Pakar Kesehatan Mental Soroti Kondisi Anak Sandra Dewi usai Harvey Moeis Ditahan: Berdampak

BANGKAPOS.COM — Menikah pada akhir tahun 2016 silam, Sandra Dewi dan Harvey Moeis dikaruniai dua orang buah hati berjenis kelamin laki-laki.

Usai terjerat kasus korupsi timah yang merugikan negara hingga RP 271 triliun, kondisi anak Sandra Dewi dan Harvey Moeis disorot pakar kesehatan mental, Wiwik Anggraini.

Wiwik mengatakan kondisi mental anak-anak Sandra Dewi itu memerlukan perhatian khusus di tengah kasus yang menyeret ayah mereka.

Menurutnya, seorang anak sedikit banyak juga akan merasakan perasaan yang dirasakan orang tuanya.

“Karena ini menyangkut anak-anak juga, seorang anak pasti tidak terlepas dari perasaan-perasaan yang dirasakan orang tua,” sambungnya.

Kendati begitu, hal tersebut bisa berdampak pada proses tumbuh kembang putra Sandra Dewi tersebut.

“Ini akan berdampak tentang tumbuh kembang anak sih,” terangnya.

Terlebih kasus korupsi yang menyeret nama Harvey Moeis tersebut ramai menjadi pemberitaan media.

“Apa lagi dalam hal ini kan ter-publish ya, vulgar, jadi mulai dari orang tuanya memakai baju berwarna apa, jadi di sini sudah vulgar sekali.”

“Artinya tidak memungkinkan sekali untuk si terkena masalah ini berupaya sendiri, pasti butuh beberapa pihak, termasuk orang-orang yang ada di bidang itu ” imbuhnya.

Komentar rupanya tak hanya datang dari pakar kesehatan mental soal kasus yang kini dihadapi keluarga Sandra Dewi.

Instagram Sandra Dewi Mendadak Hilang

Akun Instagram Sandra Dewi mendadak hilang di tengah pengusutan korupsi timah Rp271 triliun yang menjerat suaminya, Harvey Moeis.

Akun Instagram Sandra Dewi hilang usai diperiksa Kejagung pada pekan lalu.

Sebelumnya, setelah sang suami menjadi tersanga, Sandra Dewi langsung mengaktifkan kolom komentar di akun Instagramnya.

Meski begitu, netizen masih bisa melihat postingan Sandra Dewi berupa foto dan video pribadinya bersama keluarga, baik saat liburan, perayaan natal, ulang tahun, hingga endorse.

Mobil merek Rolls Royce yang jadi hadiah ulang tahun Sandra Dewi dari sang suami Harvey Moeis pun dapat dilihat dari postingannya.

Sebagian media bahkan mengcopi postingan itu saat Kejaksaan Agung mengumumkan telah menyita mobil Rolls Royce dari kediaman Harvey dan Sandra Dewi.

Namun, akun instagram Sandra Dewi yang terverifikasi ditandai centang biru, yakni @sandradewi88 sejak lebaran hari pertama tak lagi bisa diakses.

Dengan kata lain, akun dengan 24 juta lebih pengikut tersebut hilang.

“The link you followed may be broken, or the page may have been removed. Go back to Instagram,” demikian kalimat yang tertera ketika hendak mengakses akun @sandradewi88.

Ada beberapa faktor akun instagram seseorang hilang.

Pertama, karena pemilik akun melanggar aturan platform secara berulang.

Misalnya memosting konten ilegal seperti mengandung unsur ujaran kebencian dan ancaman terhadap seseorang atau kelompok.

Kedua, pemilik akun sudah tak aktif menggunakan platform tersebut sekira 2 tahun. JIka demikian Instagram biasanya menghapus akun tersebut.

Tampaknya dua faktor di atas bukan penyebab hilangnya akun instagram Sandra Dewi.

Sebab, ia termasuk pengguna Instagram yang aktif.

Kontennya juga tak ada yang mengandung unsur ujaran kebencian apalagi sampai mengancam seseorang.

Bisa jadi, hilangnya akun instagram Sandra Dewi  karena faktor ketiga, yakni karena pemilik akun sengaja menghapus akunnya sendiri.

Faktor ini nampaknya lebih masuk akal. Namun, belum diketahui pasti apa yang menjadi alasan Sandra Dewi sengaja menghapus akun Instaramnya.

Yang jelas, sepekan lalu Sandra Dewi menjalani pemeriksaan di Kejaksaan Agung RI.

Ia diperiksa dalam rangka menindaklanjuti kegiatan pemblokiran beberapa rekeningnya dan meneliti apakah rekening yang telah diblokir oleh tim penyidik, terkait dengan dugaan tindak pidana korupsi yang disangka dilakukan oleh sang suami Harvey Moeis.

“Apabila terdapat dugaan terkait dengan kejahatan tindak pidana korupsi yang dilakukan oleh tersangka HM,”

“maka dapat dilakukan penyitaan terhadap rekening yang bersangkutan,”

“sehingga diharapkan kami tidak melakukan tindakan kesalahan penyitaan,” demikian penjelasan Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Bidang Tindak Pidana Khusus Kejagung, Kuntadi, dalam keterangannya, Minggu (7/4/2024).

(Bangkapos.com/TribunSumsel.com/Tribun-Medan.com)

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World