Selama Ini Dikira Sehat,Ternyata Adul Idap Penyakit Glaukoma,Kondisi Terkininya Dibongkar Sahabat

TRIBUN-MEDAN.com - Tak pernah menunjukkan sedang alami sakit, komedian Adul mendadak dikabarkan sedang mengalami masalah pada penglihatannya.

Bahkan, disebut-sebut, Adul sampai tak bisa melihat lantaran penyakit yang dideritanya.

Ya, komedian Adul disebut alami permasalahan pada penglihatannya alias buta, lantaran penyakit glaukoma yang dideritanya.

Kondisi Adul tersebut diungkap Pandji Pragiwaksono saat podcast bersama Kiky Saputri.

Hal itu bermula saat candaan Padji Pragiwaksono dan Kiky Saputri dalam podcastnya menyebut jika komedian Adul saat ini tak bisa melihat alias mengalami kebutaan.

Tentu kabar tersebut cukup mengejutkan, mengingat selama ini tak banyak yang tahu tentang kondisi pelawak Adul.

Pandji Pragiwaksono belum lama ini diundang Kiky Saputri menjadi tamu pada sebuah podcast yang tayang di kanal YouTube.

selama ini dikira sehat,ternyata adul idap penyakit glaukoma,kondisi terkininya dibongkar sahabat

Inilah momen Adul ketika terkulai lemas hingga dibopong pasca pemakaman sang ibu. (capture/YouTube)

Pada sebuah obrolan, keduanya Pandji dan Kiky membahas bercandaan antara Adul dan Komeng.

Dalam obrolannya, Pandji Pragiwaksono menerangkan, Adul adalah sosok komedian yang rela untuk dijadikan bahan bercanda.

Termasuk yang dilakukan Komeng kepada sahabatnya tersebut.

Namun hal yang mengejutkan, Pandji Pragiwaksono lantas mengungkapkan kondisi Adul.

Pandji menyebut kalau ada masalah di mata komedian suami dari Wenty Eri Fitriani tersebut.

"(Adul) lagi kurang sehat, matanya kan nggak ngelihat sekarang," ungkap Pandji Pragiwaksono, mengutip Kiky Saputri Official, Senin (17/6/2024).

"Emang iya Bang Adul. Ya Allah sumpah gua ga tahu," sahut Kiky Saputri.

Mendengar kondisi Adul, Anwar BAB selaku rekan seprofesi yang pernah bekerja bersama, menyampaikan keprihatinannya.

Diduga kebutaan yang dialami Adul disebabkan oleh penyakit gula yang dideritanya.

"Iyah, kemarin aku lihat postingan bang Pandji, katanya glaukoma, salah satu penyakit gula yang naik ke mata," kata Anwar BAB mengutip YouTube SCTV, Senin (17/6/2024).

Tetapi pria bernama asli Anwar Sanjaya ini belum mengkonfirmasi kabar tersebut.

"Bahkan pas aku lihat podcastnya Bang Panji sama Kiki akhirnya aku jadi kepoin."

"Apakah itu benar? Karena kan kita gak tahu ya kalau misalnya nama penyakit kalau memang bukan dari sumbernya bukan dari orang."

"Kita kan cuman dengar-dengar kabar-kabar angin aja gitu," ungkap Anwar BAB.

Lebih lanjut Anwar mendoakan agar komedian yang kerap duet lawak bersama Komeng tersebut dalam kondisi yang baik.

"Buat Bang Adul yang memang dikabarkan sakit matanya apa gangguan penglihatan, mudah-mudahan cepat sehat semuanya."

"Cepet seperti sedia kala lagi kita bisa syuting bareng lagi," harap Anwar BAB.

Namun begitu, Anwar mengaku belum sempat bertemu Adul untuk melihat kondisi sebenarnya.

Rencananya untuk menjenguk rekannya itu belum bisa diwujudkan karena kesibukannya.

Curhat Andre Taulany Pinjam Uang ke Adul

Andre Taulany curhat pernah sangat kepepet dan meminjam uang milik Adul.

Hal tersebut terjadi saat Andre Taulany masih merintis karier di dunia hiburan tanah air.

Kala itu, Andre Taulany tak punya uang untuk biaya kelahiran anaknya hingga akhirnya pinjam uang ke Adul.

Parahnya lagi, horor Andre Taulany belum dibayar oleh pihak stasiun TV.

"Waktu itu Kenzy mau lahir, waktu itu duit gue belum keluar, dari TV belum dibayar," kata Andre Taulany dikutip dari podcast Denny Suamrgo, Sabtu (24/2/2024).

Karena saat itu belum memiliki tabungan, dan gaji-nya belum didapatkan, Andre Taulany terpaksa meminjam uang ke Adul.

"Pas-pasan waktu itu, ada (uangnya) cuma nggak cukup, Rp 11 juta (biaya lahiran) kalau nggak salah, 2009, jadi akhirnya dibantulah sama Adul, akhirnya gue pinjem duit Adul untuk nebus lahiran anak gue," jelas Andre Taulany.

