Wisata Gili Sunut,Sensasi Berjalan di Tengah Lautan hingga Keindahan Bukit Ilalang

Laporan Wartawan TribunLombok.com, Laelatunni’am

TRIBUNLOMBOK.COM, MATARAM – Bukan hal baru Lombok menjadi tujuan wisata populer baik bagi wisatawan lokal maupun mancanegara, beragam pilihan wisata menarik dan indah tersaji di pulau ini mulai, pegunungan, pantai, gugusan gili, wisata religi, hingga sport tourism.

Ada satu wisata alam yang cukup unik yang dapat menjadi tujuan wisatawan ketika berkunjung ke Lombok, namanya Gili Sunut.

Gili Sunut berada di Dusun Temeak, Desa Pemongkong, Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Memang nama Gili Sunut masih terdengar asing, namun gili ini memiliki pesona alam yang sangat unik yang tidak dapat ditemukan di wisata gili lainnya.

Tidak seperti gili pada umumnya yang harus menyebrang menggunakan perahu atau pun sampan nelayan , Gili Sunut dengan keunikanya dapat dijangkau dengan berjalan kaki membelah lautan.

Saat air laut masih surut di pagi hari, jalanan berpasir dan berkarang kana muncul di tengah-tengah lautan, jalan itu menghubungkan Pulau Lombok dan pulau kecil Gili Sunut.

Jalanan ini menjadi daya tarik tersendiri di Gili Sunut, Anda akan disuguhkan pemandangan indah nan unik, di sisi kiri kanan lautan, pemandangan di depan bukit hijau Gili Sunut yang menyegarkan.

wisata gili sunut,sensasi berjalan di tengah lautan hingga keindahan bukit ilalang

Potret padang ilalang yang ada di Gili Sunut, Dusun Temeak, Desa Pemongkong, Kecamatan Jerowaru, Kabupaten Lombok Timur. (TribunLombok.com/Istimewa)

Sangat disarankan ketika berkunjung ke Gili Sunut sebaiknya pada waktu pagi hari, sekira pukul 08.00 – 09.00 saat air laut masih surut, sehingga Anda dengan leluasa berjalan dan berfoto di tengah jalan pasir yang membelah lautan.

Namun, jangan khawatir saat air mulai pasang, tinggi air hanya sebatas lutut orang dewasa. Jadi ketika ingin kembali ke pulau Lombok penyebrangan pun masih aman.

Selain merasakan sensasi berjalan di tengah lautan, Gili Sunut juga menawarkan keindahan hamparan bukit ilalang, yang jika dipotret memberikan kesan layaknya negeri dongeng, terlebih musim kemarau ilalang kecoklatan akan semakin menambah keindahan dan estetika hasil jepretan Anda.

Dari atas bukit Gili Sunut, panorama alam terpampang nyata, laut biru, bukit hijau di sekitar gili akan memanjakan mata wisatawan.

Berkunjung ke Gili Sunut dapat menggunakan kendaraan pribadi seperti motor atau mobil, dari Kota Mataram membutuhkan sekira 3 jam perjalanan. Jalan menuju titik penyebrangan Gili Sunut masih tanah berkerikil, cukup terjal dan licin, namun tidak terlalu ekstrem.

Harga tiket masuk ke Gili Sunut gratis, jadi berwisata di sini sangat murah, cukup sediakan perbekalan karena pulau ini tidak berpenghuni, fasilitas yang tersedia hanya parkir di titik penyeberangan.

(*)

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World