Ogah Bayar Pajak,Penumpang Tinggalkan Tas LV Rp16 Juta di Bandara: Ambil Aja,Saya Kasih ke Negara

TRIBUNSTYLE.COM – Pemeriksaan oleh petugas bea cukai di bandara memang kerap mencuri perhatian.

Terutama mengenai barang-barang yang dikenai pajak. Banyak penumpang pesawat yang tidak tahu atau bahkan lepas tangan ketika barang mereka ditahan.

Seperti yang dilakukan oleh seorang penumpang berikut ini.

Ya, seorang penumpang pria rela meninggalkan tas mewah merek Louis Vuitton (LV) karena malas membayar pajak.

Pria yang tak diketahui namanya itu mengaku baru mendarat dari Jeddah, setelah melakukan ibadah umroh.

Saat melakukan pengecekan di bandara Indonesia, petugas Bea Cukai mencurigai adanya barang mewah di dalam koper penumpang tersebut.

Petugas lantas memeriksa koper dan menemukan tas merek LV.

Mengetahui hal tersebut, petugas meminta penumpang pria itu menunjukkan bukti pembelian (invoice) tas tersebut.

“Ini reyal ya, 16 juta kurang lebih, dari Jeddah? transit atau enggak pak?” tanya petugas, dikutip dari Youtube NET TV.

Pria itu menjawab, bahwa ia langsung terbang dari Jeddah tanpa transit, setelah menunaikan ibadah umroh.

Petugas lalu menjelaskan bahwa tas LV yang dibawa penumpang tersebut harus dikenakan pajak, lantaran sudah melebihi batas ketentuan.

ogah bayar pajak,penumpang tinggalkan tas lv rp16 juta di bandara: ambil aja,saya kasih ke negara

Penumpang pria rela tinggalkan tas LV Rp 16 juta karena malas bayar pajak (YouTube)

“Jadi begini pak, untuk pembebasan per orang itu kan hanya 500 USD ya pak, kurang lebih kalau sekarang mungkin 7 jutaan,” jelas petugas.

“Nah ini kan bapak 16 juta, ada kelebihan yang harus dibayarkan pajaknya pak,” tambah petugas menjelaskan.

Pria itu merasa keberatan dan menolak membayar pajak.

“Aduh susah saya kalau begini, kalau harus bayar pajak,” jawab si penumpang.

Setelah diarahkan ke ruang pemeriksaan penumpang tersebut menolak, dan enggan untuk membayar pajak yang dikenakan.

“Ini (tas LV) kita bawa dulu kedalam sebelah sana pak silakan dijelaskan di dalam,” kata Petugas mengarahkan penumpang ke ruang pemeriksaan.

Namun pria itu menolak dan memilih meninggalkan tas tersebut, daripada harus membayar pajak.

“Udah ambil aja, ambil aja udah, nggak usah, saya merasa susah, saya dirugikan,” ungkapnya.

“Loh nggak gitu pak,” sahut petugas.

ogah bayar pajak,penumpang tinggalkan tas lv rp16 juta di bandara: ambil aja,saya kasih ke negara

ILUSTRASI – Pajak (Thinkstock)

Pria tersebut meninggalkan petugas, namun setelah diingatkan bahwa paspornya tertinggal, ia kembali lagi.

“Udah ambil aja, saya kasih ke negara saja, paspor saya aja (meminta paspor dikembalikan) dirugikan 16 juta tidak apa-apa,” ujar pria tersebut.

Tetapi, petugas tetap mengarahkan penumpang itu masuk ruang pemeriksaan dan menahan paspor serta tas LV yang dibawa.

Melihat paspor dan tas LV miliknya ditahan, pria tersebut lantas tak ambil pusing.

Ia pergi berlalu meninggalkan ruang pemeriksaan.

Nasib TKW di Madura Jatim, Bawa Emas 3 Kg Diminta Bayar Pajak Rp360 Juta, Begini Tanggapan Bea Cukai

Seorang wanita yang diketahui TKW asal Madura, Jawa Timur, viral usai curhat pengalamannya pulang ke Tanah Air.

