-V PDI-P pada 24-26 Mei mendatang.

"Jika pertemuan yang dimaksud adalah bersifat politik formal kenegaraan, maka kita akan masih menunggu sebuah rapat kerja nasional yang tadi Mas Djarot (Ketua DPP PDI-P Djarot Saiful Hidayat) sudah informasikan detail tanggalnya, yaitu 24, 25, 26 Mei yang akan datang," kata Ketua DPP PDI-P Ahmad Basarah di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat.

Basarah menjelaskan, peluang Megawati dan Prabowo bertemu tetap ada. Apalagi, keduanya disebut tidak pernah memiliki persoalan pribadi.

Keduanya juga dikenal sudah menjalin komunikasi dan hubungan baik sejak lama.

OTHER NEWS

1 hour ago

Soal Tawaran Masuk Kabinet Prabowo-Gibran, Sandiaga: Lebih Berhak Pihak yang Berkeringat

1 hour ago

Anies soal Disebut Maju di Pilgub Jakarta untuk 'Modal' di Pilpres 2029

1 hour ago

Semua Honorer P1 di Daerah Ini Sudah Diangkat PPPK 2023, Kecuali 1 Orang, Kasihan

1 hour ago

Anies soal Heru Budi Sebut Jakarta 5 Tahun Tak Diurus: Biar Rakyat yang Nilai

1 hour ago

Tak Ada Serangan Sejak Pagi, Warga Gaza Bisa Shalat Idul Adha dengan Tenang

1 hour ago

Hasil Final Australian Open 2024 - Ahsan/Hendra Raih Runner-up, Rekor Sangar Dewa Hendra Tetap Tak Pudar

1 hour ago

Jelang Iduladha, Pertamina Jamin Pasokan LPG & BBM untuk Jakarta dan Sekitarnya Aman

1 hour ago

Hadiri HUT RI di IKN, Tamu VIP Harus Pakai Kendaraan Listrik

1 hour ago

Menhub Budi Sebut Tamu VIP yang Ikut ke HUT RI di IKN Pakai Kendaraan Listrik

1 hour ago

Urusan Transfer Pemain,Borneo FC Samarinda Serahkan Kebutuhan Tim ke Pieter Huistra

2 hrs ago

Gareth Southgate soal Trent Alexander-Arnold Jadi Gelandang: Dia Istimewa

2 hrs ago

EURO 2024 - Kena Geprek Timnas Jerman di Laga Pembuka, Timnas Skotlandia Menolak Pasrah

2 hrs ago

Anak Kosnya Digerebek Kumpul Kebo, Pemilik Kos Pilih Kabur

2 hrs ago

Serangan Udara AS Sasar Pemimpin Tertinggi ISIS di Somalia

2 hrs ago

Penuturan Warga Sekitar Soal Penangkapan Tukang Bubur Sumsum oleh Densus 88

2 hrs ago

Tak Melulu karena Makanan, 4 Kondisi Ini Ternyata Bisa Akibatkan Gula Darah Naik

2 hrs ago

Ragnar Oratmangoen,Jay Idzes dan Shayne Pattynama Kompak Berlibur di Indonesia Usai Bela Timnas

2 hrs ago

Kondisi Terkini Sleeping Prince Al-Waleed, Pangeran Arab yang Hampir 20 Tahun Koma

2 hrs ago

Portofolio Sumber Cuan Bill Gates, Bisa Kantongi Rp21,3 Miliar per Hari

2 hrs ago

Kate Middleton Muncul Pertama Kali Usai Divonis Kanker, Ini Kondisinya

2 hrs ago

Jawab Soal Keretakan Rumah Tangga Ruben Onsu dan Sarwendah, Irfan Hakim: Naudzubillahimindzalik

2 hrs ago

Remaja Perempuan di Bogor Dibully Disiarkan Live: Rambut Ditarik-tarik

2 hrs ago

'Mai'; Film Vietnam Menguras Air Mata

2 hrs ago

PKB Tinggalkan Nasdem,Usung Andi Ina Maju Pilkada Barru

2 hrs ago

'Ayah saya tidak pernah tahu nama lengkap Ibu' - Kisah anak-anak tentara AS yang ditinggalkan usai Perang Vietnam

2 hrs ago

Usai Umumkan Flavio dan Gilson,Siapa Pemain Baru Diumumkan Persebaya di Bursa Transfer Liga 1 2024

2 hrs ago

Anak Lionel Messi Sebut Satu Pemain yang Ingin Dijadikan Rekan Setimnya saat Dewasa

2 hrs ago

Bikin Konten Tentang Sapi-sapi Kurbannya, Irfan Hakim Cuek Dinyinyiri Netizen: Terserah!

2 hrs ago

Sempat Diremehkan, Kini Alim Disabilitas Semarang Sukses Bisnis Hewan Kurban

2 hrs ago

Info Pencairan BLT Mitigasi 2024,Dapat Bansos Rp 600 Ribu,Begini Cara Cek Penerimanya

2 hrs ago

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

2 hrs ago

Rekap Hasil Final Australian Open 2024 - Indonesia Bawa 1 Gelar Juara, Ester dan Ahsan/Hendra Runner-up

2 hrs ago

Inilah Respon Presiden Jokowi Diminta Hotman Paris Bongkar Kasus Vina Cirebon

2 hrs ago

Pebulu Tangkis dari Pangkalpinang Sabet Podium Juara,Farel Fadhilah Ukasyah Menang Dua Set Langsung

2 hrs ago

Australian Open 2024: Ajang Pembuktian Ester Nurumi Tri Wardoyo, Ukir Catatan Manis

2 hrs ago

Tampilan Baru Cruiser Kawasaki Eliminator 2025, Harganya Masih Segini

2 hrs ago

Hasil Tinju Dunia - Pakai Jurus Jotosan Dahsyat, Gervonta Davis Sucikan Si Hantu Frank Martin

2 hrs ago

Progres Bandara VVIP IKN Nusantara Baru Sekitar 50%, Mampu Beroperasi Agustus 2024?

2 hrs ago

Selain All New BeAT Muncul Juga Honda Spacy 2024 Mesin Sama-sama 110 cc Harganya Simak

2 hrs ago

Jadwal Operasional BCA, BRI, BNI, BSI Selama Libur Idul Adha 2024