Memanas Update Bursa Pilgub DKI Jakarta,Mantan Presiden PKS Ditunjuk Maju Gantikan Anies Baswedan

TRIBUNNEWSBOGOR.COM – Deretan nama yang masuk dalam bursa Pemilihan Gubernur atau Pilgub DKI Jakarta 2024 masih terus menguat.

Persaingan di Pilgub DKI 2024 pun semakin panas dengan hadirnya nama-nama besar tokoh partai yang masuk dalam bursa untuk memperbutkan kursi Gubernur DKI Jakarta ini.

Baru-baru ini, PKS juga telah menyebutakan nama yang berpotensi bakal bersaing dalam Pilgub DKI ini.

Nama yang dimaksud bukanlah Anies Baswedan yang sempat dikabarkan kembali maju di Pilkada DKI.

Dikutip dari Tribunnews, DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) tak akan kembali mengusung Anies Baswedan, untuk maju di Pilgub DKI Jakarta 2024.

Alasannya, Anies dinilai levelnya sudah nasional lantaran merupakan calon presiden yang diusung Koalisi Perubahan dalam kontestasi pilpres 2024.

“Anies levelnya sudah nasional,” kata Juru Bicara DPP PKS Ahmad Mabruri, saat dikonfirmasi Tribunnews.com, Senin (8/4/2024).

“Kalau sudah maju capres jangan turun lagi maju gubernur,” imbuhnya.

Ada pun, PKS berencana mengusung kader mereka yakni M Sohibul Iman di Pilgub Jakarta.

Untuk diketahui, Sohibul Iman merupakan mantan Presiden PKS yang kini menjabat Wakil Ketua Majelis Syura PKS.

“PKS rencana akan majukan M Sohibul Iman mantan presiden PKS sebagai cagub DKI (Jakarta),” ujar Mabruri.

Selain nama-nama dari PKB, sejumlah nama dari partai lainnya pun sudah mencuat lebih dulu.

Terhitung total sudah ada 11 nama besar yang digadang-gadang bakal memanaskan Polgub DKI Jakarta 2024.

Berikut deretan nama-nama yang sudah mencuat dari masing-masing partain dalam bursa Pilgub DKI ini dikutip dari Tribun Jakarta.

Gerindra : Ahmad Riza Patria

Partai besutan Prabowo Subianto ini ingin mendorong kadernya, Ahmad Riza Patria maju di Pilkada Jakarta 2024.

Adapun Ariza merupakan eks Wakil Gubernur DKI Jakarta di era kepemimpinan Gubernur Anies Baswedan.

Namun sayang, Ariza gagal masuk ke DPR RI setelah gagal di Pemilu 2024 lalu.

Partai Golkar : Ridwan Kamil, Ahmed Zaki Iskandar, dan Erwin Aksa

Golkar memunculkan tiga nama kadernya untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.

Mereka adalah Ridwan Kamil, Ahmed Zaki Iskandar, dan Erwin Aksa.

Ridwan Kamil merupakan bekas Gubernur Jawa Barat periode 2018-2023.

Kemudian, Ahmed Zaki Iskandar merupakan Bupati Tangerang dua periode, yaitu pada 2013-2018 dan 2018-2023.

Sedangkan, Erwin Aksa merupakan slah satu politikus senior Golkar yang sudah malang melintang di dunia politik.

NasDem : Ahmad Sahroni

NasDem terang-terangan memunculkan nama Ahmad Sahroni untuk maju di Pilkada Jakarta 2024.

Sahroni saat ini menjabat sebagai Bendahara Umum Partai NasDem.

Politikus muda yang terkenal dengan sebutan ‘crazy rich Tanjung Priok’ ini juga menduduki kursi Wakil Ketua Komisi III DPR RI.

PAN : Zita Anjani

PAN baru-baru ini membuat pernyataan yang menyebut bakal mendorong sosok Zita Anjani maju di Pilkada Jakarta.

Adapun Zita merupakan putri dari Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan.

Ia juga kini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD DKI periode 2019-2024.

ZIta pun kembali masuk ke Parlemen Kebon SIrih untuk periode 2024-2029 mendatang.

PSI : Kaesang Pangarep, Grace Natalie

PSI punya dua kandidat yang bakal didorong untuk maju di PIlkada Jakarta 2024.

Kandidat pertama ialah Ketua Umum PSI sekaligus bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep.

Hanya saja, Kaesang masih terbentur syarat minimum untuk maju sebagai Cagub Jakarta.

Ia hanya memenuhi syarat untuk maju sebagai kandidat calon wakil gubernur.

Sebagai alternatif lain bila Kaesang terbentuk regulasi, PSI menyiapkan nama Grace Natalie.

Wakil Ketua Dewan Pembina PSI ini dianggap layak lantaran suaranya di Pemilu 2024 lalu tergolong cukup tinggi.

PKB : Ida Fauziyah, Hasbiallah Ilyas

PKB memunculkan dua nama kadernya untuk maju di Pilkada Jakarta 2024, yaitu Ida Fauziyah dan Hasbiallah Ilyas.

Adapun Ida saat ini menjabat sebagai Menteri Keteenagakerjaan di Kabinet Indonesia Maju.

Sedangkan Hasbillah merupakan poliitikus senior yang kini menjabat sebagai Ketua Fraksi PKB DPRD DKI Jakarta periode 2018-2024.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World