Arti,Tujuan,Makna hingga Ibadah Hari Paskah Pada 31 Maret 2024

TRIBUNBENGKULU.COM –  Sebentar lagi umat kristiani di seluruh dunia akan merayakan Hari Raya Paskah.

Perayaan Paskah tersebut mengajak seluruh umat Kristiani untuk memperingati kebangkitan Tuhan Yesus Kristus.

Lantas apakah kamu sudah tahu kapan Paskah 2024 akan dirayakan?

Berdasarkan Kalender Gregorian hari Paskah 2024 berlangsung pada Hari Minggu, 31 Maret 2024.

Namun, jika kamu adalah bagian dari Gereja Ortodoks Timur, Paskah akan berlangsung pada Minggu 5 Mei 2024 mendatang yang merujuk pada kalender Julian.

Saat peringatan hari raya Paskah, umat Kristiani akan pergi ke gereja untuk beribadah.

Disisi lain, perayaan Paskah juga tak luput dari ornamen tekur warna-warni, sebab telur dianggap sebagai simbol kehidupan baru dan dilahirkan kembali.

Meski perayaan Paskah telah menjadi bagian penting bagi umat kristiani setiap tahunnya, namun masih banyak yang belum paham betul mengenai arti, tujuan, makna hingga tata cara hari Paskah.

Nah, berikut ini kami telah merangkumkan penjelasan lengkap seputar perayaan hari Paskah 2024:

A. Arti Paskah

Mengutip dari situs Christianity, Paskah atau Easter dalam Bahasa Inggris ternyata berasal dari bahasa Jerman “Eostre”, yang berarti nama seorang dewi Saxons yang memberikan pengorbanan pada masa Paskah (passover).

Arti Paskah sendiri adalah hari untuk menghormati kebangkitan Yesus Kristus dari kematian-Nya pada hari ketiga setelah penyaliban-Nya. Kebangkitan ini simbolis dari kemenangan Yesus atas dosa dan kematian.

Dalam keyakinan Kristen, Paskah puncak kemenangan dan sukacita setelah melalui periode prapaskah yang penuh dosa, puasa, dan pertobatan.

Prapaskah, berlangsung selama 40 hari sebelum Paskah, dimulai dengan Rabu Abu dan berakhir dengan Sabtu Suci.

B. Tujuan Perayaan Paskah

Tujuan perayaan Paskah sebagai renungan hidup umat Kristiani untuk memperingati pengorbanan Kristus dan kebangkitannya dari kematian, serta untuk memperbaiki diri dalam menjalani kehidupan dan memperlihatkan kasih dan pengampunan kepada sesama manusia.

C. Makna Perayaan Paskah

Paskah memiliki arti penting sebagai simbol kemenangan dan harapan bagi umat Kristiani.

Hal ini terjadi saat Yesus berhasil mengatasi kematian dan bangkit kembali setelah menderita di salib.

Kebangkitan Yesus bukan hanya merupakan pembuktian kehidupan kekal bagi orang-orang yang percaya padanya, tetapi juga menegaskan misi-Nya sebagai penyelamat manusia dari dosa dan kematian, sebuah pesan yang diutus oleh Allah.

Paskah juga mencerminkan kasih sayang, anugerah, dan kuasa yang diberikan oleh Allah kepada umat-Nya.

Melalui kebangkitan Yesus, umat-Nya dibebaskan dari perbudakan dosa, kutukan, dan kematian.

Lebih jauh lagi, Paskah memberikan keyakinan akan kebangkitan kekal pada akhir zaman, sebuah kepastian yang dibuktikan oleh kebangkitan Yesus setelah melewati penderitaan dan penyaliban.

D. Ibadah Saat Perayaan Paskah

Sebagaimana kita ketahui, perayaan Paskah memiliki beragam rangkaian ibadah yang dapat dilakukan, berikut rinciannya:

1. Minggu Palma

Hari Minggu Palma atau juga idkenal Minggu Palma adalah peringatan dalam liturgi Gereja Kristen.

Minggu Palma merupakan hari penting keagamaan menjelang perayaan Hari Paskah atau tepatnya seminggu sebelum Paskah yang jatuh pada 24 Maret 2024 lalu.

Tanggal peringatan Minggu Palma ini berdasarkan Kalender Liturgi Gereja Katolik.

