Sosok Geoffrey Alain Gerald,Bule Mualaf Calon Mantu Susi Pudjiastuti

TRIBUN-MEDAN.COM,- Sosok Geoffrey Alain Gerald, bule yang baru saja mualaf atau memeluk agama Islam di Masjid Husnul Khotimah, Peleman, Tamantirto, Kasihan, Bantul, Yogyakarta kini tengah menjadi sorotan publik.

Pasalnya, Geoffrey Alain Gerald sebentar lagi akan menjadi calon mantu eks Menteri Kelautan dan Perikanan Indonesia, Susi Pdjiastuti.

Geoffrey Alain Gerald bakal menikah dengan putri Susi Pudjiastuti bernama Nadine Kaiser.

Gerald dan Nadine dikabarkan akan menikah pada Agustus 2024 mendatang.

Sosok Geoffrey Alain Gerald

Geoffrey adalah sosok yang cukup private.

Calon menantu eks Menteri Kelautan dan Perikanan Indonesia ini memiliki akun Instagram yang dikunci dengan username @geomeysso.

Namun potret dirinya bisa ditemukan dalam unggahan milik sang kekasih, Nadine Kaiser.

Salah satunya ketika mereka tengah bermesraan di pinggir pantai.

Selain memiliki potret yang rupawan, Geoffrey memiliki riwayat pendidikan yang tak sembarangan.

Melalui akun LinkedIn miliknya, Geoffrey diketahui pernah menempuh pendidikan di ESME, Perancis.

Mengambil jurusan S-2 Teknologi Informasi, Geoffrey lulus pada tahun 2013.

Setelah itu, Geoffrey mengarungi kariernya di beberapa tempat.

Geoffrey pernah bekerja di Veolia Water North America, Amerika Serikat.

Saat itu, Geofrrey menjabat sebagai Junior Consultant selama tiga bulan.

Setelah itu, Geoffrey memilih pindah ke perusahaan layanan dan konsultasi IT, Capgemini.

Capgemini adalah sebuah perusahaan yang berbasis di Perancis.

Geoffrey sendiri tidak hanya ahli dalam berbahasa Inggris.

Calon menantu Susi Pudjiastuti ini juga lancar berbahasa Perancis dan Spanyol.

Selama bekerja di Capgemini, Geoffrey memegang jabatan sebagai Project Manager dan Consulting Engagemnet Manager.

Geoffrey mengakhiri pekerjaannya di sana pada tahun 2018 silam.

Pada tahun yang sama, Geoffrey mencoba pengalaman baru di perusahaan lain di Perancis.

Memilih Moët Hennessy, Geoffrey bekerja sebagai Ecommerce IT Manager hingga tahun 2020.

Pada bulan September 2020, Geoffrey memutuskan berkarier di Indonesia.

Menariknya, Geoffrey bekerja di perusahaan Susi Pudjiastuti, Susi Air.

Geoffrey memegang posisi sebagai Managing Director hingga saat ini.

Ternyata kini, Geoffrey akan menjadi bagian dari keluarga bosnya sebagai menantu.

Potret Geoffrey Alain Gerald calon menantu Susi Pudjiastuti:

1. Tampan

Pantas saja Nadine kepincut, Geoffrey Alain Gerald ternyata merupakan sosok yang tampan.

Ia memiliki tubuh yang tinggi dan gagah.

Brewok yang cukup tebal membuat sosok Geoffrey semakin macho.

2. Dekat dengan Susi Pudjiastuti dan Daniel Kaiser

Geoffrey terlihat sudah dekat dengan Susi Pudjiastuti.

Ia beberapa kali mengikuti acara yang sama dengan calon ibu mertuanya itu.

Seperti yang tampak pada potret di atas, Geoffrey ikut berfoto bersama Susi hingga Sandiaga Uno.

Di sisi lain, Geoffrey juga sudah mengenal ayah kandung Nadine, Daniel Kaiser.

Nadine sempat mengunggah fotonya bersama sang ayah dan Geoffrey.

3. Jadi Mas-mas Jawa

Ketampanan Geoffrey semakin terpancar kala ia memakai busana adat Jawa.

Ia mengenakan beskap warna soft pink yang dipadukan dengan bawahan kain jarik.

