Resepsi Pernikahan Bharada Richard Eliezer dengan Lingling,Richard Nyanyi Lagu Janji Putih

TRIBUNJAMBI.COM – Richard Eliezer Pudihang Lumiu alias Bharada E dan Angelin Kristanto alias Ling Ling telah resmi menjadi pasangna suami istri.

Keduanya diberkati lewat sakramen perkawinan di Gereja Katolik Raja Damai, Manado, Sulawesi Utara, Sabtu (20/4/2024).

Setelah pemberkatan di gereja, langsung diadakan resepsi, yang mengundang tamu terbatas pada Sabtu malam.

Resepsi diawali dengan pengantin masuk. Ling Ling yang mengenakan gaun putih, menggandeng tangan Richard yang berjalan di sebelah kirinya.

Mereka berdua kemudian duduk di pelaminan yang telah dihias dengan sangat menarik.

Pada resepsi ini, ada juga wedding kiss yang dilakukan pengantin ini di hadapan para tamu.

Keduanya terlihat berdansa lebih dahulu sebelum melakukan adegan yang disaksikan oleh semua yang hadir di ruang tertutup tersebut.

resepsi pernikahan bharada richard eliezer dengan lingling,richard nyanyi lagu janji putih

Pengantin ditemani Ronny dan istri menunjukkan akta pernikahan (ig/ronnytalapessy)

Pada resepsi ini, Richard Eliezer menyanyikan lagu menghibur tamu yang memandati ruangan tersebut.

Mantan ajudan Ferdy Sambo tersebut membawakan lagu berjudul Janji Putih.

Beta janji, beta jaga, ale untuk selamanya.

Beta janji akan setia, hanya untuk satu cinta

Ini cinta yang beta punya, dari relung hati jiwa

Cuma par ale sajalah, cinta ni abadi selamanya.

Demikian penggalan lirik lagu Janji Putih yang dipopulerkan oleh penyanyi asal Ambon, Doddie Latuharhary.

Sementara para tamu undangan menikmati makanan yang disajikan prasmanan.

Ada juga photobooth 360 yang tersedia di sana, yang menjadi incaran para tamu untuk mengabadikan kehadirannya di pernikahan Richard-Lingling itu.

Sementara Ronny Talapessy, yang menjadi pengancara Bharada E saat harus berhadapan dengan hukum dalam kasus pembunuhan Brigadir J, turut hadir di resepsi.

Dia memberikan pesan supaya pengantin baru ini menjadi keluarga yang bisa saling menyayangi, dan mengandalkan Tuhan dalam kehidupannya.

Bharada E yang bernama lengkap Richard Eliezer Pudihang Lumiu, merupakan sosok yang fenomenal dan menghebohkan.

Dia awalnya disebut sebagai tersangka utama tewasnya Brigadir J di rumah dinas Kadiv Propam saat itu, Ferdy Sambo.

Belakangan terungkap bahwa otak pembunuhan terhadap polisi asal Jambi itu adalah Ferdy Sambo.

Keterlibatan Ferdy Sambo yang saat itu jenderal bintang dua, diungkap oleh Bharada E, yang akhirnya membuatnya diterima sebagai justice collaborator.

Andai Richard terus mengikuti skenario yang dibuat Ferdy Sambo, maka kasus tersebut tak akan pernah menyeret pasutri Ferdy Sambo-Putri Chandrawati.

Diberitakan sebelumnya, Richard Eliezer alias Bharada E menikah dengan Angelin Kristanto alias Lingling, Sabtu (20/4/2024).

Richard dan Lingling menikah di Gereja Katolik Raja Damai, yang terletak di Jl Daan Mogot No 73, Tikala Baru, Kota Manado, Sulawesi Utara.

Ibadah pemberkatan pernikahan pasangan ini dipimpin Pastor Lucky Singal.

Sementara untuk saksi, hadir Ronny Talapessy, yang juga pengacara Bharada E saat menghadapi sidang terkait tewasnya Brigadir J.

resepsi pernikahan bharada richard eliezer dengan lingling,richard nyanyi lagu janji putih

Bharada Richard Elizer atau Bhara E resmi menikahi pujaan hati Ling Ling, Sabtu (20/4/2024). (IG @Ronnytalapessy/ Kolase Tribun Jambi)

Pada foto yang diposting Ronny, terlihat Richard menggunakan setelah jas warna hitam, dipadu dengan sepatu warna putih.

Sementara pengantin perempuan, Lingling, tampil cantik dengan balutan gaun putih.

“Puji Tuhan telah dilangsungkan Pemberkatan pernikahan Richard & Lingling Tuhan yang mempersatukan dan diberkati selalu sampai anak cucu. Amin,” tulis Ronny Talapessy dalam caption di instagram.

Ling Ling merupakan perempuan yang telah menjadi pacar Bharada E sebelum terjadi pembunuhan terhadap Brigadir J.

Saat Richard harus menghadapi persoalan hukum, Ling Ling tetap berada di sisinya, mengungatkan mantan sopir Ferdy Sambo itu.

Dia sabar menanti kekasihnya yang harus menjalani hukuman 1 tahun 6 bulan penjara.

Bharada E merupakan yang mendapat hukuman paling ringan. Berbeda dengan Ferdy Sambo yang divonis pidana mati.

Di antara semua terpidana, hanya Richard yang sudah selesai menjalani masa tahanan, dan hingga kini masih aktif sebagai anggota Polri. (*)

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World