Di sisi lain, Andre menjelaskan bahwa istri tidak mengetahui bahwa dirinya meminjam uang dari Adul untuk membayar biaya lahirannya.

Walau begitu, meminjam uang bukan menjadi kebiasaan bagi Andre Taulany.

"Gue tuh nggak pernah minjem sama orang, walaupun gue susah, gue berusaha supaya gue nggak minjem sama orang deh. Kalau nggak yang benar-benar udah mepet banget," ujar Andre.

"Gue mau usaha sendiri, kalaupun punya barang, gue jual-jualin dulu deh barang gue," lanjutnya.

Setelah gaji di TV cair, Andre Taulany langsung membayarkan utangnya ke Adul.

Terpukul Ibunda Berpulang

Di sisi lain, komedian Adul amat terpukul karena sang ibunda meninggal dunia.

Diketahui, ibunda Adul yang bernama Hj Umroni meninggal dunia pada Jumat (24/3/2023) karena komplikasi penyakit yang dideritanya.

Ibu Adul yang meninggal kemudian dimakamkan di Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Sabtu (25/3/2023).

Dikutip dalam kanal YouTube Intens Investigasi pada Sabtu (25/3/2023), Adul terlihat lemas tak berdaya.

Kehilangan orang tercinta tampaknya membuat hati Adul sangat terpukul.

Terekam momen Adul pulang dari pemakaman sang ibunda.

Adul terlihat tak bisa berjalan sendiri karena terlalu lemas.

Salah seorang kerabatnya berusaha membopong Adul keluar dari area pemakaman.

Raut wajah Adul juga terlihat tak bisa menahan kesedihannya lagi.

Mata Adul terlihat bengkak dan rambutnya yang tertutup peci tampak cukup berantakan.

Setelah keluar dari pemakaman, Adul dibawa lari oleh kerabatnya tersebut.

Di atas gendongan kerabatnya itu, Adul tampak menyandarkan kepalanya.

Kerabat yang menggendong Adul itu tampak kebingungan mencari mobil supaya sang komedian segera mendapat pertolongan.

Namun, saat dikejar awak media, Adul enggan membuka mulutnya.

Akhirnya, Adul dimasukkan ke dalam mobil ambulans.

Tampaknya, mobil ambulans tersebut yang tadinya mengantarkan sang ibu ke pemakaman.

Lantaran, masih ada keranda jenazah dalam mobil ambulans tersebut.

Di dalam mobil ambulans, Adul justru semakin menangis.

Tangisnya pecah sambil memegang keranda jenazah di depannya.

Berusaha Tegar saat Proses Pemakaman

Saat jenazah Hj Umroni tiba di pemakaman, Sabtu pukul 09.00 WIB, liang kuburnya masih digali petugas makam.

Adul yang mengenakan busana muslim abu-abu dan sarung loreng ini terlihat terus menemani jenazah ibunya tersebut.

Dikutip dari Warta Kota, Adul terlihat tegar saat jenazah ibunya dimakamkan.

Tapi, air mata pelawak bernama asli Abdul Latif ini terlihat mengalir saat jenazah ibunya mulai menyatu dengan tanah.

Adul terus berusaha tegar dan menghapus air matanya.

Selama jenazah Umronih dimakamkan, Adul terlihat ditemani Wenty Eri, istrinya, dan sejumlah kerabat.

Adul kembali menangis sesenggukan saat memanjatkan doa diatas makam ayahnya, yang berada di atas dari makam ibunya.

Ditemani Wenty Eri, Adul terus berdoa untuk mendiang orang tuanya.

Begitu sedihnya kehilangan sang ibu, Adul sampai digendong kerabatnya.

Setelah pemakaman, Adul tidak mau berkomentar dan memilih masuk ke mobil ambulans.

(*/ Tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram , Twitter dan WA Channel

OTHER NEWS

2 hrs ago

Calon Lawan Timnas Spanyol di Babak 16 Besar EURO 2024,Peluang Laga Final Kepagian dari Peringkat 3

2 hrs ago

Efek Ngeri Pakai Busi Palsu Dijelaskan Merek Busi Terkenal Langsung Ganti Baru Kalau Terasa Seperti Ini

2 hrs ago

PKS Usung Anies-Sohibul untuk Pilkada Jakarta, Wasekjen PKB: Blunder...

