Danny Pomanto Adukan Nasib Kereta Api ke Jokowi,Presiden Setuju KA Melayang

TRIBUN-TIMUR.COM, MAKASSAR – Nasib pembangunan Kereta Api (KA) Trans Sulawesi menjadi salah satu proyek yang dikonsultasikan Wali Kota Makassar Danny Pomanto kepada Presiden Jokowi.

Pertemuannya dengan Jokowi yang dipimpin Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin pada 27 Februari lalu menjadi kesempatan besar bagi Danny.

Sejak dulu ia menginginkan KA di bangun dengan konsep atau desain melayang (elevated).

Pembangunan KA elevated diusulkan Danny dengan penuh pertimbangan.

Menurutnya, jika dibangun secara at grade atau di permukaan tanah akan menimbulkan potensi banjir besar di Makassar.

“Saya cerita semua kenapa saya menentang at grade di Kota Makassar padahal sebelumnya dirancang elevated karena risiko banjir Makassar meningkat (jika at grade),” ucap Danny kepada awak media di Hotel Myko Jl Boulevard, Makassar, Jumat (1/3/2024).

Kondisi itu juga akan berbahaya karena berdampak langsung di kawasan pergudangan yang menyimpan logistik beras.

Belum lagi, wilayah tersebut juga terdapat kawasan industri, tempat produksi ekspor-ekspor andalan Sulsel.

Danny mencontohkan dampak pembangunan kereta api at grade di Pangkep dan Maros telah terlihat.

Banjir tak seperti biasanya terjadi usai pembangunan kereta api tersebut.

“Kalau kita coba referensi di Maros dan pangkep dengan timbunan 7 meter bahkan sampai 12 meter maka saya tidak bisa bayangkan banjirnya seperti apa,” ulasnya.

“Saya sampaikan (itu) kepada Presiden kebetulan ada Bupati Pangkep dan Maros. Yang tidak banjir jadi banjir, bagaimana Makassar dengan aliran airnya begitu,” sambungnya.

Untungnya, Presiden Jokowi merespon dengan baik kata Danny, bahkan langsung mencatat apa yang disampaikannya terkait pembangunan kereta api di Makassar.

“Langsung bapak (presiden) bilang berapa panjang? Saya jawab sekitar 10 km, (presiden bilang) oke saya langsung catat untuk diprioritaskan dan dititipkan pada pemerintah selanjutnya untuk elevated,” bebernya.

Jika pemerintah pusat menyetujui konsep melayang, maka ia siap untuk memfasilitasi feeder (transportasi penghubung) untuk KA di Makassar.

“Saya bilang kalau elevated pak saya akan siapkan rencana juga untuk feedernya, pakai metro kapsul yang kemarin persentase di low carbon city,” ujarnya.(*)

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World