Fakta & Sinopsis Film 'Dua Hati Biru', Realita Kehidupan Pasutri Muda

StarvisionPlus secara resmi menayangkan film Dua Hati Biru yang akan tayang di bioskop mulai 17 April 2024 mendatang. Film ini merupakan sekuel dari Dua Garis Biru dengan melanjutkan kisah dua remaja yang terpaksa menjadi orangtua pada usia belia akibat hamil di luar nikah.

Menariknya, sutradara Dua Hati Biru, Gina S. Noer dan Dina Jassanti, bakal menyajikan berbagai konflik yang semakin relate dengan kehidupan masa kini. Kali ini, kisah keluarga kecil yang terdiri dari Bima, Dara, dan Adam lebih banyak disorot dengan segala lika-liku dan tantangan yang hendak mereka hadapi bersama.

Kalian penasaran dengan kisahnya? Berikut Popbela telah sajikan beberapa fakta dan sinopsis film Dua Hati Biru. Simak, yuk!

1. Melanjutkan kisah usai menikah

fakta & sinopsis film 'dua hati biru', realita kehidupan pasutri muda

Fakta & Sinopsis Film ‘Dua Hati Biru’, Realita Kehidupan Pasutri Muda

Sebelumnya, dalam film Dua Garis Biru, Bima dan Dara terpaksa harus menikah saat masih di bangku SMA akibat hamil di luar nikah. Mereka pun sepakat untuk tidak menggugurkan kandungan, dan memilih membesarkan sang buah hati bersama.

Namun, setelah melahirkan, Dara memilih pergi ke luar negeri untuk melanjutkan pendidikan. Sementara itu, Bima tetapi tinggal di Indonesia untuk mencari kerja sembari mengurus anak mereka yang bernama Adam.

Pada film Dua Hati Biru, kisah Bima dan Dara yang sudah menikah akan dilanjutkan lebih detail dengan menampilkan beberapa permasalahan, mulai dari hubungan rumit antara mertua dan menantu serta perbedaan pandangan sebagai orangtua.

2. Menghadirkan cerita dari sudut pandang seorang anak

fakta & sinopsis film 'dua hati biru', realita kehidupan pasutri muda

Fakta & Sinopsis Film ‘Dua Hati Biru’, Realita Kehidupan Pasutri Muda

Lantaran dalam film Dua Hati Biru, anak dari Bima dan Dara, yaitu Adam sudah berusia sekitar 5 tahun, maka kisah film ini lebih banyak menghadirkan sudut pandang dari Adam yang harus menghadapi berbagai kondisi dalam kehidupan semasa kecil.

Salah satu adegan menyentuh adalah saat Adam sedang merindukan sosok ibunya. Adam pun bertanya kepada ayahnya tentang waktu kepulangan ibu tercintanya. Dengan lirih, Bima berusaha menenangkan dan meyakinkan Adam bahwa ibunya akan segera kembali.

3. Bima tetap mencari nafkah untuk anaknya

fakta & sinopsis film 'dua hati biru', realita kehidupan pasutri muda

Fakta & Sinopsis Film ‘Dua Hati Biru’, Realita Kehidupan Pasutri Muda

Dalam tayangan trailer yang telah dirilis StarvisionPlus pada Kamis (7/3/2024), terlihat Bima tetap berusaha mencari nafkah dengan bekerja keras untuk mencukupi kehidupan keluarga kecilnya.

Bima melakukan banyak pekerjaan serabutan, salah satunya menjadi sebuah staff tempat bermain di mall. Sebelumnya, Bima sempat bekerja di restoran milik ayah Dara, namun sepertinya Bima memilih bekerja dengan usahanya sendiri.

4. Adanya konflik dengan mertua

fakta & sinopsis film 'dua hati biru', realita kehidupan pasutri muda

Fakta & Sinopsis Film ‘Dua Hati Biru’, Realita Kehidupan Pasutri Muda

Kepulangan Dara dari Korea Selatan tampaknya menjadi polemik baru dalam kehidupan keluarga Bima. Ibu Bima tampak meminta Dara untuk mematuhi beberapa peraturan yang sudah ada di rumah sedari dulu.

Namun, Dara sepertinya belum bisa memenuhi aturan-aturan tersebut, sehingga menimbulkan sebuah konflik yang harus ditengahi oleh Bima. Alhasil, Dua Hati Biru dinilai semakin menunjukkan sisi emosional yang luar biasa.

5. Sinopsis Dua Hati Biru

fakta & sinopsis film 'dua hati biru', realita kehidupan pasutri muda

Fakta & Sinopsis Film ‘Dua Hati Biru’, Realita Kehidupan Pasutri Muda

Film ini menceritakan kelanjutan dari nasib Bima dan Dara setelah keduanya memutuskan untuk bertanggungjawab dan melahirkan anaknya. Dara terbang ke Korea Selatan untuk mengejar cita-citanya setelah melahirkan.

Sementara Bima di Indonesia mengurus anaknya, Adam. Bima dan Dara harus menjalani Long Distance Marriage (LDM) setelah menikah dan melahirkan Adam. Meski tanpa Dara, Bima mampu mengurus Adam dengan baik.

Itulah beberapa fakta dan sinopsis mengenai Dua Hati Biru. Jangan lupa saksikan film ini di bioskop nanti, ya!

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World