Laporkan Ibu Kandung ke Pengadilan karena Warisan, Stephanie: Saya Bukan Anak Durhaka

laporkan ibu kandung ke pengadilan karena warisan, stephanie: saya bukan anak durhaka

Persidangan (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, KARAWANG -- Seorang anak yang melaporkan ibu kandungnya akibat warisan hingga menjalani persidangan di Pengadilan Negeri Kabupaten Karawang, Jawa Barat, menolak dituduh sebagai anak durhaka. Ia mengaku selalu berusahan menjadi anak patu.

"Saya selalu berusaha menjadi anak yang patuh terhadap orang tua saya," kata Stephanie Sugianto, seorang anak yang memperkarakan ibu kandungnya, di Karawang, Rabu.

Stephanie menyampaikan bahwa dirinya bukan tanpa asalan melaporkan orang tuanya, Kusumayati yang kini berstatus terdakwa dalam perkara pidana nomor: 143/Pid.B/2024/PN.Kwg, di Pengadilan Negeri Karawang.

Stephanie mengaku melaporkan ibunya, karena mempertahankan hak-hak sebagai salah satu ahli waris dari almarhum ayahnya, Sugianto, supaya mendapatkan perlakukan adil dan mendapatkan bagian hak waris sebagaimana ditetapkan dalam ketentuan hukum waris.

"Saya kira itu bukan tindakan anak durhaka," katanya.

Menurut dia, sejak sang ayah meninggal pada 6 Desember 2012 sampai perkara ini disidangkan di Pengadilan Negeri Karawang saat ini, seluruh harta waris baik berupa harta bergerak (mobil, uang, perhiasan emas, asuransi, deposito), dan harta tidak bergerak (tanah, rumah, ruko), serta saham-saham dan aset perusahaan PT EMKL Bimajaya Mustika, baik dokumen kepemilikan dan fisiknya, dikuasai oleh sang ibu serta kakak kandungnya, Dandy Sugianto dan adik kandungnya, Ferline Sugianto.

Disebutkan, setelah ayahnya meninggal, Stephanie yang merupakan salah satu ahli waris tidak mendapatkan bagian serupiah pun atas harta waris tersebut. Bahkan justru dihilangkan haknya sebagai salah satu ahli waris atas kepemilikan saham-saham di PT EMKL Bimajaya Mustika.

 

Menurut dia, hal tersebut dilakukan dengan cara memalsukan tanda tangannya dalam Surat Keterangan Waris (SKW) tertanggal 27 Februari 2013 yang dibuat di Kelurahan Nagasari, Kecamatan Karawang Barat dan notulen RUPSLB Pt EMKL Bimajaya Mustika tertanggal 1 Juli 2013.

"Saya baru membuat laporan polisi terhadap orang tua saya Kusumayati, pada 26 Mei 2021 atau sekitar sembilan tahun, setelah ayah saya meninggal dunia pada tanggal 6 Desember 2012," katanya.

Hal tersebut menjadi bukti bahwa dirinya sembilan tahun tidak pernah serakah mengenai pembagian harta warisan, sepanjang hak-haknya sebagai salah satu ahli waris tidak dihilangkan.

"Tapi dari informasi eks karyawan ayah saya bernama bapak Nainggolan yang pernah bekerja di PT EMKL Bimajaya Mustika selama lebih dari 30 tahun, ternyata hak saya dihilangkan atas saham-saham di PT EMKL Bimajaya Mustika dengan cara memalsukan tanda tangan saya, baik dalam SKW dan notulen Rapat Pemegang Saham Luar Biasa PT EMKL Bimajaya Mustika," katanya.

Ia menyampaikan bahwa laporan polisi yang dibuat telah melalui tahapan proses penyidikan yang cukup panjang dan lama, sekitar tiga tahun, sejak 26 Mei 2021 hingga 27 Mei 2024.

