Tiket Kereta Compartment Suites Termahal Rp 2,45 Juta, Ini Kata KAI

tiket kereta compartment suites termahal rp 2,45 juta, ini kata kai

Tangkapan layar kereta compartment Rp 2,45 juta.

KOMPAS.com - Media sosial diramaikan dengan harga tiket kereta api (KA) compartment suites termahal di Indonesia yang mencapai Rp 2,45 juta.

Video tersebut diunggah oleh akun Instagram @jalur5 pada Kamis (13/6/2024).

Dalam unggahan tersebut, terlihat interior kereta compartment yang mewah dengan bagian khusus yang disediakan untuk penumpang.

Selain itu, kamar mandi yang berada dalam gerbong tersebut terlihat sangat mewah dan dihiasi dengan marmer, kaca besar, serta wastafel yang cukup luas.

“Kereta kompartemen KAI, secara resmi disebut Compartment Suites, merupakan kereta termahal di Indonesia untuk saat ini. Tarif termahal yang terdapat di KA Argo Semeru/Bima full trip (Jakarta Gambir - Surabaya Gubeng) yaitu Rp 2.450.000 untuk perjalanan sejauh 821 km, atau sekitar Rp 3.000 per km,” tulis pengunggah.

Hingga Jumat (14/6/2024), video tersebut dilihat lebih dari 66.000 kali.

Penjelasan KAI

Vice President (VP) Public Realtion KAI, Joni Martinus membenarkan bahwa KA suite class compartment berada di rentang harga Rp 2,45 juta.

Joni mengatakan, saat ini KA suite class compartment menjadi kelas tertinggi di layanan kereta api penumpang.

Bahkan Joni menyebut bahwa layanan tersebut sekelas dengan first class pada maskapai penerbangan kelas dunia.

Mahalnya tiket kereta compartment disebut karena penggunaan material yang premium, seperti granit untuk meja dan kayu jati untuk aksesoris plafon.

“KAI ingin menciptakan customer experience yang exceptional dan extraordinary guna meningkatkan kualitas pelayanan lebih baik. (KAI juga ingin menghadirkan) new customer experience yang sifatnya pengalaman pribadi dan privasi yang penuh dengan kemewahan,” jelas Joni saat dihubungi Kompas.com, Jumat (14/6/2024).

Lebih lanjut, tarif kereta suite class compartment termahal bukanlah Rp 2,45 juta. Joni menuturkan, harga tiket kereta dinamis dan dapat berubah sewaktu-waktu.

Untuk tarif batas bawah, kereta suite class compartment sebesar Rp 1.850.000 dan tarif batas atas sebesar Rp 4.625.000.

Meskipun tergolong mahal, namun sejak Oktober 2023 hingga Mei 2024, tiket KA suite class compartment sudah terjual sebanyak 17.397 tiket atau okupansinya mencapai 114,9 persen.

Rekor tertinggi pembelian KA suite class compartment justru terjadi pada saat Angkutan Lebaran 2024, yaitu periode 31 Maret-21 April 2024.

“Pada periode 31 Maret-21 April 2024, KAI menjual 1.573 tiket kereta suite class compartment atau 112 persen dari total kapasitas yang disediakan,” jelas Joni.

Saat ini, kereta suite class compartment baru tersedia di KA Bima dan KA Argo Semeru yang sama-sama menggunakan relasi Gambir-Surabaya Gubeng.

Fasilitas KA compartment

Joni mengatakan, kursi yang terdapat pada KA compartment dapat direbahkan (reclining) hingga 180 derajat dan bisa berfungsi sebagai kasur tidur.

Selain itu, kursi tersebut juga dapat diputar (revolving) sehingga penumpang dapat menyesuaikan dengan arah perjalanan kereta api.

Kursi ini juga memiliki fitur pijat yang bisa disetel untuk berbagai teknik pijatan dan terdapat baki lipat yang bisa difungsikan untuk meja makan atau meja kerja.

“Di sisi dekat jendela terdapat Train Onboard Infotainment System (TOIS) berisi aneka film populer, musik dengan berbagai genre, hingga kanal televisi nasional yang bisa dinikmati sepanjang perjalanan,” terangnya.

Pelanggan juga dimanjakan dengan layanan makanan berupa hidangan pembuka, hidangan utama, hidangan penutup, serta aneka minuman dan berbagai layanan spesial lainnya.

Tampilan eksterior KA compartment berwarna biru dengan livery warna emas dan menunjukkan bahwa kereta ini adalah untuk kelas high-end.

Pilihan warna eksterior KA compartment terinspirasi dari warna kereta Orient Express yang merupakan kelas tertinggi untuk pelayanan kereta api di dunia.

Untuk interior kereta, dinding lorongnya menggunakan motif lingkar Borobudur dengan sudut pandang dari atas yang terangkai.

“Di bagian plafon, KA compartment menggunakan ukiran Perisai Talawang dari material kayu dengan motif Burung Enggang yang dianggap suci dan gagah,” ucapnya.

Ornamen lantai juga menggunakan material karpet berwarna kombinasi abu-abu muda dan tua yang memberikan kesan alam yang dipijak.

Material interior KA compartment didesain menggunakan bahan-bahan yang baik dan ramah lingkungan seperti, material High Moisture Resistant (HMR) yang terbuat dari olahan kayu pada dinding.

Komposisi resin khusus yang ditambahkan pada material ini memberikan ketahanan ekstra terhadap kelembaban, sekaligus kepadatan material yang lebih tinggi.

