Pemerintah Bidik 500 Miliar Dollar AS Dana Kelolaan Family Office di Indonesia

pemerintah bidik 500 miliar dollar as dana kelolaan family office di indonesia

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menjelaskan tentang family office usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Senin (1/7/2024).

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemerintah menargetkan mampu menarik 500 miliar dollar AS dana kelolaan jika family office resmi dibentuk di Indonesia.

Adapun dana tersebut merupakan 5 persen dari total 11,7 triliun dollar AS dana kelolaan family office di seluruh dunia.

Hal ini diungkapkan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno usai rapat bersama Presiden Joko Widodo dan sejumlah menteri terkait membahas family office di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (1/7/2024).

"Kalau kita lihat kemarin dipresentasikan total family office ini mencapai 11,7 triliun dollar AS dana yang dikelola. Kalau Indonesia bisa menarik 5 persen saja ini sudah bicara angka 500 miliar dollar AS dalam beberapa tahun ke depan," kata Sandiaga, Senin.

Family office sendiri merupakan perusahaan yang bertugas menangani manajemen investasi dan manajemen kekayaan milik orang-orang dengan kekayaan bersih sangat tinggi.

Sandi bilang, peletakan dana di perusahaan tersebut bersifat sukarela.

Namun, akan banyak nilai tambah yang didapat Indonesia ketika membentuk family office, salah satunya pengelolaan investasi aset orang super kaya akan berada di dalam negeri.

"Ini kan peluang, nanti akan dikaji lintas sektor. Dan ini merupakan peluang tambahan, ini merupakan dana tambahan bukan sebuah keharusan," ucapnya.

Ia berharap, Indonesia bisa menawarkan pelayanan serupa kepada orang super kaya, merujuk pada negara yang telah menerapkan lebih dulu.

Diketahui, family office sudah ada beberapa negara di dunia, seperti di Singapura, Hong Kong, dan Abu Dhabi.

Untuk menunjukkan keseriusan, pemerintah akan membentuk tim khusus untuk mengkaji penerapan. Indonesia akan melakukan penyesuaian regulasi terlebih dahulu.

"Ini nanti tim yang akan dibentuk Pak Menko akan mengkaji regulasi dan dari segi kesiapan kita, sehingga bisa kita launching untuk mendapatkan banyak masuknya dana-dana yang dikelola perusahaan keluarga atau family office," jelasnya.

Sebelumnya diberitakan, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan akan membentuk family office di Indonesia lantaran banyaknya permintaan.

Menurutnya, orang kaya di luar negeri tertarik menyimpan uang di family office Indonesia karena tidak dipungut pajak. Dengan begitu, dia yakin devisa negara menjadi kuat.

"Saya bilang 'bapak presiden kalau bapak setuju kita coba di sini'. (Jokowi membalas) 'setuju Pak Luhut," katanya dalam kegiatan MINDialogue di Jakarta, Kamis (20/6/2024).

Family office sendiri berbeda dengan penasihat keuangan. Perusahaan itu memberikan bantuan keuangan mendalam kepada individu atau keluarga kaya yang jumlah klien terbatas.

Sebaliknya, penasihat keuangan memberikan layanan tertentu kepada banyak klien.

OTHER NEWS

55 minutes ago

Sosok Hendri Wijaya Sopir Taksi Online yang Viral karena Hina Penumpangnya,Berawal dari Bau Apek

55 minutes ago

Alasan Dedi Mulyadi Hadiri Praperadilan Pegi Setiawan: Biar Dilihat Pak Presiden dan Pak Kapolri

1 hour ago

Main Imbang 1-1, Brasil Runner-up Grup D, Dampingi Kolombia ke Perempat Final Copa America

1 hour ago

Prakiraan Cuaca di Banten Hari Ini, BMKG Temukan Potensi Hujan Akan Turun

1 hour ago

EURO 2024 - Samai Catatan Cristiano Ronaldo, Wonderkid Turkiye Kirim Pesan buat Real Madrid

1 hour ago

Dony Tri Ingin Ulangi Kesuksesan Timnas U-19 pada 2013 di Piala AFF U-19 2024

1 hour ago

Timnas Hindia Belanda Pernah Berlaga di Piala Dunia Bawa Orang Pribumi

1 hour ago

Bagaimana Cara agar Kolesterol Cepat Sembuh? Ini 8 Cara Ampuhnya

1 hour ago

PPP Ingatkan PKS yang Usung Anies-Sohibul di Pilkada Jakarta: Kalau Tak Cukup Kursi, Jangan Ngunci

