7 Film dan Drama Korea Populer yang Dibintangi Kim Tae Ri

7 film dan drama korea populer yang dibintangi kim tae ri

foto

TEMPO.CO, Jakarta – Kim Tae Ri dikenal sebagai seniman peran Korea yang berpendidikan. Meski berkeceimpung di dunia hiburan, aktris kelahiran tahun 1990 ini juga seorang sarjana di bidang jurnalisme. Salah satu aktris papan atas Korea Selatan itu menyelesaikan studi di bidang jurnalisme dan penyiaran dari Universitas Kyunghee.

Selain berhasil menyelesaikan studi dengan baik, prestasinya di dunia seni peran bukan kaleng-kaleng. Kim Tae Ri dikenal sebagai aktris papan atas yang berprestasi. Ia telah banyak membintangi film dan drama Korea dari berbagai genre, mulai dari tema sejarah, fiksi ilmiah hingga genre romantis. Dilansir dari berbagai symber, inilah 7 film dan drama populer yang dibintanginya:

1. Twenty Five Twenty One (2022)

Dilansir dari MyDramaList, drakor ini berkisah tentang Korea di era krisis ekonomi tahun 90-an, Kim Tae Ri memerankan karakter Na Hee Do, seorang atlet anggar tangguh yang berusaha mengejar cita-citanya. Akting Kim Tae Ri sangat menggugah sehingga ia dianugerahi penghargaan Best Actress di Baeksang Arts Awards 2022.

2. Alienoid (2022)

Film fantasi action ini menampilkan kebolehan Kim Tae Ri memainkan karakter bernama Yi An. Kisah unik tentang portal waktu yang terbuka antara dinasti Goryeo dan masa kini memberi perspektif baru bagi penggemar film Korea.

3. Space Sweepers (2021)

Beralih ke genre science fiction, Kim Tae Ri berperan sebagai Kapten Jang atau Jang Hyun Sook, pemimpin kru pembersih sampah luar angkasa. Film ini berlatar belakang tahun 2092 dan mengisahkan kru kapal pengumpul sampah antariksa bernama The Victory.

4. Mr. Sunshine (2018)

Dalam drama sejarah ini, Kim Tae-Ri berperan sebagai Go Ae-Sin, seorang putri bangsawan Joseon yang berjuang demi kemerdekaan negaranya. Drama ini bercerita tentang masa-masa penting dalam sejarah Korea Selatan. Kim Tae-Ri memenangkan penghargaan Best New Actress dalam ajang APAN Star Awards 2018 berkat akting memikatnya di drama ini.

5. Little Forest (2018)

Film ini menceritakan tentang seorang perempuan yang merasa letih dengan kerasnya kehidupan kota, dan memutuskan kembali ke kampung halamannya untuk menjalani hidup yang lebih tenang.

Kim Tae-Ri berperan sebagai Song Hye-Won, tokoh utama film ini. Penampilannya di Little Forest membuat sang aktris memenangkan penghargaan Best Actress pada Director’s Cut Award.

6. 1987: When the Day Comes (2017)

Kim Tae-Ri terlibat dalam film sejarah bertema politik ini. Ia berperan sebagai Yeon-Hee, seorang aktivis mahasiswa. Lewat film ini, Kim Tae-Ri masuk nominasi Best Supporting Actress dalam The Seoul Awards 2018. Ia juga masuk ke dalam nominasi Best Actress dalam Chunsa Film Art Awards 2018 dan Grand Bell Awards 2018.

7. The Handmaiden (2016)

Kim Tae Ri muncul pertama kali ke dunia perfilman pada 2016 dan langsung menjadi sorotan lewat perannya dalam film karya Park Chan Wook yang terkenal, The Handmaiden. Dalam film adaptasi novel Sarah Waters ini, Kim Tae Ri memainkan Nam Sook Hee, wanita muda yang bekerja sebagai pelayan pada seorang bangsawan wanita Jepang dan terlibat dalam rencana jahat.

Dilansir dari iMDB, dirinya mendapat berbagai penghargaan Best New Actress dari berbagai institusi seperti Blue Dragon Film Awards, Buil Film Awards, Women in Film Korea Festival, KOFRA Film Awards, Director’s Cut Awards, Busan Film Critics Association (BCFA), University Film Festival of Korea, dan Asian Film Awards.

Pilihan Editor: Sinopsis Alienoid 2, Film Korea yang Dibintangi Kim Tae Ri

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World