Kondisi itu terjadi atas dasar berbagai pertimbangan, baik oleh penyidik maupun jaksa penuntut umum, semata-mata untuk memberikan ruang waktu yang cukup untuk melakukan upaya-upaya musyawarah dan perdamaian atau restorative justice.

"Selain memalsukan tanda tangan saya untuk mengalihkan dan menghilangkan hak atas kepemilikan saham-saham di PT EMKL Bimajaya Mustika, ibu saya juga telah menyebarkan informasi yang tidak benar kepada pihak kepolisian, pihak kejaksaan dan keluarga besarnya dengan mengatakan bahwa saya ini adalah anak durhaka karena telah tega membuat laporan polisi, untuk memeras orang tuanya sendiri, agar mendapatkan harta waris, padahal semua itu adalah tidak benar," katanya.

Ia menegaskan bahwa dirinya melaporkan ibu kandungnya sendiri karena ingin mempertahankan hak-haknya sebagai salah satu ahli waris dari almarhum ayahnya, Sugianto, agar mendapatkan perlakuan adil dan mendapatkan bagian hak waris yang sama, sebagaimana ditetapkan dalam ketentuan hukum waris.

Sementara sang ibu, Kusumayati, warga Nagasari, Karawang Barat, Karawang sebelumnya mengatakan, pada awalnya tak menyangka jika sang anaknya tega melaporkannya dan memproses hukum tindakannya. Padahal itu dilakukan semata-mata untuk menjaga keberlangsungan usaha almarhum suaminya yang juga ayah dari Stephanie.

"Saya tidak menyangka kalau anak saya seperti ini padahal kita sendiri melakukan ini demi kebaikan semua, dia meminta harta warisan yang nilainya saya sendiri tidak sanggup untuk memenuhi," kata dia.

Kusumayati mengatakan, sebagai orang tua ia juga ingin berhubungan baik dengan semua anaknya, tapi niat baik itu seolah bertentangan dengan Stephanie.

Kasus pelaporan anak terhadap ibu kandungnya terkait dengan warisan ini telah memasuki persidangan di Pengadilan Negeri Karawang yang digelar setiap Senin.

OTHER NEWS

2 hrs ago

Honda Airblade 160 Meluncur, Harga Mepet Nmax Turbo

2 hrs ago

ZEGNA Tampilkan Eksplorasi Bahan Linen di Koleksi Summer 2025

2 hrs ago

Profil Ali Al Bulayhi: Preman Arab Saudi,Ronaldo-Messi Dibuat Emosi,Timnas Indonesia Hati-hati

2 hrs ago

EURO 2024 - Dipermalukan Swiss, Timnas Italia Tak Dimaafkan Suporter Sendiri

2 hrs ago

Simak, Ini Daftar Ponsel yang Tak Lagi Bisa Pakai WhatsApp 2024

2 hrs ago

Jadwal Siaran Langsung MotoGP Belanda 2024 Hari Ini dan Link Live Streaming Trans7-SPOTV

2 hrs ago

Beda dari 4 Terpidana Kasus Vina,Sudirman Dapat Fasilitas Maknyus dan Bisa Suapi Ibu Saat Bertemu

2 hrs ago

Uya Kuya Tagih Motor Paman Pegi Setiawan yang Dipakai Polisi Buat ,Nyetep,,Tak Ada Kabar 8 Tahun

2 hrs ago

Sinyal Kuat Hubungan Ayu Ting Ting dan Lettu Muhammad Fardhana Kandas,Aksi Umi Kalsum Disorot

2 hrs ago

Kondisi Adul,Dikabarkan Menderita Gangguan Penglihatan,Kini Khawatirkan Keluarga: Kaget Aja Sih

2 hrs ago

Persija Bocorkan Piala Presiden 2024 Jadi Digelar, Macan Kemayoran Ikut Bertanding

3 hrs ago

Simak Harta Kekayaan Khoirudin,Ketua PKS DKI Calon Ketua DPRD Jakarta 2024-2029

3 hrs ago

Pilkada Jakarta Memanas,PKS Bilang Jokowi Sodorkan Kaesang,Ketum PAN Tegas: Tahu Dari Mana Dia?