1 hour ago

3 Cara Cek BPOM Kosmetik Asli atau Palsu,Praktis Dilakukan secara Online

1 hour ago

Jadwal Perempat Final Copa America 2024 Lengkap Bagannya: Argentina vs Ekuador,Uruguay vs Brasil

1 hour ago

Garansi Main Bagus AC Milan Bakal Borong 3 Pemain Chelsea Sekaligus,Striker,Gelandang dan Bek

1 hour ago

Inilah Rekrutan Pemain Asing Pertama PSS Sleman

1 hour ago

Tak Punya Keahlian, Ketua Panitia Lelang Tol Layang MBZ Heran Ditunjuk Jasa Marga

1 hour ago

5 Langkah Ayu Ting Ting Usai Gagal Nikah dengan Lettu Fardhana,Buka Hati Lagi,Cari Imam Terbaik

1 hour ago

Disebut Cawe-cawe di Pilkada Jakarta, Jokowi: Saya Bukan Ketua Partai, Jangan Ditanya

1 hour ago

Nasib Firli Bahuri,Polda Baru Temukan Perkara Lain Selain Kasus Pemerasan,Diketahui Sebaran Harta

1 hour ago

Menkominfo Didesak Mundur Usai PDNS Diretas, Jokowi Buka Suara

1 hour ago

Kata Media Asing soal Prabowo Operasi Kaki, Soroti Isu Kesehatan

1 hour ago

Menteri Azwar Anas Sampaikan Jadwal Terbaru Seleksi CPNS dan PPPK 2024,Dibuka Bulan Ini Juli 2024

1 hour ago

Data KAI Diretas, Manajemen Batasi Akses ke Jaringan Publik dan Lokal

1 hour ago

Jadwal Perempat Final EURO 2024 - Big Match Spanyol vs Jerman, Ronaldo Ditantang Mbappe

1 hour ago

Transformasi dari Hobi Menanam Bunga menjadi Peluang Menghasilkan Cuan

1 hour ago

Jadwal Siaran Langsung Indonesia vs Vietnam Perebutan Juara 3 Piala AFF U16 2024,Pukul 15.00 WIB

1 hour ago

Mengerikan Dua Warga Sulsel Tewas Ditelan Ular Piton Sebulan Terakhir,Korban Ditemukan Suaminya

1 hour ago

Elkan Baggott Masuk Tim Ipswich Town Musim 2024/2025, Bakal Debut di Liga Primer Inggris?

1 hour ago

Kelebihan Mobil yang Sudah Pernah Turun Mesin

1 hour ago

INFOGRAFIK: Tidak Benar Pesawat Taylor Swift Disemprot Cat oleh Aktivis, Cek Faktanya

1 hour ago

Kelemahan Bubut Kepala Silinder dan Blok Mesin Mobil

1 hour ago

Pernyataan BWF soal Kematian Tunggal Putra Masa Depan Malah Menyalahkan, China Soroti Sistem dan Jadwal Kompetisi yang Tak Masuk Akal

1 hour ago

UPDATE Kondisi Lionel Messi Jelang Argentina Vs Ekuador Babak 8 Besar Copa America 2024

2 hrs ago

Perasaan Robi Darwis Tak Cicipi Gelar Juara di Persib

2 hrs ago

Sidang Praperadilan Pegi Setiawan, Kelakar Hakim: Gak Usah Tepuk Tangan, Saya Juga Ditahan

2 hrs ago

Elektabilitas Terbaru Cagub Pilkada Sulteng 2024,Ternyata Rusdy Mastura Bukanlah di Posisi Teratas

2 hrs ago

Karyoto Pimpin Sertijab: Brigjen Djati Wiyoto Resmi Jabat Wakapolda Metro Jaya

2 hrs ago

Pembukaan Exit Tol KM 149 dan KM 151 Tol Padaleunyi Sudah Mendesak

2 hrs ago

Makin Sulit Bikin SIM Baru Harus Punya BPJS Kesehatan Berlaku di Tujuh Wilayah Ini

2 hrs ago

Bursa Transfer Persib,Maung Bandung Mulai Agresif,Tiga Merapat,Empat Resmi Hengkang

2 hrs ago

PDIP Tolak Duet Anies-Andika Perkasa di Pilkada Jakarta

2 hrs ago

5 Tahun Lalu Menikah Undang Pangeran Arab,Kezia Toemion Mantu Soeharto Kini Segera Jadi Ibu 2 Anak