Tak Peduli Dipecat, Reaksi Pelatih Timnas U-23 Malaysia Sangat Pedas Usai Tersingkir

tak peduli dipecat, reaksi pelatih timnas u-23 malaysia sangat pedas usai tersingkir

Juan Torres Garrido sangat kecewa karena para pemain Timnas U-23 Malaysia berulang kali melakukan kesalahan, sehinggan dihajar Vietnam dalam Piala Asia U-23 2024.

SUPERBALL.ID – Pelatih Timnas U-23 Malaysia Juan Torres Garrido berkomentar sangat pedas terhadap para pemainnya seusai disingkirkan Vietnam.

Untuk kedua kalinya Malaysia dipaksa menelan pil pahit kekalahan 0-2 ketika bersua Vietnam di Stadion Internasional Khalifa, Al Rayyan, Qatar, Sabtu malam tadi.

Sebelumnya pada 17 April Harimau Muda juga merasakan kekalahan dengan skor serupa saat menghadapi Uzbekistan.

Dua kekalahan dengan skor kembar itu langsung mengingatkan para pemain Malaysia untuk segera mengemas koper guna siap-siap pulang ke negeri mereka.

Masih ada laga terakhir Grup D melawan Kuwait pada 23 April, tapi itu hanya formalitas untuk mengikuti aturan AFC harus menyelesaikan semua pertandingan.

Kuwait senasib dengan Malaysia, tersingkir dari Piala Asia U-23 2024 setelah dirujak Uzbekistan 5-0.

“Kami gagal karena kesalahan sendiri, kemungkinan mengakhiri partisipasi Malaysia di turnamen ini terlalu buruk,” ucap Garrido.

Berdasarkan statistik pertandingan, Timnas U-23 Malaysia sebetulnya lebih banyak melakukan tembakan ke gawang di banding Vietnam, yakni 15 berbanding 11.

Dari jumlah itu, Malaysia mendapatkan 5 shots on target, sedangkan Vietnam 4.

Harimau Muda juga rasio penguasaan bola lebih banyak, yaitu 59 persen berbanding 41 persen.

Akan tetapi, jumlah itu ternyata tak terlalu bermakna, karena hingga menit ke-60 Vietnam unggul 2-0.

Media Vietnam Dan Tri menyindir, Malaysia bisa memiliki penguasaan bola lebih banyak karena pelatih Hoang Anh Tuan sengaja mengendurkan sedikit agresivitas permainan timnya untuk mempertahankan keunggulan.

“Itulah yang memberi jalan kepada Malaysia untuk menyerang, sehingga tim asuhan pelatih Juan Torres Garrido tersebut lebih banyak menguasai bola dan lebih banyak melepaskan tembakan,” tulisnya.

Meski begitu, para pemain Malaysia masih saja melakukan kesalahan demi kesalahan.

Itulah yang membuat Garrido berulang kali mengekspresikan ketidakpuasannya.

“Kesalahan pemain Malaysia terjadi terus-menerus, sehingga menyebabkan pertandingan ini lepas kendali,” tandasnya.

Sejak dikalahkan Uzbekistan, pelatih asal Spanyol itu sudah mengingatkan berulang kali agar tidak lagi melakukan kesalahan.

Dia memahami bahwa para pemain Timnas U-23 Malaysia masih muda dan tidak memiliki banyak pengalaman internasional.

“Hanya saja kesalahan seperti itu terlalu sering terjadi, dan itu adalah sesuatu yang saya tidak suka sama sekali. Itulah yang kami alami di pertandingan terakhir,” tambah mantan pencari bakat pemain muda Barcelona tersebut.

Juan Torres Garrido mengungkapkan apa adanya tentang kondisi Harimau Muda di Piala Asia U-23 2024 ini.

Dia tak peduli apakah akan dijadikan kambing hitam atau tidak oleh Asosiasi Sepak Bola Malaysia akibat kegagalan itu.

Garrido merasa sudah melakukan yang terbaik untuk para pemain muda Malaysia.

Pria berusia 44 tahun itu resmi ditunjuk sebagai pelatih Timnas U-23 Malaysia sejak 12 Oktober 2023 menggantikan Elangowan Elavarasan.

Elavarasan mundur dari kursi pelatih Harimau Muda karena ingin fokus sebagai asisten Kim Pan-gon di timnas senior.

Garrido yang awalnya asisten Elavarasan kemudian naik jabatan menjadi pelatih timnas U-23.

Dia sudah menjadi bagian tim asistennya sejak September 2022 ketika menangani Timnas U-22 Malaysia.

Kini Garrido pasrah apa yang akan terjadi pada dirinya, dipecat atau dipertahankan.

Yang pasti, dia menyatakan masih fokus memimpin Harimau Muda hingga laga terakhir grup.

“Kami harus bangkit dan terus berjuang demi kebanggaan sepak bola Malaysia. Kami akan tetap bermain penuh tekad dalam pertandingan melawan Kuwait,” pungkasnya.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World