Daftar Password Paling ‘Why’ di 2023, Gampang Dibobol tapi Terus Dipakai

daftar password paling ‘why’ di 2023, gampang dibobol tapi terus dipakai

Ilustrasi hacker. Foto: Rawpixel.com/Shutterstock

Para pakar keamanan siber berkali-kali mengingatkan orang untuk menghindari kombinasi karakter yang berpotensi gampang dibobol saat membuat password. Kata kunci itu misalnya seperti 1234 atau 123456.

Meski diingatkan berkali-kali, nyatanya beberapa jenis kata kunci masih terus dipakai sampai saat ini. Umumnya, kombinasi kata kunci enggak jauh-jauh dari angka dari 1 sampai 10.

Sebuah laporan dari Nord Pass mengungkap analisis baru, daftar password yang paling umum digunakan di seluruh dunia. Apa saja?

    password

    123456

    123456789

    guest

    qwerty

    12345678

    111111

    12345

    col123456

    123123

    1234567

    1234

    1234567890

    000000

    555555

    666666

    123321

    654321

    7777777

    123

Analisis tersebut mengungkapkan bahwa password yang lemah cenderung dipakai banyak orang di layanan streaming film. Kombinasi password yang buruk ini tidak lebih baik dari password yang digunakan untuk akun email atau akun media sosial.

Di Inggris, kombinasi password bertema sepak bola juga populer misalnya: ‘liverpool’ ‘arsenal’ ‘chelsea’ dan ‘rangers’ sangat banyak digunakan. Kata-kata seperti ‘benfica’ menduduki puncak teratas daftar password paling lemah di Portugal.

Enggak cuma di Inggris dan Portugal, Italia, juga jadi rumah dari kata sandi seperti ‘juventus’ dan ‘napoli.’

Beberapa password yang mudah ditebak juga kerap digunakan seperti:

    Kata sandi paling populer ke-24 di AS adalah ‘f*cky*u’ dan kata sandi ke-63 adalah ‘cheese.’

    Di India, kata sandi terpopuler ke-4 adalah ‘bigbasket,’ ini mungkin ada hubungannya dengan supermarket online besar di negara tersebut.

    Kata sandi terpopuler ke-20 di Afrika Selatan adalah “Sexy1234”.

Lalu bagaimana cara bikin password yang kuat?

daftar password paling ‘why’ di 2023, gampang dibobol tapi terus dipakai

Ilustrasi hacker. Foto: gualtiero boffi/Shutterstock

Dilansir IFL Science, NordPass merekomendasikan bahwa setiap kata sandi harus terdiri dari minimal 20 karakter dan menyertakan campuran huruf besar dan kecil, angka, dan simbol khusus.

Kamu juga harus menghindari penggunaan informasi yang mudah ditebak atau diidentifikasi seperti tanggal lahir, tempat, nama, atau kata-kata umum. Satu lagi yang perlu diingat, hindari menulis password dengan megetik tim olahraga favoritmu.

Pastikan password cukup rumit dan tidak dapat ditebak. Panjang password juga memainkan peran besar dalam kemudahannya untuk disusupi. password pendek dengan campuran angka, simbol, dan huruf akan lebih mudah disusupi dibandingkan password panjang yang hanya berisi huruf dan spasi.

Penting untuk tetap waspada terhadap pelanggaran data apa pun yang mungkin melibatkan akun kamu. Ini bukan berarti menunjukkan bahwa kamu perlu mengubah password, tetapi juga menyoroti informasi lain apa yang sekarang mungkin dapat dengan mudah disusupi.

Kamu bisa mampir ke laman web Have I Been Pwned misalnya. Laman dapat membantu kamu mengidentifikasi apakah akun emailmu disusupi hacker atau tidak.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World