Masih Kesal, Bek Timnas Indonesia Justin Hubner Beri Balasan Menohok ke Pemain Vietnam

masih kesal, bek timnas indonesia justin hubner beri balasan menohok ke pemain vietnam

Justin Hubner (kiri) sedang menyundul bola saat bertanding dalam laga grup F babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 antara timnas Indonesia versus timnas Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024).

BOLASPORT.COM – Bek timnas Indonesia Justin Hubner memberi balasan menohok kepada pemain Vietnam yang melayangkan komentar negatif soal pemain naturalisasi skuad Garuda.

Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan 3-0 atas Vietnam dalam laga keempat Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3/2024).

masih kesal, bek timnas indonesia justin hubner beri balasan menohok ke pemain vietnam

Bek timnas Indonesia Justin Hubner membalas komentar negatif pemain Vietnam dengan memberi sindiran menohok.

Setelah kemenangan timnas Indonesia memang banyak pihak yang ikut merasakan keberhasilan ini.

Apalagi para pemain timnas Indonesia yang telah berjuang hingga akhirnya bisa membawa tim Merah Putih meraih kemenangan.

Namun, saat para pemain merasakan kebahagiaan ini.

Tak sedikit pemain keturunan yang terlihat masih merasa kesal dengan pemain Vietnam.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu bek Vietnam Doan Van Hau melayangkan komentar tak menyenangkan buat pemain keturunan Indonesia.

Bahkan pemain Vietnam tersebut menyebut bahwa kualitas pemain naturalisasi timnas Indonesia ini hanya berada di level Asia Tenggara.

Menurutnya pemain-pemain keturunan yang dinaturalisasi timnas Indonesia ini bukan pemain terbaik di level Eropa.

Van Hau menyebut apabila pemain-pemain naturalisasi skuad Garuda adalah pemain terbaik di level Eropa, mereka tak akan milih membela timnas Indonesia.

Hal ini karena sepak bola di Eropa dinilai jauh lebih bagus di banding Asia Tenggara.

Oleh karena itu, ia dengan percaya diri menyebut pemain naturalisasi Indonesia hanya berada di level Asia Tenggara kepada media Vietnam.

Buntut komentarnya tersebut beberapa pemain keturunan Indonesia pun memberi balesan menohok.

Sebelumnya Shayne Pattynama mengunggah foto di Instagram story-nya dengan menegaskan ia bangga menjadi Indonesia.

Shayne pun menyertakan foto yang juga ada komentar nyinyiran dari bek Vietnam tersebut.

Ternyata hal ini pun diikuti oleh Justin Hubner baru-baru ini.

Pemain berusia 20 tahun tersebut mengunggah di Instagram stories-nya yang memperlihatkan pernyataan dari Van Hau.

Dalam unggahan kutipan komentar negatif Van Hau tersebut Justin Hubner menyertakan sindiran balik.

Justin bahkan meminta agar tak ada lagi yang berbicara nama pemain Vietnam tersebut.

Tentu saja ini menjadi sindiran menohok, karena timnas Indonesia berhasil mengalahkan Vietnam dalam dua laga.

Sebelumnya, pada leg pertama atau laga ketiga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Vietnam kalah 0-1 di kandang Indonesia.

Oleh karena itu, Hubner memberi balasan menohok kepada pemain tersebut.

“Jangan berbicara soal nama pemain,” tulisnya.

Tak hanya sindiran ini, pemain yang dipinjamkan ke klub Liga Jepang Cerezo Osaka tersebut juga mengatakan bahwa kemenangan melawan Vietnam terlalu mudah.

Menurutnya, timnas Indonesia bisa meraih kemenangan mudah saat menghadapi Vietnam.

Kemenangan timnas Indonesia atas Vietnam ini pun menjadi modal bagus buat tim Merah Putih.

Pasalnya, mereka masih memiliki dua laga lagi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan melawan Irak pada 6 Juni dan Filipina 11 Juni 2024.

Dalam laga ini, timnas Indonesia hanya butuh satu kemenangan saja untuk bisa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Apabila tim asuhan Shin Tae-yong lolos ke putaran ketiga mereka pun langsung mengamankan tiket Piala Asia 2027.

Untuk itu, timnas Indonesia yang saat ini menempati posisi kedua klasemen Grup F dengan mengemas tujuh poin ini hanya membutuhkan satu kali kemenangan saja.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World