Kampanye di JIS, Surya Paloh Ungkit Alasan NasDem Sudah Lama Calonkan Anies jadi Presiden

kampanye di jis, surya paloh ungkit alasan nasdem sudah lama calonkan anies jadi presiden

foto

TEMPO.CO, Jakarta – Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh kembali membahas alasan partainya sudah lama mendukung Anies Baswedan sebagai calon presiden di Pilpres 2024. Surya Paloh menyampaikan hal tersebut saat berorasi di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara pada hari terakhir masa kampanye, yaitu Sabtu, 10 Februari 2024.

Awalnya, Surya Paloh mengungkit kembali fakta bahwa partainya telah memberi kepercayaan kepada Anies sejak lama. Bahkan, dia memberikan hitungan hari sejak NasDem pertama kali mendeklarasikan Anies sebagai calon presiden.

“Tanpa terasa hari ini adalah 496 hari mengenang kembali hari pertama Partai NasDem mendeklarasikan calon pemimpin bangsa ini yang bernama Anies Rasyid Baswedan,” ujar Surya Paloh di hadapan ratusan ribu peserta kampanye di JIS. Dia pun mengingatkan kembali alasan NasDem memilih Anies saat itu.

Menurut Surya Paloh, Indonesia memiliki begitu banyak permasalahan dalam seluruh aspek kehidupan berbangsa dan bernegara. Maka dari itu, kata dia, negara ini membutuhkan pemimpin yang profesional namun juga mampu bersikap moral.

“Kita memahami bahwa dalam menghadapi tantangan yang tadi saya katakan begitu besar, sekarang dan ke depan, maka kita mebutuhkan pemimpin bangsa ini yang bisa memadukan kemampuan profesionalitasnya, sekaligus moralitas dan etikanya,” ujarnya.

Surya Paloh mengklaim hal tersebut ada dalam diri eks Rektor Universitas Paramadina dan mantan Gubernur DKI Jakarta itu. “Sekali lagi saya katakan, profesionalitas dan etikanya. Dan itu ada pada siapa? Pada Anies Baswedan,” ucap Surya Paloh.

Maka dari itu, Surya Paloh menyatakan berharap kepada Anies untuk membawa gerakan perubahan. Sosok Anies diharapkan dapat mempercepat proses akselerasi pembangunan bangsa. Apalagi, dia mengklaim bangsa Indonesia sudah jauh tertinggal dibandingkan dengan kemajuan bangsa-bangsa lain.

Menurut Surya Paloh, Indonesia memiliki posisi geografis yang luar biasa, dilengkapi dengan kualitas demografi kita dan sumber daya alam yang kaya. “Maka pertanyaannya, kenapa tingkat kemajuan kita untuk mengantarkan rasa keadilan dan kesejahteraan masyarakat, baru masih pada memasuki tingkat yang kita miliki hari ini?” kata Surya Paloh.

Surya Paloh mengatakan jawaban pertanyaan tersebut sederhana, yaitu karena Indonesia masih memerlukan sosok yang lebih baik untuk memimpin negeri ini. “Pemimpin yang lebih hebat lagi. Inilah mengapa kita meletakkan pilihan kepada Anies Baswedan,” ujarnya.

Pilihan Editor: Anies Apresiasi Animo Masyarakat ke Kampanye Akbar di JIS: Mereka Datang Apa Adanya

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World