Anies Baswedan Bukan Lagi Calon Terkuat Pilkada Jakarta versi Lembaga Survei,Ridwan Kamil Meroket

TRIBUN-TIMUR.COM - Anies Baswedan petahana di Pilkada Jakarta bukan lagi menjadi sosok kuat.

Elektabilitas Anies Baswedan sudah terkalahkan oleh pendatang baru.

Anies Baswedan jagoan Partai Nasdem di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mulai dikalahkan versi tiga survei elektabilitas Pilkada Jakarta 2024.

Kini, Anies Baswedan bukan yang terkuat lagi, dari hasil survei beberapa lembaga riset belakangan ini.

Kondisi yang dialami Anies Baswedan dimanfaatkan Ridwan Kamil.

Elektabilitas Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta 2024 kian meroket hari demi hari.

Diketahui, belum lama ini Anies Baswedan mendeklarasikan dirinya maju untuk Pilkada Jakarta 2024.

Bahkan isu duet Anies Baswedan dengan Kaesang Pangarep di Pilkada Jakarta 2024 pun muncul.

Disebutkan Anies Baswedan akan menjadi calon gubernurnya dan Kaesang menjadi wakilnya.

Hal ini ditunjukkan saat petinggi Dewan Pimpinan Wilayah Partai Keadilan Sejahtera (DPW PKS) Jakarta akan melakukan pertemuan dengan elite Partai Solidaritas Indonesia (PSI).

Terkait kabar itu, Ketua DPW PKS Jakarta Khoirudin belum memastikan hari dan tanggal pertemuannya.

"Masih kita diskusikan (rencana untuk mengusung Anies-Kaesang), dalam waktu dekat akan ada pertemuan PSI DKI dengan PKS DKI, pekan depan," kata Khoirudin kepada wartawan, Kamis (13/6/2024).

Menurut dia usul pertemuan itu pertama kali disampaikan oleh Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas.

Khoirudin mengaku telah melakukan komunikasi dengan Hasbiallah.

"Sudah, ketua PKB DKI sudah komunikasi dengan saya Ketua PKS DKI," katanya.

Namun Khoirudin menegaskan semua dinamika politik saat ini masih sangat dinamis.

PKS, lanjut dia, akan membuka ruang diskusi dan komunikasi dengan partai politik lainnya.

"Politik dinamis, kita akan bangun komunikasi dengan semua pihak," katanya.

Jika pertemuan itu terlaksana maka kemungkinannya akan diikuti elite PKS, PSI, dan PKB di Jakarta.

Usulan PKB Duet Anies-Kaesang

Sebelumnya, Ketua DPW PKB DKI Jakarta Hasbiallah Ilyas menyebut, partainya membuka peluang untuk menduetkan Anies dengan Kaesang di Pilkada Jakarta 2024.

Ia mengakui bila rencana tersebut sudah dikomunikasikan dengan jajaran PSI DKI Jakarta.

"Kita terbuka dengan Wakil Gubernur siapapun. Siapapun kita terbuka, termasuk dengan Mas Kaesang yang kemarin di media kan, tersebar itu di media bahwa Mas Kaesang mau menjadi wakil Pak Anies kan," kata Hasbiallah di Jakarta, Rabu (12/6/2024).

Anies Maju di Pilkada Jakarta

Kemarin, Anies menyambangi Kantor DPW PKB DKI Jakarta, Kayu Putih, Jakarta Timur.

Usai pertemuan dengan elite PKB Jakarta, Anies menerima rekomendasi dari untuk kembali maju di Pilgub Jakarta 2024.

Saat ditanya soal duet dengan Kaesang, Anies mengatakan bahwa setiap warga negara punya hak yang sama.

"Hak yang sama untuk dipilih dan proses hasil ini adalah proses dimana partai-partai menetapkan siapa yang akan dicalonkan," kata Anies.

Dari proses di internal partai itulah, Anies mengatakan akan dicarikan kombinasi pasangan cagub dan cawagub.

"Saya bisa katakan secara prinsip negeri ini menganut prinsip itu, semua punya kesetaraan kesempatan," kata dia.

Saat ditanya kemauan dipasangkan dengan Kaesang, Anies tidak menjawab secara lugas.

Dia mengatakan bahwa yang dipikirkan sekarang adalah PKB tidak sendiri dalam mengarungi Pilgub Jakarta.