TKW tersebut mengaku membawa emas 3 kilogram dan dimintai bayar pajak Rp360 juta.

ogah bayar pajak,penumpang tinggalkan tas lv rp16 juta di bandara: ambil aja,saya kasih ke negara

Sosok TKW di Madura Jatim, Bawa Emas 3 Kg Diminta Bayar Pajak Rp360 Juta

Atas kejadian ini, pihak bea cukai akhirnya beri tanggapan.

Seperti apa tanggapannya?

Ramai di media sosial, seorang wanita mengaku membawa emas dengan berat 3 kilogram dari luar negeri masuk ke Indonesia.

Dia rela membayar uang pajak Rp 360 juta agar bisa lolos.

Berdasarkan video yang diunggah akun Instagram @infookutiimur, tampak seorang wanita berkaca mata mengenakan pakaian dan jilbab serba hitam, tengah duduk di sebuah ruangan.

Perempuan tersebut menjawab pertanyaan seorang pria yang tidak ditampilkan dalam video berdurasi 16 detik.

Dia sempat menyebutkan menimbang emas yang dibawanya.

“Rp 360 juta, berupa emas, itupun yang dipakai seperti ini, seperti ini, enggak, enggak ditimbang,” kata wanita, dalam video @infookutiimur, yang diunggah Senin (15/4/2024).

ogah bayar pajak,penumpang tinggalkan tas lv rp16 juta di bandara: ambil aja,saya kasih ke negara

Ilustrasi emas batangan (Shutterstock)

Sedangkan, @infookutiimur menjelaskan dalam unggahanya, perempuan dalam video tersebut adalah, Risma, seorang warga Madura yang menjadi tenaga kerja wanita (TKW) di Arab.

“Sosok TKW bernama Risma mudik bawa oleh-oleh emas dari Arab viral di media sosial. Risma membawa banyak emas yakni lebih dari 3 kilogram saat mudik ke kampung halamanya di Indonesia,” tulis @infookutiimur.

Risma disebut sempat dihentikan petugas Bea Cukai ketika mendarat di Bandar Udara Internasional Juanda Surabaya.

Hal tersebut berkaitan dengan banyaknya emas yang dibawanya.

“TKW asal Madura itu mengaku dicegat oleh pihak Bea Cukai sesampainya di Bandara Juanda Surabaya. Dia lantas diminta untuk membayar uang pajak hingga 360 juta rupiah,” jelasnya.

“TKW Risma adalah seorang pengusaha yang berhasil membawa modal dan membentuk usahanya bisa sukses di Arab Saudi,” tambahnya.

Sementara itu Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi Bea Cukai Juanda, Irwan Kurniawan mengatakan, video yang viral di media sosial tersebut terjadi tahun 2023.

“Kejadian tersebut tahun 2023, izin kami siapkan dulu ya, peristiwanya cukup lama juga soalnya,” kata Irwan, ketika dikonfirmasi melalui pesan.

Oleh karena itu, Irwan menyebut, tidak bisa menjawab pertanyaan tersebut untuk sementara waktu.

Sebab, dia harus melapor ke atasannya terlebih dahulu untuk menjelaskan kronologi kejadian.

“Kami konfirmasikan dulu ya, karena kejadian sudah cukup lama,” tutupnya.

