Catat Sejarah, Tim E-Sports Indonesia Taklukan Tiongkok di Laga Final EA SPORTS FC PRO Mobile Festival 2024

catat sejarah, tim e-sports indonesia taklukan tiongkok di laga final ea sports fc pro mobile festival 2024

Catat Sejarah, Tim E-Sports Indonesia Taklukan Tiongkok di Laga Final EA SPORTS FC PRO Mobile Festival 2024

JawaPos.com – Di kancah olah raga, Indonesia sedang menggema belakangan ini berkat prestasinya di pentas dunia. Datang dari bulu tangkis, Jonatan Christie alias Jojo berhasil menyabet gelar juara turnamen bulu tangkis All England 2024. Sementara di bidang olah raga lainnya yakni E-Sports, Indonesia juga mencatat prestasi gemilang.   Indonesia mengukir sejarah dalam dunia game sepakbola virtual setelah berhasil menjuarai perhelatan EA SPORTS FC PRO Mobile Festival 2024. Digelar di Shanghai University of Finance and Economics Stadium, Shanghai, Tiongkok pada Minggu malam (17/3) kemarin, tim Indonesia yang diwakili oleh Ahmad Nurhakim (ID.GarudaFM) dan Dennis Al Farizi Wahdiat Putra (ID.hazard), atau yang lebih dikenal sebagai Kumaaa, berhasil mengungguli tim tuan rumah CN VGD Tiongkok.   Perolehan poin dari Kumaaa pada hari pertama dan GarudaFM di hari kedua berhasil menuntun Indonesia masuk ke babak perempat final dan mengungguli tim-tim dari negara lain, hingga akhirnya berhasil menuju ke tahap final. Pertandingan final antara Indonesia dan Tiongkok berlangsung dengan format Best of Five, di mana kedua tim harus memperebutkan tiga poin kemenangan untuk menyandang gelar juara.    Baca Juga: Meraih Keberkahan Bulan Syawal, Pegadaian Ajak Masyarakat Umrah Akbar Bersama   GarudaFM membuka pertandingan dengan kemenangan 1-0 dalam pertandingan pertama, sementara Kumaaa memastikan kemenangan lanjutan dengan mencetak gol di waktu tambahan pada pertandingan kedua. Meskipun tim Indonesia mengalami kekalahan 0-3 dalam pertandingan ketiga, GarudaFM dan Kumaaa berhasil mengubah keadaan dengan gemilang saat Kumaaa mencetak tiga gol yang menjadi penentu kemenangan bagi Indonesia.   Dilansir dari tayangan livestream yang disiarkan melalui kanal YouTube RevivaLTV, Kumaaa dan GarudaFM menyatakan rasa syukur dan terima kasih atas keberhasilan mereka dalam perhelatan ini.    “Kami berhasil berjuang melawan suhu dingin serta jadwal pertandingan ketat yang telah ditentukan oleh panitia, terima kasih atas dukungan kalian semua. Respect!” ujar Ahmad Nurhakim alias GarudaFM dalam win speech-nya usai mengikuti pertandingan.   Sementara itu, rasa syukur yang sama juga diberikan oleh Dennis Al Farizi Wahdiat Putra alias Kumaaa. “Terima kasih untuk keluarga di rumah yang sudah mendukung kami, serta teman-teman di Indonesia atas motivasi baiknya,” tutup Kumaaa.    Baca Juga: Rahasia Kecerdasan: Studi Terbaru Ungkap Peran Penting Dopamin dalam Meningkatkan Fungsi Otak Pasca-Olahraga   Dalam acara ini, 12 tim dari berbagai penjuru dunia termasuk Indonesia, Tiongkok, Korea Selatan, Jepang, Thailand, Malaysia, Singapura, Mesir, Yordania, Australia dan Spanyol turut berpartisipasi dalam laga showcase invitational tournament ini, menegaskan betapa bergengsi dan menariknya kompetisi yang diprakarsai oleh Electronic Arts bagi para pecinta gim sepakbola.   Perhelatan EA SPORTS FC PRO Mobile Festival 2024 telah berlangsung mulai dari tanggal 14 Maret 2024 hingga memasuki babak final di tanggal 17 Maret 2024 silam, menandai awal dari rangkaian turnamen bergengsi dalam dunia sepakbola kompetitif virtual, termasuk juga Indonesia.    Keberhasilan tim Indonesia dalam meraih gelar juara dalam perhelatan ini menjadi bukti nyata akan kualitas dan potensi yang dimiliki oleh para pemain menuju pengakuan global dan pembuktian bahwa talenta-talenta di tanah air mampu bersaing di panggung internasional.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World