Agak Lain, KTM Luncurkan Motor 2-tak 150 cc Injeksi Buat Tahun 2025

agak lain, ktm luncurkan motor 2-tak 150 cc injeksi buat tahun 2025

Mesin 2-tak KTM untuk motor baru tahun 2025

MOTOR Plus-online.com – Penggemar mesin 2-tak gembira akan peluncuran motor baru KTM.

Soalnya pabrikan asal Austria ini, luncurkan banyak produk dengan mesin dua langkah.

Terhitung ada 7 motor KTM buat tahun 2025, yang pakai mesin 2-tak beragam kapasitas.

Rata-rata SX-series alias motocross, dari kapasitas 50 cc sampai terbesar 300 cc.

Yang paling menarik adalah KTM 150 SX, yang jadi model baru dengan mesin 2-tak canggih.

Pakai basis 125 SX, varian 150 cc punya ukuran yang sama, hanya berbeda mesin.

Buat 150 SX, KTM bilang ini motocross rasa 125 cc dengan torsi badak dan jambakan khas 2-tak.

Dibandingkan 150 SX versi terakhir, varian 2025 dapat update di sektor rangka sampai suspensi.

Rangkanya dirubah ketebalannya, serta engine mounting dan sokbreker belakang agar lebih stabil.

Bobotnya berkurang 300 gram, namun KTM bilang tetap kuat trabasan berkat perubahan di swingarm sampai pedal rem belakangnya.

Mesinnya 143,99 cc single silinder pendingin cairan, dengan injeksi elektronik dari Keihin.

Biar torsinya nendang, mesin ini dilengkapi power valve sampai mapping yang bisa diganti.

Jadi ada mapping 1 untuk kebutuhan sirkuit tanah, yang tenaganya linear dan udaranya dibuat seimbang.

Lalu ada mapping 2 untuk sirkuit yang banyak pasir, dengan komposisi bensin dibuat lebih kaya.

Tenaganya sendiri tidak diumumkan, namun versi tahun 2022 saja tenaganya 40 dk.

Tenaga sebesar itu, jelas butuh spek kaki-kaki yang mendukung untuk ajrut-ajrutan.

Suspensi depannya WP XACT AER dengan setelan lengkap, dan bobotnya lebih ringan dibanding USD lain.

Belakangnya pakai WP XACT dengan linkage baru dan lebih kecil, yang diambil dari pengalaman KTM di balap MXGP.

Tidak lupa ban Dunlop GEOMAX MX34 Motocross, yang profilnya lebih agresif di trek tanah.

Menarik ya KTM 150 SX ini, membuktikan penggemar motor 2-tak tetap eksis terutama di dunia garuk tanah.

News Related

OTHER NEWS

Ketua TPN Minta Kampanye Ganjar-Mahfud Dipenuhi Lautan Manusia

Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Presiden, Arsjad Rasjid ditemui di Jiexpo Kemayoran, Jakarta, Minggu (1/10/2023) sesaat sebelum penutupan Rakernas IV PDI-P. JAKARTA, KOMPAS.com – Ketua Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Hasil Survei Terakhir Jelang Kampanye Capres 2024,Prabowo Unggul versi 5 Lembaga,Ganjar di LPI

TRIBUN-TIMUR.COM – Hasil survei terbaru lembaga survei calon presiden-wakil presiden RI jelang kampanye terbuka. Dari tujuh lembaga survei, dominan unggulkan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming. Ketiga pasangan calon presiden kini berebut elektabilitas ... Read more »

Pecahkan Banyak Rekor, Red Bull Harus Bayar Mahal Pendaftaran F1 2024

Tim yang bermarkas di Milton Keynes ini menampilkan salah satu performa paling dominan dalam sejarah F1 musim ini, dengan para pembalapnya memborong 21 kemenangan dari 22 balapan. Ia mengamankan kedua ... Read more »

PROMO Indomaret andamp Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus,Sensodyne Rp24.900

TRIBUN-BALI.COM – PROMO Indomaret & Superindo Besok 29 November 2023: White Koffie Harga Khusus, Sensodyne Rp24.900 Berikut ini adalah Katalog Promo Indomaret dan Superindo untuk besok hari Rabu, 29 November ... Read more »

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar - Mahfud, Begini Profilnya

Finsensius Mendrofa Masuk Tim Deputi Hukum TPN Ganjar – Mahfud, Begini Profilnya jpnn.com, JAKARTA – Pengacara Finsensius Mendrofa resmi ditunjuk menjadi Wakil Direktur Eksekutif Deputi Hukum Tim Pemenangan Nasional (TPN) ... Read more »

Indosat Caplok 300.000 Pelanggan MNC Play

Ilustrasi MNC Play KOMPAS.com – Operator seluler Indosat Ooredoo Hutchison (IOH atau Indosat) menyelesaikan proses akuisisi pelanggan PT MNC Kabel Mediacom (MNC Play) pada Senin (27/11/2023). Ada sebanyak 300.000 pelanggan ... Read more »

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan

Pelawak Srimulat Eko Londo Meninggal Dunia, Sempat Alami Kecelakaan Kabar duka datang dari dunia hiburan Tanah Air, Bunda. Pelawak yang tergabung di Srimulat, Eko Londo meninggal dunia di usia 66 ... Read more »
Top List in the World