OTHER NEWS

1 hour ago

Ratusan Warga NTB Terima Daging Kurban dari Jokowi

1 hour ago

Anies Sumbang Sapi Kurban ke PKS, HNW: Bukan karena Pilkada Jakarta

1 hour ago

Daftar Game Dirilis hingga Akhir Juni Ini, Ada "Elden Ring: Shadow of the Erdtree"

1 hour ago

Gibran Lengser,Sekar Krisnauli Putri Dedengkot Golkar Siap Ikut Pilkada Kota Solo,Ini Profilnya

1 hour ago

Upacara 17 Agustus Digelar di IKN dan Jakarta, Kemenhub Bakal Tambah Penerbangan

1 hour ago

Cek Fakta: Hasto Kristiyanto Ditahan Polisi Gegara Lawan Jokowi

1 hour ago

Pemerintah Diminta Fokuskan Bansos Buat Rakyat Miskin, Bukan Penjudi "Online"

1 hour ago

Striker Iker Bravo Ungkap Alasan Tinggalkan Real Madrid: Mbappe,Vinicius,Rodrygo dan Bellingham

1 hour ago

PPP Pastikan Agenda Muktamar untuk Pergantian Pemimpin Berlangsung Tahun 2025

1 hour ago

Rencana Cristiano Ronaldo Ikut Piala Dunia FIFA 2026 Terungkap di Tengah Pengakuan Pensiun CR7 Viral

1 hour ago

Syarat Bikin dan Perpanjang SIM Pakai Format Baru yang Berlaku Mulai Juli 2024, Jangan Sampai Keliru

1 hour ago

EURO 2024 - Bukan Cristiano Ronaldo, Ada 1 Pemain yang Dijamin Pelatih Timnas Portugal Jadi Starter saat Lawan Republik Ceska

1 hour ago

Isi Chat Pegi Setiawan di Bandung Takut Pulang Tebus Motor di Polisi,Tak Tahu Jadi Pelaku

1 hour ago

Rose BLACKPINK Resmi Bergabung dengan THEBLACKLABEL Atas Dasar Kepercayaan

1 hour ago

Ramalan 3 Zodiak Hoki soal Asmara Besok Rabu,19 Juni 2024: Taurus,Gemini dan Sagitarius

1 hour ago

Inside Out 2 Raup Rp 2,54 Triliun Selama Satu Pekan di Bioskop Global

1 hour ago

DPW PKB Jatim Sowan Kiai Marzuki, Sebut Tak Ada Penolakan Maju Pilgub Jatim

1 hour ago

Penilaian Kejam Media Inggris pada Dua Pemain Indonesia, Ada Opsi Ikuti Justin Hubner ke Asia

1 hour ago

Presiden PKS Ungkap Dapat Tawaran Usung Ridwan Kamil di Pilgub Jakarta, Ini Pendapatnya

1 hour ago

Wajib Tahu, Trik Mesin Mobil Anti Overheat, Cuma Lakukan Ini

1 hour ago

HNW: jika DPP Usung Anies di Pilgub Jakarta, Wakilnya Harus Kader PKS

1 hour ago

Hengkang dari Sevilla,Sergio Ramos Kini Jadi Rebutan Fans Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi

2 hrs ago

Persib Bandung Buru-buru Cari Pengganti Ezra Walian,Sosok Striker Inisial DD Gabung ke Maung

2 hrs ago

Tak Disinggung di Opini Prabowo, Gerindra Buka-bukaan Nasib IKN Jokowi

2 hrs ago

Elkan Baggot Pamer Latihan Pribadi Intensitas Tinggi untuk Arungi Musim 2024-2025, Nasibnya di Ipswich Town Belum Jelas

2 hrs ago

Malik Risaldi Merapat ke Persebaya, Sempurnakan Trisula Maut

2 hrs ago

Golkar Dinilai Khawatir Gerindra yang Diuntungkan jika Ridwan Kamil Maju Pilkada di Jakarta

2 hrs ago

Pilihlah Calwakot Palembang Transparan dan Akuntabel,Jangan Semata-mata Uang

2 hrs ago

Diundang Raja Salman, Sri Mulyani Puji Perbaikan Manajemen Haji

2 hrs ago

Pemerintah Mulai Lelang Pembangunan Tol IKN Sepinggan-Balsam, Nilainya Rp 3,8 T

2 hrs ago

Sosok dan Profil Letjen TNI M Herindra Calon Menteri Pertahanan Era Prabowo,Lulusan Terbaik Akmil

2 hrs ago

PSSI Belum Upayakan Mees Hilgers Bela Timnas Indonesia untuk Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia

2 hrs ago

Profil Wenty Eri,Istri Komedian Adul yang Kini Dikabarkan Pandji Pragiwaksono Mengalami Kebutaan

2 hrs ago

Portugal vs Ceko: Prediksi Skor, Line Up, Head to Head & Jadwal Tayang

2 hrs ago

50 TKI Ilegal dari NTT Meninggal di Luar Negeri dalam 6 Bulan, Sebagian Diduga Dibunuh

2 hrs ago

Lowongan Kerja BUMN PELNI Services untuk Lulusan SMA hingga S1: Berikut Link, Syarat dan Cara Daftar

2 hrs ago

Kurban di Istiqlal: Darah Tak ke Sungai, Hewan Dipotong Jauh dari Temannya

2 hrs ago

37 Kode Redeem FF Aktif Hari Ini Selasa 18 Juni 2024,Dapatkan Item Eksklusif

2 hrs ago

Masjid Raya Bandung Sembelih Hewan Kurban Titipan Presiden Jokowi

2 hrs ago

Timwas Haji Minta Pemerintah Larang Haji Backpacker, Ini Alasannya