"Tetapi bisa bersama-sama dgn partai yang lain, karena tidak mungkin sendirian bukan. Jadi urutannya begitu dulu, setelah urutan itu selesai baru kita bicarakan pasangan," pungkasnya.

Kaesang Ingin Duet dengan Anies

Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Kaesang Pangarep buka suara soal peluang duet dengan Anies Baswedan di Pilkada atau Pilgub DKI Jakarta 2024.

Kaesang menegaskan PSI di tingkat Jakarta masih dalam proses komunikasi dengan PKB terkait wacana duet dengan mantan Gubernur DKI Jakarta itu.

Meski demikian, Kaesang mengaku siap jika dirinya dipasangkan dengan Anies nantinya.

“Kalau itu kan komunikasinya sekarang masih di tingkat provinsi, di teman-teman Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) ya. Tapi kalau saya ditanya siap atau enggak, ya saya harus siap,” kata Kaesang dilansir Kompas.com, Kamis (13/6/2024).

Lebih lanjut, putra bungsu Presiden Jokowi ini menyebut bahwa politik di Indonesia itu sangat dinamis.

Sehingga ia harus siap untuk dipasangkan dengan siapapun jika nantinya ia menjadi kandidat calon di Pilgub DKI.

“Namanya politik, ya kita enggak masalah kok dengan siapapun,” ungkap Kaesang.

Kursi PKB, PSI, dan PKS Cukup Usung Anies-Kaesang

Di Pemilu 2024 lalu, PKB meraih 10 kursi DPRD Jakarta.

Sementara PSI memperoleh 8 kursi dan PKS 18 kursi.

Jika ditotal maka kursi PSI, PKS, dan PKB di DPRD Jakarta mencapai 36 kursi.

Butuh setidaknya minimal 22 kursi DPRD Jakarta untuk mencalonkan pasangan calon di Pilkada Jakarta.

Dengan demikian 36 kursi DPRD Jakarta sangat cukup untuk mengusung Anies-Kaesang di Pilkada Jakarta.

Berikut perolehan kursi partai politik di DPRD DKI Jakarta pada Pemilu 2024 ini :

Partai Kebangkitan Bangsa (PKB): 470.682 suara (10 kursi)

Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra): 728.297 suara (14 kursi)

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP): 850.174 suara (15 kursi)

Partai Golongan Karya (Golkar): 517.819 suara (10 kursi)

Partai NasDem: 545.235 suara (11 kursi)

Partai Keadilan Sejahtera (PKS): 1.012.028 suara (18 kursi)

Partai Amanat Nasional (PAN): 455.906 suara (10 kursi)

Partai Demokrat: 444.314 suara (8 kursi)

Partai Solidaritas Indonesia (PSI): 465.936 suara (8 kursi)

Partai Perindo: 160.203 suara (1 kursi)

Partai Persatuan Pembangunan (PPP): 153.240 suara (1 kursi).

Arus Survei Indonesia (ASI)

Berdasarkan rilis yang diterima Tribunnews.com, ASI melakukan survei terhadap 400 responden dengan metode wawancara tatap muka.

Sedangkan penarikan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling.

Sementara proses pengambilan data dilakukan pada 23-29 April 2024.

Menurut hasil survei yang dilakukan Ridwan Kamil memiliki elektabilitas tertinggi dengan raihan 30,5 persen suara.

Kemudian, elektabilitas sosok yang akrab disapa Kang Emil itu disusul mantan Gubernur DKI Jakarta sekaligus eks capres nomor urut 1, Anies Baswedan.

Anies kalah tipis dari Ridwan Kamil dengan elektabilitas mencapai 29 persen suara.

Sementara di peringkat ketiga, ada Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono, yang terpaut jauh dengan raihan 7 persen suara.

Selanjutnya, ada Bendahara Umum (Bendum) Partai NasDem, Ahmad Sahroni yang memiliki elektabilitas 6,8 persen dan disusul Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini yang meraih 4 persen suara.

Hasil survei elektabilitas bacagub dalam Pilkada DKI Jakarta versi Arus Survei Indonesia (ASI) yang digelar pada 23-29 April 2024 terhadap 400 responden.

