5 Kegiatan Menyenangkan Untuk Menghabiskan Waktu Lebaran di Rumah

5 kegiatan menyenangkan untuk menghabiskan waktu lebaran di rumah

foto

TEMPO.CO, Jakarta – Libur Lebaran yang panjang sering kali digunakan untuk berwisata, menyebabkan kerumunan di tempat wisata. Namun, selain menghabiskan waktu liburan di tempat wisata yang sesak, bisa menghabiskan liburan di rumah dengan tetap melakukan hal-hal yang menyenangkan.

Meskipun tidak berkeliling ke tempat-tempat wisata yang biasanya sangat ramai, kita masih bisa merayakan momen istimewa ini dengan kegembiraan. Berikut adalah beberapa ide kegiatan menyenangkan yang bisa dilakukan di rumah selama liburan lebaran:

1. Kreasi makanan

Perayaan Idul Fitri juga selalu dipenuhi dengan berbagai hidangan makanan dan kue Lebaran. Karena semua keluarga ada di rumah, akan menyenangkan jika mengajak mereka untuk menghias kue Lebaran atau meracik makanan penutup yang bisa dikreasikan bersama di rumah.

Cobalah untuk menghias kue dengan nuansa Idul Fitri, misalnya dengan bentuk ketupat, bulan dan bintang, lentera, atau bahkan masjid atau membuat es kopyor yang dikreasikan.

2. Berkemah di rumah

Siapa sangka kegiatan yang identik dengan rekreasi di alam bebas ternyata dapat dilakukan di rumah. Meskipun ada perbedaan dengan alam terbuka, berkemah di rumah dapat dijadikan alternatif solusi untuk mengisi waktu libur Lebaran.

Aktivitas ini dapat melatih kemandirian anak, mempererat ikatan antara anak dan orang tua, mengembangkan kemampuan untuk berkreasi dan mengasah keluwesan koordinasi motorik visual anak.

Untuk membuat kegiatan berkemah menjadi lebih seru, orang tua bisa melibatkan anak dalam menentukan lokasi. Anda bisa pilih di pekarangan rumah atau di ruang tamu. Ajak juga anak menyusun agenda serta menyiapkan peralatan seperti tenda, buku cerita, dan berbagai camilan.

3. Permainan papan

Permainan papan seperti monopoli, skrabel, dan jenga juga dapat dijadikan pilihan untuk mengisi waktu bersama keluarga. Selain dapat dijadikan media belajar yang menyenangkan, permainan papan juga bermanfaat untuk mengasah fokus serta strategi si kecil sejak dini.

Selain itu, dengan melibatkan anak di permainan papan, orang tua dapat menumbuhkan jiwa berkompetisi secara sehat. Menumbuhkan jiwa kompetisi pada anak menjadi suatu hal yang penting karena anak akan belajar bagaimana bekerja keras, sportif, tangkas, megembangkan rasa percaya diri, dan inovatif sehingga akan tumbuh berkembang dengan optimal dari aspek kognitif, sosial, dan emosional.

4. Karaoke di rumah

Kegiatan ini sangat digemari banyak orang dari berbagai kalangan. Oleh karena itu, karaoke dapat dijadikan alternatif pilihan untuk mengisi waktu liburan bersama keluarga selama Lebaran.

Karaoke juga bermanfaat untuk mengembangkan bakat dan minat anak terkait bidang seni musik dan olah vokal, mengembangkan keterampilan berkomunikasi dan bahasa, mengasah koordinasi motorik jika dilakukan dengan gerakan, dan merekatkan hubungan orang tua serta anak sehingga lebih hangat.

5. Panggilan video

Perayaan Idul Fitri identik dengan silaturahmi dan saling memaafkan. Gunakan panggilan video untuk merayakan Idul Fitri bersama orang-orang terdekat, mulai dengan berbagi cerita terbaru hingga melakukan hal-hal sederhana bersama-sama secara virtual, seperti bermain permainan bersama, macam tebak gambar melalui aplikasi, presentasikan foto-foto lama, dan karaoke bareng.

YOLANDA AGNE | YAYUK WIDIYARTI

Pilihan Editor: Kredit Macet Pinjol Meningkat di Masa Lebaran

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World