2 hrs ago

Inilah 3 Kebiasaan Sepele Yang Bisa Bikin AC Mobil Jadi Enggak Dingin

2 hrs ago

PKS Batal Usung Sohibul Iman Jadi Cagub pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Dia Sulit Bersaing dengan Nama Besar

2 hrs ago

PKB Sebut Langkah PKS Deklarasikan Anies-Sohibul Blunder, Ini Alasannya

2 hrs ago

PROMO Wingstop 26-30 Juni 2024,Nikmati Salted Caramel Latte dan Cheesy Pop Mulai Rp 20 Ribuan

2 hrs ago

745 Personel Polri Dimutasi, Kadiv Propam Irjen Syahardiantono Naik Jadi Kabaintelkam

2 hrs ago

Sejarah AHM Oil MPX 1 dan MPX 2 Hemat Bensin 8 Persen Pemilik Motor Honda Perlu Tahu Agar Tak Tertukar

2 hrs ago

Ketentuan Daftar Jalur Zonasi PPDB Jakarta 2024 SMP-SMA, Hari Ini Terakhir

2 hrs ago

Begini Cara Mudah Cari Tempat Isi Daya Mobil Listrik di Google Maps

2 hrs ago

Harga HP Infinix Terbaru 2024: Infinix GT 20 Pro,Infinix Note 40 Series Racing,Infinix Zero Ultra

2 hrs ago

Karyoto Singgung Kasus Polwan Bakar Suami di Mojokerto: Judol Itu Sangat Merusak

2 hrs ago

Viral, Wanita Ini Ketemu Teman SMA yang Dulu Dikenal Pintar Tapi Kini Mendadak Jadi ODGJ: Dia Periang, Ramah, Jago Komputer

2 hrs ago

Pulang ke Kampung Mertua di Lebaran Ketiga: Menikmati Keindahan Desa di Kawasan Pegunungan

3 hrs ago

Bakal Satu Panggung dengan 3 Diva, Tiara Andini Mengaku Syok

3 hrs ago

Intip Kekayaan Menteri di Kabinet Jokowi, Benarkah SYL Paling Miskin?

3 hrs ago

Bobby Nasution Makin Kuat di Pilkada Sumut saat Edy Rahmayadi Masih Andalkan PDIP,5 Parpol Merapat

3 hrs ago

Cara Bayar Shopee Paylater Lewat Alfamart, Mudah dan Cepat Loh

3 hrs ago

Sosok Calon Pengganti Ganjar,Sinyal PDIP Usung Ahmad Luthfi di Pilkada Jateng 2024,Survei Terbaru

3 hrs ago

PKB Usulkan Prasetyo Edi Marsudi Jadi Bakal Cawagub Anies, Ini Respons PDIP

3 hrs ago

Apa Golkar Memainkan Siasat Politik di Balik 2 Penugasan Ridwan Kamil di Pilkada

3 hrs ago

Punya Mesin Turbo, Simak Update Harga Daihatsu Rocky Semua Tipe Juni 2024

3 hrs ago

TRANSFER Persib Memanas: Sosok Balik Layar Pamit Setelah Bawa Juara Liga 1,Pengganti Tak Main-main

3 hrs ago

Polda Jabar Tak Hadiri Gugatan Praperadilan Pegi Setiawan, Ini Alasannya

3 hrs ago

LIVE Drawing Indonesia di Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026: Garuda Terjebak,Grup Neraka Menanti

3 hrs ago

Data di Pusat Data Nasional yang Diserang Ransomware Tidak Bisa Dipulihkan

3 hrs ago

Salma Salsabila Buka-bukaan Soal Pertama Kali Berhijab,Terketuk Berkat Sebuah Tayangan Video

3 hrs ago

IHSG Ditutup Menguat 0,33 Persen, Rupiah Melemah ke Rp 16.413 per Dolar AS

3 hrs ago

Produk Impor Banjiri Pasar,10 Pabrik Tekstil di Solo Raya Bangkrut. Hampir 10 Ribu Buruh Kena PHK

3 hrs ago

Peringati HUT ke-0100 WKRI,DPC Dekenat Pegunungan Tengah Gelar Ibadah Syukuran

3 hrs ago

Mengenal Batik Kinnara Kinnari Banyuwangi,Sarat Nilai Budhis,Banyak Dipesan Vihara

3 hrs ago

Siap-siap La Nina, BMKG Ungkap di Wilayah Ini 67 Hari Tak Turun Hujan

3 hrs ago

3 Diva Bersama Lyodra, Tiara, dan Ziva Akan Gelar Konser pada November 2024

3 hrs ago

Shin Tae-yong Tak Kunjung Teken Kontrak Baru PSSI,Coach STY Terima Tawaran dari Federasi Korsel?

3 hrs ago

Ingin Gelar Kegiatan Seni dan Budaya Gratis? Gedung Seni Budaya Kota Tangerang Bisa Jadi Rekomendasi

3 hrs ago

XTRA Heboh di Anjungan Seni Idrus Tintin,Ternyata Ada Videotron Jumbo yang Bergerak

3 hrs ago

Tilang Sistem Poin Dibantu Intel Canggih, Lacak Nama Sampai Alamat Lewat Foto Wajah

3 hrs ago

5 Warna Cat yang Dapat Membuat Kamar Tidur Tampak Mahal

3 hrs ago

Mercedes-Benz Buka Suara Soal Mobil Listrik buat Presiden RI