Megawati Minta Api Abadi Mrapen Ditaruh di Sekolah Partai, Sekjen PDI-P Ungkap Alasannya

megawati minta api abadi mrapen ditaruh di sekolah partai, sekjen pdi-p ungkap alasannya

Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto (tengah) di lokasi Rakernas kelima PDI-P, Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta, Kamis (23/5/2024). Hasto didampingi Ketua Bidang Kehormatan PDI-P Komarudin Watubun (kiri).

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri meminta agar api abadi dari Mrapen, Grobogan, Jawa Tengah yang diambil untuk mewarnai Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Kelima PDI-P pada 24-26 Mei 2024, ditaruh di Sekolah Partai PDI-P, Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Hal itu diungkapkan oleh Sekretaris Jenderal PDI-P Hasto Kristiyanto setelah mengaku melaporkan bahwa api perjuangan itu sudah sampai di Jakarta, tempat lokasi Rakernas.

"Tadi pagi saya melaporkan kepada Ibu Megawati Soekarnoputri dan dengan melihat semangat yang ditunjukkan oleh simpatisan anggota dan kader PDI Perjuangan, maka api abadi dari Mrapen ini nanti setelah Rakernas, itu akan ditaruh di Sekolah Partai PDI Perjuangan," kata Hasto di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta, Kamis (23/5/2024).

Dengan ditaruh di Sekolah Partai, PDI-P berharap seluruh kader yang akan dididik mampu menangkap semangat api abadi itu.

Semangat dari api abadi, menurut Hasto, mampu menjadi contoh bagi kader-kader PDI-P yang disiapkan sebagai calon pemimpin.

Adapun api abadi Mrapen dibawa oleh sekelompok atlet dan kader PDI-P dengan cara berlari sejauh 526 kilometer menuju lokasi Rakernas.

Cara itu dipilih oleh PDI-P karena ingin menanamkan spirit olahraga dalam berpolitik kepada setiap kadernya.

Dari situ, PDI-P ingin semua kader belajar bagaimana politik harus belajar dari olahraga, yaitu tidak ada jalan pintas.

"Sehingga mereka yang dididik oleh partai menjadi calon-calon pemimpin bisa menangkap api perjuangan yang tak kunjung padam. Menangkap budaya sportifitas fairnes dan budaya mengejar prestasi dengan tetesan keringat kita, tetesan keringat juang," pungkas Hasto.

Sebelumnya diberitakan, rangkaian Rakernas ke-5 PDI-P pada 24-26 Mei 2024 dimulai dengan pengambilan api abadi dari Mrapen, Grobogan, Jawa Tengah Jumat pekan lalu.

Hari ini, api abadi yang dibawa oleh para pelari sejauh 526 kilometer itu tiba di Jakarta.

Pantauan Kompas.com, api abadi itu dibawa oleh para pelari berjumlah belasan orang dan diterima langsung oleh Hasto Kristiyanto di kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat pukul 16.30 WIB.

Setelah diterima, Hasto beserta ratusan peserta lari maraton membawa obor tersebut menuju lokasi Rakernas PDI-P di Beach City International Stadium, Ancol, Jakarta Utara.

Di lokasi Rakernas itu, obor api abadi tersebut diterima oleh Ketua Bidang Kehormatan DPP PDI-P Komarudin Watubun.

Adapun Ketua Steering Committee atau SC Rakernas ke-5 PDI-P, Djarot Saiful Hidayat mengatakan, api perjuangan itu sengaja diambil dari Mrapen untuk menerangi kegelapan demokrasi.

Sebab PDI-P melihat saat ini demokrasi tengah dalam situasi diselimuti kegelapan.

"Semoga kegelapan demokrasi yang saat ini melanda Indonesia bisa diatasi dengan api perjuangan dari seluruh komponen bangsa, khususnya para pemuda dan mahasiswa, kelompok civil society, pers, seniman dan budayawan, para guru besar, para politisi berjiwa kenegarawanan," kata Djarot dalam konferensi pers di Kantor DPP PDI-P, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (16/5/2024).

OTHER NEWS

1 hour ago

Blok M dalam Bidikan Kamera Infinix GT 20 Pro

1 hour ago

Ini Kesamaan Anies dan Sohibul Iman yang Bisa Diperhitungkan Lawan di Pilgub DKI

1 hour ago

Beginilah Cara Mudah Melacak Lokasi Orang,Gampang Banget Cukup Pakai Nomor HP

1 hour ago

Detik-detik Pesawat Korean Air Turbulensi Parah,Terjun Bebas Selama 15 Menit,17 Orang Terluka

