Fakta Seputar Kudeta Gagal Jenderal Zúñiga di Bolivia

fakta seputar kudeta gagal jenderal zúñiga di bolivia

Ilustrasi tank

KOMPAS.com - Pemerintahan Presiden Bolivia Luis Arce diguncang upaya kudeta, pada Rabu (26/6/2024).

Kudeta dipimpin Jenderal Juan José Zúñiga, yang sehari sebelumnya telah diberhentikan dari jabatan kepala Angkatan Darat Bolivia.

Ia menyerbu istana presiden dengan tentara dan kendaraan tempur. Pemberontakan itu berlangsung selama tiga jam.

Jenderal José Wilson Sánchez, yang baru ditunjuk sebagai komando umum Angkatan Darat, memerintahkan tentara yang dimobilisasi Zúñiga untuk mundur.

Kemudian, iring-iringan kendaraan tempur dan ratusan tentara berbaris keluar dari istana presiden.

Berikut sejumlah fakta seputar upaya kudeta di Bolivia yang dihimpun Tim Cek Fakta Kompas.com dari berbagai sumber.

Jenderal Zúñiga ditangkap

Dilansir AP, Menteri Pertahanan Edmundo Novillo mengatakan, saat ini situasi sudah terkendali. Jenderal Zúñiga ditangkap setelah kudeta digagalkan.

Sementara, Menteri Pemerintah Eduardo del Castillo mengatakan, selain Zúñiga, mantan Wakil Laksamana Angkatan Laut Juan Arnez Salvador juga ditahan.

"Apa tujuan kelompok ini? Tujuannya adalah untuk menjungkirbalikkan otoritas yang terpilih secara demokratis," kata del Castillo, saat mengumumkan penangkapan tersebut.

Upaya kudeta terjadi ketika Bolivia menghadapi ketegangan dan pertarungan politik selama berbulan-bulan antara Arce dan mantan presiden Evo Morales yang beraliran kiri.

Secara mengejutkan, Zúñiga mengungkapkan kepada wartawan sebelum penangkapannya bahwa Arce sendiri yang menyuruhnya menyerbu istana presiden sebagai manuver politik.

"Presiden mengatakan, 'Situasinya sangat kacau, sangat kritis. Saya harus menyiapkan sesuatu untuk meningkatkan popularitas saya'," kata Zúñiga, mengutip perkataan Arce.

Zúñiga mengatakan, dirinya bertanya kepada Arce apakah ia harus mengeluarkan kendaraan lapis baja saat menyerbut istana, dan Arce mengiyakan.

Namun, Menteri Kehakiman Ivan Lima membantah klaim Zúñiga. Ia mengatakan, Zúñiga berbohong dan berusaha membenarkan tindakannya.

Zúñiga kini terancam hukuman 15 sampai 20 tahun penjara atas tindakannya.

Penyebab kudeta gagal

Dilansir The Washington Post, unjuk kekuatan militer pada Rabu mengingatkan akan kudeta bersenjata yang beberapa kali mengguncang Bolivia pada masa lalu.

Negara ini terakhir kali mengalami kudeta pada 1980. Namun, Bolivia telah menyaksikan lebih dari 100 kali percobaan kudeta sejak merdeka pada 1825, dan 42 di antaranya berhasil.

Namun, analis Bolivia Raul Penaranda mengatakan, ia tidak menganggap pemberontakan yang dipimpin Zúñiga sebagai upaya kudeta yang serius.

Menurut Penaranda, kudeta ini berlangsung singkat, gagal, dan dipimpin seseorang yang hanya didukung beberapa bagian dari militer.

"Saya pikir ini benar-benar akan menjadi isu yang berlalu begitu saja, sebuah kejadian kecil dalam sejarah kita," kata Penaranda.

Dalam sebuah konferensi pers, Menteri Kepresidenan Bolivia Maria Nela Prada Tejada membacakan kesaksian Zúñiga tentang alasan kegagalan kudeta.

Zúñiga mengatakan, kegagalan kudeta itu sebagian besar karena angkatan laut dan angkatan udara tidak ikut menyerbu istana presiden.

OTHER NEWS

2 hrs ago

Simak, Ini Daftar Ponsel yang Tak Lagi Bisa Pakai WhatsApp 2024

2 hrs ago

Jadwal Siaran Langsung MotoGP Belanda 2024 Hari Ini dan Link Live Streaming Trans7-SPOTV

2 hrs ago

Beda dari 4 Terpidana Kasus Vina,Sudirman Dapat Fasilitas Maknyus dan Bisa Suapi Ibu Saat Bertemu

2 hrs ago

Uya Kuya Tagih Motor Paman Pegi Setiawan yang Dipakai Polisi Buat ,Nyetep,,Tak Ada Kabar 8 Tahun

2 hrs ago

Sinyal Kuat Hubungan Ayu Ting Ting dan Lettu Muhammad Fardhana Kandas,Aksi Umi Kalsum Disorot

2 hrs ago

Kondisi Adul,Dikabarkan Menderita Gangguan Penglihatan,Kini Khawatirkan Keluarga: Kaget Aja Sih

2 hrs ago

Persija Bocorkan Piala Presiden 2024 Jadi Digelar, Macan Kemayoran Ikut Bertanding

2 hrs ago

Simak Harta Kekayaan Khoirudin,Ketua PKS DKI Calon Ketua DPRD Jakarta 2024-2029

2 hrs ago

Pilkada Jakarta Memanas,PKS Bilang Jokowi Sodorkan Kaesang,Ketum PAN Tegas: Tahu Dari Mana Dia?

