Manfaat Micin untuk Tanaman Cabai dan Cara Menggunakannya

manfaat micin untuk tanaman cabai dan cara menggunakannya

Ilustrasi monosodium glutamat atau MSG, micin.

JAKARTA, KOMPAS.com – Monosodium glutamat (MSG) atau micin sudah lama dikenal sebagai penyedap rasa masakan. Akan tetapi, micin juga memiliki banyak manfaat untuk tanaman, termasuk tanaman cabai.

Mengutip laman Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Buleleng, Selasa (23/4/2024), micin dapat digunakan untuk kegiatan produksi pertanian khususnya untuk tanaman hortikultura, antara lain merangsang pertumbuhan bunga dan menyerempakkan pembungaan.

Manfaat micin lainnya adalah untuk tanaman cabai, yaitu untuk meningkatkan produksi cabai dan terbebas dari serangan penyakit.

 

Berikut beberapa manfaat micin untuk tanaman, khususnya tanaman cabai.

1. Dapat digunakan sebagai pupuk tanaman

MSG atau micin dapat digunakan sebagai pupuk karena memiliki manfaat menambah unsur hara seperti Natrium (Na) dan Kalium (K). Kedua unsur ini sangat penting untuk kesuburan tanah dan bermanfaat untuk pertumbuhan tanaman cabai.

Tanaman cabai yang diberikan MSG akan mengalami peningkatan kesuburan. Di samping itu, tanaman cabai yang diberikan MSG akan mencegah tercadinya kerontokan daun.

2. Mempercepat proses pembungaan tanaman cabai

MSG juga memberikan dampak yang sangat istimewa bagi tanaman cabai, yaitu mempercepat proses pembungaaan cabai sebagai akibat dari kandungan Kalium (K) yang cukup.

Kalium merupakan unsur esensial ketiga setelah N dan P. Kalium bervalensi satu dan diserap dalam bentuk ion K+.

Kalium banyak terdapat dalam sitoplasma sehingga sangat bermanfaat dalam proses fotosintesa. Secara umum, fungsi kalium bagi tanaman adalah membentuk dan translokasi karbohidrat, membantu perkembangan akar tanaman, serta embuat tanaman menjadi lebih tahan terhadap hama dan penyakit.

Kalium juga meningkatkan kualitas buah, sehingga lebih tahan dalam pengangkutan karena sel buah lebih padat. Pun kalium mengaktifkan enzim baik langsung maupun tidak langsung.

 

Tanaman cabai yang kekurangan unsur kalium akan memperlihatkan daun daun mengkerut atau keriting, batang lemah dan pendek sehingga tanaman menjadi kerdil, serta buah cabai tidak normal dan mudah rontok.

Cara menggunakan micin untuk tanaman cabai

Adapun cara menggunakan micin untuk tanaman cabai adalah sebagai berikut.

Siapkan lima bungkus micin ukuran 200 gram. Kemudian, larutkan ke dalam 10 liter air, aduk sampai rata.

Usahakan air yang digunakan adalah air kali atau bukan air yang mengandung abate.

Siramkan larutan micin pada pangkal batang tanaman cabai pada umur 14 sampai 20 hari setelah tanam. Bersihkan pangkal batang cabai terlebih dahulu dari rumput atau gulma.

Usahakan jangan sampai kena daun tanaman. Aplikasi bisa juga dilakukan pada tanaman cabai yang sudah mulai berbunga atau berbuah.

Untuk per pohon tanaman cabai disiramkan 100 sampai 125 ml larutan atau setengah gelas larutan.

 

Siramkan setiap minggu sekali dan diselingi dengan pemberian pupuk NPK 15-15-15. Selama siklus hidup tanaman cabai hanya boleh diberikan tiga sampai empat kali aplikasi.

Kemudian, hentikan pemberiannya pada fase tujuh hari sebelum panen pertama.

Apabila aplikasi dilaksanakan dengan teratur dan benar, maka tanaman akan terhindar dari beberapa hama dan penyakit serta peningkatan hasil yang cukup signifikan.

Aplikasi MSG pada tanaman cabai dapat dilakukan di luar musim, yaitu pada musim penghujan.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World