1 hour ago

Jawaban Puan soal PDIP Usung Kader Sendiri di Pilkada Jakarta

1 hour ago

Terkesan dengan Ambisi Pemilik Asal Indonesia, Belotti Setuju Perkuat Como 1907

1 hour ago

Indoparts Jual Pulley Depan Full Set Buat Honda Scoopy, Harga Lebih Miring

1 hour ago

Tim Mabes Polri Datangi Paniai Pasca Penindakan KKB

2 hrs ago

Bos Sritex (SRIL) Curhat Industri Tekstil Berdarah-darah Digempur Impor

2 hrs ago

Pilkada Jakarta, PKS Resmi Mengusung Anies Baswedan-Sohibul Iman

2 hrs ago

Baru Tahu, Ini Bedanya Rambatan Api Busi Standar Vs NGK G-Power Di Dalam Ruang Bakar

2 hrs ago

Bikin Pelek Mobil Kinclong dengan Metode Diamond Cut

2 hrs ago

Duet Anies-Sohibul Bakal Dikawal sampai Pendaftaran, PKS Tutup Celah Cawagub dari Partai Lain

2 hrs ago

Gerakan Pembebasan West Papua Terbentuk

2 hrs ago

Tak Mau dengan Anies Baswedan,Kini Kaesang Berpaling ke Ridwan Kamil

2 hrs ago

Gunung Api Bawah Laut Ditemukan di Perairan Indonesi, Lokasi Pasti Masih Dirahasiakan

2 hrs ago

Luapan Tak Sangka Slovenia Lolos 16 Besar Euro untuk Kali Pertama...

2 hrs ago

EURO 2024 - Potensi Lawan Timnas Belanda di Babak 16 Besar jika Gagal Jadi Juara Grup, Timnas Pusat Bisa Ciptakan Final Kepagian Lawan Timnas Belgia

2 hrs ago

Daftar 27 Pemain Timnas Wanita Indonesia untuk Lawan Hong Kong, 2 Pemain Keturunan Gabung dan 1 Lagi Menyusul!

2 hrs ago

Bayi Perempuan Tanpa Identitas Ditemukan di Depan Kapel Ende

2 hrs ago

Manuver Surya Paloh Bujuk Ridwan Kamil Maju Pilgub Jakarta Saat PKS Usung Anies - Sohibul Iman

2 hrs ago

5 Cafe Instagramable di Bandung,Menunya Super Enak,Cocok Jadi Tempat Nongkrong Teman dan Keluarga

2 hrs ago

Dengan Siapa PKS Berkoalisi Jika Mengusung Anies-Sohibul? PKB dan PDIP Menjawab

2 hrs ago

Alasan Polda Jabar Tak Hadiri Sidang Praperadilan Pegi Setiawan

2 hrs ago

Teknologi Fermentasi untuk Menyulap Limbah Kopi Menjadi Minuman Bernutrisi

2 hrs ago

Agar Susu Kambing Berprotein Tinggi, Begini Caranya

2 hrs ago

China dan Eropa Sepakat Lakukan Perundingan Tarif Impor Mobil Listrik

2 hrs ago

Perwakilan Kubar Pertanyakan Hasil Seleksi Paskibraka Nasional,Begini Penjelasan Kesbangpol Kaltim

2 hrs ago

5 Ciri-ciri Lowongan Kerja Palsu Waspada Fresh Graduate Banyak Diincar

2 hrs ago

Pakar Ekspresi Tanggapi Isu Retaknya Rumah Tangga Baim Wong dan Paula Verhoeven: Masalah Finansial

2 hrs ago

Menko PMK: Jangan Pinjamkan Rekening buat Judi Online

2 hrs ago

Hasil Euro 2024 dan Klasemen Akhir Grup C-D: Inggris Juara Grup, Perancis Kedua, Belanda Kalah

2 hrs ago

Shin Tae-yong Kini Dirumorkan Kembali Latih Timnas Korsel,Arya Sinulingga : Tak Usah Banyak Asumsi

2 hrs ago

Pseudo-productivity, Cara Bekerja Salah yang Bisa Bikin Stres

2 hrs ago

Inggris Kembali Jadi Singa Ompong, Ditahan Imbang Slovenia pada Laga Terakhir Grup C

2 hrs ago

Wakil KSAD Bertemu Selcuk Bayraktar, Jadi Beli Drone Turki?

2 hrs ago

Pengakuan SYL Beri Rp 1,3 M Jadi Bukti Tambahan, Polda Metro Diminta Tahan Firli

2 hrs ago

BMKG: 32 Wilayah di Indonesia Ini Berpotensi Hujan Disertai Petir hingga 1 Juli 2024

2 hrs ago

9 Drama Korea Choi Jin Hyuk Terbaik Rating Tertinggi, Terbaru Miss Night and Day

2 hrs ago

TABEL Angsuran KUR BRI 2024: Begini Cara Agar Pinjaman Rp25 Juta Cair dengan Mudah