2 hrs ago

2 Fakta Memalukan Timnas Italia Usai Tersingkir dari EURO 2024

2 hrs ago

Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

2 hrs ago

Potret Pernikahan Tommy Soeharto and Tata Cahyani,Ganteng and Cantik dengan Adat Solo,Acara di TMII

2 hrs ago

Hasil 16 Besar EURO 2024 Tadi Malam: Swiss Sukses Kalahkan Italia,Jerman Lolos ke Perempat Final

3 hrs ago

EURO 2024 - Kata-kata Luciano Spalletti Usai Timnas Italia Disingkirkan Timnas Swiss

3 hrs ago

[UNIK GLOBAL] Pencuri Tinggalkan Nomor HP | Boneka Seks Dilengkapi AI

3 hrs ago

ASEAN Cup U-16 2024 - Pelatih Thailand Merasa Diuntungkan Tak Lawan Indonesia di Semifinal

3 hrs ago

MotoGP Belanda 2024 - Pengakuan Marc Marquez Usai Jatuh 2 Kali Saat Sudah Teken Kontrak dengan Ducati, Tak Incar Podium Balapan

3 hrs ago

Hasil Jerman Vs Denmark 2-0: Lewati Hujan dan Petir, Panser ke 8 Besar

3 hrs ago

Swiss Singkirkan Italia, Ketika Vargas Jawab Permohonan Xhaka...

3 hrs ago

Hasil Akhir Swiss vs Italia 16 Besar EURO 2024 Gli Azzurri Pulang Kampung Duluan,Duo RF Jadi Heroik

3 hrs ago

Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di 16 Besar Euro 2024: Meski Bapuk,Tiga Singa Tetap Diunggulkan

3 hrs ago

Raphael Varane Masuk Incaran Klub Serie A Milik Orang Indonesia

3 hrs ago

Italia Disingkirkan Swiss di Euro 2024, Tanggung Jawab Spalletti

3 hrs ago

Intip Nilai Restrukturisasi Kredit BRI, Bank Mandiri Cs di Tengah Usulan Perpanjangan Stimulus

3 hrs ago

Hasil 16 Besar Euro 2024: Jerman ke Perempat Final, Italia Kandas

3 hrs ago

Siapa Menang? Hasil Akhir Jerman vs Denmark,Skor Pertandingan 16 Besar Piala Eropa 2024 Tadi Malam

3 hrs ago

Banyak yang Belum Tahu, Ini Tanda-tanda Tutup Radiator Minta Ganti

3 hrs ago

Alasan Kenapa Mobil Jarang Dipakai Tetap Harus Rutin Ganti Oli

3 hrs ago

Pemandangan yang Terluka: Pameran Foto Baru Memotret Kehidupan di Selatan Israel,Dulu dan Sekarang

3 hrs ago

Kondisi Drop, Citra Kirana Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit saat di Makkah

3 hrs ago

Resmi, Ini Harga Elpiji dan Tarif Listrik mulai 1 Juli 2024

4 hrs ago

Hasto Tak Khawatir soal Cawe-cawe Jokowi di Pilkada: Kan Sudah Lama

4 hrs ago

Hasil Uji Coba - Persebaya Bungkam Juara Liga 3 Jatim, Satu Pemain Anyar Tampil Bersinar

4 hrs ago

25 Nama Bayi Perempuan Terinspirasi Irene Red Velvet, Korea-Sansekerta

4 hrs ago

Tentang Film yang Kompleks

4 hrs ago

Link Nonton Siaran Langsung Jerman vs Denmark Babak 16 Besar Euro 2024,Kick-Off Jam 02.00 WIB

4 hrs ago

Unsoed Buka Seleksi Jalur Mandiri 2024, Bisa Tanpa Nilai UTBK

4 hrs ago

6 Penginapan Terbaru Anyer: Lokasi, Rute, Harga, dan Fasilitas Lengkap

4 hrs ago

Tak Takut Dicopot,Kepsek SMAN 8 Medan Ngotot Tak Naikkan Kelas Siswinya,Kadisdik: Mohon Mengalah

4 hrs ago

Keistimewaan Watak Anak dengan Weton yang Lahir di Hari Rabu