  • Ridwan Kamil: 30,5 persen
  • Anies Baswedan: 29 persen
  • Heru Budi Hartono: 7 persen
  • Ahmad Sahroni: 6,8 persen
  • Tri Rismaharini: 4 persen
  • Ahmad Riza Patria: 2,8 persen
  • Kaesang Pangarep: 2 persen
  • Erwin Aksa: 1,8 persen
  • Abdullah Azwar Anas: 1,5 persen
  • Mardani Ali Sera: 1,3 persen
  • Bima Arya: 0,5 persen
  • Ahmed Zaki Iskandar: 0,5 persen
  • Airin Rahcmi Diany: 0,3 persen
  • Bahlil Lahadalia: 0,3 persen
  • Hendrar Prihadi: 0,3 persen
  • Tidak tahu/Tidak jawab: 12 persen

Proximity Indonesia

Sementara berdasarkan survei yang dilakukan lembaga Proximity Indonesia pada 16-25 Mei 2024, Anies Baswedan masih menjadi kandidat terkuat di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Dikutip dari Tribun Jakarta, dia mengungguli Ridwan Kamil dan Ahok terkait elektabilitasnya.

Adapun elektabilitas Anies mencapai 18,5 persen, sedangkan Ahok berada di bawahnya dengan raihan 14 persen.

Sementara, Ridwan Kamil duduk di peringkat ketiga dengan raihan elektabilitas 12,5 persen.

"Berdasarkan hasil survei ini menunjukkan bahwa untuk saat ini tiga kandidat ini adalah merupakan kandidat yang paling berpeluang untuk memenangkan Pilkada Jakarta pada November 2024," ujar CEO Proximity Indonesia, Whima Edy Nugroho saat memaparkan hasil surveinya, Kamis (30/5/2024).

Untuk diketahui, populasi survei ini adalah seluruh warga Jakarta yang mempunyai hak pilih dalam Pilgub Jakarta 2024, yakni mereka yang telah berumur 17 tahun ke atas dan yang sudah menikah.

Metode pengambilan data dilakukan melalui wawancara tatap muka langsung terhadap 800 responden yang dipilih menggunakan metode acak bertingkat dengan tingkat kesalahan kurang lebih 3,64 dan tingkat kepercayaan 95 persen.

Lembaga Survei Jakarta (LSJ)

Berdasarkan hasil survei LSJ, Anies berada di peringkat ketiga dengan raihan elektabilitas 18,4 persen.

Dia kalah dari Ridwan Kamil di peringkat pertama dengan elektabilitas 23,4 persen dan Menteri Sosial (Mensos), Tri Rismaharini di posisi kedua yang meraih 19,2 persen.

Kendati demikian, Anies unggul jauh ketimbang Ahok yang meraih 8,7 persen.

Adapun survei LSJ ini digelar pada 8-15 Januari 2024 dengan responden sebanyak 880 orang warga DKI Jakarta.

Selengkapnya berikut lima besar kandidat yang memiliki elektabilitas tertinggi versi hasil survei LSJ:

  • Ridwan Kamil: 23,4 persen
  • Tri Rismaharini: 19,2 persen
  • Anies Baswedan: 18,4 persen
  • Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok: 8,7 persen
  • Heru Budi Hartono: 5,5 persen

Artikel ini telah tayang di TribunNewsmaker.com

OTHER NEWS

44 minutes ago

Respon Marshanda di Postingan Baim Wong soal Perebut Istri Orang,Mantan Pacar Suami Paula Bertindak

50 minutes ago

KPK Desak PN Jakpus Tahan Hakim Agung Gazalba Saleh

50 minutes ago

Ini Perbedaan Perawatan Berkala Yamaha Nmax Turbo dengan Model Lama

50 minutes ago

Cara Baru Mix & Match Baju Warna Orange

50 minutes ago

Harga HP Realme Akhir Juni: Realme GT 6,Realme C63,Realme C65,Realme C67,Realme 11 Pro Plus 5G

50 minutes ago

Perbedaan iPhone 14 VS iPhone 15, Tampilan Mirip Spek Berbeda

50 minutes ago

Tampilan Blazer Mini Dress Sabrina Carpenter di Show Louis Vuitton Koleksi Pria

50 minutes ago

Huawei MatePad 11.5s Resmi Hadir di Indonesia, PO Buka Hari Ini

50 minutes ago

Menyala Awet Mudanya! Wulan Guritno Pamer Otot Perut Saat Pilates

59 minutes ago

Sukses Buldoser Ratusan Kios Pedagang,Pemkab Bogor Bakal Bongkar Vila Tak Berizin di Kawasan Puncak

59 minutes ago

Dijual ke Luar Negeri Harganya Bisa 15 Kali Lipat

59 minutes ago

Paul Pogba: Saya Sudah Mati!

