Bisa Lebaran Bareng Keluarga, Begini Kondisi Ray Sahetapy Usai Terserang Stroke

bisa lebaran bareng keluarga, begini kondisi ray sahetapy usai terserang stroke

Aktor Ray Sahetapy di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (7/2). Foto: Aria Pradana/kumparan

Kondisi aktor Ray Sahetapy usai mengalami serangan stroke tahun lalu mulai berangsur-angsur membaik. Ray bahkan bisa merayakan Lebaran bersama anak dan cucu-cucunya.

Hal ini terlihat dalam salah satu unggahan foto di akun Instagram anak Ray, Rama Sahetapy. Dalam foto tersebut, Ray terlihat jauh lebih fresh dan bisa tersenyum bahagia.

“Lebaran day 3 with the Sahetapys 🫶🏻,” tulis Rama.

Di slide berikutnya, Rama juga sempat mengunggah video momen saat Ray Sahetapy terapi sepeda statis untuk menguatkan otot-otot kaki dan tangannya. Ray tampak begitu semangat untuk kembali sehat.

“Makin sehat makin kuat ya ayah sayang @raysahetapy mohon doa baiknya teman2 untuk Ayah kami 🤗❤️,” pungkas Rama.

bisa lebaran bareng keluarga, begini kondisi ray sahetapy usai terserang stroke

Ray Sahetapy Lebaran bersama keluarga. Foto: Instagram/ramputs

Postingan Rama pun ramai dibanjiri komentar netizen. Banyak yang mendoakan Ray bisa pulih seperti sedia kala.

“Om Ray kok tetep ganteng ya. Sehat sehat ya Om Ray. Semoga Allah angkat semua penyakit Om Ray, segera pulih kembali seperti sediakala,” tulis netizen.

“Tetep ganteng dan awet muda walau lebih kurus… sehat dan semangat terus yaaa idolaku 🥰,” tulis netizen lain.

Sebelumnya, Rama sempat mengabarkan kondisi Ray yang mengalami serangan stroke.

“Aku dan keluarga mau menginfokan kalau bulan lalu ayah terkena serangan stroke yang mengharuskan untuk istirahat total,” tulis Rama.

Saat itu, Ray dirawat oleh Rama dan istrinya, Merdianti Octavia, serta anggota keluarga lainnya. Rama memohon doa agar ayahnya bisa lekas pulih.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World