Artikel diolah dari Surya.co.id dan Kompas.com

OTHER NEWS

10 minutes ago

Biden and Trump agree to 2 presidential debates, with first set for June 27 on CNN

11 minutes ago

Liz Hurley: ‘I cover up in public because cameras now are really unflattering’

11 minutes ago

GameStop, AMC $11 Billion Stock Rally Fizzles Out

11 minutes ago

Keira Knightley to Star in Movie Adaptation of “The Woman in Cabin 10” Novel by Ruth Ware

11 minutes ago

Shooting of Slovak Prime Minister Robert Fico sends shockwaves across Europe

11 minutes ago

Monzo founder says the American dream is ‘antithetical’ to British culture, where a ‘know your place’ attitude kills innovation

11 minutes ago

The 5-Ingredient Martha Stewart Dessert I've Been Making for Over 20 Years

11 minutes ago

Allison Pearson: My tearful interview with Kevin Spacey proves he’s MeToo’s greatest casualty

11 minutes ago

‘Abbott Elementary' Gets ‘Golden Bachelorette' Lead-In on ABC's Fall Schedule

11 minutes ago

Memorial unveiled at Stirling Civic Gardens to honour local community affected by genocide in Rwanda

11 minutes ago

Bentley TAFE students to exhibit upcycled fashion at Red Cross’ biggest fundraising sale

11 minutes ago

Cockburn residents warned to expect 4 per cent rate rise

11 minutes ago

Petrobras plunges after CEO shakeup; Jefferies downgrades

11 minutes ago

Ranking Big Ten Football’s 2024 Nonconference Schedules

11 minutes ago

Business mogul Alan Bond’s former Dalkeith mansion at centre of ‘embarrassing’ neighbourhood row

11 minutes ago

New mums delivered flowers at King Edward Memorial Hospital from Subi Blooms 2024 installation

11 minutes ago

CoOperate: New app for separated parents could help clear Family Court backlog and make co-parenting easier

12 minutes ago

Barge hits a bridge in Galveston, causing oil spill

12 minutes ago

Houston woman is third guilty plea in Henry Cuellar bribery case

13 minutes ago

'Law & Order' actress Angie Harmon files suit after dog shot and killed by Instacart shopper

16 minutes ago

Stunning childhood home of William F. Buckley, the father of the modern American Conservative Party, on sale for $5.5million

16 minutes ago

Explosive study lays bare the cost of food stamps and their $135 BILLION 'culture of dependency'

16 minutes ago

Long COVID sufferer who says she must stay horizontal 90% of time crowdfunds for business class flight to US - then gets a nasty surprise

16 minutes ago

Video: Steady on Joe! Biden, 81, catches himself after tripping on a step again

16 minutes ago

Sophie Turner, 28, reveals she is having 'fun' dating new man Peregrine Pearson, 29, as she admits her young marriage to Joe Jonas, 34, meant she did not learn how to date

16 minutes ago

'Love triangle' row over a woman saw man, 37, stabbed to death by his rival, 43, in front of a seven-year-old boy during 'massive fight', court told

16 minutes ago

Facemasks haven't stopped people getting Covid since February 2022,  research shows

16 minutes ago

Taxpayers have just TWO days to claim over $1 billion in unclaimed refunds - are YOU eligible?

16 minutes ago

NYC Council speaker forces pols to take down political signs — including Israeli hostage posters

17 minutes ago

Champions League and Europa League finals made available to watch for free for UK fans

17 minutes ago

Man Utd to fund electrifying striker move with triple sale of £150m stars

17 minutes ago

Ukraine’s Zelensky cancels foreign visits as Putin’s forces advance around Kharkiv

17 minutes ago

PGA Championship 2024: John Daly’s customized golf clubs for Valhalla are somehow even better than expected

17 minutes ago

Stages of Rheumatoid Arthritis

18 minutes ago

Columbia president 'sorry' for canceled commencement amid anti-Israel protests, now faces 'hard questions'

18 minutes ago

Tyson Fury expected to come in at lowest weight in nine years after Oleksandr Usyk ‘skinny’ jibe

18 minutes ago

The Last of Us season 2: HBO releases new images of Joel and Ellie

18 minutes ago

Ruling clarifies discrimination due to criminal history in the employment process

18 minutes ago

China navy secretly built what could be world's first drone aircraft carrier: report

18 minutes ago

Elon Musk Obliterated Tesla Supercharger Team After Fateful Meeting: Report