59 minutes ago

Sinyal Transfer Kejutan Persebaya Surabaya: Paul Munster Keluar Koridor,Bukan Lagi Samba,Bonek Cek

59 minutes ago

Bursa Transfer,Persib Resmi Lepas Satu Pemain,Tiga Penggawa Dapat Perpanjangan Kontrak

59 minutes ago

Status Hubungan Virgoun dan PA Wanita Ditangkap Kasus Narkoba Bersama Diungkap Polisi,Ini Alasannya

59 minutes ago

Tata Janeeta Isi Soundtrack Film Horor Pertamanya, Muslihat

59 minutes ago

Innalillahi, Raffi Ahmad Gaungkan Kabar Duka, Suami Nagita Slavina Langitkan Doa untuk Sosok Pria Terdekatnya ini

1 hour ago

Viral di Medsos Istri Raffi Ahmad Dampingi Carlo Brix Tewu,Ini Klarifikasi Nagita Slavina

1 hour ago

Lakukan Ini Jika NIK Tidak Aktif Saat Dipadankan dengan NPWP, Paling Lambat 30 Juni 2024

1 hour ago

5 Berita Populer: Pengakuan Virgoun; Keanu Terima Kasih ke Reza Artamevia

1 hour ago

Daftar Nama Atlet Indonesia Lolos ke Olimpiade 2024 Paris,Lalu Muhammad Zohri dapat Kuota Khusus

1 hour ago

Unpar Buka Pendaftaran Seleksi Mahasiswa Baru, Pakai Nilai UTBK 2024

1 hour ago

Sekjen Kemnaker Jelaskan 3 Regulasi dalam Membangun Sistem Informasi Pasar Kerja

1 hour ago

Tanggal Presiden dan Wapres 2024-2029 Mulai Kerja dan Prediksi 61 Menteri di Kabinet Prabowo-Gibran

1 hour ago

BMKG Beri Peringatan Dini, 15 Wilayah Diprediksi Alami Cuaca Ekstrem Hujan Lebat 26-27 Juni 2024.

1 hour ago

Lapak PKL di Puncak Sudah Jadi Ciri Ikonik, Pembongkaran Disesalkan

1 hour ago

Sri Mulyani-Tim Prabowo Suntik Kepercayaan Pasar, Rupiah Tak Lagi Terkapar

1 hour ago

KPK soal Putusan Sela yang Bebaskan Gazalba Saleh: Semua Bisa Cium 'Bau Anyir'

1 hour ago

Dihujat Usai Ngotot Minta Thariq Dipanggil Pak Haji,Atta Halilintar Bereaksi: Namanya Ibu-ibu

1 hour ago

BNN Pastikan Kratom adalah Narkotika

1 hour ago

Inggris Vs Slovenia: Hujan Kritik, Southgate Tak Ambil Pusing

1 hour ago

Hasil EURO 2024 - Gol Bunuh Diri Jadi Petaka, Belanda Dihantam Austria

1 hour ago

AS Peringatkan Konflik Israel-Hizbullah Dapat Picu Perang Regional

1 hour ago

Lingkok Kuwieng: Pesona Tersembunyi di Pedalaman Padang Tiji

1 hour ago

Calafiori Absen Perkuat Italia Lawan Swiss di 16 Besar Euro 2024,Spalletti Punya 3 Opsi Pengganti

1 hour ago

Spesifikasi Mobil Listrik Mercedes-Benz EQE SUV

1 hour ago

Akhir Karir Hoegeng, Polisi Anti Suap yang Diberhentikan Soeharto

1 hour ago

Dimana Mestinya Pemain Keturunan Timnas Berlaga? Fans Sebut Downgrade,Teco Sebut Liga 1 Membaik

1 hour ago

Hasil Euro 2024 - Mbappe-Lewandowski Beri Rasa El Clasico, Prancis Gagal Juara Grup

1 hour ago

PDIP akan Usung Kader Internal untuk Hadapi Anies di Pilgub Jakarta