Perayaan ini mengacu pada peristiwa yang tercatat dalam empat ayat di Injil, yaitu Markus 11:1-11, Lukas 19:28-44, Matius 11:1-11, dan Yohanes 12:12-19.

Perayaan Paskah memperingati kedatangan Yesus ke Kota Yerusalem yang disambut dengan penuh kegembiraan oleh banyak orang.

Kedatangan Yesus ke Kota Yerusalem menjadi momen yang istimewa karena ini terjadi sebelum Ia mengalami siksaan, kematian, dan kebangkitan.

Minggu Palma tidak hanya mengenang kejayaan Yesus memasuki kota suci Yerusalem, tetapi juga memperingati penderitaan-Nya. Oleh karena itu, Minggu Palma juga dikenal sebagai Minggu Sengsara.

Biasanya, ibadah Minggu Palma ditandai dengan prosesi menggunakan daun-daun palem yang diibaratkan sebagai lambang penghormatan.

Selanjutnya, kebaktian dilanjutkan dengan pembacaan kisah-kisah tentang penderitaan Yesus yang diambil dari Injil.

2. Jalan Salib

Jalan Salib, juga dikenal sebagai Via Dolorosa atau Jalan Penderitaan, adalah representasi dari pengalaman terakhir atau penderitaan Yesus, dan merupakan sebuah praktik devosional yang mengenang penderitaan tersebut.

Tradisi ini, sebagai bentuk devosi yang pertama kali dimulai oleh Santo Fransiskus Assisi.

Kemudian, tradisi ini menyebar ke seluruh Gereja Katolik Roma pada zaman pertengahan.

Devosi ini dapat dilakukan kapan saja, tetapi biasanya dipraktikkan pada masa prapaskah, terutama pada Hari Jumat Agung dan Jumat malam selama periode tersebut.

Adoramus Te akan dibacakan atau dinyanyikan di antara masing-masing perhentian. Tidak jarang kebangkitan Yesus dimasukkan sebagai stasi/perhentian ke-15 meskipun tidak termasuk dalam bagian jalan salib.

3. Kamis Putih

Kamis Putih, juga dikenal sebagai Kamis Suci, adalah hari Kamis sebelum Paskah yang terjadi selama Pekan Suci Kristen.

Pada hari ini, umat Kristen merayakan tradisi Perjamuan Malam Terakhir yang dipimpin oleh Yesus.

Kamis Putih menandai awal dari rangkaian perayaan Paskah dan dimulai pada pukul 6 sore, berlangsung selama 7 hari.

Ritual Perjamuan malam dilakukan setiap misa atau ibadah sebagai perayaan Ekaristi atau Perjamuan Kudus.

Pada misa malam itu, pendeta sering mencuci kaki umat sebagai pengingat atas tindakan Yesus yang mencuci kaki para muridnya selama perjamuan terakhir, menunjukkan pelayanan-Nya sebelum kematiannya.

4. Jumat Agung

Jumat Agung adalah hari Jumat sebelum Minggu Paskah, yang diperingati untuk mengenang penyaliban dan kematian Yesus Kristus di Golgota.

Waktu kematian Yesus tidak secara spesifik disebutkan dalam Alkitab, dengan beberapa penafsiran menempatkannya pada hari Rabu dan mayoritas menganggapnya terjadi pada hari Jumat.

Berdasarkan rincian Kitab Suci tentang Pengadilan Sanhedrin terhadap Yesus, tanggal pasti penyaliban tidak jelas, tetapi kemungkinan besar terjadi pada hari Jumat.

5. Hari Pentakosa

Hari Pentakosta, juga dikenal sebagai Minggu Putih, adalah perayaan penting bagi umat Kristen yang mengenang saat Roh Kudus dicurahkan kepada para rasul di Yerusalem.

Peristiwa ini terjadi 50 hari setelah kebangkitan Yesus Kristus.

Pencurahan Roh Kudus terjadi sesuai dengan janji yang diberikan Yesus setelah Dia naik ke surga.

Menurut catatan Alkitab, pada hari itu, murid-murid Yesus berhasil membawa pertobatan kepada tiga ribu jiwa. Peristiwa ini dianggap sebagai awal dari gereja pertama.

(**)

Ikuti Saluran WhatsApp Tribun Bengkulu dan Google News Tribun Bengkulu untuk pembaharuan lebih lanjut tentang berita populer lainnya.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World