Kemendag Buka Suara Soal Polemik Aturan Pembatasan Barang PMI

kemendag buka suara soal polemik aturan pembatasan barang pmi

Kemendag Buka Suara Soal Polemik Aturan Pembatasan Barang PMI

KONTAN.CO.ID – JAKARTA. Aturan pembatasan barang Pekerja Migran Indonesia (PMI) dalam Permendag No 36 Tahun 2023 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor tuai polemik.  Terbaru, Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) meminta Kemendag melakukan revisi aturan tersebut karena dianggap merugikan sejumlah PMI.

Direktur Impor, Ditjen Perdagangan Luar Negeri, Kemendag, Arif Sulistiyo menjelaskan mengaku heran dengan protes yang dilayangkan oleh BP2MI terkait Permendag 36 Tahun 2023, terutama mengenai pembatasan barang PMI.

Pasalnya, dalam penyusunan regulasi ini BP2MI salah satu pihak yang dilibatkan untuk memberikan masukan dan menentukan kelompok barang serta jumlah yang bisa diimpor oleh pekerja migran.

“Dalam setiap rapat teknis selalu ada perwakilan BP2MI setingkat Direktur, dan pada waktu itu juga ikut menyepakati batasan jumlah dan kelompok barang yang kita tuangkan bersama-sama,” ungkap Arif pada Kontan.co.id, Minggu (14/3).

Lebih lanjut, Arif turut buka suara terkait inpeksi mendadak (sidak) yang dilakukan oleh BP2MI dan ditemukannya barang PMI yang ditahan di Tempat Penimbunan Sementara (TPS) Tanjung Emas, Semarang, Jawa Tengah dan Surabaya, Jawa Timur.

Berdasarkan temuannya, memang benar ada barang yang tertahan. Hanya saja, barang yang tertahan adalah barang yang baru tiba bukan barang yang lama tertahan.

“Selain itu terdapat indikasi barang kiriman PMI itu bukan milik PMI asli dan jumlahnya melebihi batasan yang diatur,” ungkap Arif.

Meski begitu, Arif mengatakan masalah ini akan ditindaklanjuti dan dibahas di tingkat menteri pada pekan depan dan dipimpin langsung oleh Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Kemenko Perekonomian).

Akan tetapi, Kemendag belum bisa memastikan bahwa Permendag No 36 Tahun 2023 tentang kebijakan dan Pengaturan Impor ini akan kembali di revisi.

Sebelumnya, Kepala Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI) Benny Rhamdani mengkritik Peraturan Menteri Perdagangan (Permendag) Nomor 36 Tahun 2023 tentang Kebijakan dan Pengaturan Impor yang merugikan pekerja migran. Ia meminta Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan untuk merevisi Permendag tersebut.

Menurutnya, kebijakan itu merugikan para Pekerja Migran Indonesia (PMI). Pasalnya, banyak sejumlah barang dari PMI yang dikirim dari luar negeri ke keluarganya di kampung halaman jadi tertahan di pergudangan Bea Cukai.

“Jadi BP2MI dalam posisi ketika revisi ini dilakukan maka akan semangat awal, BP2MI tidak ada pembatasan (khusus barang PMI), ini harus clear,” ujarnya, Selasa (9/4) lalu.

Lebih lanjut, Benny meminta pemerintah untuk mengeluarkan barang kiriman PMI yang tertahan di Tempat Penimbunan Sementara (TPS) Semarang, Jawa Tengah dan Surabaya, Jawa Timur.

Ia mengatakan, pemberian barang-barang tersebut dapat dilakukan dengan melakukan harmonisasi di Kementerian/Lembaga khususnya Bea dan Cukai.

“Harmonisasi data-data mana dikategorikan PMI tercatat, dan mana yang dikategorikan PMI yang dulu berangkatnya unprocedural dan mana yang akan dipilih barang-barang yang milik umum,” ucap dia.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World