3 hrs ago

2 Fakta Memalukan Timnas Italia Usai Tersingkir dari EURO 2024

3 hrs ago

Sejumlah Titik dan Gedung di Jakarta Padamkan Lampu Malam Ini, Cek Lokasinya

3 hrs ago

Potret Pernikahan Tommy Soeharto and Tata Cahyani,Ganteng and Cantik dengan Adat Solo,Acara di TMII

3 hrs ago

Hasil 16 Besar EURO 2024 Tadi Malam: Swiss Sukses Kalahkan Italia,Jerman Lolos ke Perempat Final

3 hrs ago

EURO 2024 - Kata-kata Luciano Spalletti Usai Timnas Italia Disingkirkan Timnas Swiss

3 hrs ago

[UNIK GLOBAL] Pencuri Tinggalkan Nomor HP | Boneka Seks Dilengkapi AI

3 hrs ago

ASEAN Cup U-16 2024 - Pelatih Thailand Merasa Diuntungkan Tak Lawan Indonesia di Semifinal

3 hrs ago

MotoGP Belanda 2024 - Pengakuan Marc Marquez Usai Jatuh 2 Kali Saat Sudah Teken Kontrak dengan Ducati, Tak Incar Podium Balapan

3 hrs ago

Hasil Jerman Vs Denmark 2-0: Lewati Hujan dan Petir, Panser ke 8 Besar

3 hrs ago

Swiss Singkirkan Italia, Ketika Vargas Jawab Permohonan Xhaka...

3 hrs ago

Hasil Akhir Swiss vs Italia 16 Besar EURO 2024 Gli Azzurri Pulang Kampung Duluan,Duo RF Jadi Heroik

3 hrs ago

Prediksi Skor Inggris vs Slovakia di 16 Besar Euro 2024: Meski Bapuk,Tiga Singa Tetap Diunggulkan

3 hrs ago

Raphael Varane Masuk Incaran Klub Serie A Milik Orang Indonesia

4 hrs ago

Italia Disingkirkan Swiss di Euro 2024, Tanggung Jawab Spalletti

4 hrs ago

Intip Nilai Restrukturisasi Kredit BRI, Bank Mandiri Cs di Tengah Usulan Perpanjangan Stimulus

4 hrs ago

Hasil 16 Besar Euro 2024: Jerman ke Perempat Final, Italia Kandas

4 hrs ago

Siapa Menang? Hasil Akhir Jerman vs Denmark,Skor Pertandingan 16 Besar Piala Eropa 2024 Tadi Malam

4 hrs ago

Banyak yang Belum Tahu, Ini Tanda-tanda Tutup Radiator Minta Ganti

4 hrs ago

Alasan Kenapa Mobil Jarang Dipakai Tetap Harus Rutin Ganti Oli

4 hrs ago

Pemandangan yang Terluka: Pameran Foto Baru Memotret Kehidupan di Selatan Israel,Dulu dan Sekarang

4 hrs ago

Kondisi Drop, Citra Kirana Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit saat di Makkah

4 hrs ago

Resmi, Ini Harga Elpiji dan Tarif Listrik mulai 1 Juli 2024

4 hrs ago

Hasto Tak Khawatir soal Cawe-cawe Jokowi di Pilkada: Kan Sudah Lama

4 hrs ago

Hasil Uji Coba - Persebaya Bungkam Juara Liga 3 Jatim, Satu Pemain Anyar Tampil Bersinar

4 hrs ago

25 Nama Bayi Perempuan Terinspirasi Irene Red Velvet, Korea-Sansekerta

4 hrs ago

Tentang Film yang Kompleks

4 hrs ago

Link Nonton Siaran Langsung Jerman vs Denmark Babak 16 Besar Euro 2024,Kick-Off Jam 02.00 WIB