Viral Pemilik Motor RX King Disuruh Hirup Asap Knalpotnya yang Digeber,Padahal Sudah Minta Maaf

SURYAMALANG.COM – Viral di media sosial pemilik motor RX King disuruh hirup asap knalpotnya yang digeber menjadi sorotan.

Dalam video yang beredar luas di media sosial tampak keributan yang dterjadi di pinggir jalan.

Seorang pengendara RX King warna biru dihentikan oleh pengendara jalan lain.

Pemilik RX King itu mengenakan hoodie warna hijau.

Seorang pria berjaket abu-abu dan helm putih lalu menggeber motor RX king tersebuat sampai keluar banyak asap dari knalpot.

Pria itu lalu menarik pengendara RX King tersebut dan memaksa pengendara itu untuk mendekatkan wajahnya ke knalpot.

Lalu pria itu memaksa pemilik RX King untuk menghirup asap knalpot itu.

Tak hanya sekali, pria itu juga memaksa lagi pria pemilik motor RX King menghirup asap lagi.

Padahal pria pemilik RX King itu sudah memohon meminta maaf.

Namun pria berhelem itu terus melakukan hal yang sama.

viral pemilik motor rx king disuruh hirup asap knalpotnya yang digeber,padahal sudah minta maaf

Viral Pemilik Motor RX King Disuruh Hirup Asap Knalpotnya (X)

Sedangkan aksi ini hanya dilihat saja oleh pengendara lain.

Dari keterangan pengunggah, insiden itu terjadi di wilayah Ciwidey, Jawa Barat.

Saat itu posisi sedang macet.

“Video ini di ambil oleh orang yg pulang dari Ciwidey dan posisi macet

Ada kejadian, bapak yg Pakai RX king di paksa hisap asap knalpot oleh orang yg mengenakan Hoodie abu abu . Tdk diketahui kronologi nya

Tapi kasian lihatnya,” tulis akun Twitter/X @never_alonely.

Video inipun menuai pro dan kontra dari netizen.

Ada yang kasihan namun ada juga yang mendukung aksi tersbeut.

@mainj**** “skip ga kasihan sm sekali, emg perlu digituin sukurin”

@Addict**** “Yang motornya knalpot brisik juga gak sih? Yang keg nembak bgt gitu.. capek bgt gua kalo di belakang itu motor, kena muka anjir .. jadi suka hilang fokus, karna dari itu kenalpot nya..”

@sbmn*** “Emang ngeselin, gak cuman motor dua tak, motor knalpot custom, moge dkk yg kanlpotnya kena muka juga. Tp kayaknya tindakannya berlebihan apalagi masnya udh minta maaf.”

@Priyo__Muham*** “Itu tanda masyarakat kita sudah gak saling peduli lagi. Tindakan jahat dimuka umum sperti itu gak ada satupun yg melerainya”

@yaelah*** “yang pake RX king jujur ane gak suka karena berisik, tp yg hoodie abu juga sok jagoan, ga ada mendingnya heu”

Namun sampai berita ini ditulis, belum diketahui pasti kronologi dari insiden tersebut.

Viral Pria Pukul Pengendara Motor Pakai Gitar

Kejadian viral pria pukul pengendara motor pakai gitar di depan Pabrik Gula Kebonagung Malang menjadi sorotan di media sosial.

Kejadian ini terjadi pada hari Sabtu 13 April 2024 sekitar pukul 17.15 WIB.

Dari video yang beredar terlihat seorang pria memukul pengendara motor wanita dengan menggunakan gitar.

Beruntung ada satpam Pabrik Gula Kebonagung yang menghentikan kejadian itu.

Hal ini menjadi viral setelah diunggah akun Instagram @malangraya_info, terlihat pria berjaket hijau memukul wanita yang mengendarai sepeda motor matic menggunakan gitar.

Pada kolom komentar postingan Instagram tersebut, akun @hanifaars mengaku sebagai korban pemukulan dan menjelaskan kronologinya.

viral pemilik motor rx king disuruh hirup asap knalpotnya yang digeber,padahal sudah minta maaf

Viral Pria Pukul Pengendara Motor Pakai Gitar di Depan Pabrik Gula Kebonagung (Instagram)

“Itu aku sama kakakku, kakakku yang dipukul. Kronologinya aku sama mbak berhenti di belakang beliau mau tukeran nyetir motor. Beliau sudah jalan agak jauh dari kami, tanpa ada kontak dan interaksi apapun, tiba-tiba beliau puter balik dan mengancam dengan menodongkan gitar yang dibawa. Saya berkata ‘sepurane pak, iyo aku tak ngalih’ meminta maaf bukan karena saya melakukan kesalahan, tapi meminta maaf dengan harapan beliau mengurungkan niat untuk memukul, namun ternyata tidak mempan dan beliau tetap memukul kakak saya,” tulis akun @hanifaars.

Banyak netizen yang turut berkomentar dalam kolom tersebut, mengidentifikasi pria berjaket hijau tersebut sebagai warga Sukun Malang yang diketahui menderita gangguan jiwa, atau yang dikenal dengan istilah ODGJ (Orang Dengan Gangguan Jiwa)

. “Namanya Mas Sugik, ODGJ, sudah pernah di bawa ke RSJ Lawang, dinyatakan sembuh tapi kenyataannya tidak sembuh,” tulis akun @sendy_k_nirwana.

Polisi Turun Tangan

Setelah viral, akhirnya pihak kepolisian turun tangan.

Pihak kepolisian di Pakisaji akhirnya berhasil mengamankan pria yang melakukan pemukulan terhadap pengendara motor di depan Pabrik Gula Kebonagung Malang.

Sebelumnya sang pria yang melakukan pemuklan sempat menghilang.

Namun, saat malam hari pihak kepolisian mengetahui lokasi dan akhirnya mengamankannya.

viral pemilik motor rx king disuruh hirup asap knalpotnya yang digeber,padahal sudah minta maaf

Viral Pria Pukul Pengendara Motor Pakai Gitar di Depan Pabrik Gula Kebonagung (Instagram)

Dari berbagai sumber diketahui jika sosok pria yang melakukan pemukulan di depan Pabrik Gula Kebonagung Malang itu merupakan seorang ODGJ.

Ia berasal dari daerah Sukun yang sering kali tiba-tiba marah jika tidak meminum obatnya secara rutin.

Diketahui pria ODGJ itu bernama Sugik dan ternyata dulu pernah membakar rumah orang tuanya tanpa alasan yang jelas.

Akibatnya, orang tua Sugik harus mengungsi ke rumah saudaranya di Madura.

Sugik juga pernah dirawat di RSJ Lawang namun sudah dipulangkan ke Sukun setelah dinyatakan sembuh.

 

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World