Geoffrey juga menggunakan blangkon di kepala.

Sementara itu, Susi dan Nadine tampak elegan memakai kebaya warna hitam.

Ibu dan anak itu juga menyanggul rambutnya sehingga terlihat rapi dan menawan.

4. Diterima dengan Baik oleh Keluarga Nadine

Tak hanya dengan Susi, Geoffrey juga sudah akrab dengan saudara-saudara Nadine.

Ia diterima dengan baik bahkan ikut merayakan tahun baru hingga Lebaran bersama.

Seperti yang tampak pada potret di atas, Geoffrey terlihat membaur dengan keluarga Nadine.

5. Mesra dengan Nadine

Geoffrey memang mem-private akun Instagram pribadinya.

Meski begitu, kemesraannya dengan kekasih masih bisa dilihat melalui Instagram Nadine.

Nadine cukup sering mengunggah momen kebersamaannya bersama Geoffrey.

Mereka beberapa kali menikmati liburan bersama baik di dalam negeri maupun luar negeri.

Sosok Nadine Kaiser

Sosok Nadine Kaiser, Putri Susi Pudjiastuti yang akan segera menikah, sempat dijodoh-jodohkan dengan Gading Marten.

Nadine Kaiser diketahui menjabat sebagai Direktur Susi Air.

Penetapan Nadine Kaiser sebagai Direktur Susi Air diumumkan melalui Instagram resmi maskapai tersebut pada Selasa (6/12/2022).

“Dewan dan Staf Susi Air dengan bangga mengumumkan penunjukan Direktur terbaru kami, Nadine Pascale Kaiser,” bunyi pengumuman tersebut dikutip dari Instagram @susiairofficial pada Rabu (7/12/2022).

“Susi Air memiliki harapan besar bahwa perusahaan kami akan semakin berkembang di bawah kepemimpinan Ibu Nadine,” sambungnya.

Melalui pengumuman tersebut, Nadine Kaiser juga memberikan sambutannya sebagai Direktur Susi Air yang baru.

“Sebagai Direktur Susi Air, saya bersyukur bisa dipercaya dan ditempatkan oleh Founder dan mentor kami, Susi Pudjiastuti,” ujar Nadine Kaiser.

“Dan saya berkomitmen untuk memimpin kita dalam krisis ini menuju masa depan yang lebih cerah. Terima kasih semua untuk menjadi bagian dari keluarga Susi Air,” tutup Nadine Kaiser.

Perempuan bernama lengkap Nadine Pascale Kaiser ini lahir di Pangandaran, Jawa Barat, 24 Juli 1994 (29 tahun).

Nadine menyelesaikan pendidikan Sekolah Menengah Atas di The Knox School, New York, Amerika Serikat.

Kemudian Nadine Kaiser melanjutkan pendidikan tinggi di Embry-Riddle Aeronautical University, Amerika Serikat selama tahun 2013-2015.

Ia mengambil jurusan Management and Operations.

Melansir Linkedin miliknya, Nadine Kaiser ternyata pernah menjadi intern di perusahaan Garuda Indonesia selama enam bulan.

Hingga akhirnya Nadine Kaiser berlabuh pada perusahaan milik ibunya, Susi Air.

Nadine memilih menjadi Warga Negara Indonesia yang keputusannya ditetapkan pada 2017 lalu.

Ia juga pernah tinggal di Amerika dan Eropa sebelum kembali pulang ke kampung halamannya di Pangandaran.

Nadine disebut menguasai tiga bahasa, yaitu Indonesia, Inggris, dan Jerman.

Pecinta Pantai

Sebagai warga lokal Pangandaran, Nadine Kaiser adalah pecinta pantai.

Di Instagram miliknya, Nadine Kaiser kerap membagikan foto-foto ketika dirinya berada di pantai.

Seperti saat dirinya menyelami lautan, atau membersihkan area pantai dari sampah yang tertinggal.

Ia juga pernah membagikan foto-foto perjalanannya bersama Susi Air.(tribun-medan.com)

Baca berita TRIBUN MEDAN lainnya di Google News

Ikuti juga informasi lainnya di Facebook, Instagram dan Twitter    

Berita viral lainnya di Tribun Medan 

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World