Kata Erick Thohir Soal Lolosnya Timnas U23 Indonesia ke Perempat Final Piala Asia U23 2024

TRIBUN-BALI.COM – Timnas U23 Indonesia berhasil mengukir sejarah baru di Piala Asia U23 2024.

Kendati berlabelkan sebagai tim debutan di Piala Asia U23 2024, Timnas U23 Indonesia mampu menyegel tiket lolos ke babak perempat final Piala Asia U23.

Lolosnya Timnas U23 Indonesia ke perempat final Piala Asia U23 2024 didapatkan setelah tim besutan Shin Tae-yong itu menyingkirkan Yordania lewat skor telak 4-1 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Minggu, 21 April 2024.

Duel Timnas U23 Indonesia kontra Yordania ini turut disaksikan langsung di stadion oleh Ketua Umum PSSI, Erik Thohir.

Erik Thohir tak mampu menutupi rasa bahagia dan bangganya atas permainan dan daya juang yang ditunjukkan pemain Timnas U23 Indonesia untuk meraih kemenangan.

“Upaya besar kita benar-benar membuahkan hasil. Banyak kerja keras dan nyata yang kita lakukan bersama. Mulai dari hentikan Liga, pendekatan ke klub-klub luar negeri agar mau melepaskan pemain kita, dan belum lagi drama wasit di laga pertama melawan Qatar. Alhamdulillah. Hasil tidak akan jauh dari usaha keras bersama,” ujar Erick Thohir di Doha, Qatar.

Eks presiden klub Inter Milan itu juga tak luput untuk memuji perjuangan para pemain di lapangan.

Nyali tinggi para pemain, menurutnya membuat  para pemain tampil tanpa beban, permainan berkelas dan terus menekan sehingga menang.

“Ini bukti, kita bisa. Saya harap nyali ini terus naik di babak berikutnya karena lawan semakin kuat. Ini jadi motivasi untuk target berikutnya, lolos Olimpiade. Semoga,” tambahnya.

Gol pertama tim Merah Putih dicetak Marselino Ferdinan di menit 23 melalui titik penalti.

Tendangan 12 pas itu diberikan setelah striker Rafael Struick dijatuhkan di kotak terlarang.

Gol kedua diceploskan Witan Sulaiman di menit ke-40 lewat tendangan indah menuntaskan tiki taka cantik antara Marselino, Rizki Ridho, dan Witan sebagai eksekutor.

Marselino menambah kemenangan dengan membuat gol ketiga Indonesia di menit 70 melalui permainan satu dua dengan Witan.

Yordania sempat memperkecil ketinggalan lewat gol bunuh diri Justin Hubner yang membelokkan tendangan lawan.

Namun Timnas Indonesia U-23 memperbesar keunggulan dengan gol keempat dari tandukan Komang Teguh.

kata erick thohir soal lolosnya timnas u23 indonesia ke perempat final piala asia u23 2024

Starting XI Timnas U23 Indonesia melawan Yordania di laga ketiga Grup A Piala Asia U23 2024. Tampil di Stadion Abdullah bin Nasser, Timnas U23 Indonesia pecundangi Yordania 4-1, Minggu, 21 April 2024. Berikut 5 Fakta Menarik Timnas U23 Indonesia ke Perempat Final Piala Asia U23: Tim Debutan, Muda & Berbahaya (dok ist/PSSI)

“Saya nilai grafik permainan dan mental para pemain terus naik sejak kalah dari Qatar, meskipun kita main luar biasa saat itu dengan sembilan pemain. Mereka tidak menyerah saat mendapat tekanan,” kata Erick.

“Saya salut atas strategi pelatih Shin Tae-yong yang mampu meramu sehingga permainan tim benar-benar baik. Ini bagus dan modal utama karena perjuangan masih panjang. Doakan dan  terus dukung Timnas,” pungkasnya.

Hasil pertandingan grup A matchday ketiga

Qatar vs Australia 0-0

Yordania vs Timnas U23 Indonesia 1-4

Berkat kemenangan melawan Yordania, Timnas U23 Indonesia kini menempati urutan kedua di klasemen Grup A dengan raihan 6 poin.

Berstatus sebagai runner-up grup A, Timnas U23 Indonesia melenggang menyusul Qatar yang berstatus sebagai juara grup dengan mengumpulkan 7 poin.

Timnas U23 Indonesia akan menghadapi juara Grup B antara Jepang atau Korea Selatan.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World